GS🅰M™ 🇮🇩 Profile picture
#WongArek 🤟 #PasTIGAma 🤟 #PDIPerjuangan 🤟 #NahdlatulUlama 🌏 #MenujuKejayaanNusantara 🇮🇩

Dec 20, 2022, 6 tweets

Kembang Telon

Terdiri tiga macam bunga. Bisa menggunakan bunga mawar putih, mawar merah dan kanthil atau mawar, melati, kenanga atau mawar, melati, kantil. Telon berasal dari kata telu (tiga).

Dengan harapan agar meraih tiga kesempurnaan dan kemuliaan hidup (tri tunggal jaya sampurna). Sugih banda, sugih ngelmu, sugih kuasa.

3 Cacah Kembang Waton Urip Manungsa

1. Mawar (Mawarno-warno)
Bermacam-macam wujud, pola hidup dan perilaku manusia di dunia ini.

2. Kenanga (Keno Ngono Keno Ngene)
Manusia di dunia ini bebas melakukan hal apapun di dunia ini, namun jangan lupa " Kenangana " atau Ingat-Ingatlah segala perilaku ingat kepada Sang Maha Kuasa.

3. Kantil (Gumantil)
Manusia harus memiliki pepeling diri untuk bersandar yang tanpa batas kapanpun di manapun dalam aktifitas apapun untuk selalu ingat akan sang pencipta alam semesta sekalipun sedang melakukan kesibukan aktifitas.

Penjabaran Kembang Telon :
Manusia memiliki berbagai karakter dan perilaku hidup, bebas beraktifitas apapun namun harus selalu ingat akan Sang Maha Kuasa beserta Kuasa-NYA.
Manusia memiliki wenang/ kekuasaan namun tidak bisa sewenang-wenang.

Jika kita ingat akan filosofi jawa tentang kembang telon itu maka tidak ada istilah saling menyakiti ataupun membunuh orang lain.

Mari kita lestarikan adat dan budaya Nusantara.

#SalamRahayu 🙏

Share this Scrolly Tale with your friends.

A Scrolly Tale is a new way to read Twitter threads with a more visually immersive experience.
Discover more beautiful Scrolly Tales like this.

Keep scrolling