Neo Historia Indonesia Profile picture
Memperkenalkan #Sejarah dengan lebih #menyenangkan sejak 2019. Sudah ketahuan arahnya ke mana. Kolaborasi dan kerjasama: +62 852-2024-5796
Green Profile picture 1 subscribed
Jul 13 13 tweets 2 min read
Mengapa Belajar Sejarah Penting untuk Sukses di Kantor?

{sebuah utas}Image Belajar Sejarah bukan hanya menghafal tanggal dan peristiwa, tapi juga memahami bagaimana keputusan masa lalu membentuk masa kini. Ini sangat relevan di dunia kerja, di mana keputusan strategis sering didasarkan pada pelajaran dari masa lalu.
Jul 11 8 tweets 2 min read
Image Image
Jul 11 15 tweets 4 min read
Kisah kelam pembantaian orang Tionghoa di desa Cilimus, Kuningan.

{Sebuah utas singkat} Image Dalam Sejarahnya, komunitas etnis Tionghoa telah menjadi bagian penting dari masyarakat di Nusantara, terutama di desa Cilimus, Kuningan, Jawa Barat.
Jul 7 12 tweets 3 min read
Pada tahun 1998, Banyuwangi menjadi gempar karena serangkaian pembantaian brutal berdarah-darah para dukun atau orang yang diduga sebagai dukun.

{sebuah utas singkat} Image Pembantaian ini terjadi di tengah situasi politik dan sosial yang sedang bergejolak di Indonesia. Banyak orang percaya bahwa kekacauan ini dipicu oleh ketegangan antara kekuatan politik dan sosial di akhir Orde Baru dan jatuhnya kekuasaan Suharto.
Jun 18 25 tweets 4 min read
Ketika orang kaya merampok ruang orang miskin. Mari mengenal apa itu Gentrifikasi.

{sebuah utas singkat}

📷 The Jakarta Post Image Gentrifikasi adalah proses di mana suatu kawasan perkotaan yang awalnya kurang berkembang atau dianggap kurang menarik bagi kelas menengah ke atas mengalami perubahan signifikan, baik secara sosial, ekonomi, maupun fisik.
Jun 13 21 tweets 4 min read
Legenda tujuh pemuda suci Efesus yang ditidurkan oleh Tuhan selama ratusan tahun.

{sebuah utas} Image Kisah "Septem Dormientem" atau Tujuh Pemuda Suci dari Efesus adalah legenda Kristen yang telah menjadi simbol ketabahan iman dan keajaiban Tuhan.
Jun 9 14 tweets 3 min read
Image Image
Jun 1 12 tweets 3 min read
Image Ave Neohistorian!

Umumnya, keistimewaan semacam ini hanya bisa ditemukan di negara yang demokrasinya masih rapuh dan belum dewasa.
May 19 14 tweets 2 min read
Review film Vina: Sebelum 7 Hari (2024) agar kalian tak perlu menontonnya.

{sebuah utas singkat} Image Vina: Sebelum 7 Hari (2024) adalah sebuah film horor biopik mengenai kasus pembunuhan dan pemerkosaan pada seorang perempuan asal Cirebon bernama Vina. Film ini disutradarai Anggy Umbara dan diproduseri oleh KK Dheraj.
May 7 10 tweets 3 min read
Salah satu peristiwa yang kerap dikategorikan sebagai Teror Merah oleh PKI adalah Tragedi Kanigoro. Reka ulang peristiwa itu masih dapat kita temui di Museum Pengkhianatan PKI di Lubang Buaya, Jakarta Timur.

{sebuah utas singkat} Image Pada tanggal 13 Januari 1964, Pemuda Rakyat (PR) PKI dan Barisan Tani Indonesia (BTI) yang merupakan ormas yang berafiliasi dengan Partai Komunis Indonesia (PKI) menggrebek Training Pelajar Islam Indonesia (masih memiliki kedekatan dengan Masyumi) di Desa Kanigoro, Kecamatan Kras, Kediri.
May 6 16 tweets 4 min read
Siap... Berikut ini Sejarah bakso secara singkat. 😆 Bakso alias Baso adalah penganan berwujud bola daging yang sangat populer di Indonesia. Bakso umumnya terbuat dari daging sapi giling yang dicampur dengan tepung tapioka.
May 3 6 tweets 2 min read
Image Ave Neohistorian!

Perang 30 tahun adalah perang besar di Eropa khususnya Jerman antara negara-negara Katolik melawan negara-negara Protestan. Konflik yang berkepanjangan itu kemudian dimanfaatkan oleh Daulah Utsmaniyah. Image
Apr 23 11 tweets 2 min read
Putusan Mahkamah Konstitusi melahirkan Sejarah baru karena untuk pertama kalinya ketika Mahkamah Konstitusi menangani sengketa Pilpres, terdapat tiga orang Hakim Konstitusi yang memberikan dissenting opinion.

{sebuah utas singkat}

📷ANTARA FOTOImage Dissenting Opinion sendiri didefinisikan sebagai tatkala pendapat suatu anggota majelis hakim berbeda dengan pendapat mayoritas anggota majelis hakim yang lain dan sampai menyentuh pada amar putusan.
Apr 3 12 tweets 2 min read
Romo. Prof. Dr. Franz Magnis Suseno, S.J. alias Maria Franz Anton Valerian Benedictus Ferdinand von Magnis und Straßnitz adalah seorang rohaniawan Katolik dari Ordo Yesuit dan juga seorang Dosen dan Guru Besar Filsafat di Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara.

{sebuah utas singkat}
Image Romo Magnis berasal dari keluarga bangsawan Jerman keturunan Italia. Leluhur keluarga Magnis adalah saudagar bernama Gaspare Magni dari Lombardi.
Mar 25 10 tweets 3 min read
Pada pertempuran Somme di tahun 1916, tank Mark I milik Inggris berhasil mendobrak pertahanan Jerman. Kekaisaran Jerman mulai sadar bahwa taktik dan alutsista mereka tertinggal.

{sebuah utas singkat} Image Awalnya Jerman mulai mengejar ketertinggalan dengan mengembangkan tank Sturmpanzerwagen A7V yang baru muncul pada tahun terakhir Perang Dunia 1, 1918. Image
Mar 24 9 tweets 2 min read
Jaringan Bisnis Sumitro Djojohadikusumo dan Pengaruhnya pada Politik Indonesia.

{sebuah utas singkat} Image Sumitro Djojohadikusumo, sosok cendekiawan dan politisi terkemuka Indonesia, dikenal sebagai Begawan Ekonomi. Kiprahnya di bidang ekonomi dan politik tak diragukan lagi, termasuk perannya dalam menjalin relasi dengan pengusaha, terutama dari kalangan Tionghoa. Image
Mar 24 13 tweets 2 min read
Selamat malam, kami ingin menanggapi utas yang ditulis oleh mas @chriswibisana tetapi sayangnya kami diblokir oleh beliau. Namun tidak apa-apa, itu hak beliau, jadi izinkan kami menanggapi di sini. Tentu saja, hal ini untuk mencegah komunikasi satu arah.

{sebuah utas singkat} Image Memang benar bahwa mas @chriswibisana pernah menjadi bagian dari keluarga besar Neo Historia dan tulisan beliau sangat mencerahkan, serta sangat rekomendasi sekali untuk dibaca. Salah satu tulisan beliau diunggah ke Facebook: facebook.com/neohistoria.id…
Mar 22 10 tweets 2 min read
Netizen sering mengejek kota Bekasi sebagai planet lain yang panas, kotor, dan macet. Padahal Bekasi dulunya pusat salah satu kerajaan Hindu tertua yang pernah berdiri di Nusantara, yakni Kerajaan Tarumanagara.

Ini adalah @txtdrbekasi

{sebuah utas singkat} Image Kerajaan Tarumanagara didirikan oleh seorang pendatang dari Salankayana Andhra Pradesh, India yang bernama Rajadirajaguru Jayasingawarman pada tahun 358 M. Ia kabur ke Nusantara karena Salankayana diserang oleh Samudragupta dari Dinasti Gupta.
Mar 21 10 tweets 2 min read
Memahami Selat Muria atau Selat Gangga.

{sebuah utas singkat} Image Pada awal 2024 ini, bencana banjir menerjang sejumlah wilayah di pesisir utara Jawa. Wilayah tersebut antara lain Pati, Kudus, Jepara, dan tak terkecuali ibukota Jawa Tengah, Semarang. Image
Mar 20 7 tweets 2 min read
Puasa Hitam, puasa ketat orang Kristen sebelum Paskah.

{sebuah utas singkat} Image Puasa ini adalah bentuk puasa Kristen kuno di mana secara tradisional dilakukan selama Prapaskah. Umat beriman makan hanya sekali sehari, tidak boleh mengemil, tidak memasukkan makanan solid maupun encer apapun (termasuk bubur, dll) sehingga tidak ada yang lain yang masuk ke dalam tubuh kecuali sedikit air yang boleh diminum sepanjang hari.
Mar 16 13 tweets 2 min read
Sejarah Seblak, makanan populer dengan rasa pedas, asin, dan gurih dari Bandung, makanan favoritnya sebagian besar remaja perempuan Indonesia. Image Seblak berasal dari kata "nyegak" yang artinya menyengat. Dalam bahasa Sunda, kata seblak berarti "mengingat sesuatu secara tiba-tiba hingga muncul rasa kaget (ngadadak inget nepi ka reuwas)".