My Authors
Read all threads
Konsep perumahan majemuk sebagai respon untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan tempat tinggal layak huni di area padat penduduk

Tentang R Micro Housing by Simple Projects Architecture

-A thread by #Archify
Sebagai masyarakat yg memiliki aktivitas sehari-hari di kota, pastinya memiliki hunian dg harga yg relatif terjangkau merupakan sebuah impian.

Simple Projects Architecture sbg konsultan arsitek memilih desain perumahan majemuk sbg salah satu respon utk menjawab kebutuhan tsb.
R Micro Housing didesain sebagai low budget-compact housing. Berada di lahan berukuran 12x29 m, sang arsitek kemudian merancang 5 unit rumah dengan 2 tipe yang berbeda pada kawasan semi-kampung padat penduduk di Timur Surabaya.
Berikut adalah detail dari setiap unitnya:

-Micro House Type A
Luas lahan: 4.25x14 m
Luas Bangunan: 94 m2

-Micro House Type B
Luas Lahan: 5x8.5 m
Luas Bangunan: 80 m2
Memilih gaya modern minimalis, setiap unit didesain dengan susunan geometri massa bangunan sederhana serta permainan gradasi warna monokrom. Tampilan bangunan yang terkesan ‘fresh’ juga diharapkan dapat merefleksikan gaya hidup penghuninya kelak: simple, fungsional dan efisien.
R Micro Housing memiliki bentuk bangunan yg cenderung masif dan introvert sbg respon antisipasi akan masalah keamanan yg mungkin terjadi, terutama di area semi-kampung yg cukup padat. Hunian ini juga dirancang dg tatanan layout ruang dalam yg open plan, compact, dan terintegrasi.
Mewujudkan rumah sehat, setiap unit juga didesain dengan adanya pencahayaan alami yang maksimal, penempatan bukaan untuk sirkulasi udara, ketersediaan area parkir, dan juga adanya inner courtyard-landscape yang terintegrasi dengan ruangan di dalamnya.
Selain itu, pemilihan dan pengolahan material sederhana yang kompak dan relative murah, serta menciptakan pengalaman ruang yang unik adalah opsi yang juga ingin ditawarkan pada lahan terbatas perumahan majemuk ini.
Setiap unit mencoba untuk memaksimalkan porsi area hijau di sela-sela area yang terbatas, karena area hijau dinilai cukup krusial untuk media sirkulasi udara yang masuk dan keluar di dalam setiap unit rumah ini.
Perumahan majemuk ini menjadi salah satu bukti bahwa desain dan bangunan yg layak huni masih dapat diwujudkan walaupun dg ukuran lahan dan budget yg terbatas.

Masih penasaran sama rumah ini? Yuk, cek detailnya disini archify.com/id/project/r-m…

Sampai jumpa di thread selanjutnya!
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with Archify

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!