@BhumiOfficial 's HPR Retinol Serum
Sebuah usaha untuk tetap muda.
A Thread
#racuninskincare kali ini tentang bahan anti aging yang sudah lumrah di kalangan teman2 review. Ya, benar ✨ Retinol ✨
✨Key ingredients:
2% Retinol Complex = 1% HPR + 1% retinol untuk meminimalisir iritasi, menyamarkan hiperpigmentasi
1% Ferulic Acid = antioksidan
2% Honey= melembutkan kulit
Prickly pear steam extract = memperkuat skin barrier
Wild pansy extract = menenangkan peradangan
✨Packaging design: Airless Pump plastik, agar tidak mudah teroksidasi dan hygienis. Untuk first pump-nya harus ditekan-tekan beberapa kali biar keluar isinya. Designnya warna maroon dengan dove surface yang elegan, difoto dengan berbagai angle tetap cantik 😍
#racuninskincare
✨Tekstur: Lotion cream lightweight yang berwarna kuning, ada subtle scent yang—kalau menurutku, mirip wangi daun sirih yang ditanam di samping rumah—tapi bakal hilang dalam hitungan detik
Dan memang rata-rata produk retinol punya bau khas nya sendiri ya gak sih ?😜
✨𝙀𝙭𝙥𝙚𝙧𝙞𝙚𝙣𝙘𝙚 : Setelah pemakaian kurang lebih 2 minggu, efek yang aku rasakan adalah plumpy terutama di area sekitar mulut yang notabene nya dikelilingi oleh smile-line. Garisnya tetap ada sih, tapi lebih menyatu dengan kulit disekitarnya (ngerti kan).
Sementara di area kening bekas-bekas jerawat yang aku paksa keluar perlahan hilang. Pori-pori di sekitarnya juga terlihat lebih kecil dan jinak hehehe. Di kulitku tidak timbul breakout dan perih, maupun efek negatif lainnya. efeknya berasa banget di kulit. RECOMMENDED pokoknya
⚠️Retinol serum ini tidak disarankan untuk ibu hamil dan menyusui yaa
📝Tips : biar ga pilling pakainya dengan cara di tap-tap ya! Jangan lupa pakai sunscreen pagi-siang!
Share this Scrolly Tale with your friends.
A Scrolly Tale is a new way to read Twitter threads with a more visually immersive experience.
Discover more beautiful Scrolly Tales like this.