Profile picture
, 19 tweets, 11 min read Read on Twitter
[Laporan] Pulau Kecil Indonesia, Tanah Air Tambang, ini hasil riset di 3 pulau kecil, yakni Pulau Gebe - Malut, Pulau Bangka - Sulut, dan Pulau Bunyu - Kaltara.

#SelamatkanPulauKecil

(((THREAD)))
Laporan ini mewakili kondisi terkini pulau kecil Indonesia, yg mana sudah 55 pulau dikavling tambang dg jumlah konsesi mencapai 164. Tersebar di Maluku, Maluku Utara, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, Papua, Kalimantan Utara, dan beberapa wilayah lainnya

#SelamatkanPulauKecil
Aktivitas tambang di pulau kecil, terutama 3 pulau yg menjadi fokus penelitian telah berlangsung lama; Gebe (1979), Bunyu (1920an, & Bangka (2008). Daya rusaknya pun mulai dr sumber pangan (tanah, air, hutan, laut) hancur, bahkan diselimuti kekerasan, intimidasi & penembakan.
Di Pulau Bunyu, misalnya, tiga sumber air utama; Sungai Ciput, Barat, & Sungai Lumpur yg telah lama dikonsumsi warga, kini tercemar & mengalami kekeringan. Bahkan sejak 2015, padi (sawah dan ladang) hilang dimangsa tambang.

#SelamatkanPulauKecil
Tak berhenti di situ. Produksi salak di kawasan Gunung Daeng yg sebelumnya bisa 3 ton, kini berkurang menjadi 30-40 kg sekali panen. Bahkan, Bunyu yg tadinya dikenal sebagai penghasil rumput laut, tak lagi bisa ditanam sjk 2016 akibat pembuangan limbah batu bara ke perairan.
Sementara di Pulau Gebe, lahan sagu beralih menajdi konsesi tambang. Petani yg sebelumnya tangguh beralih profesi menjadi buruh di perusahaan tambang. Akibatnya, ketergantungan pada pangan impor (beras) menjadi sangat tinggi meski sejak awal masyarakat tidak mengenal beras.
Di Pulau Bangka lebih parah lagi. warga yang sebelumnya hidup aman, terpolarisasi dlm kelompok pro & kontra sejak PT Mikgro Metal Perdana hadir. Warga yang menolak pun kerap diintimidasi aparat keamanan dan ‘preman’ bayaran perusahaan. #SelamatkanPulauKecil
Di balik perusahaan tambang di pulau kecil, sebetulnya terdapat peran sejumlah Pejabat, Politisi Parpol, hingga Eks Militer yang memegang posisi strategis, mulai dari kepemilikan saham hingga memegang jabatan strategis di perusahaan.

#SelamatkanPulauKecil
1] Bambang Susigit, Direktur Pembinaan dan Pengusahaan Mineral Direktorat Jendral Mineral dan Batubara Kementerian ESDM, tercatat pemegang saham dan direksi perusahaan PT GAG, di Pulau GAG Papua Barat.

Foto: Foto ANTARA NTB/Awaludin

#SelamatkanPulauKecil
2]. Bambang Gatot Ariyono, Dirjen Mineral dan Batubara Kementerian ESDM, sebagai direktur PT ANTAM.

Foto: @republikaonline

#SelamatkanPulauKecil
3]. Mangantar S Marpaung, pernah menjadi Direktur Teknik Lingkungan Kementerian ESDM, yang memiliki saham di PT Mikgro Metal Perdana (MMP), di Pulau Bangka, Minahasa Utara, Sulawesi Utara.

#SelamatkanPulauKecil

Foto: Dok Pribadi/siskamariaeviline.blogspot.com
4]. Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi, tercatat memegang posisi Komisaris Utama PT Antam. Kini, juga masuk di Tim Bravo 5 sebagai Ketua (tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf pd Pemilu 2019.

#SelamatkanPulauKecil

Foto: LAMPUNGPRO.COM/KLIKKALBAR
5]. Adhika Andrayudha Bakrie sebagai Direktur PT Arutmin, beroperasi di Pulau Nangka Besar dan Pulau Nangka Kecil, Kalimantan Selatan.

#SelamatkanPulauKecil

Foto: bakriesumatera.com
Selain 5 nama di atas, masih terdapat nama2 lainnya. Keberadaan sejumlah politisi, pejabat, eks militer itu berpotensi terjadi konflik kepentingan dan perdagangan pengaruh guna melanggengkan eksploitasi pulau2 kecil untuk keuntungan kelompok mereka sendiri. #SelamatkanPulauKecil
Kabar lainnya, IUP di Pulau Wawonii, sebuah pulau kecil di Sultra, dicabut dan dibekukan. Sayangnya belum dibuka ke publik.

Usai Rapat Tertutup, Sembilan IUP di Konkep Dicabut, Enam Dibekukan lenterasultra.com/2019/03/26/usa… #SelamatkanPulauKecil
Kementerian KKP: Tidak Boleh Ada Penambangan di Wilayah Pesisir dan Pulau Kecil hukumonline.com/berita/baca/lt… #SelamatkanPulauKecil | @susipudjiastuti
Pulau-pulau yang Terancam

EKSPLOITASI habis2an membuat pulau-pulau kecil sekarat. Penambangan telah mengupas vegetasi dan mengeruk perut pulau. Selain lingkungan daratannya rusak, perairannya pun rentan tercemar material tambang

Laporan investigasi Tempo bit.ly/2uDYtWl
"Awalnya ada tiga sumber mata air di pulau bunyu, tapi sekarang mereka sudah kesulitan untuk mengkonsumsi air di tiga sungai-sungai itu,"

Konsesi Tambang Rusak Puluhan Pulau Kecil m.kbr.id/nasional/03-20… #SelamatkanPulauKecil
Di Pulau Kecil Tambang Berjaya. Petani dan nelayan, berikut ruang hidupnya terus terancam. Parahnya, baik @jokowi maupun @prabowo sama-sama tak peduli; kecuali tetap akan mendorong industri rakus lahan dan air itu berjaya.
jatam.org/2019/02/20/men…

#SelamatkanPulauKecil
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to JATAM
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!