My Authors
Read all threads
Ada yang menarik dengan penggunaan tak.

Minggu lalu, saya baru tahu bahwa tak- bisa menjadi semacam bentuk terikat sehingga harus disambung dengan kata yang mengikutinya. 😳
Kalau kita mengetikkan tak pada KBBI versi mobile, kita akan menemukan banyak kata yang ditulis serangkai dengan tak-.
Ternyata ...

KBBI membagi dua penggunaan tak.

1. Tak sebagai adverbia, artinya tidak.
2. Tak- sebagai bentuk terikat, artinya juga ... tidak. 😳
Lalu apa bedanya?

Sebagai bentuk terikat, tak- merupakan bentuk singkat dari tidak yang dimanfaatkan dalam pembentukan istilah sebagai padanan a-, ab-, in-, il-, im-, un-, non-, de-, dan dis- dalam bahasa Inggris yang memiliki makna tidak.
Contoh:

unjust = takadil
indirect = taklangsung
impure = takmurni
irregular = takteratur
unsure = takyakin
disagree = taksetuju
Contoh:

Bagaimana struktur kalimat langsung dan taklangsung dalam bahasa Indonesia?

Kalau dalam bahasa Inggris, taklangsung ini artinya "indirect", bukan "not direct". Karena itu dalam bahasa Indonesia diterjemahkan menjadi "taklangsung".
Sementara, tak tetap ditulis terpisah jika berfungsi sebagai adverbia atau kata keterangan.

Contoh:

Dia (S) tak makan (P) sejak kemarin (K).
Adverbia ini maksudnya kata yang digunakan untuk menerangkan unsur atau bagian kalimat yang berfungsi sebagai predikat, seperti sangat, lebih, tidak, sudah, hanya, dsb.
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with Fauzan Al-Rasyid

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!