, 22 tweets, 5 min read Read on Twitter
Tinggalkan Bayi Anda Secara Anonim!

[ A Thread ]
Gambar ini merupakan sebuah kotak di sisi stasiun pemadam kebakaran Indiana. Sekilas menyerupai palka pos. Cara kerjanya cukup mudah, Tarik tuas yang ada di sana, kotak akan terbuka dan ada ruangan yang cukup untuk meletakkan bayi anda.
Sebuah ruang yang cukup untuk paket berukuran sedang, tetapi tentu saja tidak dipergunakan untuk meletakkan barang atau paket yang ingin anda kirimkan!
Di rancang untuk bayi yang baru lahir, dilengkapi dengan pengatur suhu dan sensor. Ketika bayi diletakkan di dalam, alarm akan berbunyi, memperingatkan petugas layanan darurat untuk mengambil bayi tersebut dengan target waktu kurang dari 5 menit.
Priscilla Pruitt, pekerja Safe Haven Baby Boxes mengatakan bahwa kotak tersebut merupakan pilihan terakhir. Kotak-kotak tersebut diperlukan untuk memerangi dan melawan pembunuhan terhadap bayi. Para Ibu muda yang tidak siap untuk memiliki anak seringkali berada dalam
kondisi ketakutan, melahirkan sendiri dan tidak mampu mengatasi permasalahan tersebut. Mereka juga tidak ingin dikela atau dilihat dengan kondisi tersebut, terutama di kota-kota kecil, dimana para warga saling mengenal antar satu sama lain.
[ Kilas Balik ]
Ide mengenai hal tersebut bukanlah suatu hal baru. Telah ada sejak abad ke-12. Paus Innocent III di Sungai Tiber, Italia pada tahun 1198 memerintahkan para biara untuk memasang kota anak terlantar – berupa barel silindris, agar para ibu yang putus asa dan
tidak mampu mengatasi masalahnya dapat menyerahkan bayi yang tidak diinginkan secara anonim.
Kotak di pintu gerbang Biara Martis Domini, Bergamo memiliki alarm yang akan berbunyi ketika bayi diletakkan, biarawati akan melepon Rumah Sakit Riuniti yang akan menjemput bayi tersebut.
Dimana saja kotak ini ada?

Berbagai kasus pembunuhan dan pembuangan bayi mendorong gerakan inin untuk lebih banyak lagi menyediakan kotak bayi di Eropa Tengah dan Timur, dari negara--negara Baltik, turun melalui Jerman, Austria, Polandia, Hongaria, Republik Ceko, Rumania.
UU di beberapa negara mendorong penyebaran mereka - di Hongaria, misalnya, diubah sehingga meninggalkan bayi di kotak bayi resmi dianggap sebagai tindakan hukum yang menyetujui persetujuan adopsi,
sementara membuang anak di tempat lain tetap merupakan kejahatan . Di Indiana, AS bahkan telah terdapat tujuh kotak.
[ Hukum Safe Haven ]

Pada bulan Desember 2018, Senat Michigan meloloskan RUU mengenai hal tersebut tetapi diveto oleh gubernur negara bagian. Gubernur Rick Snyder mengatakan bahwa hukum safe haven negara bagian telah ada dan memungkinkan penyerahan bayi yang tidak diinginkan
kepada pihak yang berwajib. Dia tidak percaya bahwa menyerahkan bayi ke dalam kotak merupakan hal yang pantas untuk dilakukan. Bayi dapat diserahkan secara fisik kepada polisi, petugas pemadam kebakaran atau pegawai rumah sakit berseragam
Di Amerika Serikat, meninggalkan bayi merupakan tindakan yang illegal, tetapi hukum safe haven merupakan pengecualian. Bayi dapat ditinggalkan dan dilimpahkan ke pihak yang berwajib. Texas merupakan yang pertama dalam mengesahkan Undang-Undang safe haven pada tahun 1999
dan diikuti oleh 49 negara bagian lainnya

[ Pro Kontra ]
Dari sisi Kontra, dikutuknya sistem tersebut dengan alasan bahwa kotak bayi dapat disalahgunakan oleh para ayah yang tidak bermoral atau bahkan pengontrol pelacur, menekan psikis seorang ibu untuk membuang bayi yang
tidak diinginkan
Argumen tersbet didasarkan pada studi Kevin Browne, Psikolog dari Nottingham University yang mengatakan bahwa di Hongaria, bayi yang diletakkan kedalam kotak tidak selalu dibawa oleh Ibu. Saudara, ayah, ayah tiri bahkan germo turut meletakkan bayi ke dalam kotak
Lebih lanjut dia mengatakan bahwa persebaran kotak-kotak tersebut di masa lampau dipengaruhi oleh negara-negara katolik di mana stigma ibu yang belum menikah masih melekat kuat. Ia juga meyakini bahwa anak-anak memiliki hak untuk mengetahui siapa orang tua mereka dan bahwa hak
itu ditolak oleh anak-anak yang ditinggalkan dalam kotak bayi.

Dari sisi Pro, para pendukung tidak menerima argumentasi tersebut. Gabriele Stangl, petugas rumah sakit Waldfriede, Berlin mengatakan bahwa kotak bayi dapat menyelamatkan nyawa dan karenanya mengakomodir serta
meningkatkan hak-hak bayi.

Maria Herczong, psikolog mengatakan bahwa alternative yang lebih baik untuk permasalahan tersebut dalam kondusu saat ini adalah lebih memahami dan membantu para ibu yang tidak siap dalam keadaaan sulit. Dia juga mengatakan bahwa
Tidak ada yang benar atau salah dalam hal ini. Ini adalah argumen antara orang-orang yang bermaksud baik. Satu suara yang tidak pernah didengar adalah suara seorang ibu yang berjalan di jalan setapak dengan bayi yang dibawanya diam-diam beberapa jam sebelumnya,
untuk kembali tanpa ikatan. Air matanya hampir tidak bisa dibayangkan.
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to cannabis
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!