Kereta Api Kita Profile picture
Akun Resmi Korporasi PT Kereta Api Indonesia (Persero). Keluhan, kritik, & saran dapat disampaikan melalui akun Customer Care KAI: @KAI121 atau Email cs@kai.id

Aug 17, 2020, 5 tweets

KAI Peringati HUT Ke-75 RI bersama Pelanggan

KAI mengajak pelanggan memperingati Hari Ulang Tahun Ke-75 Republik Indonesia di dalam kereta api dan di stasiun, Senin (17/8).

#keretaapikita
#BUMNUntuk75Tahun
#75TahunIndonesia

Seluruh pelanggan kereta api yang melakukan perjalanan pada 17 Agustus 2020 pada pukul 09.45 s.d 10.30 diinstruksikan oleh kondektur melalui pengeras suara untuk berdiri dan bersiap melakukan upacara secara sederhana namun tetap khidmat di dalam kereta.

Mula-mula, pelanggan melakukan hening cipta diiringi dengan lagu Mengheningkan Cipta karangan T. Prawit. Pada saat memasuki detik-detik Proklamasi, pelanggan kemudian mendengarkan pemutaran rekaman pembacaan teks Proklamasi dan lagu Indonesia Raya.

Pelaksanaan peringatan HUT RI tidak hanya dilakukan di dalam kereta api, namun juga di stasiun-stasiun kereta api. Pelanggan yang berada di dalam kereta maupun di stasiun tetap diminta untuk menggunakan masker. Hal ini ditujukan agar protokol kesehatan tetap terpenuhi.

Sementara itu, untuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan RI, KAI memasang bendera Merah Putih pada ratusan lokomotif dan kereta yang berjalan di Jawa dan Sumatera. Pemasangan bendera ini dimulai pada tanggal 1 s.d 31 Agustus 2020.

#keretaapikita
#BUMNUntuk75Tahun
#75TahunIndonesia

Share this Scrolly Tale with your friends.

A Scrolly Tale is a new way to read Twitter threads with a more visually immersive experience.
Discover more beautiful Scrolly Tales like this.

Keep scrolling