, 16 tweets, 3 min read
My Authors
Read all threads
#KawanKabinet, sore ini (14/11), Presiden @jokowi dan Wakil Presiden @Kiyai_MarufAmin memimpin Sidang Kabinet Paripurna tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, di Kantor Presiden, Jakarta.
1. Pada awal sidang, Presiden menyampaikan beberapa hal yang perlu menjadi perhatian bersama.Pertama, Presiden menginginkan RPJMN bukan menjadi dokumen formalitas tapi betuI-betul menjadi panduan rencana dalam melangkah kedepan menuju Indonesia Maju.
2. Menurut Presiden, apa yang termuat dalam dokumen itu harus jelas arahnya, jelas targetnya, dan juga jelas dampaknya pada rakyat. Targetnya harus betuI-betul terukur, dikalkulasi yang baik dengan memperhitungan berbagai aspek termasuk konteks ketidakpastian perekonomian global.
3. Presiden menambahkan, misalnya adalah target pertumbuhan ekonomi juga harus dikalkulasi dengan baik dan juga disampaikan bagaimana strategi untuk mencapai target-target tersebut.
4. Begitu pula dengan penurunan kemiskinan, targetnya harus jelas berapa persen, harus turun dalam waktu berapa lama, outcome-nya, dampaknya, manfaatnya bagi rakyat juga harus bisa diukur, sehingga menjadi pegangan bersama yang bisa dimonitor dan dievaluasi bersama.
5. Kedua, Presiden ingin dalam dokumen RPJMN juga dimuat betul-betul peta jalannya, bagaimana cara untuk mencapai target tersebut, peta jalannya jelas, tahapannya seperti apa, rutenya apa saja, dan betul-betul realistis, bisa dilakukan. Jangan abstrak dan normatif.
6. Ketiga, Presiden kembali mengingatkan, tidak ada Visi Misi Menteri. Semua harus mengacu RPJMN, sebagai penuangan Visi Misi Presiden dan Wakil Presiden.
7. Presiden ingin agar semuanya bisa sambung satu garis Iurus, dari pusat sampai ke daerah dan dimulai dari RPJMN, sambung ke sasaran pokok peta agenda prioritas nasional, lalu sambung lagi ke rencana strategis dari setiap kementerian.
8. Presiden meminta agar Kementerian Perencanaan Pembangunan NasionaI/Bappenas, dapat menjadi clearing house untuk melihat konsistensi antara rencana strategi di Kementerian dengan yang tertuang dalam RPJMN serta Visi Misi Presiden dan Wakil Presiden.
9. Keempat, Presiden menekankan agar rancangan perencanaan yang dibuat harus betul-betul sambung dengan penganggaran dan ter-delivered dengan baik oleh Kementerian.
10. Presiden menegaskan, jangan sampai apa yang direncanakan dalam RPJMN berbeda dengan apa yang dikerjakan kementerian, dan juga berbeda dengan yang dianggarkan Kementerian Keuangan. Harus sambung semuanya.
11. Oleh karena itu, Kementerian Bappenas dan Kementerian Keuangan harus menjadi tangannya Presiden daIam memastikan RPJMN terwujud dalam rencana dan anggaran kementerian-kementerian.
12. Terakhir, sinergi lintas K/L dan juga dengan pemerintah daerah harus dibangun bersama, sehingga ada kesamaan gerak langkah, tidak melangkah sendiri-sendiri.
13. Disamping itu, Presiden meminta para menteri memperkuat pengendalian atas eksekusi program-program prioritas
di lapangan. Seringkali kaya dalam perencanaan, tapi miskin
dalam implementasi dan eksekusi.
14. Presiden mengungkapkan, kendala proses eksekusi dan efektivitas proses delivery harus menjadi tekanan dalam rancangan RPJMN 2020-2024.
Demikian butir-butir Pengantar Presiden @jokowi pada Sidang Kabinet Paripurna hari ini. Berita selengkapnya silakan simak di setkab.go.id.
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with Sekretariat Kabinet

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!