#UangKita Profile picture
APBN adalah #UangKita dan digunakan sebesar-besarnya demi kesejahteraan rakyat Indonesia. ☎️134 ✉️kemenkeu.prime@kemenkeu.go.id 🔎https://t.co/7pZrVThiOX

Jun 24, 2020, 6 tweets

Tadi siang, Minkeu mendengarkan paparan #MenkeuSMI soal Penempatan Uang di Bank Umum untuk mendorong sektor riil.

Konsepnya mirip seperti saat kita dipercayakan untuk mengelola usaha yang menghasilkan.

Lalu, bank apa saja yang dipercayakan pemerintah pada periode pertama ini?

#InfoKeu
Pada periode pertama, uang sebesar Rp 30 T ditempatkan di Bank Umum Himbara.

Uang ini berasal dari kelebihan kas Negara kita yang selama ini ditempatkan di Bank Sentral @bank_indonesia, Temankeu.

Tentunya, Pemerintah juga akan menerima imbal hasil penempatan uang dalam bentuk deposito pada bank umum, paling sedikit sebesar tingkat bunga penempatan di Bank Indonesia.

Sebenarnya, penempatan uang ini melengkapi kebijakan sebelumnya, yaitu fasilitas restrukturisasi kredit & subsidi bunga berjalan.

Ada kah kriteria khusus untuk bisa menjadi Bank Mitra, Min?

Ada! Diatur dalam PMK 70/2020.
Minkeu rangkum di sini 👇

Nah, setelah uang ditempatkan, bank bertanggung jawab untuk mengakselerasi pemberian kredit bagi pelaku UMKM dan industri padat karya.

Simak dulu yuk, sasaran prioritas keempat Bank Himbara yang menjadi mitra ⬇️

Uang yang ditempatkan di Bank Umum Himbara memang difokuskan untuk membangkitkan UMKM dan industri padat karya.

Jadi, enggak boleh digunakan untuk yang lainnya. Pemanfaatannya pun akan dievaluasi bersama @KemenBUMN dan @BPKPgoid.

Semoga, sektor riil lekas bangkit kembali! 💪

Share this Scrolly Tale with your friends.

A Scrolly Tale is a new way to read Twitter threads with a more visually immersive experience.
Discover more beautiful Scrolly Tales like this.

Keep scrolling