Profile picture
Ersa Tri Wahyuni @ErsaTriWahyuni
, 16 tweets, 3 min read Read on Twitter
Sejak S2 di Melbourne Uni thn 2003, ETW sudah tertarik dengan goodwill. Buat ETW evolusi akuntansi utk goodwill dari thn 1970 an sampai 2000 an sangat menarik. Dan tambah menarik aja sampai sekarang, apalagi dengan bankrutnya Carillion di UK awal 2018. Mari sini ETW ceritain ya
Eh sebelum ETW dongengin tentang bangkrutnya Corillion, udah pada tahu kan goodwill itu apaan? Goodwill muncul dari akuisisi yang mana pengakuisisi bersedia bayar lebih mahal dari pada total nilai wajar semua aset neto teridentifikasi.
Carillion ini perusahaan konstruksi gede banget di UK. Yang membangun royal opera house dan project2 besar lainnya. Pusatnya di Wolverhampton. Dinyatakan bankrut tgl 15 Januari 2018 lalu. Tentang Carillion bisa dibaca di tautan ini ya:

birminghammail.co.uk/news/midlands-…
Carillion perusahaan multinasional ini total karyawannya aja 43 ribu, dan sekitar 20 ribu ada di UK. Jadi pas bangkrut kebayang dong hebohnya, mana UK juga masih hangat kasus brexit kan. Langsung deh banyak yg penasaran kenapa sih ini perusahaan bisa bangkrut? Ternyata...
Setelah Carillion bangkrut, banyak yg mengkritik kok nilai goodwill nya di Neraca gedeee banget, thn 2016 angkanya £1.57 billion sedangkan total modak cuma £710 million. Goodwill lebih dari dua kali lipat modal. Gile bener kan? akibatnya apa?...
Akibatnya apa kalau goodwillnya besar banget, yah kalau ada impairment, langsung habis deh modalnya. Lah terus kalau kreditur minta pinjamannya balik, goodwill kan gak bisa dijual utk bayar pinjaman. Dan mayoritas asetnya Carillion ya goodwill ini.
Kenapa Carillion goodwillnya bisa gede banget? karena dia sering mengakuisisi project2 konstruksi perusahaan lain tapi valuasi nya kegedean dari nilai asli kontraknya. di tahun 2017 sebesar £845 million nilai kontrak dihapusbukukan (write off).
Emang sih masalahnya si Carillion ini rumit bukan hanya ttg goodwill; profit marginnya dia rendah, penjualan kebanyakan piutang, tapi ngasih dividennya gede banget. Coba baca nih kasus Carillion yg ditulis London Business School. Keren abis!

london.edu/faculty-and-re…
Terus masyarakat sampai anggota DPR nya UK mempertanyakan, apa auditornya gak bisa mendeteksi? Apalagi Carillion ini diaudit oleh Big Four, dan dari tahun 2016 harusnya sudah mulai bisa kelihatan buruknya kualitas goodwill mereka. Kenapa baru 2017 di write off gede gedean?
Logika aja lah, perusahaan mana ada yg ikhlas sih menghapus nilai aset mereka? makanya peran auditor sebenarnya penting banget utk memastikan perusahaan sudah melakukan uji penurunan nilai goodwill dgn benar dan komprehensif.
Carillion diaudit oleh salah satu Big Four dari tahun 2014-2017. Dan pada bulan Maret 2018, tiga bulan semenjak bangkrut, FRC (semacam OJK nya UK) melakukan investigasi thdp auditornya.

biznews.com/global-investi…
Yang nambah ruwet nih, program pensiunnya Carillion defisit. Berarti ini perusahaan bangkrut gak bakalan bisa membayar pensiun dan pesangon para karyawannya. Kasihan kan? 40 ribu lebih lho karyawannya dan ketika bangkrut dia masih memegang 450 kontrak kerjaan dgn pemerintah UK.
Ok, apa yang bisa kita ambil pelajaran dari Carillion ini terutama ttg goodwill? Kalau perusahaan goodwillnya udah gede banget dan gak pernah membukukan impairment loss, nah ati ati dah. risikonya besar. krn goodwill itu adalah aset takberwujud yang paling tidak berwujud.
di Indonesia sejak tahun 2011 goodwill sudah tidak boleh lagi diamortisasi tapi dites penurunan nilai (impairment) setiap tahun. Dites doang lho, belum tentu turun nilainya. kalau di US GAAP dan IFRS mah udah lebih lama lagi amortisasi goodwill dilarang, sejak 2002 dan 2005
Yang ingin belajar sejarah akuntansi goodwill dari tahun 1970 an boleh nih baca tulisan ETW di blog ya.

etw-accountant.com/the-evolution-…
sekian dulu ya dongeng akuntansinya ETW tentang Carillion dan goodwil. Terima kasih yang sudah Likes dan RT. Sampai bertemu di dongeng akuntansi ETW berikutnya. Tetap semangat ya belajar IFRS nya.😊
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Ersa Tri Wahyuni
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member and get exclusive features!

Premium member ($3.00/month or $30.00/year)

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!