akun kotak Profile picture
Jan 23 66 tweets 22 min read
Bismillah….

Budidaya Ikan Nila dalam Kolam Terpal
(Perjalanan Dari Awal Kegiatan Hingga Panen)

-Thread Series-

Kita kasih hestek #NilaTerpalSeries
Disclaimer
1. Gw bukan peternak, praktisi atau peneliti, hanya menikmati waktu senggang
2. Belum tentu yang gw share ini adalah mutlak benar, bukan berarti juga mutlak salah.
3. Kegiatan ini learning by doing, membaca dan melihat refrensi kemudian dilakukan dngan penyesuaian.
4. Tujuan akhir adalah panen, namun resiko gagal tetap ada. Kita lihat saja nanti akhirnya bagaimana.

5. Karena trit ini adalah series, direncanakan akan panjang, dari awal mulai budidaya sampe panen nanti, perkiraan 4-5 bulan kedepan. Ga sabar? Skip aja.
6. Isi tuitan, akan menyesuaikan tahapan pelaksanaan kegiatan. Bisa jadi beberapa hari ga akan ada apdet trit, meski diupayakan tetap ada informasi.

#NilaTerpalSeries
Pendahuluan dulu yak

Budidaya nila sudah umum dilakukan oleh masyarakat, baik dalam skala besar seperti tambak, atau skala rakyat dengan kolam kecil buatan seperti kolam beton, tanah atau terpal. #NilaTerpalSeries
Kita fokus pada kolam terpal. Karena selain simple, mudah dirakit, juga relatif murah dan dapat dilakukan di lahan sekitar rumah yg sempit, sehingga cocok untuk skala rumah tangga.

Meskipun pedagang besar juga banyak yg pake kolam terpal. #NilaTerpalSeries
Secara umum, kolam terpal ada 2 model. Terpal kotak dan terpal bundar.

Tinggal menyesuaikan dana saja. Jika dana cukup, bisa beli kolam terpal bundar, lengkap dengan frame besi penahan (harga satu set > 1 juta, tergantung ukuran).

#NilaTerpalSeries
Jika dana terbatas, beli kolam terpal kotak, lalu dirakit sendiri rangka penahan dengan bambu atau kayu.

Harga kolam terpal cukup murah, kisaran 200 rb (tergantung ukuran)

Terpal yg digunakan minimal jenis A10 atau lebih, karena lebih tebal dan kokoh.

#NilaTerpalSeries
Jangan lupa, kolam terpal baik bundar dan kotak, perkokoh bagian bawah dengan menanamnya kurleb 10 cm ke dalam tanah atau buatkan pondasi bata/batako untuk membantu menahan tekanan air yg ada di dasar kolam.

#NilaTerpalSeries
Kesalahan pemula, biasanya tidak membuat penahan disekeliling bagian bawah kolam. Padahal prinsip air diam, tekanan ada di bagian bawah.

Memperkuat bagian bawah wajib dilakukan, meskipun pada kolam bundar dengan rangka besi sekalipun.

#NilaTerpalSeries
Pastikan juga membuat saluran pembuangan air kolam.

Terpal bundar, rata2 sudah ada jalur pembuangannya, cukup pasang pipa.

Beda dengan terpal kotak, perlu dibuat pembuangannya.

#NilaTerpalSeries
Sesuaikan ukuran lubang saluran pembuangan dengan ukuran terpal.

Makin besar ukuran kolam, maka lubang pembuangan juga lebih besar.

Kolam besar, lubang pembuangan kecil, bisa lama ngurasnya.

#NilaTerpalSeries
Jika urusan kolam sudah clear, maka kita perlu persiapkan kebutuhan pelengkap kolam.

Keberhasilan budidaya ikan nila dalam terpal itu ada beberapa faktor, diantaranya :
1.Sistem Budidaya
2.Kualitas Oksigen Terlarut
3.Kualitas Pakan
4.Kualitas Bibit.

#NilaTerpalSeries
1. Sistem Budidaya
Pada kolam buatan, setidaknya ada dua jenis system budidaya. Yaitu Resirkulasi Air Sistem (RAS) dan bioflok

RAS adalah filterisasi. Air dipompa ke bak filter, kemudian dikembalikan ke kolam. Sistem ini membuat air nampak keliatan jernih.

#NilaTerpalSeries
Sistem ini disukai peternak, selain ikan nampak keliatan bersih, juga dapat dikontrol kondisi air kolam.

Hanya disistem ini membuat penggunaan air dan listrik cukup besar. Biasanya 2 pekan sekali air juga perlu dikuras karena kualitasnya sudah menurun

#NilaTerpalSeries
Sedangkan bioflok menjadikan air sebagai rumah bagi ikan nila, dengan ketersediaan pakan hasil penguraian limbah ikan.

Hanya memang tahapannya lebih panjang.

Bagusnya, dapat menghemat pakan dan juga kebutuhan air (tidak perlu kuras sampe panen).

#NilaTerpalSeries
Mana yang bagus, kebetulan gw pake keduanya.

RAS untuk kolam indukan, dan bioflok pada kolam perbesaran.

Balik lagi ke soal selera masing2 sih #NilaTerpalSeries
2. Kualitas Oksigen Terlarut
Ikan air tawar dikolam buatan, membutuhkan oksigen terlarut dalam air cukup tinggi.

Nila membutuhkan oksigen yg cukup banyak (meski tidak sebanyak koi). Dengan hal ini, kebutuhan aerator sepanjang waktu adalah mutlak.

#NilaTerpalSeries
3. Kualitas Pakan
Nila sebagai ikan konsumsi tentunya membutuhkan pakan buatan yang berprotein tinggi.

Fase awal, protein yang diperlukan mencapai 35-40 %. Semakin besar ukurannya, proteinnya bisa semakin turun hingga cukup dikisaran 30% atau bahkan kurang

#NilaTerpalSeries
Mau dikasih pakan alami juga bisa kok, nanti juga akan gw jelasin pakan alami yang diperlukan, bahkan dapat mengurangi kebutuhan pakan

#NilaTerpalSeries
4. Kualitas Bibit
Idealnya, bibit yang digunakan bersertifikasi. Agar didapatkan ikan sehat, dan tumbuh besar. Selain itu diupayakan monosex (jantan semua).

Namun jika susah mendapatkan seperti di tempat gw, ya bibit seadanya tidak menjadi soal.

#NilaTerpalSeries
Tapi pastikan, indukan bibit sudah matang gonad, usia setidaknya 6 bulan serta bobot >200 gram. Jika terpenuhi, maka besar harapan bibit akan jadi ikan besar.

Jika indukan masih 4 bulan/bobot < 200 gr, bisa jadi bibit hanya akan bantet (tidak bisa besar)

#NilaTerpalSeries
Oh ya, sebelum lanjut, silakan baca disclaimer.

Gw ga bisa dibandingin sama pengusaha, peternak atau bahkan org yg profesional dalam ternak ikan.

Ini hanya cuitan #KereHore.

Nda suka, silakan skip.

Oke, kita mulai

Persiapan Awal Budidaya

Persiapkan duluk air kolam nya. Gw pake kolam terpal ukuran 2x1x1 m.

Isi air kurleb 70 cm, kemudian biarkan selama 3 hari. Tujuannya untuk mengendapkan klorin (karena gw pake air pam).

#NilaTerpalSeries
Persiapan air sudah gw lakukan rabu-jumat (19-21/1).

Dan sabtu (22/1)kemaren, gw buang sebagian air didasar kolam agar klorin yg mengendap terbuang.

Kemudian sambungkan aerator, agar oksigen terlarut dalam air menjadi naik. Biarkan selama 24 jam

Air emang banyak menyusut, alhamdulillah semalem hujan, sehingga air menjadi cukup tinggi.

Hari ini, ahad (23/1), mulai diberikan perlakuan bioflok. Karena ini kolam perbesaran, gw lakukan persiapan bioflok terlebih dahulu.

#NilaTerpalSeries
Apa itu bioflok, penjelasan singkatnya adalah rekayasa lingkungan yang mengandalkan pasokan oksigen dan pemanfaat mikroorganisme yang secara langsung dapat meningkatkan nilai kecernaan pakan.

lengkapnya bisa baca di >>
litbang.pertanian.go.id/tahukah-anda/2…
Persiapan bioflok
Dengan ukuran kolam 2x1x1 m, kita gunakan tinggi air 80 cm, maka volume air kolam adalah 1,6 meter kubik.
Bahan yang dibutuhkan :
1. Molase (10 ml/kubik) =1,6 ml
2. Probiotik. (10 mg/kubik) = 16 mg
3. Kotoran ikan (1 kg atau secukupnya)

#NilaTerpalSeries
Jika ga ada molase, bisa pake gula pasir
Probiotik silakan pake apa yg ada, bisa EM4 atau yg lain, yg penting mengadung lactobacillus.

Ada yang pake kapur dolomit. Tapi gw ga pake, karena dolomit membuat pH air naik. Padahal bioflok, optimal di pH 6-8
Nah, gw pake molase, dan probiotik pake aquaenzym.

Kalo misalnya adanya EM4 gimana? Ya gpp.

Kebetulan kolam sebelah yg udah running duluan pake EM4 dan ikan sehat2 aja. ImageImage
Molase dan probiotik tsb di masukkan ke wadah, kemudian isi air dan biarkan diaduk oleh aerator kurleb 30 menit

#NilaTerpalSeries Image
Molase/gula adalah sumber karbon, ini yang kemudian akan bereaksi dengan amonia (kotoran ikan) dan bakteri heterotof sehingga dapat mengurai amonia dan menjadi pakan alam.

#NilaTerpalSeries
Sambil menunggu adukan molase dan probiotik, masukkan kotoran ikan ke dalam kolam.

Kolam bersih kok dikotori?

Molase dan probiotik kan tujuannya untuk mengurai amonia dalam kotoran ikan. Kalo ga ada kotoran ikan, bagaimana flok akan terbentuk?

#NilaTerpalSeries
Kelar 30 menit adukan molase, maka di masukan ke dalam kolam secara merata.

fase ini, boleh juga ditambahkan garam ikan (non yodium) yang tujuannya mensterilkan air dari bibit penyakit ikan (jamur dan bakteri penyakit)

#NilaTerpalSeries
Aerator juga dioptimalkan. idealnya ada 3-4 titik aerator dalam kolam 2x1x1 m ini, agar semua zona teraduk dengan rata.

Tentunya batu aerator mencapai dasar kolam.

#NilaTerpalSeries
Kolam setelah diberikan aktifasi flok pertama.

#NilaTerpalSeries
Fase persiapan air kolam hari ini selesai. Karena kolam kita biarkan selama 7 hari, dan akan ditambah aktifasi flok kedua pekan depan, sekaligus mulai pelepasan bibit ikan.

Sekian dulu series hari persiapan awal kolam, terima kasih sudah menyimak.

#NilaTerpalSeries
gw disini salah ngitungnya

takaran molase adalah 100ml/kubik. Jadi molase yang diperlukan untuk 1,6 m kubik = 160 ml

#NilaTerpalSeries

Jadi selama satu pekan, kita hanya memantau kualitas air nya saja, sambil menunggu flok terbentuk.

Kebetulan gw ada kolam RAS yg dipake buat indukan dan pengelompokan burayak (larva ikan).

Kalo sempat bisa kita bahas juga

#NilaTerpalSeries
H2
Perlakuan aktifasi bioflok kolam terpal. Air sudah mulai berwarna coklat.

#NilaTerpalSeries
Sebagai catatan, sistem bioflok hanya bisa dilaksanakan di kolam beton dan terpal. Ada juga yg pake kolam fiber.

Sedangkan kolam tanah tidak bisa dilakukan bioflok, karena tanah akan menyerap langsung kotoran ikan dan bakteri lainnya didasar kolam

#NilaTerpalSeries
Sebagai selingan, dua hari ini tempat gw panas beut. Kolam gw sebenarnya dipasangin paranet rendah, cumak kemaren di copot krn renovasi kolam, dan gw kira udah januari, musim hujan, intensitas matahari ga tinggi.

Ternyata..... Masih 33 C

#NilaTerpalSeries Image
Yap. Salah satu hal yg perlu diperhatikan, kolam sebaiknya memiliki naungan.

Untuk industri, biasanya mereka sudah ada house dengan atap permanen.

Tapi untuk skala rumahan, bisa memperhatikan letak kolam.

#NilaTerpalSeries
Dekat dengan tembok rumah bisa jadi satu alternatif lokasi, sehingga bayangan tembok bisa jd naungan.

Tapi sebaiknya, kolam tetap kena sinar matahari secara berkala, karena ikan tetap butuh cahaya matahari.

#NilaTerpalSeries
H3, masih menunggu pembentukan bioflok awal

#NilaTerpalSeries
Oh ya, kita akan bahas beberapa komponen pendukung kolam #NilaTerpalSeries, termasuk biaya.

Diantaranya :
1. Kolam Set
2. Aerator Set
3. Aktifator Bioflok

Agar tidak bias, kita kelompokkan saja komponen biaya tetap dan biaya operasional.

pakan dan bibit ikan masuk biaya ops.
Nah, karena ada pertanyaan, komponen biaya #NilaTerpalSeries mana nih?

Oke, satu persatu kita bahas ya.
Komponen Biaya Kolam, bisa cek di Side Stories
👇
1. Kolam Set ✅
2. Aerator Set
3. Aktifator Bioflok

Hari ini tiada aktifitas besar di #NilaTerpalSeries, masih nunggu ahad buat aplikasi kedua sekalian mulai tebar ikan.

Btw, gw masukkan 5 ekor bibit ikan ke kolam bioflok agar dapat makan jentik nyamuk.

Namanya air kolam, meski ada aerator tetep aja risk nyamuk betelor Image
H6
Air sudah lebih coklat Image
Sekarang, kita bahas komponen biaya aerator dah

#NilaTerpalSeries
1. Kolam Set White ✅
2. Aerator Set ✅
3. Aktifator Bioflok

Biaya Aktifator Bioflok sudah ada di side stories yes.

Sekalian gw bahas jenis sistem di pemeliharaan ikan nila

#NilaTerpalSeries

👇👇👇

1. Kolam Set ✅
2. Aerator Set ✅
3. Aktifator Bioflok ✅

Jadi berapa total biaya tetap?

1. Kolam Set = 294.000
2. Aerator Set = 554.000
3. Aktifator Bioflok = 31.000

Total = 879.000
untuk kolam 2x1x1 meter sebanyak 1 buah

*harga belum tentu sama di tiap daerah, tapi kurlebnya segitu
Mahal yak?? udah gitu mesti nunggu lama 4-5 bulan.

yo wes, skip aja 😆😆😆

Padahal ini skala rumahan, bukan industri.

Kalo yang segini aja mahal, ga sabar nunggu, ya mungkin kita beda cara melihatnya sahaja.
H8

Hari ini pemberian aktifasi bioflok kedua.

Kadar dan komponennya sama, molase + probiotik Image
Satu jam setelah pemberian aktifasi bioflok, kita lakukan tebar bibit sebanyak 250 ekor.

Padat tebar sekalian menguji proses pembesaran di kolam bioflok kali ini

Bibit ukuran 5-6 cm, usia kurleb 1 bulan.

Jenis ikan nila merah. Image
Meskipun kolam berdekatan, suhu relatif sama, tapi karena di kolam indukan pake sistem ras, maka perlu penyesuaian juga saat tebar (aklimatisasi)

Ember tempat bibit, di masukkan ke kolam dan biarkan ikan keluar dr ember dengan sendirinya

#NilaTerpalSeries
Selanjut nya, biarkan ikan menyesuaikan diri di lingkungan baru.

Puasakan 1 malam, tak perlu beri pakan.

Biasanya 7 hari pertama pasca tebar, masa krusial. Boleh jadi akan ada ikan yang mati, karena penyesuaian suhu atau pecah limpa.

#NilaTerpalSeries
Kalo jumlah kematian ikan tidak lebih dari 5 % jumlah tebar, masih relevan. Ikan yang mati, dapat diganti dengan tebar baru sesuai jumlah yang mati.

Upayakan jumlah ikan di kolam tetap kisaran 250 ekor.

#NilaTerpalSeries
Ikan yang sehat, akan nampak dari cara berenang. Kalo gerakan lincah, maka daya tahan tinggi. Potensi panen nanti cukup besar.

#NilaTerpalSeries
Jangan lupa, kontrol ph air. pH bioflok baiknya malah dibawah 7.

Nah, coba liat kolam ini, ph nya hampir 8. Coba kalo ditambah dolomit, bisa nembus 9 ntar 🙈🙈

Nah, gimana nurunin pH? Nanti juga akan kita bahas ya. Image
Malam ini, lupa masang hestek #NilaTerpalSeries mulu. Mungkin sudah ngantuq.

Oke, sementara disitu dulu perkembangan trit series ini.

Insya Allah besok kita akan mulai hitung, konsumsi pakan dan aktifitas lainnya.

terima kasih udah menyimak sejauh ini.

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with akun kotak

akun kotak Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @kotaksegiempat

Jan 30
Sekarang kita bahas juga sualan sistem pemeliharaan ikan nila

Kebetulan juga hari ini adalah H8.
Sudah perlakuan aktifasi bioflok kedua, sekaligus tebar

*Trit akan disematkan di Thread Utama

#NilaTerpalSeries
Secara umum, pemeliharaan ikan nila di kolam buatan di masyarakat ada 2.
1.Resirkulasi Akuakultur Sistem (RAS)
2.Bioflok

#NilaTerpalSeries
RAS adalah sistem yang menitikberatkan pada kebersihan air sehingga ketersediaan oksigen terlarut (DO) tetap terpenuhi dengan cara melakukan sirkulasi air melalui filter dan dikembalikan lagi ke kolam

#NilaTerpalSeries
Read 46 tweets
Jan 28
Side Stories #NilaTerpalSeries

Komponen Biaya Aerator

*trit ini akan disematkan di thread induk
Sudah ada kolam, maka untuk kolam #NilaTerpalSeries memerlukan aerator sebagai suplai oksigen terlarut (DO) dalam air kolam.

Nah, berapa biaya dan aerator apa yang bisa kita pakai?

Oh ya, gw sebut merk ini bukan endorse yes. Anggap sahaja review.
Kebutuhan aerator akan menyesuikan setidaknya 3 hal :
1.Sistem pemeliharaan
2.Volume air kolam
3.Jumlah tebar

#NilaTerpalSeries
Read 19 tweets
Mar 13, 2021
Seberapa produktif sabtumu?
Gw hari ini bersihin ac mobil.

Tutorial bersihkan ac mobil
#acmobilsegar

-a thread-
#acmobilsegar adalah piranti yg nyaris selalu ada pada mobil saat ini.

Kenapa nyaris? Pada beberapa mobil tertentu, masih ada tipe yg tidak menyertakan ac mobil.

Walau mayoritas user memilih mobil dengan ac, apalagi dikota besar yg rawan macet, ac dapat beri kesejukan.
Namanya sistem mesin, ya pastilah perlu perawatan.

Dan sebenarnya mudah2 aja kok melakukan perawatan #acmobilsegar sederhana.

Tujuannya jelas agar ac mobil tetap berasa bersih, dan hawa yg dihembuskan segar.
Read 22 tweets
Mar 11, 2021
Jadi ceritanya gw gi benerin rem belakang yang bunyi tektek.

#servisrem

-a thred-
Udah 2-3 minggu ini rem belakang si neng aya bunyi tektek jika diinjak.

Ga selalu bunyi, tapi jika diinjak kecepatan >70 kmpj atau turunan yg curam, barulah bunyi.

Emang sih sejak gw adopsi si neng, gw belum #servisrem. Baru garap kaki2 dan bagian engine/transmisi aja.
Karena rem adalah piranti penting dalam kendaraan, maka harus segera #servisrem.

Jadi pas rehat siang, gw bawalah si neng ke bengkel. Bukan Beres, mana ada di pulau kecil behini. Jadi ke bengkel yang mekaniknya udah gw kenal dan cukup lihai triknya.
Read 19 tweets
Feb 21, 2021
Gw bervendevat sedikit sahaja sualan isu velakor artis muda yg lgi ngehits yes.

1. Sualan hosiv, issue atau berita tyda sedav itu konsekuensi dr vovularitas. Pens akan memuja saat bervrestasi, dan mencaci saat bikin sala.

Kalo nda kuat ya nda usa jadi artis, ngarit aja.
2. Sualan busana, verlu dibedakan soalan syariat dan akhlak.

Syariat sual hijab ga bisa ditawar, mesti lu kerjakan krn itu tuntunan agama.

Akhlak itu vroses vembentukan verilaku.

Tavi meski akhlak baik tetap sahaja bisa khilaf. Bahkan sahabat nabi pun mengalami nya.
Jadi ya nda usa generalisir, vakaian sahaja berjilbab, kelakuan velakor. Semuwa berjilbab bangsat, nda usa jilbaban, levas sahaja. Ini salah.

Lha..Itu vartij koruv yg kadernya langganan vasien kaveka, lu berani nyebut smua trmsk mamak adala koruvtor?

Ga berani kan?
Read 11 tweets
Feb 20, 2021
Akhirnya sang legenda pamit.

Ketangguhan dan keiritan diesel panther adalah yg terbaik di kelasnya. Gw pernah bawa Sub-Jkt-Pandeglang pp cm habis sobus 800 rebu

Posisi duduk panther yg tinggi ini bikin driver leluasa lihat jalan, Tapi tetap cukup nyaman buat nyetir jauh. Image
Isu panther bakalan off sebenarnya sudah mencuat lama.

Selain minor vengembangan, t soal mesin, hal emisi juga jadi vertimbangan. Panther masih euro2. Vdhl mesin modern hrs standar euro4.
Sub itu surabaya gaes, bukan Subang.

2016, gw gantian ama temen nyetir bertiga, 6 jam ganti. Via pantura, masuk tol semarang, balik pantura, baru masuk tol Brexit lagi sampe jkt. Total 2100 km, habis solar busuk 800 rebu pp.

Diesel lain mungkin sudah diatas 1 juta 😁😁
Read 5 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal

Or Donate anonymously using crypto!

Ethereum

0xfe58350B80634f60Fa6Dc149a72b4DFbc17D341E copy

Bitcoin

3ATGMxNzCUFzxpMCHL5sWSt4DVtS8UqXpi copy

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!

:(