Profile picture
Santrimengaji @santrimengaji
, 9 tweets, 2 min read Read on Twitter
Fatwa Syekh Abdullah bin Bayyah Tentang Perayaan Maulid Nabi Muhammad saw.
#ngajifikih
Kami hanya menerjemahkan sebagian dawuh beliau dari link di bawah 👇👇👇

binbayyah.net/arabic/archive…
permasalahan maulid ini adalah permasalahan yang diperselisihkan oleh para ulama. Banyak ulama yang mengatakan perayaan tersebut adalah bid'ah yang tidak dianjurkan. Bahkan sebagian ada yang mengharamkannya. Banyak pula yang berpendapat perayaan tersebut adalah bid'ah yang baik.
Perkhilafan ini sebenarnya merujuk pada akar perkhilafan yang lain, yakni tentang pembagian bid'ah itu sendiri. Banyak ulama yang menyatakan adanya bid'ah yang baik, seperti Izzuddin bin Abdussalam dari Syafi'iyah dan Al Qarafi dari mazhab Maliki.
Al Qarafi bahkan mengklasifikasikan bid'ah secara rinci. Ia menjadikan bid'ah yang bisa dimasuki dalil kesunahan sebagai bid'ah yang disunahkan; yang dimasuki dalil kewajiban sebagai bid'ah yang wajib; yang dimasuki dalil kemakruhan sebagai bid'ah yang makruh; dan seterusnya.
Sehingga Al Qarafi membagi bid'ah menjadi lima. Pembagian ini tidak diterima oleh sebagian ulama. Mereka berpendapat, ketika dikatakan bid'ah, maka ia bid'ah yang buruk. Pendapat ini seperti yang dilontarkan Ibn Taimiyah, Asy Syathibi, dan banyak dari mazhab Maliki dan Hambali.
Kesimpulannya: orang yang merayakan maulid Nabi, menyebutkan sejarahnya, mengingatkan kisah-kisahnya, dengan perayaan yang bersih dari segala hal yang tidak disukai syarak, juga tanpa meniatkan sunah atau wajib, maka tidak ada masalah. Dan—insyaallah—dia mendapat pahala.
Begitu pula orang yang tidak melakukannya dengan tujuan mengikuti sunah dan kekhawatiran melakukan bid'ah, maka—insyaallah—juga mendapat pahala.
Artinya, perbedaan dalam permasalahan ini tidaklah besar dan menakutkan.

Pandangan kita dalam menyelesaikan perbedaan antara umat Islam (seharusnya) adalah pandangan yang mendatangkan kemudahan (bukan justru mempersulit/memperkeruh).
فنقول كل إن شاء الله ـ على خير إذا لم يلبس عمله بظلم ويلبِس عمله بنية غير صحيحة والله سبحانه وتعالى أعلم
“Maka kami katakan: semuanya–insyaallah–mendapat kebenaran, asalkan tidak mengaduk perbuatannya dengan kezaliman dan niat yang tidak benar. Wallahu a'lam.”
#ngajifikih
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Santrimengaji
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member and get exclusive features!

Premium member ($30.00/year)

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!