Sekitar subuh jam 04.30 WIB tadi, Bu Risma bersama Forkopimda melakukan sidak ke Pasar Keputran.
Sidak ini tidak hanya sekedar periksa kepatuhan masyarakat dalam pemakaian masker. Tetapi juga melakukan rapid tes secara random.
"Pasar Keputran merupakan lokasi pertemuan bukan hanya orang dalam jumlah besar, tapi juga berbagai daerah. Surabaya sudah mulai membaik, tapi ini harus dijaga supaya tidak ada ping - pong," kata Bu Risma.
Kata Bu Risma, dengan dilakukan sidak dan rapid tes secara random ini, diharapkan bisa mendapat peta kondisi saat ini.
Sekedar diketahui, Bu Risma sendiri yang memilih secara acak pedagang dan pemasok sayuran dari luar daerah.
"Pengaruhnya ini hingga ke kampung sekitar. Kegiatan ini juga agar kampung aman" -Tri Rismaharini-
Selanjutnya, jika para pedagang dan pemasok hasilnya reaktif, mereka akan ditempatkan ke hotel.
Nantinya mereka akan melakukan isolasi diri untuk menunggu swab agar tahu hasilnya.
Jadi siapa nih yang tadi ketemu Bu Risma di Pasar Keputran? #BanggaSurabaya #SurabayaBermasker
Share this Scrolly Tale with your friends.
A Scrolly Tale is a new way to read Twitter threads with a more visually immersive experience.
Discover more beautiful Scrolly Tales like this.