My Authors
Read all threads
Aku Dibunuh! Bukan Tenggelam.
Catatan seorang dokter

Based on True Story
a thread Image
Perkenalkan, saya bernama Guntur (bukan nama sebenarnya), maaf saya tidak bisa memberikan identitas saya yang sebenarnya disini dikarenakan etika profesi saya sebagai dokter..
cerita ini terjadi pada sekitar tahun 2009, tepatnya saat saya menjalani pendidikan profesi di sebuah RS di sebuah kota kecil di Jawa Tengah, kebetulan saat itu saya sedang di bagian forensik.
Malam itu langit cukup cerah dan saya sedang bertugas jaga bersama 1 orang petugas kamar jenazah, posisi saya berjaga berada di ruang jenazah, tepatnya di ruang istirahat dokter muda.
Saat itu saya sedang menonton tv sambil menunggu.. Yah siapa tahu ada pasien yg akan datang malam itu untuk
minta divisum atau autopsi..
Malam semakin larut, sekitar pukul 11.00 malam, saya dikagetkan oleh suara orang berlari dan menggedor ruangan saya. Padahal, selain saya hanya ada 1 petugas jaga kamar jenazah yang biasanya ketika senggang beliau bermain komputer di ruang kerjanya.
Gedoran yang keras itu mengagetkan saya. Tak hanya menggedor, seseorang itu juga berteriak..

"PERIKSA SAYA DENGAN BENAR!!! SAYA TIDAK TENGGELAM! SAYA DIBUNUH!!"

Suara itu sangat jelas diantara selingan gedoran pintu tadi
saya yg kaget langsung membuka pintu. Dihadapan pintu tidak ada oranh, tapi ketika saya melihat kearah kiri dan kanan, ternyata ada seseorang yg berlari dengan cepat menjauh dari pintu tempat saya berdiri.
Saya tidak sempat melihat wajahnya.. Saya hanya melihat punggungnya saja, ia adalah seorang pria yg mengenakan kaos putih dan celana pendek hitam, serta berambut cepak, saya kemudian mencoba mengejar pria itu, namun kalah cepat, dan pria tersebut menghilang..
Setelah pria itu hilang dari pandangan saya, saya berinisiatif mengecek ke ruang kerja petugas, sebut saja nama petugas yg jaga bersama saya ini Pak Rudi. Mungkin saja tadi itu pak Rudi atau orang yg pak Rudi tau
Saat saya temui, sesuai dugaan saya pak Rudi sedang asyik bermain komputer. Setelah mengucap salam, saya bertanya

"maaf pak, tadi bapak yang menggedor ruangan kami?",

Pak Rudi menjawab, "Gak Tur, bapak dari tadi main facebook, emangnya kenapa?"
Jujur saya shock karena besar harapan saya tadi itu adalah pak Rudi.

"apa ada jenazah yang disimpan atau belum diperiksa pak?", tanya saya.

lalu Pak Rudi menjawab "Gak ada Tur, aman, ga ada jenazah disimpan, emang kenapa?"

kemudian saya menceritakan kejadian yang saya alami..
Pak Rudi yang sudah terbiasa dengan hal seperti itu segera paham. Beliau mempersilahkan saya untuk bergabung di situ dan minum air putih dengan harapan saya bisa tenang.

Sata akhirnya ngobrol ngalor ngidul dengan Pak Rudi.. Sejenak melupakan kejadian tadi.
Sekira 20 menit kemudian, telepon berdering, Pak Rudi mengangkatnya. Ia nampak mendengarkan si penelepon dengan seksama lalu diakhir pembicaraan yg singkat itu Pak Rudi berkata

"Oh iya, oke, silahkan kirim, Pak", lalu telepon ditutup..
Setelah menutup telepon, Pak Rudi kemudian berpesan kepada saya bahwa akan ada kiriman jenazah dari Polsek dan akan dilakukan autopsi..
Pak Rudi kemudian menelpon dokter forensik dan saya mempersiapkan baju pelindung, peralatannautopsi, dan memanggil teman2 yg sdg tidak berjaga
Kurang lebih 1 jam kemudian jenazah datang.. diagnosa pertama, jenazah tersebut mati karena tenggelam.. dengan keadaan muka sudah membiru, sekilas memang seperti orang yang mati menahan nafas..
Ketika saya membuka kantong jenazah tersebut dan melihat wajahnya, seketika saya langsung teringat sosok pria yang berlari membelakangi saya tadi..
Saya tidak bisa membantahnya.. sosok yang berlari di lorong tadi sangat mirip seperti jenazah ini.

Pria dengan rambut cepak, mengenakan kaos putih, dan bercelana pendek hitam..
Setelah teman-teman datang, saya menceritakan kepada salah satu sahabat saya tentang kejadian yang saya alami sebelum kedatangan jenazah ini.. dan berbekal pesan teriakan itu, kami sepakat untuk membuktikannya bersama..
Singkat cerita, jenazah sudah dilakukan autopsi dan tes paru apung positif yang menandai bahwa jenazah ditenggelamkan bukan tenggelam..
Sesuai dengan teriakan "sosok" di pintu tadi..
Setelah melakukan autopsi, saya diizinkan pulang untuk istirahat oleh dokter forensik, sesampai di kos, saya masih terngiang-ngiang tentang suara sosok pria yang mendatangi saya saat jaga, serta perbandingannya dengan jenazah yg baru saja saya autopsi.. wajahnya..perawakannya..
Saya benar2 berpikir apakah jenazah itu yg memberikan tanda ke saya serta memberi nasehat untuk lebih teliti saat memeriksa tubuhnya? Apakah hal seperti ini mungkin terjadi di??
Tak lama dari renungan dan pikiran2 itu, saya kemudian tertidur. Namun sosok tersebut malam itu kembali mendatangi saya, kali ini dia hadir di mimpi saya dan kini posisinya tidak membelakangi saya.. Kami berhadap berhadapan..
Dan benar saja, sosok tersebut sangat mirip dengan jenazah tadi, saya membayangkan bagaimana wajah jenazah tadi ketika kondisinya dalam keadaan hidup dan saya mendapati wajahnya sama dengan yg berdiri dihadapan saya pada mimpi itu.
sosok pria itu tidak mengatakan eepatah kata apapun. Ia hanya tersenyum lalu menyalami saya dengan tangan yang dingin.. hanya itu yang saya ingat, kemudian saya terbangun..
Kurang lebih selama 3 hari, saya mengikuti perkembangan kasus dari jenazah yang saya autopsi tadi. Hingga akhirnya tertangkap pembunuhnya, seorang saingan usaha yg digeluti korban. Motifnya adalah iri karena usaha korban lebih maju dibanding tersangka...
Sekian cerita dari saya, cerita ini nyata dan benar-benar saya alami, semoga pembaca dapat mengambil pelajaran disini..

Tamat
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Keep Current with mwv.mystic

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!