Alissa Wahid Profile picture
Psikolog Keluarga. Humanitarian. Penjahit GUSDUR-ian :: Look back in forgiveness, look forward in hope, look down in compassion, look up with gratitude. (ZZ)
Feb 4 7 tweets 2 min read
Ada 2 isu disentuh @kikysaputrii di sini : Bansos dan 1 Putaran. Keduanya menurut saya misleading, apalagi kalau kita bicara jangka panjang Indonesia. Bukan hanya Pemilu 2024.

Soal Pemilu 1 Putaran, tidak bisa disederhanakan soal hemat anggaran. Ini cara pandang bahaya sekali. Pemilu 2 Putaran punya 2 tujuan.

Syarat 1 Putaran bukan hanya menang minimal 51% total suara. Ada syarat dapat minimal 20% di minimal 17 Provinsi (utk 2024). Ini utk memastikan pemerataan. Kalau hanya 51% saja, bias Jawa. Bisa² para paslon hanya kerja kampanye di Jawa saja.
Sep 24, 2023 7 tweets 2 min read
Habis menyimak youtube² soal Rempang dari para petinggi negara, terus baca ini, juga insiden Pohuwatu Gorontalo; jelas sekali semua kasus spt ini berasal dari persoalan cara memandang Rakyat dalam agenda pembangunan.

Di tempat² berbeda itu, Rakyat tidak ujug² marah. Ketika tanah mereka diambil, baik dg intimidasi soft maupun kasar, wajar Rakyat mulai melawan. Mereka tidak butuh orang luar. Naiflah yang menganggap Rakyat tidak punya nurani, nalar & kearifannya, sehingga butuh provokasi dari luar utk berjuang.
Mar 20, 2023 4 tweets 1 min read
Maaf nyamber.
Suatu ketika saya pulang dari Konperensi di Taiwan. Di Cengkareng, saya diarahkan menuju meja pemeriksaan yg di dalam itu. Mbak petugas nanya :
"Kamu pulang kerja ya di Taiwan? Berapa lama kerja di sana? Bawa apa aja? Buka kopernya." Saya buka koper sambil dia minta paspor.
Saya : "cuma 3 hari di taiwan"
Petugas : "Kerja apa 3 hari di taiwan? Kok bawaannya koper gede? Beli apa aja? Emang dibayar berapa?"
Saya : "konperensi"
Petugas : "kok kamu bisa belanja & bawa barang banyak? Kamu kerja apa?" Ndedes..
Jan 22, 2021 10 tweets 2 min read
Sepertinya Kemdikbud harus lebih kuat menegaskan bahwa ekosistem pendidikan milik Negara tidak memaksakan jilbab untuk murid non muslim & bahkan juga muslimah.
Sebaliknya, juga tidak boleh melarang penggunaan jilbab bagi yang menginginkannya. Tanpa penegasan, para pengelola sekolah akan menggunakan tafsir yang berbeda-beda. Dan bila pengelola sekolahnya meyakini mayoritarianisme sekaligus klaim kebenaran mutlak, maka akan ada potensi aturan pakaian yg melanggar hak konstitusi warga yang menjadi korban.
Nov 8, 2020 9 tweets 4 min read
US President Elect @JoeBiden di Pidato Kemenangan Pilpres AS fokus pada "to heal" dan kerjasama, hentikan polarisasi & sentimen kebencian. Ini problem dunia sih, bukan hanya terjadi di AS.

Semoga ini menjadi babak baru peradaban dunia: turunnya polarisasi & sentimen kebencian. Pak Joe Biden ini ashli pake shod sangat open-minded. Dia menjadi Wapres orang Kulit Hitam pertama. Sekarang, dia memilih Wapres peremuan non kulit putih.

Open-hearted juga. Pidato beberapa hari lalu bilang "240an ribu nyawa melayang krn covid, tidak bisa dihapus lukanya."
May 27, 2020 5 tweets 2 min read
Dulu di istana, saya disuruh #GusDur membawa Ibu & adik2 pulang ke Ciganjur. "Keadaan sudah bahaya, biar Bapak hadapi sendiri saja di istana." Krn ingat nasib Bung Karno, saya melawan. Eyel2an. Apapun yg terjadi, kalaupun Bapak ditangkap, kami akan ikut. He wouldnt be alone. Info moncong panser sudah mengarah ke istana, sudah saya dengar. Kata #GusDur, beliau nggak bisa tenang kalau kami tetap ada di istana, apalagi cucu pertama, bayi saya, baru berumur 40 hari. Tapi kisah Bung Karno menghantui saya. Makanya saya ngeyel nangis tidak mau pergi.
Mar 14, 2020 9 tweets 4 min read
1. Orang sehat bisa terinfeksi #coronavirus, dan karena daya tahan fisiknya bagus, ia tak menunjukkan gejala apapun. Ia menang melawan si virus.

Maka stay fit ya twips.

Makan sehat, jangan kecapekan, cukup istirahat.
*ngomong sama cermin* 2. Orang sehat bisa terinfeksi #coronavirus, tetap sehat, tanpa gejala.
Tapi ia menjadi carrier dan bisa menularkan si virus pada orang lain. Menularnya gampang banget, pula.
Karena si carrier nggak sadar inilah, si virus bisa cepat banget menyebar jadi pandemi.
Jan 21, 2020 13 tweets 3 min read
Rame soal jilbab ya? Bagus dong ada perdebatan soal ini. Perdebatan pandangan itu baik. Yang penting tidak pakai maki-maki atau menghakimi. Sebab menghakimi orang lain shalih/tidak krn beda pandangan itulah yang lebih bermasalah daripada pandangan yang berbeda2 itu sendiri. Bagus juga debat ini dipicu Ibu Sinta Wahid. S1 dr Syariah UIN, jd paham hukum Islam. S2 dr UI. Doktor HC dari UIN atas keahlian kajian teks2 perempuan. 8 jam wiridan tiap hari. Puasa Daud sejak dara. Bukan orang kacangan yg belajar dari gugel lalu merasa jadi ahli agama.
Sep 14, 2019 6 tweets 3 min read
Sekali lagi, kami meyakini #RevisiUUKPK oleh DPR saat ini akan membuat #KPKLemahNegaraDijarah karena:
1. Tidak dilakukan dengan waktu cukup utk isu yang menyentuh lintas sektor:
- tidak masuk daftar prioritas prolegnas 2019
- hanya muncul 3 minggu menjelang DPR selesai masa. 2. Tidak melalui proses pengelolaan yang wajar: melalui pembahasan komprehensif berulangkali dengan melibatkan seluruh komponen bangsa termasuk rakyat secara umum, akademisi, dan pegiat demokrasi serta anti korupsi.
#TolakRevisiUUKPK
Aug 6, 2019 7 tweets 3 min read
Innalillahi wa inna ilaihi raji'uun.
Sugeng tindak, Mbah Moen. Walaupun airmata saya tak juga berhenti, saya yakin Mbah berbahagia karena berpulang di tempat yang Mbah cintai.

Semoga Allah SWT menempatkan Mbah di tempat yang terbaik.. lahu alfatihah... Banyak sekali hadiah yang Mbah Moen telah berikan kepada saya. Surban Mbah, kerudung, uang di amplop kecil... belum lagi hadiah imaterial yang begitu banyak... dalam derai airmata, saya mensyukuri semua hadiah Mbah Moen. Terimakasih atas kasihsayang, Mbah kepada saya...
Jun 23, 2019 4 tweets 2 min read
Hehehe, kalau baca judulnya saja, pasti tidak setuju. Saya pun kalau hanya baca judulnya, tidak bakal setuju.

Kalau baca isinya, bisa & BOLEH juga tidak setuju pada beberapa poin saya. Poin inti saya:
1. tidak gebyah uyah & perlu asesmen mendalam case by case
2. ... 2. Kalau memang Pemerintah Indonesia ingin memulangkan, perlu program semacam deradikalisasi mendalam, & bahkan perlu dilakukan di Suriah, tidak di Indonesia. Hanya bila sdh memenuhi standar tertentu, bisa dipulangkan ke Indonesia.
3..
Dec 18, 2018 9 tweets 2 min read
Kejadian pemakaman warga Katolik di Yogyakarta yang ramai hari ini membuahkan pertanyaan, sejauh mana nilai2 lama yang menjaga kebersamaan (inklusif) bergeser pada nilai2 baru yang menjaga kepentingan kelompok sendiri (eksklusif). Pergeseran nilai2 akan selalu terjadi. Sedihnya, saat ini lebih bergeser ke arah mayoritarianisme: "Karena kami mayoritas, maka yang berhak menentukan segalanya adalah kami. Minoritas harus menghormati mayoritas". Ini tidak hanya di Indonesia, dan tidak melekat pada 1 agama.
Nov 27, 2018 7 tweets 3 min read
Inspiring story from the pastor of Maria Church who helped 130 Lebanese refugees with church asylum in 1987. Up until now the church provides shelter for homeless people in one of the rough area of Copenhagen.

@DKinIndonesia Matras2 diletakkan di sela bangku Gereja Maria, untuk digunakan sebagai tempat tidur bagi para tuna wisma. Ini daerah yang lebih banyak warga migran daripada penduduk asli Copenhagen.
Sep 27, 2018 12 tweets 4 min read
Saya paham kawan2 mungkin bingung soal gusdurian ini ya. Kebingungan ini HANYA karena selama ini yang muncul di publik hanya @GUSDURians. Gerakan kader GusDur yg berpolitik baru bbrp tahun terakhir ini dikonsolidasikan. Lebih tepat mungkin kita sebut saja semua yang mencintai GD sebagai Pengikut Gus Dur ya. Nah karena sepak terjang GD yg beragam, maka strategi gerakannya beda-beda. Oleh GD tidak dicampur. Bahkan saat GD dirikan PKB, NU tidak berfatwa harus PKB. NU tetap pada Khittah.