[di notes saya ✍ beliau ini tertgl; 03 Desember 2019, jam 23.19]

~Kelahiran Nabi Muhammad Ditinjau dari Berbagai Aspeknya~

Nadirsyah Hosen

Bagaimana kita hendak menjelaskan peristiwa kelahiran Nabi Muhammad Saw? Kita punya banyak cara melakukannya lewat berbagai perspektif. Image
Ada perspektif Hadits, dimana sanadnya harus dijelaskan oleh ahli Hadits dan terkadang ada perbedaan pandangan akan status kesahihannya.
Ada cara pandang sejarawan yang mengumpulkan kisah memakai sanad. Namun bukan saja sanadnya tidak sampai ke Rasul, tapi juga sulit diverifikasi dengan kacamata ilmu Hadits.
Sampai di sini saja sudah akan beda perspektif antara riwayat yang kita temui dalam Shahih Bukhari - Shahih Muslim dengan Sirah Ibn Hisyam.
Ada lagi yang memandang peristiwa kelahiran Nabi Muhammad dari sudut tasawuf.
Maka penjelasan ilmu ma’rifah tentang Nur Muhammad tidak bisa sembarangan dijelaskan di kalangan awam, apalagi hanya di panggung ceramah.

Ada lagi yang menjelaskannya dgn pendekatan cinta. Maka dia akan mengutamakan pendekatan adab, bukan bukti² sejarah atau kesahihan riwayat.
Ada lagi yang menuliskan peristiwa kelahiran Nabi lewat syi’ir puji-pujian. Ini jelas berbeda dengan riwayat Hadits. Diksi yang dipilih juga sering berupa metafor yang glorifikasi. Tidak bisa dipahami secara harfiah apa adanya.
Puji-pujian dalam Barzanji, misalnya, tidak layak dibenturkan dengan Shahih Bukhari. Karena perspektif kedua kitab ini berbeda. Berbeda bukan berarti keliru.
Baik, sudah paham kan akan perbedaan perspektif yang ada? Saya ingin kasih dua contoh saja. Jangan banyak2 contohnya, nanti heboh heheheh
Kalau dalam perspektif syi’ir puji-pujian, seperti dalam Barzanji, kita bisa menerima info bahwa Nabi lahir 12 Rabiul Awal.
Tapi kalau kita buka kitab sejarah, seperti Sirah Nabawiyah karya Ibn Katsir (jilid 1, hal 199-200) kita akan terkejut mendapati sekian banyak riwayat sejarah yang berbeda tentang tanggal kelahiran Nabi.
Ada yang bilang tanggal 17 dan ada pula yang bilang tanggal 8 bulan Rabiul Awal. Ternyata Ibn Katsir juga mencatat ada yang bilang Nabi Saw lahir 12 Ramadhan. Kalau informasi berbeda ini disampaikan dalam ceramah, bisa-bisa umat pada heboh.
Padahal dalam perspektif sejarah, perbedaan tanggal ini hal biasa.
Contoh kedua. Benarkah Ibunda Nabi, Siti Aminah, melihat cahaya saat Nabi lahir? Kalau kita lihat syair dalam Barzanji memang disebutkan demikian. Namun bila kita merujuk pada literatur Hadits, diskusinya akan seru dan asyik.
Ada sanad dan redaksi yang berbeda, serta berbeda pula para ulama menilai kualitas haditsnya.

Hadits pertama:

Dari Kholid bin Ma’dan dari para sahabat Rasulullah bahwa mereka mengatakan:
يا رسول الله ، أخبرنا عن نفسك. قال : دعوة أبي إبراهيم ، وبشرى عيسى ،
ورأت أمي حين حملت بي كأنه خرج منها نور أضاءت له قصور بصرى من أرض الشام

“Wahai Rasulullah, tolong beritahukan kepada kami tentang dirimu. Maka beliau bersabda, “(Aku adalah hasil) doa ayahku (Nabi) Ibrahim dan kabar gembira (Nabi) Isa.
Dan ibuku bermimpi ketika beliau mengandungku, seakan keluar cahaya darinya menyinari istana Bushra di negeri Syam.”

Imam Hakim mengatakan hadits ini shahih. Ibn Katsir dalam tafsirnya mengatakan sanadnya jayyid (bagus). Al-Bushiri mengatakan hasan.
Hadits kedua:

Diriwayakan dari Irbad bin Sariyah radhiallahu anhu sesungguhnya Rasulullah sallallahu alaihi wa sallam bersabda, kemudian disebutkan hadits di dalamnya ada,
.....
إِنَّ أُمَّ رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ رَأَتْ حِينَ وَضَعَتْهُ نُورًا أَضَاءَتْ مِنْهُ قُصُورُ الشَّام

“Bahwa ibunda Rasulullah ketika melahirkan beliau, dia melihat cahaya yang menyinari istana negeri Syam.”
Imam adz-Dzahabi mengatakan sanadnya hasan. Tidak mencapai derajat sahih karena menurut beliau perawi yang bernama Abu Bakr bin Abi Maryam itu lemah. Namun menurut Syekh Arnauth, karena ditolang riwayat-riwayat lain yang sejenis, maka statusnya naik menjadi Shahih lighairih.
Ada tambahan kalimat dalam riwayat lain:

وَكَذلِكَ أمَّهاتِ النبيِّينَ يريْنَ

‘Begitupula ibu-ibu para Nabi juga melihatnya”

Hadits dengan tambahan kalimat ini dinyatakan shahih oleh Ahmad Syakir, tapi dinyatakan dha’if oleh al-Albani.
Ini baru dari segi sanad. Dari segi matan, para ulama berbeda memahami kedua riwayat di atas. Ada sebagian yang menganggap redaksinya berbeda: hadits pertama melihat cahaya saat mengandung, sedangkan hadits kedua saat melahirkan. Mana yang benar?
Ada pula yang mencoba menggabungkanya: cahaya itu terlihat dua kali; saat mengandung dan saat melahirkan. Jadi tidak bertentangan.

Ada pula yg mengatakan bhw hadits pertama itu saat mengandung melihat cahaya dlm mimpi, sdangkan saat lahir Siti Aminah melihatnya scara langsung.
Ini tentu saja kalau kita menerima status kedua riwayat di atas shahih.

Begitulah perbedaan cara melihat peristiwa kelahiran Nabi. Banyak perspektif yang berbeda sesuai dengan pendekatan yang mau kita ambil. Jadi, jangan terburu-buru mau menyalahkan pihak lain.
Apalagi menganggap orang lain menghina Nabi hanya karena melihat satu peristiwa dengan perspektif yang berbeda.
Terakhir, Gus Muwafiq sempat kontak saya, dan sambil guyon khas NU saya bilang: “njenengan gak salah Gus. Cuma kurang ganteng saja!”

Kata beliau: “kalau gitu sudah waktunya saya diajari untuk ganteng.”

Sissiirrr manaaa sisirrrr....

🙏😊 Image

• • •

Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh
 

Keep Current with Bakr Smith

Bakr Smith Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

PDF

Twitter may remove this content at anytime! Save it as PDF for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video
  1. Follow @ThreadReaderApp to mention us!

  2. From a Twitter thread mention us with a keyword "unroll"
@threadreaderapp unroll

Practice here first or read more on our help page!

More from @BakarSmith

31 Oct
S'rial b'lajar bareng
✍Habib @muhsinlabib

TAK SEAGAMA TAPI LEBIH MUKMIN

1. Kira-kira 4 tahun silam sekitar pukul 7 malam dalam perjalanan menuju rumah teman saat melintasi sebuah lorong kecil saya menemukan seorang wanita renta
dengan pakaian lusuh dan beraroma pesing depan sebuah rumah menatap saya dengan mata nanar. Sepintas terlihat seperti orang gila tapi akal saya membantah dugaan itu dan mendorong saya untuk menganalisa situasi, waktu dan lokasi sekitar.
2. Kebetulan rumah teman saya tak jauh dari situ. Segera saya bergegas mempercepat langkah untuk menanyakan ikhwal wanita malang itu kepadanya. "Dia diseret dan dibuang oleh keponakannya," jawabnya atas pertanyaanku sesaat setelah menyapanya.
Read 10 tweets
31 Oct
15 hal Yang dengannya Dimuliakan Nabi Muhammad saw dari semua Nabi dan utusan

عوالي اللئالي عن النبي صلى الله عليه وآله وسلم قال
رسول الله (صلى الله عليه وآله):

١، الشريعة أقوالي،

٢،، والطريقة أفعالي،

٣، والحقيقة أحوالي،

٤، والمعرفة رأس مالي،

٥، والعقل أصل ديني، Image
٦، والحب أساسي،

٧، والشوق مركبي،

٨، والخوف رفيقي،

٩، والعلم سلاحي،

١٠، والحلم صاحبي،

١١، والتوكل زادي

١٢، والقناعة كنزي

١٣، والصدق منزلي

١٤، واليقين مأواي

١٥، والفقر فخري

وبه افتخر على سائر الأنبياء والمرسلين
Nabi saw bersabda;

1, Syariat adalah Ucapanku

2, Tarikat adalah Perbuatanku

3, Hakikat adalah Keadaanku

4, Ma’rifat adalah Modal Utamaku

5, Akal adalah asal agamaku

6, Cinta adalah Asasku

7, Rindu adalah Kendaraanku

8, Khouf (Kehati-hatian) adalah Pendampingku
Read 5 tweets
29 Oct
MUHAMMAD
YANG KITA IMANI

Muhammad yg kita imani bukan sekedar Muhammad Historis yg pernah hidup 14 abad silam melainkan juga Muhammad Eksistensial yang sudah ada sebelum ia lahir.

Muhammad yang kita imani adalh Muhammad yg menjadi causa (sebab) kedua terciptanya alam semesta. Image
Muhammad yang kita imani adalah Muhammad yang merupakan Tajalli (Manifestasi) pertama Allah di alam semesta.

Muhammad yang kita imani adalah Muhammad yang memiliki sisi Divinitas (Rabbani) sekaligus sisi Humanitas (Insani),
beliau Imanen (sangat dekat dengan kita) sekaligus Transenden (melampaui batas-batas manusia biasa).
Read 11 tweets
14 Oct
Imam Ali as t'lah berkata : "Semalam s'blm trjadi perang Badar, saya mimpi berjumpa dg
Nabi Khidir as,
saya bilang pdnya:
'Ajarkan kpdku s'suatu
yg dgnya saya beroleh kemenangan atas musuh.'
Dia berkata kepadaku : 'Ucapkanlah Yâ Huwa yâ man lâ Huwa illa Huwa'
[Wahai Dia, wahai yg tdk Dia slain Dia].
Saat pagi dtg saya cerita mimpi tsb kpd Rasulullah Saw, lalu beliau berkata: 'Wahai Ali, engkau tlah diajari nama yg agung.'

Nama Allah Yang Agung, tiada tauhid selain Dia
Huwa (Dia). Huwa adalah sebuah nama yang ditujukan kepada yang gaib, huruf 'Ha' yang ada pada 'Huwa' adalah 
'tanbih' atau peringatan atas makna yang tetap, wawunya isyarat kepada yang gaib yang tidak dapat dijangkau oleh indra, ...
Read 7 tweets
12 Oct
*KESUCIAN MUHAMMAD SAW*

Apakah Muhammad SAW manusia biasa atau manusia luar biasa? Pertanyaan ini mungkin klise bagi sebagian orang, namun meniscayakan dua konsekuensi teologis yang sangat krusial.
Bila biasa disepakati sebagai kata bermakna "tak bebas kesalahan, kelupaan dan keburukan", maka ada lima asumsi jawaban sebagai berikut :
*Jawaban pertama:*

Dia adalah manusia biasa.* Karena biasa (bisa salah dan lupa), maka ajarannya biasa ( dan lupa). Karena ajarannya (biasa) bisa salah dan lupa, maka ajaran Tuhan yang benar tidak bisa disampaikan.
Read 30 tweets
9 Oct
Mereka tuli, bisu dan buta, maka tidaklah mereka kembali ke jalan yang benar.
[2:18]

Pandangan seorang Sufi terhadap orang-orang yang menganiaya dirinya,
selalu dalam bingkai pandangan Ilahi.
Aniaya yang dilakukan orang jahat
padanya, akan mengantarkannya berpikir pada kuasa Ilahi, tak kan berpikir
tentang alat yang digunakan si orang jahat itu.
Seperti kata Bayazid Basthami, “Sudah tiga puluh tahun saya bercakap-cakap
dengan Tuhan, dan mendengarkan sesuatu dariNya. Namun orang-orang
menyangka saya berbicara dengan mereka dan mendengarkan mereka.”
Read 11 tweets

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just two indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3/month or $30/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!

Follow Us on Twitter!

:(