Ruang tamu, ruang makan, dan kamar tidur di hunian mungil ini terhubung dengan taman kecil terbuka di tengah rumah, sehingga rumah berkesan lega dan terang.
Lihat selengkapnya di sini: arsitag.com/project/niwa-h…
Hunian dua tingkat dengan fasad yang cantik dan simpel ini bisa 'menyimpan' ruang keluarga, dapur, dan ruang tidur. Gaya skandinavian pada interiornya membuat rumah ini benar-benar cozy!
Lihat selengkapnya: arsitag.com/project/haba-h…
Di hunian ini, sekat kamar tidur bisa dibuka-tutup, dan tempat tidurnya bisa dilipat ke dinding. Bentuknya yang simpel mengingatkan pada compact house ala Jepang.
Lihat selengkapnya: arsitag.com/project/compac…
Menyiasati lahan sempit lebar bagian depan hanya 3,5 meter saja, hunian 3 lantai ini banyak menggunakan custom furniture seperti tangga sekaligus tempat penyimpanan dan tempat duduk yang juga sebagai kabinet. Seru!
arsitag.com/project/3500-m…
Inspirasi dalam mengatasi keterbatasan ruang di dalam rumah! Penambahan loft/mezzanine terbukti bisa menambah satu ruang tidur lagi di rumah ini. Bahkan tangga pun juga bisa menjadi tempat penyimpanan lho!
arsitag.com/project/the-ic…
Lebar hunian ini hanya 6 meter saja, sehingga ruang-ruang komunal seperti ruang keluarga, ruang makan dan dapur digabung menjadi satu. Cermin di dinding area makan membuat ilusi hunian ini terlihat lebih luas.
arsitag.com/project/fitted…
Di hunian ini, kebutuhan ruang pribadi penghuninya sangat menjadi prioritas. Ruang tamu yang minim furnitur membuat hunian terasa lebih rapi dan lega.
arsitag.com/project/citra-…
Sang arsitek @mondododo menginspirasi kita untuk hidup minimalis lewat hunian ini dengan memaksimalkan ruang-ruang penting saja, namun tidak menutup perkembangan di kemudian hari.
Lihat cerita selengkapnya: arsitag.com/project/mo-hou…
Salah satu cara menyiasati ruang agar terlihat lega ialah dengan meminimalisir sekat. Ruang keluarga di hunian ini dibiarkan terbuka sehingga banyak udara segar yang bisa masuk ke dalam rumah!
arsitag.com/project/rumah-…
Terletak di dalam gang dengan akses yang sempit justru membuat rumah ini jadi salah satu hunian urban terbaik.
Lihat galeri lengkapnya di sini: arsitag.com/project/norhou…