Profile picture
Jenny Jusuf @JennyJusuf
, 10 tweets, 3 min read Read on Twitter
Boro-boro berharap, 10 tahun lalu bahkan ga berani mimpi punya kehidupan seperti sekarang ☺️
10 tahun lalu hampir tiap hari makan di warteg. Nonton di bioskop, beli novel atau jajan di restoran itu mewah. Tiap malam tidur bersimbah keringat karena ga mampu beli kipas angin. Bisa traveling ke Salatiga naik bus senangnya luar biasa.
Karena ga mampu, gue jadi kreatif. Belajar Bahasa Inggris dgn cara SKSD sama org asing, misalnya. Terus, utk berhemat, tulisan2 gue tulis tangan, bawa ke warnet utk diketik sekalian ngedit. Biar ga kelamaan mikir/cari ide di warnet.
Gue selalu bangun subuh, bukan karena harus, tapi karena kepanasan. Naik ke tempat jemur pakaian di lantai dua kosan, ngadem sambil bengong. Dari situ sering dapat ide buat ngeblog.
Waktu gue 'diwawancara' @deelestari sebelum resmi jadi asistennya, ada 1 kalimat yg diucapkan Maksur yg gue ingat sampai sekarang.

"Aku sempat baca-baca blogmu. Cara menulis kamu 'klik' sama aku."

Blog yg inspirasinya muncul dari subuh2 bengong di tempat jemuran. :'))
September 2018 gue resmi jadi asisten pribadi @deelestari dan merilis buku pertama di tahun yg sama. Tahun 2010 gue menerima tawaran jadi content writer di sebuah NGO, disusul menulis skenario di sebuah stasiun TV. The rest is history.
Tahun 2010 gue juga dikirim ke Cancun, Meksiko, utk meliput konferensi internasional. Bahasa Inggris hasil SKSD sama orang asing dan belajar serabutan kapan aja, di mana aja, kepake banget di sana. Wkwk.
Oh, dulu, tiap nemu artikel berisi tips nulis, gue copas ke Word dan print di warnet. Pelajari di rumah. Baca berkali-kali, praktekin di tulisan selanjutnya. Gitu terus.

Kenapa copas di Word? Biar ongkos print-nya murah! Item-putih. Font juga dikecilin, spasi didempetin 😂
Kesannya 'menderita' yak? Perjuangan gue mah belum seberapa dibandingin @aMrazing yang dulu harus tidur beralas kardus dan makan mi instan tiap hari.

Dah ah wa maw lanjut nongtong Jennifer Aniston ☺️
Waaa, pas lagi ngetwit barusan iTunes tiba2 muter 'Don't Stop'. Kok bisa yha 😱

Dapet lagu ini duluuu banget dari @_kiranalara, liriknya bagus sekali :'))
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Jenny Jusuf
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member and get exclusive features!

Premium member ($3.00/month or $30.00/year)

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!