, 14 tweets, 6 min read
My Authors
Read all threads
Rumah yang menyatu dengan alam.

Tentang IT House.

-A Thread
IT House karya andramatin ini berlokasi di Bogor dengan luas area total 256 m2. Rumah yang berfungsi sebagai Weekend House ini terdiri dari satu lantai dan satu kamar tidur saja.
IT House didesain dg memaksimalkan cross ventilation dg tetap mempertahankan area hijau yg cukup luas.

Dikarenakan berlokasi di Bogor atau yg biasa disebut Kota Hujan, maka dari itu IT House juga memperhatikan sistem rain water preservation, salah satunya dengan penggunaan kolam
Mari kita mulai membahas dari segi denah rumahnya terlebih dahulu.

Disini dapat kita lihat bahwa rumah terdiri dari satu lantai saja dengan tambahan lantai basement untuk keperluan parkir kendaraan dan juga kamar tidur penjaga.
Kemudian dari denah lantai dasar, kita dapat melihat bahwa hunian ini terdiri dari beberapa bentuk persegi panjang yang membentuk ‘intersection’. Dengan adanya intersection ini, penghuni mendapatkan view dari berbagai angle.
Sederhananya, kalo kita lagi di tengah-tengah rumah, kita bisa tuh liat pemandangan luar dari sisi manapun.

Selain untuk views, adanya intersection juga dapat memaksimalkan pencahayaan alami yang masuk pada ruangan.
Dengan setback yang cukup besar, IT House hadir dengan aksesibilitas yang didesain dengan menggunakan ramp.

Bayangin deh, pas sampe rumah, kita disambut dengan pathway dan area hijau yang bisa nyegerin mata, hati, dan pikiran~
Pintu masuk hunian didesain transparan untuk mengaburkan ‘batas’ antara ruang dalam dan ruang luar. Selain itu, bukaan yang cukup besar juga membiarkan penghuni dapat menikmati pemandangan luar ketika sedang berada di ruang makan.
Ruang keluarga hanya terdiri dari 2 kursi, coffee table, dan juga televisi. Pada plafon juga terdapat skylight yang akan membiarkan cahaya masuk ke ruangan dan membentuk garis yang akan mengikuti pola cahaya matahari.
Kamar tidur utama dibuat naikan dengan ketinggian 1 meter dari permukaan untuk menciptakan pandangan yang lebih luas ke arah luar.

Selain itu, adanya kenaikan ini juga menciptakan ruang teras terbuka di bawahnya yang dapat dijadikan untuk berbagai aktivitas.
Setiap ruang di IT House ini disuguhkan dengan bukaan-bukaan dan view yang luas ke arah taman, yang pada akhirnya akan mendukung arti dari hadirnya weekend house ini.
Penasaran gak sih kenapa visualisasi IT House ini bisa bagus banget? Salah satu alasannya terletak pada material yang digunakan.

Pertama, dinding yang menggunakan material beton. Kalo diperhatikan, tekstur yang tercetak pada beton terlihat seperti tekstur kayu.
Kok bisa ya beton tapi teksturnya kayak kayu?

Nah, ternyata cetakan betonnya menggunakan potongan2 kayu yg masih bertekstur. Lalu sang arsitek juga menggunakan material kayu di lantai dan plafon, sehingga menghasilkan satu kesatuan yang harmonis pada keseluruhan wujud bangunan.
Naaah, selesai sudah pembahasan mengenai IT House ini.

Untuk yang masih penasaran, yuk silakan lihat di link berikut: bluprin.com/id/project/it-…

Sampai jumpa di thread berikutnya!
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with Bluprin

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!