Rabu Misteri Profile picture
Mar 9 43 tweets 6 min read
MENGENANG TRAGEDI PESAWAT MH370

#mh370 #bacamisteri #malamjumat #misteri #netflix Image
Halo, semua! Kali ini minrab bakal menyajikan sebuah kisah misteri dibalik hilangnya pesawat MH370 pada tahun 2014 silam.

Masih pada ingatkah dengan tragedi ini?
Pada tanggal 8 Maret 2014, pesawat Malaysia Airlines MH370 menghilang secara misterius saat melakukan penerbangan dari Kuala Lumpur menuju Beijing dengan 227 penumpang dan 12 awak di dalamnya.
Pesawat tersebut kehilangan kontak dengan otoritas penerbangan Malaysia sekitar satu jam setelah lepas landas dan tidak pernah ditemukan hingga saat ini.
Pencarian pesawat yang dilakukan oleh berbagai negara di area yang luas dan terpencil di Samudra Hindia tidak menghasilkan hasil yang signifikan dalam menemukan bangkai pesawat MH370.
Selama pencarian, ditemukan beberapa puing-puing yang diduga berasal dari pesawat tersebut, tetapi belum ada yang pasti Penyelidikan resmi oleh pihak berwenang menemukan bahwa transponder pesawat telah dimatikan,
dan pesawat kemungkinan berbelok dari jalur penerbangan yang ditentukan dan terbang ke arah yang tidak diketahui.
Beberapa teori tentang hilangnya MH370 telah diajukan, termasuk kegagalan teknis, kesalahan manusia, tindakan kriminal, dan terorisme. Namun, tidak ada yang dapat dipastikan dengan pasti, dan hilangnya pesawat MH370 tetap menjadi misteri besar hingga saat ini.
Banyak teori konspirasi yang bermunculan terkait hilangnya pesawat ini, meskipun tidak ada bukti yang kuat untuk mendukung teori-teori tersebut.
Delapan tahun berlalu, perlahan-lahan, misteri itu mulai terkuak. Yang terbaru, salah seorang nelayan di Madagaskar menemukan potongan pesawat yang diduga berasal dari MH370.
Potongan itu diduga berasal dari bagian pintu landing gear pesawat. Sebetulnya penemuan potongan bagian pesawat itu sudah sejak 2017 silam. Hanya saja, nelayan tersebut baru melaporkannya sebulan yang lalu.
Sang nelayan tidak menyadari betapa pentingnya potongan rongsokan yang dia temukan itu. Dari pertama ditemukan sampai sekarang, potongan pesawat itu digunakan oleh istrinya sebagai papan mencuci pakaian.
Menurut laporan terbaru yang dikeluarkan minggu ini oleh insinyur dari Inggris, Richard Godfrey dan pemburu bangkai MH370 dari Amerika, Blaine Gibson, bagian pesawat yang ditemukan nelayan Madagaskar itu dikenal sebagai 'Trunnion Door'.
Mereka menyebut pintu itu kemungkinan rusak dari dalam, akibat mesin pesawat pecah karena benturan. Hal itu menunjukkan, bahwa roda pendaratan mungkin sedang turun saat pesawat menabrak Samudera Hindia delapan tahun lalu.
Namun menurut mereka, bagian flap di sayap pesawat diyakini tidak terbuka untuk memperlambat laju pesawat. Landing gear pesawat yang dibuka, akan menyebabkan badan pesawat hancur begitu menghujam laut dengan kecepatan tinggi.
Mengeluarkan landing gear juga menambah kemungkinan pesawat tenggelam dengan cepat dan mengurangi waktu bagi yang selamat untuk melakukan evakuasi. Godfrey dan Gibson meyakini, pesawat MH370 ditabrakkan dengan sengaja oleh sang pilot.
"Fakta bahwa kerusakan ditemukan dari sisi dalam ke sisi luar mengarah ke kesimpulan bahwa landing gear sengaja dikeluarkan untuk menambah dampak tabrakan,
yang mana itu mendukung kesimpulan bahwa ada pilot yang aktif sampai di akhir penerbangan itu," demikian bunyi laporan tersebut, seperti dikutip dari 9News Australia, Kamis (15/12).
"Level kerusakan menunjukkan bahwa ada gaya penetrasi yang sangat ekstrem menembus potongan pesawat itu, mengarah ke kesimpulan,
bahwa di penerbangan itu berakhir dengan pesawat melakukan manuver menukik tajam dengan kecepatan tinggi yang didesain untuk memastikan pesawat pecah menjadi sebanyak mungkin bagian," imbuh laporan tersebut. Image
Dengan ditemukannya bagian penting dari pesawat MH370, minrab punya beberapa konspirasi terkait dengan hilangnya MH 370.
Berikut teori konspirasi hilangnya MH370 yang dilansir dari berbagai sumber.
1.Pesawat Dibajak

Salah satu teori konspirasi yang paling umum adalah bahwa pesawat MH370 dibajak oleh pihak yang tidak dikenal.
Beberapa orang mengklaim bahwa pesawat tersebut kemungkinan dibajak oleh teroris atau kelompok militan, sementara yang lain mengatakan bahwa ada konspirasi pemerintah yang terlibat dalam kejadian ini. Namun, tidak ada bukti yang kuat untuk mendukung teori ini.
2.Pesawat ditembak jatuh

Teori lain adalah bahwa pesawat MH370 ditembak jatuh oleh pihak yang tidak dikenal.
Beberapa orang mengklaim bahwa pesawat tersebut ditembak jatuh oleh militer China atau Amerika Serikat karena dianggap sebagai ancaman. Namun, tidak ada bukti yang kuat untuk mendukung teori ini.
3.Pesawat dirampok

Teori lain adalah bahwa pesawat MH370 dirampok oleh orang-orang yang memiliki motif ekonomi.
Beberapa orang mengklaim bahwa pesawat tersebut membawa kargo berharga yang kemudian dirampok oleh para penjahat. Namun, tidak ada bukti yang kuat untuk mendukung teori ini.
4.Pesawat Disembunyikan

Teori konspirasi terakhir adalah bahwa pesawat MH370 disembunyikan oleh pihak yang tidak dikenal.
Beberapa orang mengklaim bahwa pesawat tersebut disimpan di tempat tersembunyi untuk digunakan di masa depan sebagai senjata atau untuk kepentingan lainnya. Namun, tidak ada bukti yang kuat untuk mendukung teori ini.
Namun, sampai saat ini tidak ada bukti yang kuat untuk mendukung teori konspirasi tersebut, dan penyelidikan resmi oleh pihak berwenang masih berlangsung hingga saat ini.
5.Pesawat sengaja dijatuhkan oleh Pilot

Pada tanggal 10 maret 2014 (2 hari sejak menghilangnya pesawat MH370 berjenis boeing 777) Pemerintah dari Malaysia mengkonfirmasi bahwa pesawat sengaja ke arah yang berlawanan.
Radar yang menghilang tepat di perbatasan udara Malaysia menjadi awal mula dari rencana yang memang sudah terpikirkan saat itu.
Dengan begitu, usaha pencarian yang telah dilakukan berhari-hari lamanya ternyata menjadi sebuah pencarian yang ‘’wrong way’’.
Pesawat yang seharusnya menuju ke arah Beijing, kini berbalik arah ke daerah selat malaka. Seperti yang telah disebutkan oleh salah satu pakar satelit dari Amerika Serikat, kemungkinan besar, pesawat berbelok kedua sisi.
Sisi utara mengarah kepada Kazakhstan dan mendarat di sana atau pesawat berbelok balik ke arah selatan yang mengarah ke selat malaka hingga nantinya kemungkinan besar terjatuh di sana.
Konfirmasi penting ini diarahkan langsung dari militer Malaysia yang mengatakan jika pesawat MH370 berbelok arah ke sana. Namun, sayangnya mereka belum memastikan seratus persen akan kemungkinan tersebut.
Hal ini pun menjadi sebuah perdebatan banyak public dari berbagai media. Mereka mengatakan jika konspirasi terakhir benar adanya.
Issue akan adanya ‘’inside job’’ atau pekerjaan orang dalam ini diperkuat dengan artikel yang ditulis oleh Jeff Wise yang mengatakan bahwa
‘’Apa yang dibicarakan oleh beberapa pilot, aku dengar, adalah ide bahwa, mungkin pilot atau copilot pesawat ini ambil alih kokpit.’’
Dilansir dari Daily Mail, para ahli mengutarakan bahwa ditemukannya roda pendaratan mengindikasikan bahwa Zaharie sengaja menjatuhkan MH370.

Tujuannya supaya pesawat menjadi lebih cepat tenggelam ketika menghantam laut karena roda pendaratan diturunkan.
Dugaan itu diungkapkan setelah roda pendaratan yang ditemukan di Madagaskar telah teridentifikasi sebagai bagian dari Boeing 777-200.

Adapun, roda pendaratan tersebut mempunyai ukuran 81 sentimeter dan 71,12 sentimeter.
Ahli mengatakan, Zaharie kemungkinan sengaja mencelakai seisi pesawat lantaran tindakan yang dilakukan tidak mencerminkan pendaratan darurat pesawat yang semestinya di atas air.
Menurut mereka, pilot seharusnya tetap menjaga roda pendaratan dan mempertahankan kecepatan rendah supaya selalu terkendali.

Sumber: Viva id, detik, Netflix dan sumber lainnya.
Jadi menurut kalian, konspirasi mana yang tepat akan kecelakaan misterius ini? Komen dibawah, ya!

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with Rabu Misteri

Rabu Misteri Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Don't want to be a Premium member but still want to support us?

Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal

Or Donate anonymously using crypto!

Ethereum

0xfe58350B80634f60Fa6Dc149a72b4DFbc17D341E copy

Bitcoin

3ATGMxNzCUFzxpMCHL5sWSt4DVtS8UqXpi copy

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!

:(