Fikri Haiqal Profile picture
Apr 7 18 tweets 7 min read
Pernah nggak si merhatiin mengapa tema ramadan identik dengan sebuah lentera? (selain masjid, bulan, dan unta tentunya)

Apa maksud dari lentera di hal-hal yang berbau ramadan? Dan dari mana sejarahnya?

Well, ini dia sedikit bahasannya
Thread

#Ramadan
#RamadanMubarak
#Puasa
Kita bahas nama lentera ini dulu yaa.

Sebenarnya, lentera yang ada di banyak tema ramadan ini memiliki nama sendiri, yaitu 'Al-Faanus'.
Al-Fanus itu aslinya berasal dari bahasa Yunani yang berarti media penerang bagaimanapun bentuknya, entah obor atau lampu.
Al-Fanus mulai muncul pada masa-masa keemasan Islam. Dan tidak diragukan bahwa benda ini merupakan penemuan murni Islam.

Di masa tersebut, karena orang-orang Arab sangat mahir dalam membuat alat penerangan mulailah muncul tempat lilin, lampu gantung, dan lampu sederhana.
Berbagai alat penerangan ini terbuat dari beberapa elemen seperti porselen, kaca, logam, dan tembikar. Kemudian diberikan hiasan dengan lukisan-lukisan hewan ataupun tumbuhan.

#KembaliSilaturahmi
#RamadanMubarak
#RamadanKareem
Kemudian bagaimana bisa Al-Fanus menjadi salah satu ikon Ramadan?

Ada beberapa catatan sejarah yang terkenal, meskipun ceritanya berbeda satu sama lain, tapi semuanya berasal dari muara negara yang sama, Mesir. Tepatnya pada masa dinasti Fathimiyyah.
Versi 1

Ada yang berkata bahwa awal mula Al-Fanus menjadi ikon Ramadan karena ada salah satu khalifah Fathimiyyahh (kemungkinan Muizz li Dinillah) tiap kali keluar istana di akhir sya'ban untuk melihat bulan Ramadan selalu disertai dengan anak-anak yang membawa Al-Fanus.
Anak-anak yang membawa Al-Fanus itu ikut bersama Kahlifah menuju bukit untuk menerangi jalan beliau sambil bernyanyi lagu-lagu indah sebagai ekspresi kegembiraan mereka menyambut Ramadan.
Kemudian mulai saat itulah Al-fanus menjadi ikon Ramadan dan menjadi mainan anak-anak di Mesir.
Versi 2

Dikisahkan dahulu ada salah satu Khalifah Fathimiyyah yang ingin menerangi jalanan Kairo selama bulan Ramadan, kemudian beliau memerintahkan para syekh yang tinggal di masjid-masjid untuk menggantungkan Al-Fanus yang dinyalakan dengan lilin yang ditempatkan di dalamnya.
Versi 3

Konon, dahulu di masa Fathimiyyah para wanita tidak diizinkan untuk meninggalkan rumahnya kecuali di bulan Ramadan.
Kemudian ketika para wanita ini keluar rumah, mereka akan memberikan Al-Fanus ini kepada anak-anak yang nanti akan berjalan di depan mereka.
Hal ini dilakukan sebagai tanda, dan memperingatkan laki-laki agar menjauh dari jalan karena akan dilalui oleh para wanita.

#KembaliSilaturahmi
#Ramadhan
#Ramadan
#RamadanMubarak
#Ramadan2022
Meskipun ketiga versi tadi berbeda, tetapi ada poin kesamaan antara ketiganya.

1. Al-Fanus mulai populer di masa Dinasti Fathimiyyah

2. Kisah Al-Fanus selalu berkaitan dengan Ramadan

3. Al-Fanus adalah mainan anak-anak yang mereka gunakan ketika menyambut Ramadan
Kemudian karena Mesir sempat menjadi pusat peradaban dunia, tersebarlah tradisi Fanus Ramadan ini keseluruh dunia hingga akhirnya Al-Fanus selalu muncul di tema-tema Ramadan.

Begitulah sedikit kisah Al-Fanus yang selalu muncul di hal-hal yang berkaitan dengan Ramadan.
Oh iya, nyanyian yang biasa dibawakan oleh anak-anak ketika membawa fanus itu bunyinya seperti ini.

وحوى يا وحوى ..إياحه
وكمان وحوى .. إياحه
رحت يا شعبان.. إياحه
وحوينا الدار جيت يا رمضان .. وحوى يا وحوى
Bukan hanya dulu, bahkan di beberapa daerah masih rutin kok. Termasuk di daerah saya.

Nah tradisi Al-Fanus kalo di daerah kita memang diadopsinya dengan pawai Obor.

Duplikasi tradisi Al-Fanus, ketika datang ke Indonesia.

Ini baru saya dan remaja masjid di rumah lakukan kemarin. Menghidupkan tradisi baik

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with Fikri Haiqal

Fikri Haiqal Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @mf_haiqal

Oct 13, 2021
Sebagai bentuk cinta kepada junjungan mulia Rasulullah SAW. Di bulan maulid ini aku ingin mengulas sebuah risalah/kitab kecil karya Sulthanul Ulama Al-Imam 'Izz bin Abdul Salam (660 H) yang membahas 40 alasan mengapa Nabi Muhammad dikatakan sebagai makhluk yang paling mulia.
Kitab ini bernama "Bidayah as-suul fi tafdhiil ar-Rasul" yang kemudian disyarah oleh guru kami Maulana Syekh Hisyam al-Kamil yang diberi judul "An-Nur al-Mausul"

Pict: Sanad bersambung ke Imam Izz bin Abdul Salam yang aku terima setelah mengaji kitab ini.
Pembahasan ini akan aku tulis dalam beberapa hari mengingat banyaknya poin yang disampaikan pengarang kitab. Namun, semoga dengan itu kita akan lebih dapat meresapi tiap alasan yang disampaikan.
Read 22 tweets
Aug 9, 2021
Tahun Baru Hijriah

Berhubung di Mesir hari ini udah masuk tahun baru Islam, saya mau sedikit membahas sejarah singkat mengapa Islam memakai tahun Hijriah sebagai penanggalan resminya.

#HijriNewYear
#Hijri1443
#tahunbaruhijriah
Semua informasi yang tertulis di sini bersumber dari sebuah buku kecil karangan Imam As-Suyuthi yang berjudul

"الشماريخ في علم التاريخ"
Oke, sebelum menyinggung awal mula penetapan tahun Hijriah, yang harus kita tahu bahwa orang Arab zaman dahulu belum mempunyai hitungan tahun tersendiri untuk menetapkan tahun seperti yang kita lakukan sekarang ini.
Read 27 tweets
Mar 30, 2020
Lagu "Aisyah Istri Rasulullah" apakah sesuai dengan hadits Rasulullah SAW?

(A Thread)
(Sebuah Utas) Image
Akhir-akhir ini lagi viral lagu religi romantis dengan judul "Aisyah Istri Rasulullah". (Ini lagu sering banget muncul di igeh).

Jujur gw ga tau siapa penyanyi aslinya soalnya udah banyak banget yang cover lagu ini. Walaupun cuma Sabyan yg gw kenal.
Kalo ga salah si lagu ini awalnya dari Malaysia. CMIIW.

Karena keseringan denger lagu ini, lama-lama gw jadi tertarik buat kepoin liriknya. Bukan buat dihafal apalagi mencoba cover lagu ini (sadar suara).
Read 26 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Don't want to be a Premium member but still want to support us?

Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal

Or Donate anonymously using crypto!

Ethereum

0xfe58350B80634f60Fa6Dc149a72b4DFbc17D341E copy

Bitcoin

3ATGMxNzCUFzxpMCHL5sWSt4DVtS8UqXpi copy

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!

:(