, 9 tweets, 4 min read
Tidak sengaja kami melihat berita ini berseliweran di media sosial. Sebagai salah satu pihak yang pernah melihat Bon Kontan ini secara langsung, kami tergelitik untuk membagikan juga pengalaman itu kepada Anda. 🙂
Bon Kontan merupakan upaya untuk menghapus mata uang Belanda pascakemerdekaan Indonesia. Sebagai negara yang baru merdeka, Indonesia harus mencetak mata uang sendiri sebagai identitas bangsa.
Sayangnya, Indonesia ini terlalu besar dan saat itu pemerintah belum dapat mendistribusikan mata uang Rupiah secara merata ke seluruh pulau. Oleh karena itu, beberapa wilayah di Pulau Sumatra membuat mata uang sendiri sebagai alat tukar, dan—tentunya—diizinkan Pemerintah pusat.
Salah satunya adalah daerah Aceh Timur, yang berinisiatif mengerbitkan Bon Kontan (Bon Contan) pada tahun 1949. Bon Kontan ini adalah wujud dari pemerintah lokal untuk menerbitkan mata uang Indonesia dan mengurangi penggunaan mata uang Belanda.
Menurut catatan, ada dua nominal Bon Kontan yang diterbitkan: Rp100 dan Rp250. Keduanya diterbitkan di Langsa, disaksikan oleh Tk. Maimum (Bupati Aceh Timur pada saat itu) dan Usman Adamy (Markas Pertahanan Aceh Timur). Tampilan depan Bon Kontan:
Pada bagian belakang, terdapat keterangan daerah Bon Kontan tersebut berlaku dan pihak yang memberikan izin. Tidak lupa pula satu kalimat yang berujar, "Sekali Merdeka Tetap Merdeka".
Bagi yang ingin melihat langsung Bon Kontan tersebut, dapat mengunjungi Museum Uang Sumatera di Medan dan Balee Juang di Langsa, Aceh. Untuk sementara, Anda juga dapat melihat cuplikannya di @WikiCommons.
1. Bon Kontan Rp100 (depan): w.wiki/Acs
2. Bon Kontan Rp100 (belakang): w.wiki/Act
3. Bon Kontan Rp250 (depan): w.wiki/Acu
4. Bon Kontan Rp250 (belakang): w.wiki/Acv
Seluruh gambar yang tertaut dalam utas ini merupakan hasil kerja sama antara Museum Uang Sumatera dan @wikimediaid melalui @GLAM_Indonesia. 👏
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with GLAM Indonesia

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!