Sebagai tuan rumah World Water Forum ke-10 di Bali tahun 2024, Indonesia dinilai sukses menyelenggarakan Kick-off Meeting di Jakarta pada 15-16 Februari 2023.
#SigapMembangunNegeri #WorldWaterForum10
Hal itu disampaikan Presiden World Water Council (WWC) Loïc Fauchon saat penutupan Kick-off Meeting World Water Forum ke-10 yang dihadiri Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Jakarta, Kamis (16/2).
Loïc mengatakan, Indonesia bisa menunjukkan kapasitasnya kepada dunia dalam memimpin untuk menghadapi tantangan pengelolaan air di dunia.
“Komunitas internasional harus belajar dari pengalaman dan keahlian Indonesia dalam menanggapi tantangan pengelolaan air. Gelaran Kick-off Meeting ini menunjukkan langkah untuk berhenti mengabaikan air telah dimulai,” kata Loïc.
Kick-off Meeting yang merupakan pertemuan pertama bagi para pemangku kepentingan internasional dalam pengelolaan Sumber Daya Air (SDA) ini akan diikuti pertemuan kedua pada September 2023 dan pertemuan ketiga dalam puncak World Water Forum ke-10 pada Mei 2024.
Share this Scrolly Tale with your friends.
A Scrolly Tale is a new way to read Twitter threads with a more visually immersive experience.
Discover more beautiful Scrolly Tales like this.