Profile picture
Mohamad Guntur Romli @GunRomli
, 31 tweets, 17 min read Read on Twitter
Menolak Bendera Hizbut Tahrir tidak berarti kita menolak 2 kalimah syahadat: Laa Ilaha illallah Muhammad Rasulullah, sprt halnya kita menolak bendera PKI tidak berarti kita menolak (memakai) palu & arit -Gus Muwafiq
Hizbut Tahrir lakukan makar mau tegakkan Khilafah dgn membohongi umat Islam memakai dua kalimat syahadat sbg propaganda politik. Penyalahgunaan dua kalimat syahadat ini yg kita tolak. Palu unt pukul paku, sabit unt menyiangi rumput tetap digunakan, tp ditolak unt bendera PKI
Dua kalimat syahadat juga dipakai oleh bendera Saudi dgn warna hijau, kalau di sini tiba2 Merah Putih mau diganti dgn bendera Saudi, terus ditolak apa sama artinya menolak 2 kalimat syahadat? Jangan termakan propaganda Hizbut Tahrir
Bendera ISIS juga pakai dua kalimat syahadat seperti halnya Hizbut Tahrir yg beda cuma fontnya, Bendera Hizbut Tahrir punya 2 warna, yg katanya putih unt kondisi damai, yg hitam unt kondisi perang
Bendera ISIS dan Bendera Hizbut Tahrir memang harus dilarang, ini juga unt menyelamatkan citra 2 Kalimat Syahadat yg mereka pakai untuk propaganda terorisme & politik makar Khilafah
Bendera Jabhah Nusroh ( anak dr Tandzimul Qaidah) persis dgn Bendera Hizbut Tahrir yg warna hitam, dgn tambahan tulisan di bawah 2 Kalimat Syahadat: Jabhah Nusroh unt membedakan dr Bendera Hizbut Tahrir yg hitam
Kata Hizbut Tahrir bendera hitam & putih ini disebut Bendera Rasulullah Saw, pdhal ini BOHONG BESAR, krn 2 bendera ini baru dikenal di Hizbut Tahrir tahun 2005, pdhal Hizbut Tahrir berdiri tahun 1953, silakan baca tulisan saya ini 👉 gunromli.com/2018/03/membon…
Bendera putih (al-Liwa') & hitam (ar-rayah) baru ditetapkan oleh Hizbut Tahrir tahun 2005 dlm buku Ajhizah Daulah Khilafah (Struktur Negara Khilafah: Pemerintahan dan Administrasi) silakan baca ringkasannya di sini gunromli.com/2018/03/membon…
Jadi suatu kebohongan dan penipuan besar oleh Hizbut Tahrir yg menyebut bendera mereka yg putih (liwa') & hitam (rayah) sbg Bendera Rasulullah Saw, krn mereka baru mengenalkannya tahun 2005 dlm buku "Ajhizah Daulah Khilafah" (Struktur Negara Khilafah)
Bendera Hizbut Tahrir Bukan Bendera Rasulullah karena Baru Dikenal Tahun 2005 silakan cek 👉 m.facebook.com/story.php?stor…
Macam-macam Bendera yg memakai 2 kalimat syahadat: 1. Hizbut Tahrir (hitam & putih) 2. ISIS (hitam) 3. Jabhah Nusroh/Al-Qaidah (hitam) 4. Saudi (hijau) semua tulisan gunakan font (khath) "tsulutsi" yg baru lahir abad ke-10M/4H kecuali ISIS pakai "khath" Kufi yg lebih kuno
Setelah saya bongkar penipuan & kebohongan Hizbut Tahrir yg klaim bendera putih & hitam mereka sbg Bendera Rasulullah yg ternyata baru ditetapkan tahun 2005, selanjutkan saya ajukan bukti lain, terkait jenis font (khath) yg dipakai Hizbut Tahrir yg baru ada pd abad ke-10 M/ 4 H
Bentuk font tulisan 2 kalimat Syahadat di Bendera Hizbut Tahrir, Bendera Jabhah Nusroh (Al-Qaidah), Bendera Saudi tidak dikenal zaman Rasulullah Saw, jenis font ini disebut "tsulutsi" yg baru ada abad ke-10 M/4 H.
Pencipta font (khath) "tsulutsi" adlah Ibn Muqlah lahir di Baghdad thn 272 H/886 M, wafat thn 328 H/ 939 M: abad ke-10 M/4 H, Rasulullah hidup di abad ke-7 M, bagaimana mungkin jenis font "tsulutsi" dipakai oleh Bendera Rasulullah yg baru diciptakan oleh Ibnu Muqlah abad ke-10
2 Kalimat Syahadat benar dari zaman Rasulullah Saw abad ke-7 M, tapi jenis font (khath) & bentuk visual 2 kalimat syahadat di Bendera Hizbut Tahrir itu baru ada pd abad ke-10, masih mau klaim ini Bendera Rasulullah? Hanya iya bg mereka yg buta sejarah
Jenis font "tsulutsi" belum "sempurna" di tangan Ibn Muqlah, yg nantinya disempurnakan oleh Ibn Al-Bawwab (Anak Penjaga Pintu) pada abad ke-11, ini contoh tulisan "tsulutsi" Ibn Muqlah abad ke-10 masih tahap awal
Ini contoh font tulisan Arab sebelum Islam
Ini yg dipercaya surat2 Nabi Muhammad Saw yg tentu saja bukan beliau yg menulisnya, tapi didektekan. Cermati font tulisannya, tidak ada titik, apalagi harakat (syakl) bandingkan dgn bendera Hizbut Tahrir, dr font & visual jelas beda
Hingga saat ini tidak ditemukan manuskrip atau penampakan visual dari "Bendera Rasulullah", sedangkan klem Hizbut Tahrir itu fontnya baru ada abad ke-10 & baru diresmikan oleh Hizbut Tahrir sendiri tahun 2005, klaim yg berdasarkan kebohongan
Di Buku "Ajhizah Daulah Khilafah" yg baru terbit tahun 2009 ini, Hizbut Tahrir baru menetapkan Bendera Putih & Hitam sbg Bendera Negara Khilafah
Yg arkaik adlh font (khath) bendera ISIS, tulisan Muhammad Rasulullah (dlm lingkaran) berasal dr stempel (khatam) Nabi Muhammad Saw dlm surat2nya, tapi bukan di benderanya
Kalau dibandingkan font (khath) bendera ISIS dgn Bendera Hizbut Tahrir, maka font bendera ISIS lebih kuno/awal tapi itu sbg font stempel yg berasal dr khatam (cincin) Nabi Muhammad Saw
Meski bertuliskan 2 kalimat syahadat, apalah bendera2 ini layak disebut "Bendera Rasulullah" atau "Bendera Tauhid"? Tidak. Ini bendera Hizbut Tahrir, Bendera ISIS, Bendera Jabhah Nusroh (Al-Qaidah) & Bendera Saudi.
2 kalimat syahadat dgn jenis font tsulutsi yg dibentuk dlm seni kaligrafi, tp yg dipake Hizbut Tahrir itu sudah dibakukan unt bendera mereka, jadi sdah berubah menjadi bendera politik, bukan lagi 2 kalimat syahadat & seni kaligrafi
2 kalimat syahadat dalam bbrpa jenis font (khath) terus mau diklaim yg mana "Bendera Rasulullah"? ---diketawain santri kamu 😁
Ini semua tulisan 2 kalimat syahadat, yg masuk dalam seni kaligrafi, bukan diklaim sbg Bendera Rasulullah Saw--apalagi dijadikan sbg bendera politik makar Khilafah ala Hizbut Tahrir
Jadi, klu Bendera Hizbut Tahrir diklaim sbg Bendera Rasulullah itu kebohongan & penipuan, 2 kalimat syahadat banyak font mau Tsulutsi, Diwani, Kufi, Naskhi, Riq'i hingga font2 modern, tp krn dibakukan jd satu bentuk & warna, maka sudah jdi bendera politik bukan lg seni kaligrafi
Ini contoh orang2 dungu Hizbut Tahrir yg bikin propaganda bawa2 tulisan syahadat di keranda mayat, coba bandingkan dari warna dgn 2 Bendera Hizbut Tahrir
Mengapa Bendera Hizbut Tahrir hanya dibakukan font tsulutsi saja? Knp tdk diubah ke farisi, diwani, naskhi dst atau kalau tsulutsi kok bentuknya itu2 saja pdhal tsulutsi bisa beragam, krn Bendera Hizbut Tahrir sdah jd logo, simbol & bendera politik
Kalimat Syahadat dlm pelbagai font (khath) inilah ekspresi seni kaligrafi Islam, memperkaya khazanah Islam, tp yg dilakukan Hizbut Tahrir membakukan pd 1 bentuk unt bendera politik & buat logo propaganda makar mereka
Sekian, semoga tidak ditipu Hizbut Tahrir yg mengklaim bendera mrk sbg Bendera Rasulullah, Tauhid bukan di bendera, Tauhid ada dlm hati, lisan & tindakan seorang muslim. Kalau dlm seni kaligrafi, bentuknya banyak & sangat kaya, menunjukkan keindahan seni & khazanah Islam 🙏
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Mohamad Guntur Romli
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member and get exclusive features!

Premium member ($30.00/year)

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!