Desas-Desus Petrus, Saat Orang Hapus Tato Agar Tak Ditembak

Pada masa pemerintahan Soeharto, dilakukan operasi petrus alias penembak misterius.

πŸ“· : (Iagizinburg) Shutterstock
Delapan lelaki ditemukan terbujur kaku, lima jenazah tergeletak di Jakarta Selatan, dua di Jakarta Timur, dan satu di Jakarta Barat. Tubuh mereka bertato.

Berita tentang penemuan mayat yang bertato bukan hal yang baru bagi warga Jakarta.
Seluruh jenazah itu, menurut Kompas (1983), merupakan bromocorah, preman, residivis, dan jeger sasaran para penembak misterius (Petrus).

Namun di lapangan, tidak semua orang yang bertato merupakan pelaku kriminal.
Hal ini membuat banyak kalangan berbondong-bondong menghapus tato atau rajah yang menandai tubuh mereka.

Rajah yang menandai tubuh buru-buru dihapus dengan berbagai cara.
Ada cara menghapus dengan tindakan kedokteran, tapi ada juga yang menggunakan cara apapun karena keterbatasan biaya untuk menghapus tato.

Yang terparah, upaya menghilangkan tato dengan menggunakan setrika panas,

Setrika dengan hiasan ayam jago, yang menggunakan arang.
banyak anggota tubuh sejumlah warga menjadi cacat karena tindakan yang dianggap kurang tepat tersebut.

Edi, mantan preman Pasar Ciroyom mengaku sangat ketakutan saat penembakan misterius marak terjadi.

Ia tak berani pulang ke rumahnya selama 1 tahun.
Meski sempat menimbulkan kecaman, tak sedikit masyarakat yang mendukung langkah pembasmian preman itu.

Sebab, akibat operasi itu aksi premanisme relatif turun, salah satu contohnya di Bandung.
Sebelum penembakan terhadap para preman dilakukan, Terminal Kebon Kalapa, Bandung, dipenuhi preman bertato yang sehari-hari memalak sopir dan masyarakat.

"Setelah penembakan gencar dilakukan, terminal itu bersih dari para preman," ujar Rusi, warga Bandung dikutip merdeka
Mau tahu program hapus tato selama ramadan, juga sejarah hapus tato selama orba, yuk baca artikelnya

goodnewsfromindonesia.id/2021/04/30/des…

β€’ β€’ β€’

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
γ€€

Keep Current with Good News From Indonesia

Good News From Indonesia Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @GNFI

1 May
8 Wilayah yang Dapat Izin Mudik Lokal Pada 6-17 Mei 2021

Lebaran tinggal menghitung hari. Salah satu tradisi Hari Raya Idul Fitri adalah mudik atau pulang ke kampung halaman untuk berkumpul bersama sanak saudara.
#LaranganMudikLebaran2021

πŸ“· : (Arya Mangala) Shutterstock Image
Namun, akibat adanya pandemi Covid-19 yang masih belum surut, aturan mudik pun dibuat menyesuaikan dengan kondisi di lapangan.

Demi mencegah penyebaran dan penularan virus Covid-19, pemerintah menetapkan aturan bagi masyarakat yang ingin mudik.
Dlm isi surat tersebut, pemerintah secara resmi melarang mudik lebaran untuk menekan angka covid-19 di Indonesia. Larangan mudik itu berlaku pada 6-17 Mei 2021

Tidak semua wilayah dilarang. Melalui Permenhub No. PM 13 tahun 2021, Kemenhub RI menetapkan pengecualian wilayah mudik
Read 8 tweets
1 May
Motor Buatan Indonesia Resmi Jadi Motor Paddock MotoGP 2021

Pekan lalu, Dorna Sports dan Yamaha telah menandatangani perjanjian pengadaan unit motor untuk area lintasan balap dan paddock (garasi para pebalap) di ajang MotoGP untuk musim balap 2021.

πŸ“· : MotoGP com Image
Dalam isi perjanjian tersebut, Yamaha NMax 125 dipilih menjadi motor paddock resmi di ajang balap MotoGP.

Sejatinya, motor buatan Indonesia ini akan digunakan untuk kebutuhan komuter para marshall dan personel paddock di area lintasan balap
Salah satu fungsi lainnya adalah untuk menjemput para pebalap yang mengalami insiden kecelakaan di lintasan,

baik saat babak latihan bebas (free practise), babak kualifikasi, maupun saat berlangsungnya balapan, di kelas Moto3, Moto2, maupun MotoGP.
Read 8 tweets
30 Apr
Pram, Nyanyian Bisu Novelis yang Melawan Lewat Tulisan

Minggu, 30 April 2006 dunia sastra Indonesia berduka. Setelah Sastrawan Pramoedya Ananta Toer meninggal dunia di rumahnya di kawasan Utan Kayu, Jakarta Timur

πŸ“· : (Galih Putra) Shutterstock Image
Sastrawan yang dua kali dinominasikan menerima Nobel ini meninggal karena komplikasi diabetes dan jantung.

Pram, panggilan akrabnya melewati proses kehidupan yang tidak mudah selama 81 tahun.
Pram kelahiran Blora, Jawa Tengah, 2 Februari 1925 sudah menekuni dunia sastra sejak di bangku sekolah dasar.

Idealisme dan keberaniannya mengkritik kebijakan pemerintah melalui karyanya membuatnya menghabiskan hampir separuh hidupnya di balik tahanan
Read 11 tweets
29 Apr
Disegani Dunia, Ini Sejarah Kapal Selam Indonesia

Pada dasawarsa 1960-an, Indonesia adalah negara yg mengoperasikan kapal selam, bahkan sampai 12 armada.

Hal itu membuat Indonesia negara dengan kekuatan laut terbesar di Asia Tenggara.

πŸ“· : (Nicola Sama Tara) Shutterstock Image
Ke-12 kapal itu di antaranya adalah RI Nagabanda, RI Trisula, RI Nagarangsang, RI Tjandrasa, RI Alugoro, RI Tjumandani, RI Widjajadanu, RI Pasopati, RI Hendrajala, RI Barmastara.

Semua nama diambil dari pusaka sakti milik para tokoh satria Mahabarata dalam cerita pewayangan.
Salah satu keberhasilannya adalah mendaratkan 15 anggota pasukan khusus RPKAD di Tanah Merah, sekitar 30 kilometer dari Bandara Sentani.

Pada perkembangannya Belanda pun memilih menghindari perang terbuka dan menyerahkan Irian Barat ke Indonesia.
Read 7 tweets
29 Apr
Dibintangi Joe Taslim, Mortal Kombat 2021 Raih Keutungan Rp 156 Miliar

Film terbaru dari Warner Bros dan New Line Cinema, Mortal Kombat 2021 resmi dirilis.

Film yang dibintangi Joe Taslim ini berhasil menghasilan Rp 156 miliar ketika tayang perdana.

Hasil itu diperoleh dari penayangan di 4.596 bioskop yang tersebar di seluruh dunia.

Pendapatan terbesar berasal dari Rusia dengan pendapatan Rp 89 miliar.
Joe berperan sebagai karakter antagonis Bi-Han/Sub-Zero dalam film laga fantasi yang diadaptasi dari video gim

Kekuatan dari Sub-Zero adalah membekukan musuh dengan temperatur mencapai minus 500 derajat Fahrenheit

Musuhnya yang telah beku itu akan mudah hancur saat disentuh
Read 7 tweets
29 Apr
Sayonara Resesi, Ekonomi Indonesia Akan Kembali Tumbuh

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, mengatakan bahwa Indonesia menunjukkan proses pemulihan ekonomi dan pembalikan arah ke zona positif. Image
Kabar baiknya, mulai tahun ini ekonomi Indonesia diproyeksi akan kembali tumbuh.

Hal itu berdasarkan laporan dari Asian Development Outlook (28/04/2021) yang dirilis oleh Asian Development Bank @ADBIndonesia
Dalam laporan tersebut, ADB memperkirakan ekonomi Indonesia bakal tumbuh 4,5 persen pada 2021.

Direktur ADB untuk Indonesia, Winfried Wicklein, mengatakan, sepanjang 2020 Indonesia telah melewati masa krisis akibat pandemi dengan respon yang cukup baik. Image
Read 10 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!