بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Sambil rileks dan buka-buka file lama, ternyata ada "risalah" project yang cukup berkesan ketika mengerjakannya..

Sebuah milestone dan kesempatan yang gak mungkin didapat oleh semua orang..

Yaitu proyek konservasi dan pembuatan sanctuary..
Sanctuary/konservasi untuk binatang yang terancam punah.

Tunggu dulu, arsitek bikin sanctuary binatang?

Iyaa..arsitek itu gak hanya mendesain bangunan/kawasan untuk manusia berkegiatan, tapi juga untuk binatang dan juga perlindungan binatang (sanctuary)

Salahsatunya proyek ini
Sekitar semester kedua 2015 dan tahun 2016, alhamdulillaah saya terlibat dalam proyek perencanaan sanctuary/perlindungan badak sumatera di Kelian, Kalimantan Timur.
Berada di sebuah hutan lindung eks tambang, yang sudah direklamasi dan direboisasi serta memenuhi syarat (tutupan pohon, dan vegetasi yang ada) sebagai habitat si badak ini
Badak sumatera di Kalimantan?
Badak Kalimantan kali yaa?
Beneran ini asli badak sumatera yang endemik di Kalimantan..bukan badak Kalimantan..🤭

Kok bisa ada, dan berapa populasinya? Dan ada dimana aja..?

Ok satu-satu yaa..kita urai Dan jawab..sebelum kita bahas sanctuary nya
Dulu, dulu sekali sumatera, Jawa, Bali, dan Filipina itu satu pulau tidak terpisah oleh laut seperti saat ini.. Dan dikenal sebagai Sunda land.. mungkin ada Sunda empire disitu Yaa.. seperti om rangga bilang..Dan selat yang ada saat ini adalah koridor savana,
Koridor ini lah yang mungkin dulu sebagai tempat migrasi binatang-binatang di pulau Sunda land.. kemudian menyebar ke setiap sudut dari Sunda land.
Karena pernah jadi satu pulau ini lah..Maka ada kesamaan vegetasi dan juga binatang di masing-masing pulau tersebut, salah satunya badak, yaitu badak sumatera di Kalimantan.
Kenapa masih disebut badak sumatera? Yaa Karena secara genetik, masih sama dengan badak yang ada di sumatera, persis sama..
Ini salah satu artikelnya..
nationalgeographic.grid.id/read/132669178…
Populasi badak sumatera di Kalimantan, awalnya tidak diketahui berada di Kalimantan bagian Indonesia, tapi di ujung Utara pulau Kalimantan yang merupakan bagian dari Malaysia.
Badak sumatera sudah dianggap punah di Malaysia sejak tahun 2015.. kemudian bukti-bukti empiris menyebutkan bahwa di Kalimantan (bagian Indonesia) terdapat 15 ekor badak.. sebuah kabar gembira dan tak ternilai.

Tapi, populasi ini sangat terancam
greeners.co/berita/wwf-ind…
Karena niat untuk melestarikan dan melindungi badak sumatera ini lah maka ada rencana untuk membuat sanctuary seperti yang ada di way kambass..

Yaitu Sumatera Rhino Sanctuary di Kelian.
Project perencanaan ini dikerjakan Medio 2015-2016.
Sebelum direncanakan/didesain, sudah ada team yang bergerak untuk menentukan lokasi yang cocok untuk sanctuary ini..
Beberapa hal yang menjadi pertimbangan dalam penentuan lokasi area sanctuary ini, diantaranya:

1. luas area (Karena si badak ini solitaire/menyendiri, bertemu hanya untuk bereproduksi, sehingga membutuhkan area yang cukup untuk "beredar")
2. Tutupan vegetasi, Karena kulit badak sumatera ini cukup sensitif terhadap perubahan suhu dan sinar matahari

3. Vegetasi makanan yang cukup,
4. Kondisi dan kontur tanah
5. air permukaan (baik sungai, danau, ataupun mata air dan kubangan), (cont)
(cont) Karena masalah suhu udara dan kulitnya badak ini maka dia suka berkubang, atau bahkan membuat kubangan sendiri.
6. Akses (untuk para keeper, peneliti, juga pemerhati)
Selain hal tersebut, ada beberapa kriteria lainnya.

Dan kemudian, akhirnya terpilih lah lokasi di Kelian ini..
Setelah mendapatkan dan menerima pekerjaan ini, tentunya sang arsitek (senior, gwe and my team) tentunya harus mengetahui tentang sanctuary yang sudah ada (way kambas), dan lebih memahami karakter serta habit/kebiasaan juga kegiatan apa aja yang ada di sanctuary ini
Termasuk kegiatan sang primadona, yaitu sang Badak-badak Sumatera itu sendiri..

Baik dari para ahli, keeper, maupun memperhatikan sang badaknya..
Seru Yaa.. badak aja diperhatiin.. gimana Kamu.. 🙈🤭
Hahaa..hahaha.

Menggunakan arsitek itu sama kayak datang ke penjahit atau boutique.. semua data kita diambil, ditelaah dan diamati kemudian dibuat pakaian yang pass dengan segala lekuk badan Kita, jadi pass dan nyaman. Penyesuaiannya tidak setelah kita dapatkan barangnya, tapi sejak awal
Dan tentunya lebih efisien serta nyaman untuk digunakan..dan sang penjahit biasanya memberikan "toleransi" pengembangan jika badan kita mengembang dan meningkat, sehingga tetap bisa terlihat bagus dan tidak menimbulkan kesan "tambal sulam".. #imho
Lanjut lagi.. tentang kandang badak atau sanctuary ini..
Ini kegiatan ketika survey di SRS (Sumeteran Rhino Sanctuary) di Way Kambas
Kemudian setelah dari sana team kami kemudian melakukan site visit, untuk lebih mendalami bagaimana kondisi real site yang akan kami rencanakan..

Tapi, karena terbatas akomodasinya gwe yang jaga gawang di parijs.. gak diajak.. 😭😭

Senior gwe sama temen yang kesana.. 😮‍💨😤
Dan juga memperhatikan bentang alamnya..

(Sekali lagi, ini gwe gak diajak.. kesel.. hehehe.. nasib junior.. 🤪😜)

Keren kan yaakk.. kayak poto-poto di luar negeri.. 🤭🤭 hehehe..

(Tetep aja gwe gak diajak...😔😮‍💨)
(curhat dahh jadinya 🤪🤪) lanjut..
Untuk tahap awal kita ditugaskan untuk merancang kandang dengan luas total hampir 200 Ha (sebagaimana tadi dijelaskan diatas, si badak ini butuh tempat beredar), dengan beberapa area "kandang" terpisah, namun ada "cat walknya" untuk sang pejantan tangguh..
Kok ada catwalknya..? Badak jantannya mau peragaan busana? Atau mau jadi Idol? Hehehe..

Kenapa hayoo... 😎😎
Jadi, seperti dijelaskan sebelumnya.. bahwa badak sumatera ini adalah solitaire..penyendiri, tapi gak Jones..(catat!!)
Ketika musim kawin dan birahi mereka akan saling "mencari", dengan suara-suara (terkenal sebagai spesies badak yang vokal) dan juga bau-bauan..
Dan sang jantan akan kawin dengan satu betina dalam satu waktu,gak poligami dia..
(Tapi, musim kawin berikutnya bisa beda betina lagi).. 😎
Nah ini lah fungsi dari catwalk..agar si Jantan dapat "memilih" betina yang mau dikawininya..

Nah, ketika proses ini dan disaat birahi tinggi biasanya sang betina yang tidak terpilih suka "baper" dan maksa untuk dikawin..

Sehingga sang jantan bisa luka-luka diserang betina
Karena itulah, Maka catwalk ini juga dibuat Pagar perlindungan (fisik dan juga Pagar kejut listrik) sebagaimana Pagar perimeter setiap kandang..

Sehingga melindungi sang jantan dari amukan sang betina.
Kok jantannya cuma satu/sedikit? Iyaa qadarullaah untuk mendapatkan jantan itu gak gampang, dari sekian kelahiran, rasionya hanya sedikit yang melahirkan badak jantan

Makanya sayangilah laki-laki anda..🙈 ehh..kok jadi gini.. haha

Maksudnya, sang jantan jadi punya privilege 😎
Kemudian mulai deh lead architect and me and juga team mulai "bermain" untuk mendapatkan berapa banyak kandang yang bisa didapatkan pada fase pertama ini, sesuai dengan kriteria dan persyaratan yang diminta
Ini adalah salah satu keunggulan menggunakan arsitek, bahwa ruang yang ada dan juga kebutuhan/keinginan serta persyaratan yang harus dipenuhi dapat dioptimalkan dengan baik. Tanpa harus trial and eror dilapangan/saat pelaksanaan

Berikut skematiknya
Kemudian utak-atik itu berhasil mendapatkan total 5 kandang untuk fase pertama ini.. termasuk area untuk settlement bagi keeper, peneliti, juga officer yang bertugas di sanctuary ini..
Untuk pemisah kandang..digunakan double fencing, atau Pagar double.. baik itu Pagar fisik yang kuat.
Juga Pagar kejut listrik yang biasa dipakai untuk peternakan sapi di Aussie atau di Amerika, sehingga Aman bagi badak..
Kemudian setelah didapat area kandangnya dan juga catwalk untuk sang pejantan..
Ada kebutuhan untuk perawatan badak yaitu harus disediakan/tersedianya juga fasilitas paddock..

Kayak Mobil F1 nih sama motoGP .. punya paddock.. 🤭
Dalam periode tertentu si badak ini akan "dipanggil" atau digiring untuk dicek kesehatannya, juga untuk kemudian manja-manja dengan sang keeper atau pun peneliti. Atau juga persiapan ketika akan dipindahkan, misal dari area fase 1 ke fase 2 atau untuk ke tempat lain..
Nah ini rancangan paddocknya yang dibuat my senior.. 😇

Di paddock ini sang badak pun akan merasakan perawatan manja dari sang keeper.. seperti disemprot air dan lainnya..
Kemudian juga ada yang namanya BOMA, yaitu kandang sementara yang dipakai untuk karantina dan persiapan badak liar atau badak dari luar sanctuary, sebelum masuk ke sanctuary, dan jika sakit (badak dari luar) maka mereka akan dirawat dulu disini juga hingga sembuh
Sebentar, kok jadi inget film Jurassic park yaakk..hehehe..
Selama Kita merancang ini.. perasaan yang sama kita rasakan dan jadi bahan guyon pelepas stress..
Lanjut setelah ashar yaakk.. 😇🙏
Bismillaah lanjut lagi..
O,ya tadi ada yang ketinggalan.. hehee..
Secara garis besar lokasi calon SRS ini terletak di Eks tambang..yang diapit oleh dua danau, yang statusnya adalah Hutan Lindung
Lalu, bagaimana dengan settlement areanya?
Sekilas, tadi sudah dijelaskan fungsi area settlement...ini, yaitu tempat/area dimana para keeper, peneliti, petugas/officer dan personal pendukung, berkegiatan, beristirahat dan saling berinteraksi.. dan juga terdapat laboratorium disana.
Tantangannya adalah, iklim yang relatif basah (Hutan hujan tropis), akses yang tidak mudah untuk sampai ke lokasi, dan juga energi yang terbatas yang berasal dari "Grid", namun karena dekat dengan sungai kecil yang arusnya cukup, bisa dibuat check dam kecil..
Untuk membuat sistem pembangkit mikro hidro, dan juga sebagai sumber air bersih..
Dengan melihat kondisi seperti itu, untuk menciptakan jejak karbon yang seminimal mungkin, maka disepakati bahan utama bangunannya terbuat dari kayu industri (mudah didapat dari hutan industri sekitar), juga panggung, untuk menghindari binatang dan air ketika hujan besar.
Dan juga bentuk atap yang mampu menahan curah hujan yang cukup besar di lokasi tersebut..
Konsep dasarnya bentuk bangunannya diambil dari perpaduan bentuk rumah panjang dan juga lumbung padi di Sunda (leuit)

Kok Sunda..?
kan bagian dari Sunda land.. 🤭🤭
#jokes
Alasannya lebih mudah dipadukan saja dan ada benang merah desainnya..

Seperti aku dan kamu.. 🙈🙈😂😂
Dan akhirnya dicoba lah beberapa alternatif bentuk.

O,ya sebelumnya tadinya kita mau pakai Bambu..kekeuh Banget..

Seperti yang ini, kayaknya keren kan yaak..?
Karena di team kita juga punya spesialis desain Bambu, tapi ternyata mentok di jejak karbonnya..sama juga logistik, karena harus "import" dari luar daerah..

Yaa mau nggak mau kita harus green, seperti om @dapitdong sering twit kan.. 🤭🤭

Kayu is the best choice
Dan juga untuk kebutuhan energi, setiap bangunan harus bisa Mandiri untuk mencukupi keperluannya, Maka di sepakati juga menggunakan solar cell di setiap bangunan.. (jejak karbon sedikit walau harus "import".. dan juga hampir free maintenance)
Mulai deh kita Cari bentukkan dan tata letaknya..
Di awal kita juga mau "naikkan" akses antara bangunan.. tapi kemudian tidak jadi karena tidak efisien..

(Bongkar deh semua desainnya.. 🙈🙈 udah 2 Hari nggak tidur nehh.. hahaha)
Inter mezzo:
Ini badak sumatera yang baru melahirkan di Way Kambas..
Lanjut..
Akhirnya, setelah.. argument yang cukup ramai.. dan juga kopi yang entah sudah tandas berapa gelas..

(Alhamdulillaah dah berhenti ngerokok)

Didapat bentuk dan tata letak yang cukup memuaskan semua pihak..

(Kalau gak diterima..gwe mendingan tidur aja.. hahaa)
Dan bentukan itu juga mencirikan perpaduan yang kita inginkan sejak awal (percayalah..semua akan kembali #ehh apa ini 🤭)

Dan peletakannya ergonomics mengikuti bentuk site area settlement

Dan mudah dikontrol
bangunan-bangunan itu terbagi menjadi beberapa macam (berdasarkan fungsi), yaitu:

1. Bangunan untuk klinik kesehatan, tempat tinggal peneliti, dan juga guest atau tamu dan laboratory
2. Tempat tinggal dan beristirahat keeper dan karyawan..
3. Ruang kerja officer dan petugas dan pusat kontrol serta penerimaan
4. Ruang makan bersama dan area meeting
5. Mushalla (open mushalla):
Dan juga area service
Rangka bangunan yang "ditelanjangi.."

1. Bangunan untuk tempat tinggal peneliti
2. Bangunan untuk keeper
Nah.. ada yang lucu dan lumayan memacu adrenaline..
Ketika sedang dalam pengerjaan desain ini..

Ada seekor badak yang dinamain Najag tertangkap, karena terjerat oleh jerat babi (jerat Tali kakinya), Maka ada perintah untuk menyegerakan desainnya selesai,
Agar dapat segera dibangun untuk kemudian memindahkan si badak Betina ini ke Sanctuary di Hutan Lindung Kelian Lestari.

Badak ini ditemukan di daerah Kutai barat, adrenaline rush langsung 💪

Tapi, sayang dia tidak bertahan akibat jeratan tersebut
Infeksi pada kakinya tidak membaik akhirnya mati.
😭😭😭😭😭
Tambah makin sedikit jumlah populasi badak sumatera di Kalimantan..

news.detik.com/berita/d-31803…
Disini lucunya.. sementara kita bersedih.. akan kehilangan besar..
Bukannya "belajar".. dari kehilangan ini..
Tekanan dan juga adrenaline push juga ikut "melemah".. akhirnya.. ritme nya menjadi back to "normal".. 🙈🙈
Yaa nggak usah diceritain gimana-gimananya yaakk.. 🤭🙈
Alhamdulillaah tahun 2019 kemarin ditemukan lagi satu badak sumatera di Kalimantan, yaitu PAHU,

m.liputan6.com/regional/read/…
Dan juga badak betina..

m.liputan6.com/regional/read/…
Dan juga di way kambas kemarin lahir satu bayi badak sumatera lagi.. alhamdulillaah.

Lahir dari badak yang bernama Ratu..

regional.kompas.com/read/2016/05/1…
Truss gimana projecthya sudah dilaksanakan?

Sampai saat ini sihh belum.. tapi entah.. belum ada kabar lagi.. hehehe.

Terimakasih banyak dengan @WWFIndonesia @WWF sudah mempercayakan perancangan sanctuary nya kepada kami dan berkarya bersama.
Semoga kedepannya populasi badak sumatera terus bertambah..juga binatang-binatang langka lainnya di Indonesia
Karena merupakan harta berharga yang tak ternilai harganya oleh apapun, serta merupakan anugerah terbesar dari Allaah..

In sya Allaah.. aamiiiiiin.
It's a wrap.. terimakasih atas perhatiannya.

Salam Ga-riss...

(Ma'af dah menuh-menuhin time line-nya)

See you next time..
O,ya setelah SRS ini dapat "penugasan" lagi, juga di Kalimantan, di Penajam.. yaitu waterboom..

Ceritanya nanti aja Yaa kalau sempat.. hehehe..
Assalaamu'alaykumm.. have nice Mahad ..😘🥰😍

Assalaamu'alaykumm
@bacautas ping
@threadreaderapp unroll please

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with kemlon #LillaahiTa'alaBerjuang

kemlon #LillaahiTa'alaBerjuang Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Don't want to be a Premium member but still want to support us?

Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal

Or Donate anonymously using crypto!

Ethereum

0xfe58350B80634f60Fa6Dc149a72b4DFbc17D341E copy

Bitcoin

3ATGMxNzCUFzxpMCHL5sWSt4DVtS8UqXpi copy

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!

:(