APA ITU MOSI TIDAK PERCAYA?

-A Thread-
Berdasarkan KBBI, mosi adalah keputusan rapat, misal parlemen, yg menyatakan pendapat atau keinginan anggota rapat. KBBI juga memberikan penjelasan mengenai mosi kepercayaan dan mosi tidak percaya.
Mosi kepercayaan adalah mosi yang menyatakan wakil rakyat (parlemen/DPR) percaya kpd kebijakan pemerintah. Sedangkan mosi tidak percaya adalah pernyataan tidak percaya dari DPR kepada kebijakan pemerintah.
Tidak ada peraturan perundang-undangan yg scr eksplisit mengatur mengenai mosi tidak percaya. Akan tetapi melihat dari pengertian "mosi" di atas, pada dasarnya "mosi" adalah pendapat atau pernyataan mengenai sesuatu.
Jika dihubungkan dengan praktik ketatanegaraan Indonesia, maka "mosi" ini terkait dengan hak-hak dari DPR.
Hak-hak DPR dalam pasal 79 ayat 1 UU No. 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD dan DPRD adalah hak:

a. interpelasi;
b. angket; dan
c. menyatakan pendapat.
Hak interpelasi adalah hak DPR untuk meminta keterangan kepada Pemerintah mengenai kebijakan Pemerintah yang penting dan strategis serta berdampak luas pada kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Hak angket adalah hak DPR untuk melakukan penyelidikan terhadap pelaksanaan suatu UU dan/atau kebijakan Pemerintah yg berkaitan dgn hal penting, strategis, dan berdampak luas pd kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yg diduga bertentangan dgn peraturan perUUan
Hak menyatakan pendapat adalah hak DPR utk menyatakan pendapat atas:

a. kebijakan pemerintah atau mengenai kejadiab luar biasa yang terjadi di tanah air atau di dunia internasional;

b. tindak lanjut pelaksanaan hak interpelasi dan hak angket;

(cont......)
c. dugaan bhw Presiden dan/atau Wakil Presiden melakukan pelanggaran hukum baik berupa pengkhianatan thd negara, korupsi, penyuapan, tindak pidana berat lainnya, maupun perbuatan tercela,

(cont.....)
dan/atau Presiden dan/atau Wakil Presiden tidak lagi memenuhi syarat sbg Presiden dan/atau Wakil Presiden.
Berdasarkan ketentuan Pasal 24 C UUD 1945 dan UU No. 8 Tahun 2011 tentang Mahkamah Konstitusi, bila DPR menemukan pelanggaran hukum yang dilakukan Presiden dan/atau Wakil Presiden seperti dalam ketentuan Pasal 1 angka 3 UU 8/2011.
Setelah MK memutus, maka putusan tsb akan diserahkan kembali ke MPR untuk dilakukan eksekusi.
Dari uraian di atas, mosi tidak percaya merupakan hak DPR untuk menyatakan pendapatnya atas ketidakpercayaan kepada pemerintah.
Walaupun tidak ada peraturan yg scr tegas menyebutkan ttg mosi tidak percaya, namun ada bbrp peraturan yg mengatur mengenai hak menyatakan pendapat atas ketidakpercayaan thd pemerintah.
Dalam praktik negara-negara di dunia, memang rakyat tidak bisa secara langsung mengajukan mosi kepada pemerintah karena secara teori rakyat sudah diwakilkan kepentingannya oleh parlemen.
Namun ada beberapa alternatif yang bisa dilakukan rakyat agar kepentingannya tersampaikan. Apalagi melihat praktik di Indonesia saat ini dimana DPR dan pemerintah bahu membahu untuk menyengsarakan rakyatnya sendiri.
Apa saja cara alternatif tersebut? Apakah di negara lain sudah ada yang melakukannya?

Nanti akan kami buatkan threadnya.

Salam
#MosiTidakPercaya
#GagalkanOmnibusLaw

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with LBH Yogyakarta

LBH Yogyakarta Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!