LONG THREAD - Menandai tepat setahun sejak Ronaldo akhirnya memutuskan untuk kembali ke #mufc dari Juventus tahun lalu, the Athletic menerbitkan artikel in-depth mengenai situasi sang pemain dalam 12 bulan terakhir, lengkap dengan detail terbaru. Penned by Adam Crafton, et al.
Ralf Rangnick memiliki sejumlah argumen dengan petinggi #mufc di ruang tertutup mengenai pandangannya terhadap masa depan Ronaldo saat ia masih menjadi manajer interim. Bukan rahasia lagi saat itu jika ia percaya United perlu menggantikan sang pemain jika ingin bergerak maju.
Masalah perihal masa depan Cristiano Ronaldo sekarang diwarisi oleh Erik ten Hag. Sebelum kekalahan di tangan Brentford, dapat dipahami jika sang manajer ingin sang pemain untuk bertahan. Namun situasi berubah dalam sekejap setelahnya.
Usai kekalahan 4 gol tanpa balas itu, Erik ten Hag memiliki perubahan pandangan. Ia memutuskan jika ia tidak akan menghalang-halangi Ronaldo jika ia ingin pergi. Sang pemain dicadangkan dalam laga menghadapi Liverpool dan Southampton untuk alasan itu.
Ronaldo menyampaikan pada #mufc sejak bulan Juli jika ia ingin bermain di #UCL untuk musim 2022/23. Ronaldo menyampaikan pada publikasi Perancis, France Football tiga tahun lalu jika "keputusan ada di tangan saya, maka saya hanya akan memainkan laga-laga terbesar".
“Laga timnas dan #UCL,” Ronaldo mengatakan saat itu. “Itu adalah dua hal yang paling memotivasi saya saat ada banyak yang dipertaruhkan." Sulit membayangkan sang pemain akan cukup bersemangat menantikan laga menghadapi Sheriff dan Omonia di ajang sekelas #UEL.
Untuk alasan itu, jalur keluar dari #mufc musim panas ini cukup terlihat untuk Cristiano Ronaldo. Masalahnya adalah, tidak ada satu pun klub #UCL yang secara proaktif mendekatinya dan datang dengan penawaran konkret.
Satu-satunya penawaran formal untuk Ronaldo datang dari Al Hilal, klub yang jelas tidak sesuai dengan kriteria yang diinginkan sang pemain. Dengan situasi ini, mulai ada ekspektasi jika sang pemain harus menerima nasibnya untuk bertahan di Manchester dan bermain di #UEL.
Sumber internal di Carrington telah merasakan perubahan sikap ke arah yang positif dari sang pemain dalam beberapa waktu terakhir. Meski begitu, masih belum ada kepastian mengenai masa depan Ronaldo hingga bursa transfer benar-benar ditutup.
Saat performa #mufc anjlok di bulan Februari, beberapa pemain senior, termasuk Ronaldo, Pogba, dan Varane mengampiri Rangnick di Carrington untuk menyampaikan keluh kesah dan saran mereka. Harry Maguire selaku kapten klub, tidak ikut.
Ronaldo datang dengan pesan jelas. Ia merasa bermain dengan skema dua striker sentral akan membantunya. Edinson Cavani adalah partner pilihannya di depan. Ronaldo juga merasa Maguire pantas dicadangkan usai beberapa penampilan buruknya dalam tim.
Ralf merasa pembicaraan ini agak kurang pantas mengingat Maguire tidak berada di Carrington untuk memberikan suaranya sendiri. Ronaldo percaya jika Maguire adalah bagian dari masalah di #mufc, sementara pemain senior lainnya setuju pada pandangan Rangnick dan meminta maaf.
Agensi yang menangani Ronaldo sebagai klien, Gestifute, tidak mengonfirmasi maupun membantah narasi ini. Mereka menolak memberikan komentar. Kepemimpinan Maguire dalam skuad cukup divaluasi di ruang ganti, dan ia memiliki kepercayaan penuh dari Ole, Carrick, hingga Ralf.
Erik ten Hag juga memvaluasi karakter sang kapten utama tim, tetapi ia condong melihat Bruno Fernandes dan David de Gea sebagai sosok pemimpin dalam ruang ganti #mufc. Perpecahan ruang ganti memang sempat terjadi, tetapi tidak seburuk perkiraan awal musim lalu.
#mufc sebenarnya sama sekali tidak mempertimbangkan Ronaldo musim panas lalu, tetapi saat ia dikabarkan cukup dekat untuk bergabung ke Manchester City, United langsung memutuskan untuk terjun ke dalam persaingan untuk menggaetnya.
#mufc saat itu dipahami sedang mengincar Harry Kane, tetapi Jorge Mendes yang cukup piawai dalam mengendus peluang melihat ini sebaai celah yang dapat ia manfaatkan. Saat City akhirnya memutuskan mundur, United semakin terserap dalam usaha mereka untuk mendatangkan Ronaldo.
Meski gaya main Ronaldo agak berbeda dengan profil pemain yang dicari Pep Guardiola pada umumnya, ketertarikan City cukup konkret saat itu. Mereka melihat Ronaldo sebagai jawaban atas pencarian mereka akan striker yang mengalami kebuntuan saat itu.
City memvaluasi potensi dari sisi komersial perihal Ronaldo musim panas lalu. Namun jelang periode krusial, City memiliki keraguan secara internal apakah mereka benar-benar akan mengejar sang skipper Portugal atau tidak, khususnya dengan keraguan yang dimiliki Pep.
Guardiola merasa jika gaya main Ronaldo dan gaji besar sang pemain adalah faktor yang tidak dapat dianggap sepele jika City ingin menggaetnya. Namun sebelum #mufc masuk, ada ekspektasi cukup besar jika sang pemain mungkin akan berseragam biru langit untuk musim 2021/22.
Apa yang terjadi sepekan selanjutnya adalah hal yang kita semua tahu. #mufc ingin dunia percaya jika mereka 'mengalahkan' City untuk tanda tangan Ronaldo, tetapi kenyataannya, City pun baru masuk tahapan mempertimbangkan sang pemain.
Saat itu, beberapa sosok yang berada di dalam Manchester City percaya Ronaldo membuka peluang untuk bergabung dengan mereka, karena ia percaya skuad besutan Guardiola dapat melangkah jauh di ajang #UCL, kompetisi yang sangat digemari sang pemain.
Pada akhirnya, kesepakatan tidak pernah terjadi. Saat itu masa depan Raheem Sterling menjadi fokus yang lebih penting untuk City, di mana sang pemain ditawarkan ke Barcelona di pekan terakhir bursa transfer musim panas tahun lalu.
Baik sang pemain dan pihak Barcelona menolak peluang transfer. Saat itu Guardiola merasa jika semisalnya City ingin menggaet Ronaldo, maka mereka perlu mencoba melego Sterling. Melihat situasi di City, United masuk dan mencapai kesepakatan dengan pihak Ronaldo.
Saat kabar jika peluang Ronaldo ke City menguat di pekan akhir bursa musim panas tahun lalu, Ole Gunnar Solskjaer memiliki pertemuan dengan Mike Phelan dan Ed Woodward untuk membahas potensi untuk 'membajak' transfer sang pemain.
Berbeda dengan pemberitaan awal dari dalam #mufc, Ferguson tidak berbicara langsung dengan sang pemain untuk meyakinkannya datang ke United, walau dapat dipahami Fergie sempat mengontak agennya, Jorge Mendes.
Rio Ferdinand dan Patrice Evra saat itu membantu usaha #mufc dengan cara menjalin kontak dengan Ronaldo untuk meyakinkannya untuk memilih United daripada City. Ferdinand bahkan berbicara langsung dengan Woodward dan Matt Judge. Bruno Fernandes juga menjalin kontak dengan Ronaldo.
Pertanyaan sempat muncul apakah #mufc benar-benar menginginkan Ronaldo atau hanya bertindak karena rival mereka mengancam untuk merekrut pemain favorit mereka. United berkilah jika mereka baru bergerak di akhir bursa karena ekspektasinya ia akan bertahan di Juventus.
United sebelumnya telah mempertimbangkan peluang untuk menggaet Ronaldo, mengingat Ferguson mendengar kabar jika sang pemain tidak sepenuhnya kerasan di Turin. Percakapan antara #mufc dan Juventus berjalan lancar saat itu.
Ed Woodward yang saat itu menjalin langsung konta dengan Andrea Agnelli, dua sosok kunci dalam proyek ESL tidak kesulitan untuk mencapai kesepakatan dalam hal detail transfer Cristiano Ronaldo. Tak lama, Woodward bicara dengan Mendes di telepon.
Gary Lineker yang merupakan tetangga Woodward bahkan saat itu menyampaikan pada BBC jika Ed Woodward memutuskan untuk mendatangkan Cristiano Ronaldo lewat pembicaraan di telepon yang berlangsung di halaman rumahnya.
United jemawa. Setelah juga menandatangani Varane dan Sancho di bursa yang sama, eksekutif #mufc percaya secara internal jika mereka telah memiliki bursa musim panas terbaik mereka sejak 2007 (Tevez, Hargreaves, Anderson, dan Nani) yang membantu klub memenangi gelar #UCL).
Kesepakatan untuk menggaet Ronaldo melibatkan paketan finansial besar dengan gaji setara £500 ribu/pekan, walau sama seperti rekan-rekannya ia terdampak pemotongan gaji 25% karena kegagalan lolos ke #UCL musim ini.
Pihak Manchester City pun saat itu bersikeras bahwa mereka tidak 'kalah saing' terkait persaingan untuk menggaet sang pemain. Mereka juga secara terbuka menyangkal bahwa situasi Sterling saat itu menjadi kunci kesepakatan untuk mendatangkan Ronaldo.
Dampak transfer ini sangat terasa secara komersial untuk #mufc. Dalam 24 jam, klub membuat post yang akan menajdi postingan paling disukai oleh tim olahraga dalam sejarah media sosial. Hari itu juga mencatat jumlah interaksi media sosial harian tertinggi di kanal resmi klub.
#mufc merasa mereka diuntungkan saat menggaet striker berusia 36 tahun yang jelas memiliki kemampuan luar biasa, khususnya dengan dedikasinya pada kebugaran dan profesionalismenya yang juga akan menjadi aset penting.
Sumber senior #mufc berbicara tentang keinginan Ronaldo untuk menyelesaikan "urusan yang belum selesai" saat itu. Mereka bersikeras jika ini bukan tentang "terjebak dalam nostalgia", melainkan "kesempatan untuk menulis babak baru dalam klub dan sejarah sang pemain sendiri".
Debut Cristiano Ronaldo, sebuah kemenangan 4-1 di Old Trafford atas Newcastle dihiasi sebuah pandangan menarik, yakni penampilan Avram Glazer di stadion, sebuah fenomena yang amat jarang terjadi. Secara total, Total, Glazer muncul 3 kali di Old Trafford dalam 3 tahun terakhir.
Sebuah hal negatif menodai debut Cristiano Ronaldo saat itu. Sebuah banner dukungan terhadap Kathryn Mayorga, seorang guru yang menuduh Ronaldo melakukan tindakan seksual kepadanya, terbang di langit Old Trafford saat ia menjalani debut keduanya bersama #mufc.
Grup feminis 'Level Up' menyampaikan niatan mereka untuk "mengingatkan" mereka yang hadir di stadion mengenai kasus yang melibatkan sang pemain beberapa tahun lalu, dan saat itu masih terdaftar di pengadilan AS. Pihak Ronaldo selalu membantah tuduhan itu sebagai 'berita bohong'.
Terlepas hal itu, mayoritas publikasi terkait debut Ronaldo di laga menghadapi Newcastle itu sangat positif. Ronaldo adalah figur pujaan saat itu. Klub tanpa henti mempromosikan bakat bintang mereka di platform sosial media, memaksimalkan kebintangan sang pemain.
#mufc mendapatkan dispensasi khusus dari #PL untuk mengembalikan jersey nomor punggung 7 ke Ronaldo, dengan Cavani berganti ke nomor 21 saat itu. Putra tertua Ronaldo, Cristiano Jr, mulai berlatih di akademi United bersama Kai Rooney, putra mantan rekan setimnya, Wayne Rooney.
Di ruang ganti, kedatangan Ronaldo mengangkat moral ruang ganti. Lee Grant mengungkapkan dalam wawancara bersama talkSPORT mengenai bagaimana progaram diet Ronaldo menginspirasi rekan satu timnya untuk tidak menyentuh menu makanan penutup pada malam sebelum laga.
David de Gea juga menceritakan kepada teman-temannya bahwa kesannya tentang ambisi klub didorong oleh transfer Varane dan Ronaldo. Saat itu ia mengatakan kepada mereka bahwa ia siap "mati" untuk kesempatan memenangkan trofi bersama pemain seperti Ronaldo.
Salah satu rekan setim Ronaldo yang lain, mengamati pola makannya, berhenti menambahkan gula ke teh dan kopi mereka, sementara rekan-rekan lainnya mencatat bagaimana akun media sosial mereka meroket saat mereka mereka muncul dalam foto-foto latihan yang diposting oleh Ronaldo.
Ronaldo mencetak 5 gol dalam 5 laga pertamanya untuk #mufc, termasuk gol penentu kemenangan di fase grup #UCL melawan Villarreal, tetapi tanda-tanda masalah pertama muncul dalam waktu satu bulan, saat mereka bermain imbang 1-1 di ajang #PL menghadapi Everton di Old Trafford.
Solskjaer mengistirahatkan Ronaldo untuk laga itu setelah laga #UCL di tengah pekan. Kemudian muncul sebuah klip di mana Ferguson mengobrol dengan atlet MMA, Khabib Nurmagomedov di mana ia menyebut seorang manajer harus selalu memulai pemain terbaik mereka.
Rasa geram Ronaldo yang berjalan menyusuri terowongan di akhir laga juga tidak membantu posisi Solskjaer saat itu, yang berada dalam tekanan tambahan perihal seleksi yang ia buat untuk laga tersebut. Masalah 'bahasa tubuh' ini akan menjadi topik kunci hingga akhir musim.
Di ruang ganti, kembalinya Ronaldo sedikit banyak secara tidak langsung mengubah dinamika ruang ganti. Cavani misalnya, sosok yang populer semusim sebelumnya, menerima lebih sedikit peluang main karena alasan yang jelas.
Sementara itu, Anthony Martial juga semakin jarang mendapatkan kesempatan main. Dan James, pemain yang sangat dihargai Solskjaer, akhirnya dijual ke Leeds setelah diberitahu oleh direktur klub bahwa ia akan menjadi pilihan ke-8 jika ia tetap bertahan di klub.
Hasil yang diraih #mufc dengan cepat memburuk setelah kedatangan Ronaldo, di mana itu diwarnai kekalahan dengan skor agak mencolok melawan Leicester, Liverpool, hingga Watford.
Cristiano Ronaldo termasuk dalam beberapa pemain yang mulai kehilangan kepercayaan pada kapasitas Solskjaer untuk membawa #mufc untuk meraih trofi. Di balik layar, penyebabnya dianggap melebihi masalah taktik dan juga perpecahan di ruang ganti.
Saat itu, belum banyak yang berpikir jika Ronaldo mungkin adalah masalah, terutama karena selalu ada keraguan apakah Solskjaer memiliki kemampuan untuk membawa #mufc kembali ke puncak.
Keraguan terhadap Ole datang dari banyak pihak. Salah satu pelatih klub #PL yang tidak ingin disebutkan namanya, menggambarkan #mufc asuhan Solskjaer musim lalu sebagai "tim yang ingin Anda hadapi sesering mungkin karena itu membuat Anda merasa nyaman dengan diri Anda sendiri".
Ulasan tentang kepribadian Ronaldo sendiri mulai beragam seiring waktu. Beberapa sumber tempat latihan yang dihubungi the Athletic bersikeras bahwa ia tetaplah menjadi sosok profesional kelas atas di bawah arahan Solskjaer di tiap sesi latihan saat itu.
Ronaldo akan selalu berlari di depan, mencetak gol terbanyak, makan dengan benar, melakukan peregangan dengan baik, datang lebih awal dan pulang paling terlambat dari latihan. Meski begitu, saat Ralf Rangnick dan stafnya masuk, mulai ada pergeseran pandangan terhadap sang pemain.
Namun teman dekat Ronaldo akan berpendapat jika standarnya terlalu tinggi untuk lingkungan yang ia masuki di United, di mana ia merasa struktur, logistik, operasi, dan fasilitas klub tidak sesuai dengan institusi olahraga terbaik di kelasnya.
Dalam satu pertemuan, Ronaldo mengeluhkan #mufc yang ia nilai “tidak memiliki direktur olahraga”, meskipun faktanya United sudah memiliki direktur sepakbola dengan nama John Murtough.
#mufc memiliki rencana jangka panjang untuk meningkatkan tempat latihan dan stadion klub, tetapi mereka membuat modifikasi parsial sementara berdasarkan kekhawatiran yang disorot oleh Ronaldo, terutama dalam perbaikan kolam renang dan sauna klub.
Fasilitas ini secara mengejutkan tidak diperbaiki klub sejak Ronaldo pergi dari sana lebih dari sedekade sebelumnya. Fakta jika Juventus memiliki hotel canggih dan fasilitas latihan yang terletak sangat dekat dengan stadion juga tidak membantu.
Hal ini membuat Juventus dapat menghindari perjalanan melintasi kota yang dapat dipengaruhi kemacetan, seperti yang sekarang dialami Ronaldo dan rekan setimnya tiap kali berangkat dari Lowry Hotel ke Old Trafford sebelum setiap laga kandang di Old Trafford.
Terlepas dari kekhawatiran Ronaldo tentang Solskjaer, ia tetap berusaha untuk menyatukan para pemain, memberikan pidato yang menyerukan penerapan dan upaya yang lebih besar setelah tim kalah 5-0 melawan Liverpool pada bulan Oktober.
Sementara itu, ia juga bergabung dengan para pemain untuk makan siang bersama sebelum kekalahan dari City. Dapat dikatakan jika gol-gol Ronaldo membuat Ole bertahan lebih lama di posisinya sebagai manajer #mufc, termasuk saat ia mencetak gol krusial melawan Spurs dan Atalanta.
Dalam kesempatan lain, Ronaldo juga menyemangati Pogba untuk bersikap tenang ketimbang agresif saat ia mencoba berbicara dengan Solskjaer untuk membahas mengenai posisinya dalam tim.
Pada akhir November, hanya beberapa hari sebelum Solskjaer dipecat, moral tim sedang buruk di Carrington, tetapi para pemain diharapkan untuk memfilmkan pesan Natal mereka tentang niat baik kepada pendukung yang juga sedang kecewa.
#mufc biasanya mengunjungi rumah sakit tetapi dengan protokol COVID-19, pesan yang difilmkan lebih masuk akal. United mendekorasi sebuah ruangan dengan dekorasi Natal, tetapi surat salah satu pemain dinilai sangat muram sehingga tidak dapat digunakan.
Ronaldo sebagai sosok paling senior menyampaikan pesan paling menghibur dalam sesi itu. Maguire juga adalah salah satu pemain yang paling aktif terlibat dalam kegiatan amal klub, berulang kali bergabung dengan yayasan klub dalam kunjungan ke proyek lokal tanpa publisitas.
Kekalahan 4-1 melawan Watford di Vicarage Road mengubah situasi dari buruk ke tidak terselamatkan untuk Solskjaer saat itu. Ronaldo adalah yang pertama keluar dari lapangan saat peluit akhir berbunyi di laga tersebut.
Solskjaer, pada bagiannya, mengakui secara pribadi jika transfer Cristiano Ronaldo di awal musim itu mungkin mewakili titik balik kunci dalam perubahan peruntungannya di #mufc, dan itu akhirnya menjadi faktor penentu dalam rezim kepelatihannya.
Pada saat Rangnick tiba di #mufc sebagai manajer interim pada 29 November lalu, sejumlah ketegangan telah muncul ke permukaan. Beberapa pemain di ruang ganti datang untuk mendengarkan suara pemain selain Maguire yang menjadi kapten klub.
Beberapa anggota staf kepelatihan Solskjaer sebenarnya juga berbagi pandangan dengan Ronaldo perihal generasi baru pemain muda yang kesulitan untuk menerima kritik secara proaktif.
Rangnick mewarisi ruang ganti yang retak dan pemain dengan level ambisi berbeda-beda di #mufc. Sejumlah pemain termasuk Pogba, Cavani, Lingard, Mata, dan Matic, tahu jika kontrak mereka akan berakhir pada akhir musim. Itu memainkan peranan penting dalam hilangnya fokus mereka.
Itu adalah salah satu faktor yang menciptakan perasaan tidak pasti dan kurangnya kohesi saat musim berkelok-kelok menuju akhir yang semakin muram. Fakta jika pemain baru seperti Sancho dan Varane kesulitan beradaptasi juga semakin menambah masalah saat itu.
Raphael Varane kerap memiliki masalah kebugaran, sementara kondisi Jadon Sancho membutuhkan kerja keras di awal musim, sementara kepercayaan dirinya perlu ditingkatkan setelah kedatangan Ralf Rangnick.
Ronaldo mulai merasa kecewa dan ia bukanlah sosok yang pandai menyembunyikan perasaannya. Salah satu pembahasan awal Rangnick di sesi latihan berpusat pada metrik yang berkaitan dengan sprint dan pekerjaan defensif dibandingkan dengan klub rival #PL lainnya.
Statistik yang dicatatkan #mufc jelas tidak mengesankan dan Ralf saat itu menantang para pemainnya untuk berusaha dengan lebih keras. Erik tem Hag mengambil langkah yang lebih drastis untuk membenahi masalah ini. Salah satunya ketika ia menghukum tim usai kekalahan v Brentford.
Rangnick berusaha membuat #mufc berlari dengan menerapkan sistem 4-2-2-2 di mana Ronaldo akan memiliki rekan di depan, namun satu penampilan bagus melawan Crystal Palace dapat dikatakan menawarkan harapan palsu pada para penggemar.
Sistem itu goyah dalam laga tandang ke Norwich dan Newcastle, meski #mufc mengambil 4 poin dari sana. Pada babak pertama dari hasil imbang Newcastle, Ronaldo dan Greenwood mengkritik kualitas umpan rekan setim mereka, di mana mereka kehilangan bola 167 kali.
Itu adalah laga ke-3 Rangnick dan pada laga ke-5, laga kandang melawan Burnley, Rangnick mempertimbangkan untuk mencadangkan Ronaldo. Ronaldo tapi akhirnya starter dan mencetak gol dan tempatnya di tim dilindungi. Namun perdebatan perihal seleksi masih muncul.
Michael Carrick juga sempat mencadangkan Ronaldo di laga menghadapi Chelsea, tetapi ia melakukannya sambil menjanjikan sang pemain jika ia akan masuk sebagi pengganti. Ronaldo masuk pada menit ke-64 dengan #mufc memimpin dan dalam lima menit skor menjadi sama kuat.
Dapat dipahami bahwa bukan hanya staf Rangnick, tetapi juga anggota staf kepelatihan Solskjaer merasa Ronaldo terkadang tidak cukup mengikuti rencana taktis yang ditentukan di awal, dan malah memainkan permainannya sendiri.
Sejak awal, memang beberapa staf kepelatihan Solskjaer memiliki kekhawatiran mengenai bagaimana Ronaldo akan diintegrasikan ke tentang bagaimana dia akan cocok secara taktis ke dalam rencana mereka.
Kemudian di musim itu, Rangnick menjelaskan bahwa ia tidak pernah bisa menemukan keseimbangan yang tepat antara apa yang dibutuhkan United dengan dan tanpa bola selama ia melatih di #mufc.
Rangnicck juga mengakui kompromi harus dilakukan secara taktis untuk mengakomodasi Ronaldo: “Cristiano mencetak beberapa gol – saya tidak menyalahkannya sama sekali, ia bermain bagus, tetapi ia bukan monster yang menekan."
Tidak semua orang berbagi pandangan perihal keperluan Ronaldo untuk menekan dalam laga. Ferdinand misalnya, percaya jika pemain dengan kualitas menyerang seperti Ronaldo seharusnya dapat dibebaskan dari tanggung jawab menekan dalam berbagai situasi spesifik."
Kegelisahan terkait Ronaldo muncul secara publik pertama kali saat #mufc menang 3-1 atas Brentford pada 19 Januari. Ronaldo melakukan aksi protes ketika ia digantikan saat tim sedang memimpin 2-0 pada malam itu.
Keluhan lain ada di balik layar, tetapi ada saat-saat di mana Ronaldo mengeluh kepada rekan setimnya karena mereka gagal mengoper kepadanya, bahkan ketika mereka jelas memilih opsi yang lebih menguntungkan tim di lapangan.
Pada akhir Januari, Rangnick telah menyadari apa yang ia anggap sebagai keterbatasan Ronaldo di tim sepakbola modern dan merekomendasikan agar #mufc mulai 'berpikir ke depan'. Petinggi United, merasa rekor individu Ronaldo terlalu kuat untuknya 'disingkirkan' begitu saja.
Bagaimana pun, tidak mungkin ada pasar untuk pemain seperti Ronaldo di bursa transfer musim dingin, jadi menjualnya saat itu bukanlah opsi. Petinggi klub menolak karena mereka tidak merasa rekomendasi tersebut dapat dibenarkan mengingat pentingnya Ronaldo bagi tim pada saat itu.
Pada awal Maret, hubungan Ronaldo dengan Rangnick mendapat sorotan lebih lanjut. Setelah Rangnick memberi tahu tim bahwa ia akan memainkan Fernandes dan Pogba sebagai striker melawan City dengan mencadangkan Ronaldo, sang pemain tiba-tiba melapor jika ia memiliki cedera.
Ronaldo melaporkan masalah fleksor pinggul ke dokter klub dan menghabiskan akhir pekan di Portugal alih-alih menemani rekan setimnya saat tandang ke Etihad. United kalah 4-1 dan perubahan taktik Rangnick tidak berhasil. Hubungan antara Ronaldo dan Rangnick terbilang agak longgar.
Menjelang akhir musim lalu, Cristiano Ronaldo berhasil mendapatkan kembali momentum mencetak golnya. Ia mencetak hat-trick melawan Norwich dan Tottenham di kandang, dan mencetak gol melawan Arsenal, Chelsea, dan Brentford.
Pada awal Juli, perwakilan Ronaldo, Mendes, memberi tahu #mufc bahwa kliennya ingin bermain di #UCL musim ini. Ia meminta klub untuk memfasilitasi transfer. Pada saat itu, Glazer dan Richard Arnold dan pelatih Erik ten Hag setuju bahwa mereka ingin Ronaldo tetap di United.
Ronaldo merasa frustasi dengan performa #mufc musim lalu. Ia merasa United juga kurang proaktif di bursa transfer musim panas. Ia melewatkan tur pra-musim klub dengan alasan pribadi yang dihormati oleh United. Ronaldo kehilangan putranya sekitar 3 bulan sebelumnya.
Ketika ia kembali ke sesi latihan pra-musim di Carrington pada akhir Juli, United berharap untuk berbicara dengan Ronaldo. Joel Glazer, tidak terlalu menentang kepindahan Ronaldo, tetapi #mufc tidak memiliki pendekatan konkret untuk sang pemain.
Glazer tentunya memiliki pertimbangan dari sisi komersial klub dan pertimbangan sepakbola di sisi lain. Ini logis ketika mempertimbangkan masa depan aset klub dengan bayaran paling tinggi, tetapi pada akhirnya penilaian operasi sepakbola klub perlu diprioritaskan.
Pada 26 Juli, Ronaldo tiba di Carrington sekitar pukul 10 pagi dengan Mendes di belakangnya, sementara mantan manajernya, Ferguson tiba kira-kira satu jam kemudian. United bersikeras pada hari itu bahwa perjalanan Ferguson ke Carrington adalah kebetulan.
Namun publikasi Times mengklaim jika Ferguson adalah salah satu dari beberapa tokoh United yang hari itu membantu meyakinkan Ronaldo untuk menilai kembali rencananya untuk pergi. Arnold juga mengadakan pembicaraan dengan Mendes di hari itu.
Itulah sebabnya pertemuan kelompok penasihat sepakbola United yang meliputi Alex Ferguson, David Gill, John Murtough, Bryan Robson dan terkadang Denis Irwin, dijadwalkan ulang untuk diadakan di Carrington daripada di Old Trafford.
Pada akhirnya, Ronaldo keukeuh jika ia ingin pergi dan menekankan jika ia ingin menambah rekor gol #UCL yang ia miliki. Ferdinand sendiri menilai jika bermain di #UEL akan menjadi sebuah 'kecatatan dalam CV' pemain seperti Ronaldo.
Erik ten Hag saat itu masih berharap untuk mengintegrasikan kembali Ronaldo, dengan sang pemain membuat penampilan pra-musim pertamanya dalam hasil imbang 1-1 melawan Rayo Vallecano di kandang, seminggu sebelum musim #PL dimulai.
Setelah diganti di awal babak dua, Ronaldo meninggalkan stadion bersama pemain lain, sebelum laga selesai. Dengan masa depannya yang tidak jelas, saluran sosial United lebih jarang memposting tentang Ronaldo dan ia juga tidak mendapat sorotan utama di hari peluncuran jersey klub.
Ronaldo kemudian dianggap kurang bugar untuk memulai laga di hari pembuka dengan kekalahan dari Brighton, di mana Eriksen mengisi peranan false nine. Ronaldo dikembalikan ke starting line up untuk perjalanan ke Brentford, dengan United tertinggal 4-0 dalam 35 menit.
Ronaldo mengabaikan instruksi McClaren usai laga untuk memberikan apresiasi pada penggemar tandang #mufc. Ronaldo memutuskan untuk langsung masuk menuju terowongan. Setelahnya, Ronaldo menyebut jika ia akan mengungkapkan "kebenaran" tentang situasinya dalam dua pekan.
Pagi hari setelah laga Brentford, Erik ten Hag mengadakan pertemuan dengan tim pelatihnya dan mereka sekarang secara kolektif merasa peluang perkembangan skuad akan meningkat jika Ronaldo pergi.
The Athletic melaporkan bagaimana Ronaldo makan sendirian di kantin dan menentang strategi tekanan tinggi Ten Hag. Saat ini, anggota skuad United mulai bertanya-tanya apakah semua pihak, termasuk Ronalldo akan diuntungkan jika ia mendapatkan hal yang ia inginkan, sebuah transfer.
Memang, pada akhir musim lalu, seorang petinggi #mufc berkomentar mengenai bagaimana popularitas Ronaldo mulai berkurang dalam skuad sehingga mereka menganggap Diogo Dalot sebagai sosok utama yang menjadi sahabat terdekat sang pemain dalam skuad.
Dengan Ronaldo gelisah, Jorge Mendes terus menelaah peluang transfer. Pada bulan Juli, ia mengadakan diskusi dengan pemilik Chelsea, Todd Boehly. Nama Ronaldo masuk dalam agenda. Namun Thomas Tuchel menjelaskan kepada Boehly bahwa Ronaldo tidak akan cocok dengan gaya main timnya.
Chelsea dihubungi kemudian di jendela transfer untuk melihat apakah pandangan mereka telah berubah, tetapi Tuchel sekali lagi menegaskan pendapatnya tentang prospek kedatangan Ronaldo. Rute transfer lainnya juga belum terwujud.
Mendes berharap Bayern Munich mungkin menginginkan Ronaldo untuk menggantikan Lewandowski, tetapi klub Jerman itu tidak terpancing. Oliver Kahn menggambarkan Ronaldo kepada surat kabar Bild sebagai "pemain fantastis dengan masa lalu yang fantastis".
Atletico Madrid memiliki minat tetapi basis penggemar klub menegaskan bahwa mereka tidak akan mentolerir langkah untuk sosok legendaris rival sekota mereka Real Madrid. Fans Atletico membentangkan spanduk bertuliskan “CR7 NOT WELCOME” dalam sebuah laga pra-musim pada akhir Juli.
Napoli melakukan percakapan dengan Mendes dan pekan ini ada sugesti yang menyebut bahwa transfer dapat terwujud jika presiden Napoli dapat menjual Victor Osimhen dengan harga €120 juta dengan bantuan Mendes. #mufc tidak tertarik untuk menggaet sang striker Nigeria.
Ini adalah salah satu strategi yang dilakukan Mendes dalam mencari solusi untuk klien terbesarnya; memberikan tawaran besar untuk pemain bintang tim #UCL sebagai cara untuk membiayai usaha mereka untuk mendatangkan Ronaldo.
Seperti halnya Napoli dan Osimhen, AC Milan diberitahu Mendes bisa memberikan tawaran menggiurkan untuk Rafael Leao, salah satunya bisa diharapkan dari #mufc, tapi itu tidak pernah datang dan menandatangani pemain dengan gaji Ronaldo dan upahnya tidak sesuai dengan filosofi klub.
Mendes menjajaki kembalinya Ronaldo ke Sporting, klub tempat ia memulai karir profesionalnya, namun langkah ini belum terwujud. Sunday Times mengklaim minggu ini pelatih mereka, Ruben Amorim mengancam akan meninggalkan klub jika Ronaldo digaet.
Namun sumber yang dekat dengan Amorim bersikeras bahwa Ronaldo belum menjadi kemungkinan serius untuk Sporting musim panas ini karena preferensi pemain adalah bermain di liga yang lebih kompetitif.
Setidaknya satu klub yang dikaitkan dengan Ronaldo diketahui khawatir ia akan membahayakan posisi manajer klub dengan ia perlu dimainkan setiap pekan untuk menghindari drama yang tidak terhindarkan.
#mufc tidak berniat untuk saling mengakhiri kontrak Ronaldo dan Erik ten Hag telah berulang kali mengatakan kepada Ronaldo bahwa ia dapat memainkan peran penting dalam skuad musim ini, meskipun tidak sebagai starter yang dijamin.
Pelatih asal Belanda telah menggarisbawahi kepada Ronaldo bahwa ia telah berkembang di bawah pelatih yang beragam seperti Carlo Ancelotti dan Jose Mourinho dan oleh karena itu ia telah menantang Ronaldo untuk juga berkembang di bawah kepemimpinannya.
Kabar baiknya untuk #mufc, sikap Ronaldo lebih menjanjikan dalam beberapa hari terakhir. Ronaldo secara khusus mengobrol dengan mantan rekan setimnya di Real Madrid, Casemiro hingga rekrutan anyar lainnya, Lisandro Martinez.
#mufc percaya bahwa mereka telah menanggapi kecemasan Ronaldo perihal rekrutmen dengan menggaet pemain-pemain seperti Antony, Casemiro, Martinez, Malacia, Eriksen, dan Martin Dubravka.

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with Manchester United World

Manchester United World Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @manutd_world

Aug 30
Rio Ferdinand: "Bruno Fernandes bermain lebih baik. Ia bermain dengan ban kapten melingkar di lengannya dan sang manajer mengatakan tempo hari jika ia tampaknya merespons dengan sangat baik dengan tanggung jawab itu." Image
Rio Ferdinand: "Saya pikir ada pemain yang ingin berada dalam sorotan, menjadi pemain utama. Saya pikir Bruno adalah salah satunya. Ini bukan hal merugikan atau negatif. Beberapa orang memang suka mengemban tanggung jawab lebih, dan ban kapten adalah salah satu bentuk dari itu."
Rio Ferdinand: "Melawan Liverpool dan Southampton, ia menampilkan dua penampilan yang sangat bagus, ia tidak bermain sangat baik melawan Southampton tetapi ia adalah pemain yang menentukan hasil laga. Tingkat energinya juga bagus. Secara taktik, ia jauh lebih disiplin tahun ini."
Read 4 tweets
Aug 29
Ralf Rangnick: "Tidak perlu enam bulan untuk melihat itu di #mufc. Setelah dua pekan, amat jelas bagi saya di mana masalahnya berada dan apa yang harus dilakukan untuk memperbaikinya. Namun pertanyaan besarnya adalah apakah Anda diberikan pilihan untuk mengubah hal-hal ini?"
Ralf Rangnick: "Sebagai pelatih atau direktur olahraga, ini tentang kemampuan untuk mengembangkan berbagai hal dan meminimalkan faktor peluang sebanyak mungkin. Anda harus berada dalam kendali. Anda ingin mengembangkan tim ke arah yang sesuai dengan visi Anda."
Ralf Rangnick: "Idealnya, itu dilakukan dengan gaya main yang menghasilkan peluang secara signifikan dan meminimalisir peluang yang lawan buat. Bicara 3 dari 4 laga awal yang saya miliki di sana, kami bermain dengan baik, walau saya percaya hasil tim seharusnya dapat lebih baik."
Read 4 tweets
Aug 29
Rio Ferdinand: “Orang-orang melupakan fakta jika uang sebesar itu dibuat #mufc untuk menggaet Antony, seorang pemain dengan potensi besar di usia 22 tahun, jadi jelas ada waktu untuk investasi itu terbayarkan. Pada satu sisi, ini juga pengingat jika ini mungkin akan butuh waktu."
Rio Ferdinand: “Jadi, jangan berharap jika Antony akan langsung masuk ke sana dan memberikan penampilan sensasional sejak hari pertama. Kemudian tekanan lain dari jumlah uang yang dikeluarkan klub juga akan memiliki pengaruh."
Rio Ferdinand: “Anda melihat Grealish tahun lalu, ia bukan Grealish yang sama yang bermain di Aston Villa. Ia memenangkan gelar liga, tetapi terkadang ketika pemain datang dengan biaya transfer yang besar, mereka tidak bermain dengan kebebasan yang mereka miliki sebelumnya."
Read 5 tweets
Aug 29
FOTO - Lisandro Martinez dan Bruno Fernandes masuk dalam Team of the Week #PL pilihan Garth Crooks. Image
Garth Crooks: "Mari jangan membohongi diri sendiri, 6 poin dalam sepekan adalah hal serius untuk tim mana pun, #mufc bukan pengecualian. Martinez masuk dalam tim pilihan saya untuk kedua kalinya, kali ini penampilan brilian melawan Southampton yang benar-benar dominan."
Garth Crooks: "Ia tampaknya mengambil tanggung jawab penuh v Soton, membiarkan bek mereka yang lainnya melanjutkan pekerjaan mereka. Raphael Varane memang bagus, tetapi Martinez bermain dengan lebih baik. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi dengan Harry Maguire setelah ini."
Read 6 tweets
Aug 29
#mufc siap mengirim Amad sebagai pemain pinjaman saat transfer Antony dirampungkinan sepenuhnya. United akan mempertimbangkan beberapa proposal peminjaman yang masuk untuk sang winger Pantai Gading. (Rich Fay/MEN) Image
Nice sempat membuat pendekatan untuk meminjam Amad sebelum mereka akhirnya menggaet Nicolas Pepe. Besiktas, Anderlecht hingga beberapa klub Championship seperti Blackpool hingga Sunderland disebut tertarik. (Rich Fay/MEN)
Peminjaman ke klub Championship dilihat #mufc akan jadi hal bagus untuk membantu adaptasi Amad Diallo terhadap sepakbola Inggris. (Rich Fay/MEN)
Read 4 tweets
Aug 28
Ajax are laughing all the way to the bank, but...

Harapannya, semoga nominal mahar gila ini gak bikin Antony tertekan kalau dia benar-benar jadi mendarat di #mufc. Tekanan media dan publik akan sangat besar sejak hari pertama untuk hal yang ada di luar kendali dia. Image
Kesannya sepele, tapi nilai mahar seperti ini punya efek psikologis yang gak bisa dianggap sepele untuk pemain yang datang. Lima transfer termahal #mufc adalah Pogba, Maguire, Sancho, Lukaku, dan Di Maria, semuanya nyaris ditekan habis ekspektasi yang amat besar di klub.
Alhasil, potensi terbaiknya juga sulit keluar, dan dari lima nama ini, cuma Maguire dan Sancho yang masih bisa nyelamatin muka mereka dari status flop, karena mereka masih berada di klub, jadi ada waktu dan peluang untuk itu. Memang, Antony mungkin bisa dibilang 'special case'.
Read 4 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Don't want to be a Premium member but still want to support us?

Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal

Or Donate anonymously using crypto!

Ethereum

0xfe58350B80634f60Fa6Dc149a72b4DFbc17D341E copy

Bitcoin

3ATGMxNzCUFzxpMCHL5sWSt4DVtS8UqXpi copy

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!

:(