Lorong Waktu Profile picture
Pembelajar

Jul 16, 2021, 7 tweets

1. Baru kelar keliling ke rumah anak-anak yatim, bersedekah. Sebagian sedekah dari kawan-kawan Twitter. Moga Allah ridho. Saya share ini sekadar report ke kawan-kawan yang bersedekah. Sedekah menambah keberkahan, mengugurkan dosa-dosa kecil.

#SedekahJumatanAnakYatim

2. Meski lumayan panas dan agak flu, tetaplah keliling karena ini amanah kawan-kawan.

Keterangan foto: Ada ibunya dari anak berkaos merah, minta foto bersama. Dua anak yang lain, dari dua ibu yang berbeda.

3. Sinar matahari cukup menyengat tapi ketemu anak-anak yatim, hilang semua rasa panas dan lelah.

#SedekahJumatanAnakYatim

4. Hari ini menemukan empat anak yatim baru. Rasanya seperti mencetak dalam sepakbola kalau ketemu anak-anak yatim baru. Bahagia sekali.

Di tempat santri kobong ini, susu indomilk isi 1000 ml.
#SedekahJumatanAnakYatim

5. Tadi pas keliling, ketemu dua "gang" emak-emak. Ya terpaksa ikut "ngrumpi" sejenak. Berkelakar. Terkahir ketemu makhluk Allah yang ini, menyaksikan penyerahan santunan anak yatim.

6. Terima kasih kepada kawan-kawan yang ikut memberi sedekah ke anak yatim hari ini #SedekahJumatanAnakYatim yang tak berkabar tapi insya Allah saya tahu. Moga Allah melipat gandakan rezeki para sahabat.

7. Yang bersedekah itu banyak ragamnya dan jumlahnya. Ada yang bersedekah Rp10 ribu dan Rp25 ribu. Sahabat, bukan nilai nominal yang jadi takaran tapi kerelaan untuk berbagi, itu jadi peranti keikhlasan.

Share this Scrolly Tale with your friends.

A Scrolly Tale is a new way to read Twitter threads with a more visually immersive experience.
Discover more beautiful Scrolly Tales like this.

Keep scrolling