Mengintip harta 5 Menteri paling tajir dalam pemerintahan Jokowi

Halo, pembaca
#TempoThread
Sejumlah menteri di dalam pemerintahan Presiden Jokowi, disebut-sebut memiliki kekayaan di atas Rp 1 triliun. Selama masa pandemi Covid-19, beberapa nama mencatatkan sedikit penurunan kekayaan, tapi ada pula yang bertambah. #TempoThread
Tempo merangkum, dari deretan pejabat negara itu ada 5 menteri yang hartanya paling banyak berdasarkan laporan terakhir 31 Desember 2020. Berikut di antaranya. #TempoThread
1. Sandiaga Uno
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, menjadi menteri dengan total harta kekayaan tertinggi yaitu Rp 3,815 triliun. Hartanya ini menurun dibandingkan laporan sebelumnya pada 2019, yaitu Rp 5,099 triliun. #TempoThread
2. Wahyu Sakti Trenggono
Menteri Kelautan dan Perikanan Wahyu Sakti Trenggono ada di urutan kedua dengan harta Rp 2,428 triliun. Angka itu bertambah dibandingkan pada 2019, yaitu Rp 1,947 triliun. #TempoThread
3. Erick Thohir
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir melaporkan hartanya sebanyak Rp 2,312 triliun. Menurun tipis dibandingkan pada 2019, yaitu Rp 2,316 triliun. #TempoThread
4. Prabowo Subianto
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melaporkan harta kekayaannya sebanyak Rp 2,029 triliun. Setahun sebelumnya, hartanya adalah Rp 2,005 triliun. #TempoThread
5. Nadiem Makarim
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Anwar Makarim berada di posisi kelima dengan harta Rp 1,192 triliun. Turun tipis dibandingkan setahun sebelumnya, yaitu Rp 1,225 triliun. #TempoThread bit.ly/3hjSKxm
Tempo juga merangkum 5 menteri Jokowi yang hartanya paling sedikit berdasarkan laporan terakhir periode 2020. Berikut di antaranya; #TempoThread
1. Teten Masduki
Menteri Koperasi dan UMKM Teten Masduki memiliki harta kekayaan Rp 3,9 miliar. Hartanya ini naik dibandingkan laporan sebelumnya pada 2019, yaitu Rp 3,5 miliar. #TempoThread
2. Siti Nurbaya
Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar tercatat memiliki harta kekayaan Rp 4,4 miliar. Hartanya naik dibandingkan laporan sebelumnya pada 2019, yaitu Rp 4,3 miliar. #TempoThread
3. Tjahjo Kumolo
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo tercatat memiliki harta kekayaan Rp 5,88 miliar. Hartanya naik dibandingkan laporan sebelumnya pada 2019, yaitu Rp 5,82 miliar. #TempoThread
4. Abdul Halim Iskandar
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar ini mencatatkan kekayaannya sebesar Rp 8,45 miliar. Hartanya naik dibandingkan laporan sebelumnya pada 2019, yaitu Rp 6,2 miliar. #TempoThread
5. Tri Rismaharini
Menteri Sosial yang akrab disapa Risma ini memiliki kekayaan senilai Rp 8,58 miliar. Hartanya naik dibandingkan laporan sebelumnya pada 2019, yaitu Rp 8,28 miliar. #TempoThread bit.ly/3hmMDIH
KPK mencatat, sebanyak 70,3 persen harta kekayaan para pejabat naik selama setahun terakhir atau di masa pandemi Covid-19. Penelusuran Tempo, salah satu pejabat yang harta kekayaannya naik adalah Presiden Jokowi. Harta kekayaan Jokowi naik sekitar Rp 8,9 Miliar #TempoThread
Tempo mengakses data kekayaan Jokowi lewat laman e-lhkpn KPK. Berdasarkan laporan periodik 2020, yang disampaikan pada 13 Maret 2021, total harta kekayaan Jokowi lebih dari Rp 63 miliar, tepatnya Rp 63.616.935.818. #TempoThread
Harta Jokowi terdiri atas 20 tanah dan bangunan senilai Rp 53.281.696.000. Sebanyak 19 tanah dan bangunan Jokowi tersebar di berbagai daerah Jawa Tengah dan satu bangunan senilai Rp3,5 M di Kota Jakarta Selatan. #TempoThread
Selain itu, alat transportasi dan mesin senilai Rp 527.500.000. Untuk kendaraan, Jokowi memiliki tujuh mobil dan satu motor. Lalu, harta bergerak lainnya senilai Rp 357.500.000, kas dan setara kas senilai Rp 10.047.790.536, juga hutang senilai Rp 597.550.718. #TempoThread
Jika dibandingkan dengan periode setahun sebelumnya, total kekayaan Jokowi berjumlah Rp 54.718.200.893. Aset tanah dan bangunan serta kendaraannya juga masih sama jumlahnya, hanya nilainya yang berubah sesuai apresiasi nilai aset.#TempoThread
Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan mengatakan, kenaikan pada LHKPN bukanlah dosa, selama masih dalam statistik yang wajar. #TempoThread
Ia menerangkan, ada beberapa sebab lain harta kekayaan seorang pejabat naik. Antara lain, penambahan aset, penjualan aset, pelunasan pinjaman, hingga harta yang baru dilaporkan. #TempoThread bit.ly/3BZP37U

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with TEMPO.CO

TEMPO.CO Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @tempodotco

8 Sep
Kasus jual beli jabatan di Indonesia bukan barang baru. Selain, Puput dan Hasan, ada berbagai kasus jual beli jabatan dengan modus bermacam-macam dari berbagai instansi pemerintahan. Berikut di antara pejabat yang melakukan jual beli jabatan. #Tempodotco Image
Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidhayat ditetapkan sebagai tersangka jual beli jabatan, setelah sebelumnya tertangkap operasi tangkap tangan atau OTT gabungan, yang dilakukan oleh KPK dan Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Mabes Polri. #Tempodotco Image
Wali Kota Tanjungbalai nonaktif M. Syahrial menjadi tersangka kasus jual beli jabatan di Pemerintah Kota Tanjungbalai. Dia diduga menerima suap dari Yusmada, pejabat yang melamar posisi Sekretaris Daerah Tanjungbalai. #Tempodotco Image
Read 4 tweets
3 Sep
Wajah dinasti politik bupati Probolinggo

Halo, pembaca.
#TempoThread
KPK menangkap Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari lewat rangkaian operasi tangkap tangan pada Senin, 30 Agustus 2021. Bersama sejumlah orang termasuk suaminya, Hasan Aminuddin yang merupakan anggota DPR dari Fraksi NasDem. #TempoThread
Wakil Ketua KPK Alexander Marwata mengatakan ada 22 orang yang ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara ini. 18 orang di antaranya adalah pemberi suap. Mereka adalah calon penjabat kepala desa. #TempoThread
Read 11 tweets
9 Aug
UNESCO Sentil Proyek Taman Nasional Komodo

Halo Pembaca,
#TempoThread
UNESCO meminta pemerintah Indonesia menghentikan sementara semua proyek infrastruktur di Taman Nasional Komodo yang berpotensi berdampak pada nilai universal luar biasa atau Outstanding Universal Value (OUV). #TempoThread
Penghentian proyek ini diminta sampai pemerintah Indonesia menyerahkan revisi Analisis Dampak Lingkungan (Environmental Impact Assesment) untuk ditinjau oleh Uni Internasional untuk Konservasi Alam (International Union for Conservation of Nature, IUCN). #TempoThread
Read 20 tweets
2 Jul
Halo pembaca,

Belakangan ini, informasi seputar Ivermectin sebagai obat Covid-19 cukup ramai diperbincangkan. Beragam kontroversi pun mulai bermunculan terkait efektivitas obat ini untuk mengobati Covid-19. #TempoThread Image
Sebenarnya, Ivermectin merupakan obat anthelmintik yang berfungsi untuk mengobati infeksi akibat cacing. Ivermectin ini bekerja dengan cara mencegah cacing dewasa bereproduksi dan membunuh larva cacing di dalam tubuh. #TempoThread bit.ly/2SHdmGO
Obat ini dipercaya dapat menangkal Covid-19 setelah Tim riset dari Monash University menunjukkan dosis tunggal obat Ivermectin bisa menghentikan pertumbuhan sel virus SARS-CoV-2. #TempoThread
bit.ly/3ydAQ5u
Read 25 tweets
29 Mar
1. Halo pembaca,

Jurnalis Tempo Nurhadi, mengalami penganiayaan di Surabaya, Sabtu, 27 Maret 2021. Saat itu Nurhadi sedang melaksanakan penugasan dari redaksi Majalah Tempo. #SaveJournalists #JurnalisBukanKriminal #JurnalisKerjaUntukPublik
2. Pemred Majalah Tempo, Wahyu Dhyatmika mengatakan saat itu, Nurhadi sedang meminta konfirmasi kepada mantan Direktur Pemeriksaan Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, Angin Prayitno Aji. #SaveJournalists #JurnalisBukanKriminal #JurnalisKerjaUntukPublik
3. Komisi Pemberantasan Korupsi sebelumnya sudah menyatakan Angin Prayitno Aji sebagai tersangka dalam kasus suap pajak. #SaveJournalists #JurnalisBukanKriminal #JurnalisKerjaUntukPublik
Read 17 tweets
12 Mar
1. Halo pembaca.

Kasus enam laskar Front Pembela Islam atau FPI yang ditembak mati polisi di KM 50 Tol Jakarta-Cikampek pada 7 Desember 2020, masih terus bergulir. Kasus ini menjadi sorotan publik lantaran telah terjadi unlawful killing (pembunuhan di luar hukum). #TempoThread
2. Kenapa disebut unlawful killing? Anggota Komnas HAM Muhammad Choirul Anam menganggap penembakan enam anggota laskar FPI itu unlawful killing, sebab dilakukan tanpa upaya menghindari jatuhnya korban oleh aparat kepolisian. #TempoThread #UnlawfulKilling
3. Kini, insiden penembakan enam laskar FPI pengawal Rizieq Syihab itu memasuki babak baru. Indonesia Police Watch (IPW) menyebut sudah ada polisi yang menjadi tersangka kasus unlawful killing terhadap enam anggota laskar FPI tersebut. #TempoThread bit.ly/2Ortfiz
Read 15 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!

:(