detikcom Profile picture
Jan 20 10 tweets 4 min read
Kasus sekeluarga tewas keracunan di Bekasi ternyata dibunuh serial killer supranatural. Hasil pengembangan polisi diketahui para pelaku ternyata melakukan pembunuhan berencana.

Simak berita selengkapnya dalam #Thread berikut👇
--
#bekasi #cianjur
Polisi pun menetapkan tiga orang sebagai tersangka.

Tiga tersangka itu ialah Wowon Erawan alias AKI, Solihin alias Duloh, dan M Dede Solehuddin. Polisi menyebut ketiganya merupakan orang dekat para korban.
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran menjelaskan motif pembunuhan tersebut. Dia mengatakan tiga tersangka itu diduga terlibat serial killer. Ngeri!

news.detik.com/berita/d-65245…
Berikut detik-detik penangkapan Wowon dan Duloh. Tim gabungan dipecah ke dua tempat.

Satu tim menangkap Wowon dan satu tim lainnya menangkap Duloh. Wowon ditangkap tanpa perlawanan.
Tak berselang lama setelah menangkap Wowon, polisi juga menangkap Duloh di rumahnya.

Duloh pun mengaku dirinya telah meracuni sekeluarga di Bekasi. Setelah mendengar pengakuan itu, istri Duloh yang bernama Enok ini langsung histeris.
Berikut detik-detik penangkapan tersangka pembunuhan 'Serial Killer' Bekasi dan Cianjur, Jawa Barat.
Sebelumnya pada Kamis (12/1)

Sekeluarga keracunan ditemukan di Bantar Gebang, Bekasi. Di lokasi ditemukan lima korban yang tergeletak dengan kondisi mulut berbusa. Dari lima korban, tiga di antaranya tewas, Ai Maimunah (40), dan dua anaknya bernama Ridwan (20) & Riswandi (16).
Polisi juga menemukan tiga jasad yang dikubur di Cianjur. Total ada 9 korban pembunuhan berantai yang dihabisi oleh Wowon dkk.
Menurut polisi, ketiga pelaku memilik peran yang berbeda dalam menghabisi nyawa para calon korbannya.
Wowon berperan menyuruh melakukan pembunuhan dan pemberi dana.

Duloh berperan mencari rumah kontrakan, membeli, meracik dan memberikan racun kepada korban.

Dede berperan membeli kopi dan menggali lubang untuk mengubur korban.

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with detikcom

detikcom Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @detikcom

Jan 18
Mengapa Anak Menjadi Pembunuh?

Buruknya pola asuh orang tua diduga jadi faktor utama pemicu terjadinya pembunuhan anak di Makassar dengan motif penjualan organ.

Dua tersangka pembunuhan dianggap orang tuanya sebagai beban keluarga dan anak sial. Simak dalam #Thread berikut👇 Image
Ahad, 9 Januari 2023

Ketika digelandang tim Resmob Polsek Panakkukang, AR, 17 tahun, masih mengenakan celana abu-abu sekolah menengah atas. AR bersama karibnya, AF, 18 tahun, diduga terlibat dalam penculikan sekaligus pembunuhan seorang bocah 11 tahun berinisial MFS di Makassar. Image
Jenazah MFS dibuang ke kolong jembatan Inspeksi Pam Timur Waduk Nipa-nipa, Moncongloe, Makassar, dengan kondisi tangan terikat dan tubuhnya dibungkus plastik hitam pada Jumat, 8 Januari 2023, malam.
Read 16 tweets
Jan 18
Istri mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi dan Bharada Richard Eliezer akan menghadapi sidang tuntutan kasus pembunuhan Brigadir Yosua hari ini.

Simak update berita selengkapnya dalam #Thread berikut👇
--
#putricandrawathi #richardeliezer Image
Dilansir SIPP PN Jaksel, Rabu (18/1/2023), sidang tuntutan terhadap Putri rencananya dimulai pukul 09.30 WIB. Sidang akan digelar di ruang utama PN Jaksel. Image
Putri Didakwa Pembunuhan Berencana

Putri Candrawathi didakwa bersama-sama dengan Sambo, Eliezer, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf melakukan pembunuhan berencana terhadap Yosua.

Putri disebut mengetahui rencana pembunuhan berencana itu tetapi tidak mencegah terjadinya perbuatan itu. Image
Read 13 tweets
Jan 14
Potongan rekaman video hakim Wahyu Iman Santoso terkait vonis Ferdy Sambo beredar massif dan menggoyang independensinya. Namun Komisi Yudisial hanya bisa memeriksanya jika persidangan telah berakhir. Ada Apa sebenarnya? Simak dalam #thread berikut!

#FerdySambo #Hakim #detikX
Duduk di sofa warna putih dan berpakaian kemeja hitam dengan corak abu-abu, hakim Wahyu Iman Santoso menelepon seseorang. Di depannya, seorang perempuan merekam dan videonya viral, tersebar di jagat media sosial.
Dalam potongan video yang beredar, Wahyu membicarakan kasus pidana dengan terdakwa Ferdy Sambo kepada perempuan itu setelah menutup teleponnya.
Read 12 tweets
Jan 13
Sejak awal pemerintah tidak menginginkan Undang-Undang Ciptaker dibahas ulang DPR. Opsi perppu jadi fokus utama pemerintah untuk menindaklanjuti putusan MK.

Kepada reporter detikX, Mahfud Md menceritakan proses pembentukan Perppu Ciptaker. Berikut perbincangan mereka.
--
#detikx
Jumat, 30 Desember 2022, di Istana Negara

Presiden Jokowi mengumpulkan beberapa menterinya. Itu terjadi menjelang penerbitan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja (Ciptaker).
Dalam rapat itu, Jokowi meminta para menterinya mencari solusi dan menyampaikan argumen hukum untuk menerbitkan Perppu Ciptaker atau tidak.

Sempat terjadi perdebatan panjang dalam rapat tersebut. Mahfud Md menuturkan ada menteri yang sempat menolak Perppu diterbitkan.
Read 7 tweets
Jan 12
Pusat Grosir Senen Jaya mengumumkan akan menutup Pasar Kue Subuh di Grosir Senen Jaya Blok 5 per 10 Februari 2023. Namun ternyata, pasar ini bukan ditutup permanen, melainkan direlokasi ke gedung baru.

Apa tanggapan para pedagang dan warganet tentang rencana relokasi itu? Image
"Diberitahukan kepada seluruh pedagang kue subuh blok 5, bahwa per tanggal 10 Februari 2023 kegiatan penjualan kue subuh akan kami relokasi/pindah ke area lantai 1 (sisi barat) & basement Senen Jaya 1&2 dengan lokasi yang lebih bersih & nyaman..." bunyi pengumuman tersebut.
#Polling Ngomong-ngomong, siapa yang sering jajan di pasar kue subuh Senen?
Read 11 tweets
Jan 12
Komunitas Motor Besar Club Indonesia (MBCI) meminta agar sepeda motor gede (moge) bisa melintas di jalan tol.

Setuju atau nggak nih, detikers? Coba tulis pendapat kamu di kolom komentar ya👇 Image
Hal ini diungkapkan oleh Presiden Motor Besar Club Indonesia (MBCI) Irianto Ibrahim. Irianto bercerita bahwa dia sudah lebih dari 10 tahun meminta kepada pemerintah agar memberikan akses moge untuk melintas di jalan tol.
Menurut pengalamannya, hanya Indonesia saja yang belum mengizinkan hal tersebut. Sementara dalam pengalaman dia touring di luar negeri, moge diizinkan melintas di jalan.
Read 5 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Don't want to be a Premium member but still want to support us?

Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal

Or Donate anonymously using crypto!

Ethereum

0xfe58350B80634f60Fa6Dc149a72b4DFbc17D341E copy

Bitcoin

3ATGMxNzCUFzxpMCHL5sWSt4DVtS8UqXpi copy

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!

:(