Setelah sembilan bulan renov, akhirnya rumah kami jadi juga.
Fyuuhh. 🥲
Gak mewah, sederhana tapi kami suka.
Paling tidak, meskipun hidup di desa, kami punya semua yang kami mau di rumah.
Ada ruang kerja, tempat nongkrong, mini bar, sudut baca sampai back yard.
Proses tepatnya 200 hari kerja.
Karena cuma pakai satu tukang dan dua kuli untuk ukuran rumah 245m2 dengan luas tanah 320m2. 😅
Tanpa arsitek, tanpa mandor.
Alon-alon sing penting kelakon.
Harus sabar karena pakai ‘tukang kampung’ yang sedikit kesulitan paham apa yang kami mau.
Kami buang ruang tamu kecil dan satu kamar buat bikin teras yang gede banget.
Mungkin lebih tepatnya balai, bukan teras 😂
Kalau siang buat kerja anak toko.
Bisa juga buat pengajian, kumpul warga atau sekadar terima tamu.