Asumsi Profile picture
15 Jan, 4 tweets, 1 min read
Kabar terbaru:

Gempa bumi dengan magnitudo 6,2 kembali mengguncang Majene, Sulawesi Barat yang juga terasa sampai ke Kota Mamuju pada pukul 02.28 WITA dini hari. Tiga orang tewas akibat gempa ini dan 24 orang luka-luka. (1/2)

Doa terbaik untuk kawan-kawan di Sulawesi Barat🥺🥺
Sebanyak 2.000 warga juga untuk sementara mengungsi ke tempat yang lebih aman. Akibat dari gempa ini pula, kantor Gubernur Sulbar dan Hotel Maleo di Mamuju rusak berat. Sementara itu, akses jalan Majene-Mamuju juga terputus akibat longsor yang trejadi di tiga titik. (2/2)
Akibat kerumunan dan pelanggaran protokol kesahatan yang terjadi di Waterboom Lippo Cikarang beberapa waktu lalu, GM dan Marketing Manager Waterboom Lippo Cikarang ditetapkan sebagai tersangka.
Enam wakil Indonesia berhasil meneruskan perjalanan mereka di babak delapan besar turnamen bulu tangkis level Super 1000 Thailand Open 2021 yang terdiri dari satu ganda putri, satu ganda campuran, dua tunggal putra, dan dua ganda putra.

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with Asumsi

Asumsi Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @asumsico

15 Jan
1. Banyak orang hijrah meninggalkan WhatsApp karena katanya udah gak aman lagi terkait data yang mau dibagi buat Facebook.

Tapi apa bener, nih?

Simak utas Eksklusif dari Asumsi yang berbincang langsung dengan pihak Facebook Indonesia. Image
2. Asumsi berbincang dengan Ruben Hattari, Head of Public Policy Facebook Indonesia.

Sebelum lebih jauh, sejauh ini ada 3 jenis WhatsApp yang beredar di Indonesia. WhatsApp Messenger yang biasa kita pake, WhatsApp for Business yang biasa dipake UMKM, sama WhatsApp Business API. ImageImageImage
3. Kata Ruben, kebijakan privasi yang baru itu cuma bakal diterapkan di platform WhatsApp Business API alias WABA.

Terus kenapa pengguna WhatsApp biasa juga dapet pemberitahuannya? Coba baca di gambar deh~👇🏻 ImageImageImageImage
Read 5 tweets
14 Jan
DPR AS memakzulkan Presiden Donald Trump karena menganggapnya menghasut massa dan memantik kerusuhan di Gedung Kongres, Capitol Hill, pekan lalu. Trump jadi presiden pertama yang dimakzulkan dua kali sepanjang sejarah Amerika.

Wih, mengukir sejarah 🙈 asumsi.co/post/masih-bis…
Donald Trump dimakzulkan oleh DPR AS untuk kedua kalinya sekaligus bikin rekor baru, dua kali dimakzulkan DPR😅 Image
232 banding 197 anggota DPR setuju buat memakzulkan Trump, dengan 10 orangnya malah dari partai yang ngusung Trump, Partai Republik. ImageImageImageImage
Read 4 tweets
12 Jan
Tim Penyelam TNI AL telah menemukan black box milik pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang jatuh di Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1) lalu.

Berdasarkan laporan Antara, black box milik Sriwijaya Air ini ditemukan pada pukul 16.20 WIB di sekitar Pulau Laki-Pulau Lancang.
Saat ini black box dibawa menggunakan searider menuju pelabuhan JICT 2, Tanjung Priok, Jakarta.
Black box yang sudah ditemukan, menurut keterangan Menhub Budi Karya Sumadi, ialah Flight Data Recorder (FDR).

FDR berisi mengenai rekaman data-data teknis penerbangan seperti ketinggian, kecepatan, putaran mesin, radar, dsb.
Read 4 tweets
12 Jan
Kabar terbaru:

Sampai Senin (11/1) malam, jumlah korban meninggal dunia akibat longsor di Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang mencapai 15 orang. Sehingga jumlah total korban yaitu 64 orang: terdiri dari 25 orang selamat, 15 orang meninggal, 24 orang masih dalam pencarian.
PT KAI Commuter mencatat penumpang KRL Jabodetabek turun 13% pada hari pertama pemberlakuan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Senin (11/1) (95.440 orang) dibandingkan pada Senin pekan lalu (4/1) (109.297 orang) pada waktu yang sama yaitu pukul 08.00.
Jaksa Pinangki Sirna Malasari menerima tuntutan selama 4 tahun penjara ditambah denda Rp 500 juta subsider 6 bulan kurungan oleh jaksa penuntut umum (JPU). (1/2)
Read 4 tweets
10 Jan
Asumsi melaporkan langsung dari Jakarta International Container Terminal (JICT) 2 Tanjung Priok, Jakarta dan perairan sekitar tempat jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182, Minggu (10/1). ImageImage
Pagi tadi, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi Bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kepala Basarnas Marsdya Bagus Puruhito, dan Wakil Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Madya TNI Ahmad Heri Purwono berada di JICT 2 bersiap meninjau proses pencarian pesawat. ImageImage
Sekitar pukul 7.30 pagi, rombongan Menhub bergerak menuju ke terduga lokasi jatuhnya pesawat menggunakan kapal KRI John Lie milik TNI. Image
Read 7 tweets
6 Jan
Siap-siap ya 👇

Pemerintah bakal memberlakukan pembatasan sosial di sejumlah daerah di Pulau Jawa dan Bali mulai 11-25 Januari 2021.
Ada 4 parameter yang digunakan, nih, dan bila salah satunya terpenuhi maka daerah itu harus melakukan pembatasan, yakni:

1. Tingkat kematian di atas rata-rata nasional 3%.
2. Tingkat kesembuhan di bawah rata-rata nasional 82%.
3. Kasus aktif di atas angka nasional 14%.
4. Tingkat keterisian RS untuk ruang isolasi dan ICU di atas 70%.

Berdasarkan parameter itu, wilayah yang dilakukan pembatasan adalah:

- DKI Jakarta
- Kab. dan Kota Bekasi
- Kab. dan Kota Bogor
- Kota Depok
- Tangerang Raya
- Kota Bandung
- Kab. Bandung Barat
- Kab. Cimahi
Read 7 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!