pusat Bibit cabe Sidoarjo Profile picture
Dec 1, 2021 60 tweets 9 min read Read on X
jajan Racun. Jangan kalian makan makanan itu, atau semuanya akan tunduk pada Wanita itu. Berdasarkan kisah nyata, tulisan karya Mas Haidar @bacahorror #bacahorror @IDN_Horor Image
Gass habis Dzuhur. 🧋🧋🧋🧋🧋🧋
satu kotak makanan berisi es pisang hijau, ayam goreng dan ati ampela goreng diletakkan di meja makan.

aku mendengarkan obrolan bu Mia, sambil ditemani anak laki lakinya mas Warso.

tampak tatapan bahagia dari mas warso. aku pun ikut bahagia.
mas warso sudah kuanggap seperti kakak sendiri.

pernikahan mas warso pun full saya support, dan saya turut berbahagia.

beberapa hari setelah bu mia dan mas warso bertamu ke rumah, saya diajak mas warso nongkrong
saya dikenalkan oleh calon mas warso.

nah di belakang mas warso dan calonnya ini ada sesuatu yang aneh.

saya sih nggak risih karena saya sudah tahu itu apa. malah saya dari tadi celingak celinguk nyari pudak
yap bener, posisi kami ada di Gresik, Jawa Timur. nah kan ngomongin pudak jadi laper lagi.

saya kalau ke suatu kota suka nyobain kulinernya (yang HALAL) dan saya kalau ke Gresik suka makan pudak. biasanya di jual di pinggir jalan. kalau yang ukuran kecil habis 3 kenyang nih.👍
saya nggak ngeh kalau energi level mas warso sudah rendah.

saya malah beli pudak pandan, cokelat dan original. lalu saya makan bareng kawan kawan.

nah mas warso tiba tiba nunduk dan perlahan kepalanya menyentuh meja warung.
"mas njenengan capek ta? kalau capek laporan di pemprov biar saya bantu ketik. nanti hitungannnya biar dikerjakan bang Wahyu" kataku sambil menepuk bahu mas warso.

namun mas warso masih tak merespon.

aku pun memanggil dan menepuk pundaknya lagi
"mas mas warso, pusing ta mas,? tanya ku.

lalu aku usap perlahan area bahu mas warso sambil membaca do'a.

lalu mas warso perlahan mulai membuka lagi matanya yang basah, seperti habis menangis.
aku sudah sudah kode Amira tadi untuk bantu mas warso jikalau terjadi apa apa.

bagaimanapun juga penanganan medis diperlukan ketika ada yang tidak berea.

tapi pas saya cek mas warso tadi tidak pingsan, hanya lemas dan tertunduk saja. jadi aman.
aku pun tanya mas warso "kenapa mas, kok badannya lemes dan matanya berair".

"iya nih kurang istirahat" jawab beliau sekenanya. aku yang belum paham betul tentang kejadian ini pun bilang "iya mas, silahkan pulang istirahat, kalau ada yang ganjel, chat WA atau LINE aja.
mbak calon istri mas warso, sebut saja Maris. malah plonga plongo doang lihat pasangannya lemas.

aku sama yang lainnya udah khawatir, nih orang satu masih enteng aja.

"mbak ris, mas warso nya lagi nggak enak badan nih, ku antar pulang ya? kataku.
"iya dek silahkan aku boleh sekalian nganterin nggak?" tanya mbak maris.

"jangan mbak, mbak disini aja, selesaikan masalah mbak dulu sama mantan mbak" jawabku.

semua orang yang disana pun kaget.
bersamaan dengan aku ngomong seperti itu, lalu terdengarlah suara.

suara seperti langkah kaki beberapa orang yang sedang berlari menjauhi kita. lalu disusul dengan suara samar samar yang bilang "ojo rabi karo iki" yang artinya : jangan menikah dengan anak ini
aku pulang saja sambil menuntun mas warso menuju sedan BMW putih miliknya.

aku yang baru bisa nyetir nekat aja menyalakan mobil.

untung adoy mengetuk pintu mobil. akhirnya aku dan adoy ngantarkan mas warso pulang.
awalnya masih di kota kan agak ramai, adoy dulu yang nyetir.

nah pas sampai di pinggirian kota, gantian saya yang nyetir.

soalnya adoy tadi sempat ngelihat bayangan putih sedang terbang naik turun pohon.
aku juga hitung hitung memperlancar cara nyetir.

setelah beberapa menit, kami sampai didepan rumah mas warso.

rumah dengan cat crem dan cokelat, berukuran sedang. aku langsung membuka pintu gerbang.
tiba tiba gerbang yang tadinya enteng jadi super berat.

langsung aku nunduk dan mengecek laker ban, rel / jalur, dan apapun yang menghalangi.

tapi tak ku temukan satu pun. malah pagar nya bergetar seperti ada yang gerakin.
"glankk clang glankk, grrrrrt grrrt" suara pagar yang bergetar itu membuat adoy agak ketakutan.

aku pun membacakan do'a dan kutiupkan di beberapa titik pagar.

"ooh ternyata ulah para kroco, nggak kapok kapok emang" ujar ku dalam hati
tandain dulu. lanjut besok.

🧋🍵🥤
mas warso pun masuk kedalam rumah.

aku menunggu di luar, sementara adoy memarkir mobil mas warso.

kami pun segera menutup pintu gerbang mas warso, dan kami masuk ke rumah mas warso.
ada bude mia dan pakde didik di depan.

lalu mereka menghidangkan makanan yang lezat, sambil menyiapkan ruangan untuk tidur.

ada beberapa kripik, kolak, nasi rawon, nasi soto, dan tak lupa ada pudak.
saya yang udah kenyang tak menyentuh makanan berat, paling hanya kripik.

saya hanya memejamkan mata di sofa. sementara mas warso sudah masuk kamar.

adoy aku suruh makan karena tadi dia dari tadi nggak makan apapun.
belum sampai 10 menit kami istirahat, ada yang gedor gedor pintu.

"dug dug dug". aku mengintip ke jendela. .....sepi....

hanya tampak pepohonan yang bergoyang ditiup angin.
"budhe... aku pinjem karpet gulungnya. yang tipis ya" kataku sambil masuk kedalam rumah.

wajah budhe mia dan pakde tampak tegang, pakde mendekat sambil membisiki ku sesuatu.

aku langsung paham terhadap apa yang terjadi.
lalu aku ngomong bahwa itu sihir pemisah.

"kita sedang berhadapan dengan 2 orang sekaligus, yang satu ingin agar mas warso dan mbak waris segera menikah (ilmu pelet dan penunduk) yang satu ingin mereka pisah (sihir pemisah)" ujarku.
"terus gimana ? tanya pakde didik.

" saya sementara tidur di luar pakde, besok saya kabari" ujarku.

aku pun segera keluar dan nggak langsung tidur. tapi ngaji, sampai sekitar jam 1. baru tidur.
besoknya kami pamit pulang dan aku pikir masalahnya udah selesai.

naik ojek kami sampai pemberhentian bis. aku berfikir ini sudah selesai.

pas lamaran dan resepsi aku datang dam aman aman saja waktu itu.
namun satu bulan setelah mereka menikah, mulai muncul keanehan.

istri mas warso mulai dekat dengan laki laki lain.

uang mas warso habis dibelanjakan macam macam oleh sang istri.
nggak ada yang mengingatkan mas warso tentang kelakuan istrinya.

bahkan teman teman mas warso pun selalu meng iyakan ketika sang istri minta apa saja.

sementara aku juga diam, ,tak baik untuk mengurusi rumah tangga orang. pikirku.
namun hal aneh perlahan terjadi. aku jadi sering terkena flu.

padahal sebelumnya aku jarang terkena pilek paling 3 tahun sekali atau maksimal 1 tahun sekali.

namun waktu itu tiap 3 minggu aku terkena pilek. sembuh lalu 3 minggu kena lagi.
aku pun periksa dan memang aku kurang menjaga kesehatan.

maka aku istirahat sebentar dan olahraga ringan tiap pagi.

lalu ditambah berdo'a tiap malam agar senantiasa diberikan kesehatan dan keberkahan.
aku tak mau suudzon dengan apa yang terjadi dan siapa.

selama ilmu medis masih bisa mendeteksi ya harus diselesaikan secara medis.

tambah do'a, ibadah dan amal baik tentunya.
beberapa hari kemudian istri mas warso WA dan mengakui kesalahannya.

ia juga mengaku bahwa seluruh makanan yang ada di pernikahannya kemarin telah diberi mantra, termasuk es legen dan pudak yang aku makan. ia juga terima misal ia diceraikan oleh mas warso.
namun mas warso yang pemaaf sampai saat ini tetap mempertahankan pernikahannya.

beliau dikaruniai 2 orang anak cowok yang lucu lucu.

namun aku masih mengejar orang yang menyerang mas warso secara ghaib.
sampai di tahun 2019 aku berhasil menemui orang tersebut.

sempat aku akan diserang namun aku menceritakan bahwa sebaiknya dia mencabut sihirnya.

ia pun menyetujuinya. dan kini keluarga mas warso terbebas dari sihir.
lagian aku tahu kok kenapa istri mas warso pakai ilmu penunduk.

ya biar ngelawan sihir pemisah itu.
nggak tahunya malah dua duanya menyerang dan mencelakakan.

bukannya harmonis malah menimbulkan tangis.
setelah ini akan saya ceritakan, versi mas warso.

apa aja yang ia dan istrinya alami.
pas awal awal kenalan mas warso melihat bayangan, seperti siluet hitam

bayangan itu rata rata tingginya sama, dan berbaris berjalan rapi.

nah lalu mas warso mendengar ada suara langkah kaki seperti langkah kaki pasukan yang sedang berbaris.
brek brek brek. nah si istri mas warso ini dari tadi seperti bingung dan lirik kanan kiri.

seperti pasrah gitu akan hal hal yang mungkin akan terjadi selanjutnya.

nah aku nggak lihat karena aku lagi makan pudak.
yang aku rasakan hanyalah seperti ada makhluk yang berdiri dibelakang istrinya mas warso.

lalu mas warso juga merasa punggungnya ditusuk oleh sesuatu yang tajam. nah setelah ditusuk itupun dia jadi lemes, nahan sakit. mangkanya matanya berair, dan tubuhnya lemes banget
saya : nggayem aja. pudak yang ukuran kecil udah habis 2. nambah 1 lagi kenyang nih.

soalnya saya berpikir, yang ada di situ khodam punya istrinya mas warso semua. nah pas adoy nyetir mobil, dan ngaku lihat kuntilanak terbang disekitar pohon, mas warso juga lihat
nah mas warso ini lihatnya nggak cuma satu aja. namun ada beberapa kunti.

ada yang kainnya putih, ada yang lusuh, ada juga yang dipenuhi bercak darah.

nah satu kunti ini ada yang agak serem. bola matanya keluar tapi masih nempel di wajah.
otot otot mata pun terlihat masih menempel di mata si kunti itu

mas warso lemes lagi tuh. biar nggak ketakutan ia tidur aja.

pas aku yang nyetir, baru lah si kunti itu pergi.
pas sampai rumah, mas warso langsung tidur kan.

sementara aku dan adoy di ruang depan. aku makan keripik, adoy makan nasi dengan lauk yang sudah disediakan. mas warso denger suara orang jalan di genteng "grk grek grek"
habis itu reda gangguannya. soalnya pas saya bawa karpet dan ngaji sebentar di teras rumah mas warso bilang, gangguannya hilang. aku pun berpikir begitu. maka aku berangkat lah ke jakarta karena urusan kerjaan.
nah gangguan terakhir ini datangnya pas setelah menikah.

istri mas warso ini mau buka suara terkait hal ini

akan diselesaikan nanti. tandai dulu.
lanjut.

ternyata istri mas warso ini pakai ajian penunduk.

ia sebelumnya ritual selama 3 bulan. lalu mendapatkan ilmu ini. pas hari H pernikahan, ia meniupkan mantra ke semua makanan yang ada di pernikahannya. lebih tepatnya ke wadah makanannya.
alasannya sih karena MANTANnya kesal karena ia lebih milih mas warso daripada si mantan.

walau bagaimanapun tindakan keduanya ini tak bisa dibenarkan.
1 minggu setelah menikah, mas warso dan istrinya selalu mendengar orang bertengkar di luar.

padahal di luar rumah kosong dan sepi, sebagaimana perumahan pada umumnya di malam hari.

terus ada yang buka pintu kamar pas malam hari, pas mereka lagi tidur, pintu sering kebuka.
ada juga fenomena tv tiba tiba nyala pas tengah malam, dan itu juga lumayan sering terjadi.

pernah juga ada yang ngunci pintu kamar mandi waktu mau maghrib.

ceritanya mas warso mau mandi dan pintunya hanya bisa dikunci dari dalam.
nah beliau mandi, lalu ada suara seperti suara ketawa. "hahahaha".

beliau kaget dong, dan langsung manggil istrinya, hening..... nggak ada jawaban.

kemudian ia langsung membuka pintu, tapi pintunya nggak kebuka. padahal kuncinya nggak dipencet.
model pintu yang lalau ngunci dipencet, kalau mau buka tinggal diputar dari dalem.

tapi pas pegangan pintunya diputar bisa. mas warso memperkirakan pintunya rusak. ada baut yang lepas /dol. maka ia pun menendang pintu sekuat tenaga sampai jebol gagangnya
mas warso mengintip sedikit, dan yang terlihat hanyalah bulu hitam lebat.

"siapa itu ?"" bentak mas warso. lalu sosok itu tiba tiba menghilang, dan yang kelihatan adalah ruangan belakang. sebagaimana normalnya. lalu mas warso membuka pintu dan dengan mudahnya pintu terbuka.
yang terkhir pas mas warso tidur, ia dipanggil oleh istrinya yang dari arah kamar yang gelap

tangannya tampak melambai. dan memanggil mas warso

pas lampu dinyalakan, ternyata hanya badan istrinya nggak ada, hanya kepala dan tangan
makhluk itu melambaikan tangan sambil menggoyang goyangkan kepalanya yang melayang.

"mas sini, temani aku" ujar makhluk itu sembari darah dari lehernya menetes.

langsung ngacir ke luar tuh mas warso, ambil kunci sepeda motor lalu di gas kenceng.
pas di jalan mas warso baru ingat kalau istrinya keluar sebentar ke warung sembako depan gang.

nah dikira setan tadi tuh istrinya yang udah balik. padahal masih di warung.

disini ia langsung cerita ke sang istri tentang apa yang terjadi
tubuh mas warso pun langsung lemas.

nah setelah aku berhasil menetralisir / menghilangkan sihir si mantan (yang pakai sihir pemisah) dan si istri mas wawso (pakai sihir penunduk) maka damailah kehidupan mereka berdua.
THREAD SELESAI.

Cerita ini BUKAN cerita pribadi. melainkan kisah TEMAN saya.

tapi saya juga suka makan Pudak kalau lagi di Gresik.

terimakasih telah membaca.

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with pusat Bibit cabe Sidoarjo

pusat Bibit cabe Sidoarjo Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @ceritasisikanan

Jun 1, 2023
PARA PENCURI KARYA MASIH BEBAS BERKELIARAN. Image
ini hanyalah sebuah keresahan pribadi saya sebagai konten kreator.

bagaimana tidak, saya berjuang membuat karya baik berupa tulisan, video, foto, namun masih saja dijiplak dan dicuri.

ya memang karya saya berupa foto dan video aman. tapi tidak dengan tulisan..
tulisan tulisan saya banyak yang dicopy paste ataupun dicolong, dan kalau dibilangi ngeyel.

ada juga yang izin menggunakan karya saya di channel youtube mereka, tapi minta barter promo channel saya nggak dilakuin, saya minta bayaran nggak mau.
Read 12 tweets
May 24, 2023
AKHIR HIDUP FANO. sebuah balasan setimpal atas setiap perbuatan, terinspirasi kisah nyata. @bacahorror @IDN_Horor @bagihorror @ceritaht @HorrorBaca Image
ada sebuah kisah nyata yang bisa kita ambil hikmahnya. tentu cerita ini sudah dicampur dengan fiksi dan ditata ulang sebagai hiburan dan bacaan ringan.

selamat membaca kawan kawan
ada beberapa hal yang mengganggu benak yanto pagi ini. soal fano, yang masih saja melakukan keburukan keburukan seperti dulu.

padahal si fano ini kan sudah besar, sudah tahu mana benar dan mana salah, kok ya masih seperti itu saja kelakuannya.
Read 22 tweets
Jan 7, 2023
MENANTU NAKSIR MERTUA ???. apakah ada pengaruh dari ilmu ghaib pelet ?, kirim mimpi ? ataukah susuk ? atau yang lainnya @IDN_Horor @HorrorBaca @bacahorror_id @BacahorrorCom @ceritaht
thread ini akan mengupas tuntas, bagaimana bisa seorang pemuda yang mungkin baru berusia 19 sampai 27, bisa suka dengan wanita usia 45 sampai 60 tahun. kok bisa.

akan saya bahas dari segi mistis. ingat ya ini CUMA HIBURAN, nggak usah terlalu diperdebatkan. mau percaya silahkan
mau nggak percaya juga silahkan. hiburan bukan untuk panutan, perlakukanlah hiburan layaknya hiburan.

jangan lupa like, retweet, dan kalau mau nimbrung ya komen aja.

langsung saya bahas dari segi mistis ya, nanti dari sisi biologi saya bahas belakangan aja. yuk gass in.
Read 39 tweets
Jul 21, 2022
PENGGUNAAN SIHIR DI SBMPTN/ UTBK. ada beberapa kabar yang saya dengar tentang hal ini, apakah benar ? atau hanya kabar angin semata. @bacahorror #bacahorror @IDN_Horor @bagihorror Image
Ada indikasi pemakaian sihir di tes masuk perguruan tinggi negeri

namun hal itu baru sebatas rumor ataupun kabar angin yang terdengar.

Nanti akan saya paparkan beberapa jenis sihir yang kemungkinan dipakai para peserta.
Tapi perlu saya ingatkan bahwa thread ini hanya tulisan untuk hiburan semata,

untuk asyik asyikan saja, bacaan dikala senggang,

BUKAN suatu hal yang harus dipercaya mutlak, apalagi harus diuji secara ilmiah, nggak bisa.
Read 42 tweets
Jun 16, 2022
Bergesernya Kursi Kantor (part 1). malam lembur semakin mencekam di kantor. thread horror karya mas Haidar. @bacahorror #bacahorror @IDN_Horor @bagihorror Image
bulan juli, setelah mengikuti wisuda, aku diberi jabatan oleh kakak sepupu ku di salah satu perusahaan.

walaupun telah memiliki perusahaan sendiri, namun aku memilih untuk bergabung dulu dalam perusahaan yang dipimpin kakak sepupuku, mas cahya.
tujuan dari aku bergabung pada perusahaan mas cahya adalah untuk menyelidiki penyebab struktural perusahaan yang carut marut.

selain itu aku juga bisa bantu mbak fatma (istri mas cahya) untuk ngurusin bocil bocil lucu alias keponakan tercinta.
Read 39 tweets
Jun 4, 2022
RAYUAN KOTA BESAR (iming iming) sebuah cerita karya mas haidar @bacahorror #bacahorror #horror @IDN_Horor Image
lampu mulai nyala sore ini, suasana yang mendung membuat lampu kota terpaksa terang lebih cepat.

tunjungan Plaza tampak seperti biasa, gemerlap tapi tak terlelap.

aku memacu GTR R 35 milikku sambil memutar lantunan syahdu.
aku mengendarai mobil ku dengan sedikit pelan ke arah selatan. sampai pada suatu perumahan, aku masuk dan menyapa para petugas keamanan.

ada yang tak biasa, sebuah sosok mulai berkeliaran cari perhatian. entah apa itu, aku tak menggubrisnya.
Read 35 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Don't want to be a Premium member but still want to support us?

Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal

Or Donate anonymously using crypto!

Ethereum

0xfe58350B80634f60Fa6Dc149a72b4DFbc17D341E copy

Bitcoin

3ATGMxNzCUFzxpMCHL5sWSt4DVtS8UqXpi copy

Thank you for your support!

Follow Us!

:(