Ida Amal Profile picture
Food security from home. Urban Gardener | Belajar, Belajar, Belajar | Yakin, Syukur, Sabar | Istiqomah, Ikhlas, Husnul Khotimah
Mar 28, 2020 8 tweets 5 min read
Selain vit C&D, buah & sayur, probiotik juga booster antibodi.
Nah, kalau yang suka ngebun & punya tabulampot pohon jeruk, markisah, juga nanam jahe, kunyit atau empon-empon lainnya, bisa membuat sendiri.
Ini panenan dirumah, berkala bisa panen dan dimanfaatkan untuk probiotik. Kalau dikonsumsi langsung, jeruk kalamansi/lemon cui dan markisah sangat asam sekali. Maka muncul ide buah tersebut saya buat probiotik dengan memfermentasi dalam madu. Panenan termanfaatkan dengan maksimal.
Mar 28, 2020 5 tweets 1 min read
Kalau mencermati TL, begitu banyaknya kasus ODP covid19 diperlakukan semena-mena oleh masyarakat berarti ada yang terputus informasinya. Pemahaman masyarakat tentang covid19 dan penanganannya hanya diterima sepotong-sepotong. Akibat info sepotong mungkin tentang penularannya saja maka ODP Covid19 dianggap seperti virusnya, bukan seperti manusia lagi. Hilang rasa kemanusiaannya, yang lain mau selamat sendiri. Bagaimana kalau itu terjadi pada orang-orang yang semena-mena itu sendiri?
Mar 13, 2020 7 tweets 1 min read
Selama ini orang awam memahami bahwa untuk meningkatkan daya tahan tubuh harus banyak konsumsi vitamin C. Ternyata, ada vitamin yang dibutuhkan tubuh untuk meningkatkan imun atau kekebalan tubuh yaitu vitamin D. Karena lagi terapi sama dokter akupuntur, saya disarankan untuk test darah berkaitan dengan kadar vitamin D ditubuh saya, mengingat 4x operasi dan 3x caesar dan mencegah kasus lama muncul kembali. Terutama kasus penyakit degeneratif, alergi juga autoimmune.
Jun 27, 2019 6 tweets 2 min read
Berita tentang bu Risma kambuh magnya membuat saya setback 10 tahun lalu, mag saya kambuh dan terkapar di RS selama 2 minggu dengan intensitas kesembuhan yang lama sekali!

Mulai dari obat hingga akupuntur harus saya jalani. Hanya waktu mau di endoskopi saya dak mau. No!! Dalam perjalanannya saya memperbaiki pola makan saya, salah sedikit makan atau pikiran kenceng dikit kambuh. Sering ke UGD karena salah makan, infus dan suntik obat mag dosis tertinggi sudah jadi langganan. Hidup tergantung sama obat mag yang tidak menyembuhkan.