Profile picture
, 14 tweets, 2 min read Read on Twitter
1. Sambil menanti acara peluncuran Realme 3 dimulai, saya bercerita ke sana kemari dulu ya.
2. Mungkin karena menandingi Samsung dianggap masih terlalu berat, para produsen ponsel mengincar peringkat kedua dulu. Market share terbesar kedua di Indonesia saat ini diduduki Xiaomi.
3. Siapakah yang paling berbahaya untuk Xiaomi? Pada Maret tahun lalu, ketika Honor masuk dengan berapi-api, saya menduga Honor bakal jadi kuda hitam.
4. Ternyata, Honor hanya garang di awal. Selanjutnya Honor lebih cocok saya beri predikat jago PHP.
5. Saat ini Honor terlihat mulai berbenah. Namun, menurut saya, kalau mereka belum berani memecat PT iCool, hmm... susah deh.
6. Realme yang hadir perdana di Indonesia pada Oktober 2018 justru kini terlihat lebih berbahaya untuk Xiaomi.
7. Mengapa? Lini produk Realme di rentang harga Rp1 jutaan sampai Rp3 jutaan cukup komplet dan kuat. Realme C1, Realme 2, dan Realme 2 Pro praktis hanya kurang optimal di firmware. Itu pun dari waktu ke waktu terus diperbaiki.
8. Khusus C1, sempat ada problem di layar. Namun, sebagai pendatang baru, cara Realme menangani kendala perangkat keras (hardware) itu saya nilai bagus sekali. Konsumen yang mungkin sempat kecewa diberi solusi memuaskan. Senyum pun merekah.
9. Dalam hal distribusi, Realme saya lihat juga relatif bagus. Cepet, merata, dan pemilik toko ponsel tak perlu berurusan dengan perusahaan yang pernah meninggalkan kenangan pahit. Jauh lebih bagus daripada Honor deh.
10. Kalau awalnya Realme berencana tidak menggunakan jasa promotor, dalam waktu singkat rencana itu direvisi. Realme menggunakan promotor. Beberapa promotor Realme, setidaknya di Surabaya, merupakan pemain lama yang telah malang melintang di merek lain.
11. Produk menjanjikan, harga atraktif, distribusi mantap, dan ada promotor. Persentase keuntungan untuk pedagang juga lumayan. Komplet deh.

Realme tinggal perlu terus menyempurnakan firmware. Plus, mewaspadai penjualan semu yang saat ini sudah tidak searah dulu.
12. Kalau Realme bisa menjalankan strateginya dengan konsisten, mestinya pada kuartal kedua tahun ini dia berpotensi sukses menembus lima besar. Menggusur Advan.
13. Akankah Realme mengganggu pangsa pasar Oppo sebagai kakak kandungnya? Ya. Sedikit banyak pasti ada calon konsumen Oppo yang beralih ke Realme.
14. Apakah tahun ini Realme akan menjadi pemimpin pasar (market leader) ponsel di Indonesia? Hmmm... mimpinya terlalu muluk deh.

Kalau strategi setiap merek tak berubah, bisa jadi akhir 2019 Realme minimal berada di tiga besar.

Bagaimana pendapat teman-teman?
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Herry SW
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!