Kepala BPOM Penny K Lukito mengungkapkan hasil analisis sementara uji klinis di Bandung yang menunjukkan efikasi vaksin Sinovac sebesar 65,3 persen. Angka tersebut telah memenuhi persyaratan dari WHO, yaitu di atas 50 persen. cnnindonesia.com/nasional/20210…
Apa itu efikasi? Darimana angka tersebut didapatkan?
@ysofiatin, pengajar Epidemiologi dan Biostatistika dari @unpad menjelaskan bahwa efikasi adalah tingkat daya lindung vaksin pada kondisi uji klinis.
Efikasi didapat dari uji klinis fase 3, dengan menghitung risiko terjadinya penyakit pada kelompok orang yang mendapat vaksin dan yang tidak mendapat vaksin.
Berita mengenai jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 bisa jadi membuat kita mempertanyakan tentang keamanan penerbangan atau bahkan ancaman terorisme.
Tentu saja hingga investigasinya selesai dan fakta-fakta yang relevan terungkap, tidaklah bijak jika kita berspekulasi mengenai penyebab suatu kecelakaan. Meskipun demikian, ada beberapa penyebab kecelakaan penerbangan yang umum terjadi.
Simon Ashley Bennett, Direktur Unit Keselamatan dan Keamanan Sipil di University of Leicester, Inggris menyebutkan secara umum ada lima jenis penyebab kecelakaan pesawat terbang.
Mengapa @susipudjiastuti tidak terpilih kembali sebagai menteri dalam pemerintahan @jokowi jilid dua?
A thread~
Beberapa pihak menilai pemilihan Edhy Prabowo sebagai menteri kelautan – menggantikan Susi – adalah langkah politik demi menarik Prabowo ke dalam koalisi.
Penelitian Fabio Scarpello, University of Auckland, mengungkap alasan lain.
Di satu sisi, gaya kepemimpinan @susipudjiastuti yang keras mengancam banyak pihak, yang kemudian membentuk sebuah koalisi untuk melawan kebijakan Susi dan akhirnya menggulingkannya dari kursi menteri.