Penentu utama laik atau tidaknya pesawat adalah kondisi Airframe. Dan karena pesawat terbang biasanya dibuat dari bahan dengan kualitas tinggi - maka airframe dapat bertahan hingga puluhan tahun. (contoh Pembom B-52H)

Berlaku juga untuk pesawat sipil.
Bagian pesawat di luar Airframe (seluruh mesin, controlling dan avionics) selalu bisa diganti. Secara reguler juga dicek dan diganti. Jadi bisa terjadi suatu pesawat airframe-nya tua, tapi "jeroan"-nya baru.

Yang reguler diganti dalah mesin karena ada usia pakai.
Kalau begitu, mengapa pesawat penumpang sipil jaman DC-8, DC-9 dll., sekarang jarang sekali dioperasikan? Karena airframe-nya tidak bisa menyesuaikan diri dengan mesin jet generasi baru.

Apa istimewanya mesin jet generasi baru? Lebih panjang umur dan hemat bahan bakar!
Dan bisa terjadi pesawat berbeda punya mesin sama. Mesin jet LEAP buatan Prancis, bisa ditemui di pesawat Boeing 737 ataupun Airbus 320. Airframe beda, tapi mesinnya sama.

Harga mesin jet begini sekitar USD 15 Juta. Jadi satu pesawat harga mesinnya saja sudah USD 30 Juta.
Bandingkan dengan harga pesawat Boeing 737Max dan Airbus 320 yang sekitar USD 100 Juta-an, hampir sepertiga harganya hanya buat harga mesin doang. Belum termasuk pemeliharaan.

Tapi mesin inilah penentu paling utama performa dan rasionalitas ekonomi sebuah pesawat.
Itu sebabnya saat ada peristiwa kecelakaan pesawat dan yang jadi sasaran adalah umur (airframe) pesawat maka menurut gue itu sotoy dan salah sasaran.

Terakhir kali terjadi kecelakaan karena salah desain airframe adalah tahun 1977. Itupun atas pesawat tua Boeing 707...
disebabkan metal fatigue, yang kemudian diperbaiki pada pesawat-pesawat komersial sipil berikutnya.

BTW, dulu thesis doktoral BJ Habibie di tahun 1965 terkait keretakan dan metal fatigue. Jadi penyempurnaan materi dan desain airframe sudah selesai di 1970-an.
Jauh lebih sering terjadi kecelakaan terjadi di luar masalah airframe.

Mesin adalah salah satu titik lemah pesawat karena banyaknya komponen bergerak di dalamnya - sehingga perawatan mesin menjadi hampir setara dan sama menentukannya dengan perawatan pesawat.
Di luar itu tentunya pemeliharaan perangkat pesawat yang jadi hal penting.

Dalam kasus Boeing 737MAX memang ada kesalahan desain - tetapi bukan pada faktor airframe. Wong pesawat masih gres...

Boeing 737MAX terkait alat bantu komputer yang malah mengambil alih pilot.
Maka kembali lagi, sebelum media atau kita buru-buru bertanya atau menyalahkan usia (airframe) pesawat - jauh lebih masuk akal - kita bertanya kualitas perawatan pesawat maupun mesin.

Di langit sana, normalnya nggak ada benda keras yang membentur pesawat - hanya ada udara.
Maka airframe dan usianya mungkin faktor terjauh dari penyebab kecelakaan suatu pesawat.

Masalah mesin (yang lebih muda dari airframe suatu pesawat) atau masalah perawatan - selain faktor cuaca dan kesalahan manusia - adalah yang paling sering memicu keselakaan.
Tahun 1996, Michael Crichton (yang juga menulis novel sains Jurassic Park) pernah menulis novel ilmiah tentang pesawat udara.

Isinya sangat menarik dan sangat detail, karena untuk menulis ini, Michael Crichton melakukan penelitian mendalam soal pesawat.
Isi novel sedemikian teknis dan detail sampai ke soal rahasia desain sayap dan logam yang digunakan.

Juga soal bagaimana pesawat komersial sipil bekerja. Banyak dikritik sebagai novel fiksi ilmiah - tapi kadar fiksinya terlalu sedikit. Saya rekomendasikan buat dibaca.
Karena hal itu juga Airframe menjadi satu dari sedikit novel Michael Crichton yang tidak diangkat ke layar lebar. Karena terlalu berat.

Dan alasan Michael Crichton menulis novel itu adalah... orang awam dan media banyak ngawurnya kalau berkomentar soal kecelakaan pesawat.

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with Poltak Hotradero

Poltak Hotradero Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @hotradero

1 Sep 20
Dari sekitar dua tahun lalu, para ilmuwan sudah ancang-ancang mendesain cara paling efektif untuk mengendalikan nyamuk.

Tujuannya sih untuk menekan penyakit manusia di mana vektor-nya adalah nyamuk. Malaria, DBD, Zika, Chikungunya, dll.

Nyamuk hilang, wabah pun terhenti.
Nyamuk adalah hewan pembunuh nomer wahid di dunia. Tiga perempat JUTA orang tewas tiap tahun karena penyakit yang dibawa oleh nyamuk. Terbanyak di Afrika.

Ini salah satu faktor yang membuat potensi Afrika terhambat.

gatesnotes.com/health/most-le…
Read 18 tweets
15 Jul 20
Bagaimana prospek penerbitan instrumen pendanaan ramah lingkungan sekaligus ramah masyarakat ini?

Seberapa besar potensinya di kawasan ASEAN? Apa saja yang bisa dilakukan? Dan bagaimana hal ini dapat membawa manfaat bagi Indonesia?

#LivemoreBankless #dbsasianinsightsid
Dalam dokumen Green Finance Opportunities in ASEAN yang dirilis Bank DBS, prospek Keuangan Berkelanjutan kawasan ASEAN sangat besar: USD 3 TRILIUN dan terbagi atas 4 sektor utama. #LivemoreBankless #dbsasianinsightsid Image
Detail tentang laporan Bank DBS terkait potensi Pendanaan Ramah Lingkungan dapat diakses di alamat berikut ini:

#LivemoreBankless #dbsasianinsightsid

dbs.com/sustainability…
Read 53 tweets
14 Mar 20
Pendapat ini banyak ditertawakan di twitter, tapi coba kita fokus pada apa yang terjadi dengan kota Wuhan.
Wuhan adalah kota pertama yang mengalami lockdown terkait Covid-19. Lockdown dimulai tanggal 23 Januari 2020 jam 2 pagi.

Lockdown dilakukan seketika, tidak ada kampanye penggunaan masker, tidak ada kampanye cuci tangan.

npr.org/sections/goats…
Ada sekitar 5 juta warga Wuhan berada di luar kota tersebut saat lockdown terjadi. Mereka tidak bisa pulang.

Mereka ini yang kemudian mengalami karantina paksa di berbagai tempat di China. Dalam beberapa kasus, digabung antara yang sehat dan sakit.

amp.scmp.com/news/china/soc…
Read 12 tweets
10 Mar 20
@jesswjk I survived the 2008 market crash.
And was making 350% returns afterward.

Lesson learned:
- Knowing how to read financial statement is a must
- Knowing bond market is VERY useful
- You can't measure irrationality
- You can only get extraordinary result in extraordinary time.
@jesswjk Mungkin ada yang tanya:

"Ngapain tahu tentang Bond Market? Memangnya transaksi bond?"

Memang nggak, tapi sejak tahun 1997 saya sudah menyaksikan sendiri: "Di dunia finansial - nggak ada yang lebih kuat dari pengaruh interest rate"

Sudah kayak gravitasi.
Di awal 2008 dalam sebuah event saya sempat berdebat dengan seorang Guru Besar FEB UI, tentang kemungkinan Amerika mengalami guncangan ekonomi.

"Anda tahu dari mana?"
"Dari besaran OIS pak"

"Ah nggak mungkin ekonomi Amerika guncang"
"Tapi OIS berkata lain pak"
Read 8 tweets
3 Mar 20
Penjualan mobil di China anjlok 95%, dibandingkan waktu yang sama tahun lalu akibat wabah Covid-19.

Ini berarti kalau tidak ada pembelian oleh masyarakat - akan ada puluhan pabrik mobil terancam bangkrut, dan bersamaan dengan itu puluhan ribu pekerja terancam PHK.
Sebelum wabah Covid-19, manufaktur di China memproduksi hampir 2,2 juta mobil per bulan. Hampir dua kali lipat produksi Indonesia per tahun.

Sejak wabah terjadi kapasitas produksi sudah turun tajam, sebagian karena imbas lockdown - sebagian lagi karena nggak laku.
Industri mobil adalah produk hilir. Ini berarti ada banyak sekali industri pendukung yang akan bisa terpengaruh. Mulai dari industri baja, plastik, gelas, mesin dan sirkuit listrik - sampai ke industri bengkel dan purna jual. Lebih banyak lagi yang terancam PHK.
Read 10 tweets
24 Feb 20
Saya percaya dompet digital akan menjadi kebutuhan sehari-hari dan bukan sekadar jadi pengganti uang tunai.

Betul, untuk memperluas penggunaannya, perlu insentif berupa promosi berupa diskon - sesuatu yang sering disebut sebagai "bakar duit"
Tentu mustahil terus menerus orang "bakar duit"- karena bentuk promosi seperti ini selain mahal, juga akan menciptakan distorsi atas kebutuhan riil.

Data aktivitas masyarakat sangat berharga bagi strategi pemasaran - inilah yang sebenarnya "dibeli' lewat promosi.
Read 10 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!