, 35 tweets, 23 min read Read on Twitter
[THREAD] Menyambut #Jumatberkah , Bisnismin mau nge-thread tentang Garuda Indonesia. Kami mau bahas berbagai tekanan ke maskapai kebanggan Indonesia itu, investor yang ambil untung dari nasib Garuda hingga prospek sahamnya. Simak nyookk #Thread #GarudaIndonesia Pesawat Garuda Indonesia mendarat di Bandara I Gusti Ngurah Rai yang landasan pacu dalam keadaan basah akibat hujan, Sabtu (6/4). Garuda Indonesia akan kembali bernegosiasi dengan Boeing guna membahas pembatalan pesanan 49 unit B737 MAX 8 di Beijing China, pada 10 April 2019. / Paulus Tandi Bone
Sebagai awalan, Bisnismin mau kilas balik kinerja Saham Garuda Indonesia [GIAA] nih, Saham GIAA mulai bangkit dari level Rp200 per saham sejak 15 November 2018. Saat itu, saham GIAA naik sebesar 19% menjadi Rp238 per saham dalam sehari. #Thread #GarudaIndonesia Penumpang berjalan menuju pesawat Garuda Indonesia di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Sabtu (6/4). Garuda Indonesia akan kembali bernegosiasi dengan Boeing guna membahas pembatalan pesanan 49 unit B737 MAX 8 di Beijing China, pada 10 April 2019. / Paulus Tandi Bone
Harga saham GIAA terus melejit hingga Rp630 per saham pada 6 Maret 2019. Posisi itu telah melampaui harga tertingi pada awal Januari 2015 yang berada di kisaran Rp600 per saham #Thread #GarudaIndonesia Pesawat Garuda Indonesia lepas landas dari Bandara I Gusti Ngurah Rai yang landasan pacu dalam keadaan basah akibat hujan, Sabtu (6/4). Garuda Indonesia akan kembali bernegosiasi dengan Boeing guna membahas pembatalan pesanan 49 unit B737 MAX 8 di Beijing China, pada 10 April 2019. / Paulus Tandi Bone
Sayangnya, setelah tembus level tertinggi, harga saham Garuda Indonesia cenderung turun. Sepanjang perdagangan Jumat 05/07/2019, harga saham GIAA bergerak direntang Rp402 - Rp410 per saham, sampai 15:47 WIB masih stagnan di level Rp404 per saham #Thread #GarudaIndonesia Pesawat Garuda Indonesia mendarat di Bandara Sis Al Jufri Mutiara Palu, Sabtu (2/3). Lembaga pengawas pelayanan publik, Ombudsman Republik Indonesia menilai belum ada maskapai yang melanggar aturan terkait mahalnya harga tiket pesawat.  / Paulus Tandi Bone
Kenapa tiba-tiba saham Garuda Indonesia naik turun kayak pesawat lagi kena turbulensi gitu ya? yuk kita bahas selengkapnya habis ini #Thread #GarudaIndonesia Pesawat Garuda Indonesia mendarat di Bandara Sis Al Jufri Mutiara Palu, Sabtu (2/3). Lembaga pengawas pelayanan publik, Ombudsman Republik Indonesia menilai belum ada maskapai yang melanggar aturan terkait mahalnya harga tiket pesawat.  / Paulus Tandi Bone
Saham Garuda melonjak pada kuartal IV/2019 di tengah kinerja keuangannya yang rugi US$110,23 juta pada kuartal III/2019. Di tengah kinerja yang sedang merugi, apa yang mendongkrak pergerakan saham Garuda saat itu? #Thread #GarudaIndonesia Pesawat maskapai Citilink (atas) saat akan mendarat dan pesawat Garuda Indonesia yang akan lepas landas di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (18/2). Empat maskapai di bawah bendera Garuda Indonesia Group (Garuda, Citilink, Sriwijaya Air, dan NAM Air) menurunkan harga tiket 20% untuk semua rute domestik menyusul besarnya tekanan dan tuntutan publik agar maskapai memangkas tarif.
Di tengah kinerja yang merugi, Garuda melakukan perombakan manajemen. Pahala N. Mansury dicopot dari jabatannya sebagai dirut digantikan oleh I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra #Thread #GarudaIndonesia Presiden Direktur PT. Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Naoya Nakamura (kiri) secara simbolis menyerahkan kunci mobil kepada Direktur Utama Garuda Indonesia Ari Askhara di sela-sela serah terima kendaraan di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (11/12). Sebanyak 401 unit mobil Mitsubishi Expander akan digunakan Garuda Indonesia Airways (GIA) untuk kebutuhan transportasi awak
Siapa sih Ari Askhara ini? Kenapa ada rasa optimisme yang muncul ketika dia menjabat sebagai orang nomor satu di Garuda? Kali ini kita masuk ke segmen bahas sosok Dirut Garuda Indonesia ini yaks #Thread #GarudaIndonesia Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra Jakarta, Jumat (22/3). / Felix Jody Kinarwan
Ari Askhara bukan orang baru di Garuda Indonesia, dia pernah menjabat sebagai CFO dan Risk Director Garuda Indonesia pada Desember 2014 - April 2016. #Thread #GarudaIndonesia Sumber : Bisnis Indonesia / Felix Jody Kinarwan
Ada momen spesial ketika Ari Askhara menjabat sebagai CFO dan Risk Director Garuda pada periode itu yakni, dia turut membantu Garuda lepas dari kerugian US$368,91 juta pada 2014 menjadi laba US$77,97 juta pada 2015. #Thread #GarudaIndonesia Sumber : Bisnis Indonesia / Ilham Mogu
Ketika Ari Askhara didapuk sebagai Dirut, kondisi Garuda sedang mengalami kerugian. Untuk itu, kehadiran Ari Askhara diharapkan membawa angin segar terhadap kinerja Garuda Indonesia. Hal itu pun benar-benar menjadi kenyataan #Thread #GarudaIndonesia Prosesi 'water salute' menyambut armada Garuda Indonesia saat Peresmian Penerbangan Rute Baru Garuda Indonesia Singapura-Bandung-Singapura di Bandara Internasional Husein Sastranegara Bandung, Jawa Barat, Minggu (2/12). / Rachman
Garuda Indonesia mampu meraup laba US$5 juta pada 2018, padahal GIAA merugi hingga US$213 juta pada 2017.#Thread #GarudaIndonesia Pesawat maskapai Garuda Indonesia terlihat di terminal tiga Bandara Soekarno Hatta, Tanggerang, Banten, Senin (26/11). Emiten maskapai nasional PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. menargetkan penjajakan dua rute internasional baru dapat selesai paling lambat kuartal I/2019. Kedua rute tersebut yaitu penerbangan langsung Jakarta—Paris dan Jakarta—Turki. / Paulus Tandi Bone
Aroma kinerja yang kinclong itu membuat harga saham Garuda Indonesia melejit ke level tertinggi. Selanjutnya, kami mau bahas pemegang saham Garuda yang diuntungkan dari lonjakan harga saham tersebut. Terus simak thread ini yaks. #Thread #GarudaIndonesia Pesawat Garuda Indonesia menunggu waktu keberangkatan di Apron Bandara Udara I Gusti Ngurah Rai, Bali, Senin (22/10). Untuk menghadapi situasi Rupiah yang terus melemah, maskapai pelat merah tersebut juga akan melakukan beberapa langkah efisiensi. Di antaranya adalah penghapusan tiket sub kelas atau tiket murah di bawah kelas ekonomi di beberapa rute. / Nurul Hidayat
Sebelum ke segmen selanjutnya, Bisnismin mau tahu ini respons Sobat Bisnis tentang topik Garuda Indonesia. Jawab di polling ini ya, tenggatnya setengah jam, habis itu kita lanjut nge-thread lagi. #Thread #GarudaIndonesia
Hai, Bisnismin balik lagi nih, ternyata banyak juga nih penumpang Garuda Indonesia yang mantau. Yuk kita lanjut lagi, kali ini bahas siapa pemegang saham yang untung dari lonjakan harga saham Garuda? #Thread #GarudaIndonesia
Ada dua investor yang memborong saham Garuda Indonesia pada semester I/2018. Saat itu, harga saham GIAA berada dikisaran Rp200 per saham.#Thread #GarudaIndonesia Armada maskapai Garuda berada di Bandara Banyuwangi, beberapa waktu lalu. Rencana pengalihan operasional pesawat ATR 72-600 milik Garuda Indonesia kepada Citilink Indonesia dinilai bagus untuk saling meningkatkan produktivitas grup maskapai. / Abdullah Azzam
Dua investor itu adalah Dimensional Fund Advisors dan State Street Corp yang masing-masing membeli 60 juta lembar dan membeli 3 juta lembar pada semester II/2018. Berita selengkapnya di sini : bit.ly/307zLLA #Thread #GarudaIndonesia
Bisnismin belum menemukan data di harga berapa dua investor itu membeli saham GIAA. Kalau boleh berandai, jika mereka membeli harga saham GIAA di level Rp200 per saham, dan melepas sebagiannya di level Rp600 per saham. Berapa besar ya untungnya? #Thread #GarudaIndonesia Maskapai Garuda Indonesia tengah menunggu keberangkatan di Bandara Adisutjipto, Yogyakarta, belum lama ini. PT Garuda Indonesia terus mengembangkan strategi guna menekan laju kerugian lewat negosiasi ulang terkait sewa pesawat. Ditargetkan kerugian bisa ditekan hingga US$ 100 juta di akhir 2018. / Felix Jody Kinarwan
Nah, ketika harga saham Garuda melonjak ke level tertinggi pada Maret 2019, ada beberapa pemegang saham yang ambil untung. Siapa saja mereka? #Thread #GarudaIndonesia
Dua pemegang saham yang ambil untung adalah Dimensional Fund Advisors dengan melepas 3 juta lembar dan Manulife Financial lepas 3,2 juta lembar saham. #Thread #GarudaIndonesia
Aksi ambil untung itu bisa dibilang memiliki timing yang sangat tepat. Setelah tembus Rp630 per saham, harga saham Garuda Indonesia terus merosot hingga sempat tembus Rp366 per saham pada JUni 2019. #Thread #GarudaIndonesia Karyawan melintas di dekat maskapai milik PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) yang terparkir di samping hangar Garuda Maintenance Facility AeroAsia Tbk (GMF AeroAsia) di Tangerang, Banten, Rabu (24/4). GMF AeroAsia) mencatat pertumbuhan pendatapan dari US$ 115,93 juta kuartal I 2018 menjadi US$ 120,18 juta di kuartal I 2019. / Felix Jody Kinarwan
Nah, sebelum lanjut, Bisnismin mau nanya nih, masih ada yang nyangkut di saham Garuda Indonesia enggak nih? *sambil lanjut kita tunggu saja ya hasil pollingnya #Thread #GarudaIndonesia
Buat yang kepo sama pergerakan transaksi dua investor Garuda Indonesia yang disebut di beberapa tweet sebelum ini. Berikut ini gambar transaksi jual-beli saham Garuda mereka. *tadi ketinggalan hehe #Thread #GarudaIndonesia
Harga saham Garuda mengalami turbulensi setelah terbang tinggi. Indikasinya adalah transaksi Mahata Aero Teknologi senilai US$239,94 juta. Siapa yang masih belum tahu polemik transaksi Mahata dengan laporan keuangan Garuda Indonesia? #Thread #GarudaIndonesia Direktur Layanan Garuda Indonesia Nicodemus P. Lampe (kedua kanan) berbincang dengan Direktur Utama Mahata Aero Technology M. Fitriansyah (kanan), Direktur Utama Citilink Juliandra Nurtjahjo (kiri) dan Direktur Tekhnik Garuda Indonesia I Wayan Susena usai mengumumkan kerjasama peluncuran fasilitas free inflight connectivity di Jakarta, Rabu (14/11). / Abdullah Azzam
Garuda Indonesia melakukan transaksi penyediaan layanan konektivitas internet dan hiburan pada Oktober 2018. Lalu, Garuda mencatatkan nilai kerja sama itu dalam pos pendapatan lain-lain pada laporan keuangan 2018. #Thread #GarudaIndonesia
Salah satu pemegang saham Garuda menilai nilai kerja sama dengan Mahata harusnya masih bersifat piutang bukan pendapat lain-lain. Setelah itu, Muncul dugaan Garuda memoles laporan keuangan. #Thread #GarudaIndonesia
Meskipun begitu, jajaran direksi Garuda Indonesia masih mengelak kalau masalah laporan keuangan itu aksi polesan yang disengaja. berita selengkapnya cek di sini : bit.ly/30erohq #Thread #GarudaIndonesia
Namun, Garuda Indonesia tetap dikenakan denda Rp300 juta yang terdiri dari, denda untuk perusahaan, dan direksi serta komisaris yang menandatangani laporan keuangan terkait polemik tersebut. #Thread #GarudaIndonesia
Masalah yang dialami Garuda Indonesia bukan sekedar transaksi dengan Mahata. Pada Juni 2019, Garuda juga diterpa berbagai masalah lainnya seperti, rangkap jabatan Direksinya di Sriwijaya Air Group sampai dugaan kartel harga tiket pesawat. #Thread #GarudaIndonesia
Di tengah itu semua, beberapa sekuritas tetap merekomendasikan BUY untuk emiten maskapai penerbangan tersebut. Kenapa tetap direkomendasikan BUY ya? berikut Bisnismin jelaskan alasannya #Thread #GarudaIndonesia
Ciptadana Sekuritas menargetkan harga saham GIAA bisa kembali naik ke kisaran Rp620 per saham, sedangkan Mirae Asset Sekuritas menargetkan lebih tinggi lagi di level Rp690 per saham. #Thread #GarudaIndonesia
Alasannya pun hampir mirip, secara operasional Garuda dinilai sudah efisien sehingga mampu memeroleh laba pada kuartal I/2019. Langkah efisiensi melalui cost control pun diapresiasi pelaku pasar. #Thread #GarudaIndonesia
Nah, setelah membaca thread ini, melihat persaingan industri penerbangan, fundamental kinerja, dan berbagai polemik yang mendera Garuda Indonesia. Apakah kamu tertarik beli saham Garuda Indonesia? #Thread #GarudaIndonesia
Nah sekian thread kali ini, nanti kita bahas topik lainnya ya. Boleh komentar di reply dong untuk kritik dan sarannya :) #Thread #GarudaIndonesia
RALAT : Saham Garuda melonjak pada kuartal IV/2018 di tengah kinerja keuangannya yang rugi US$110,23 juta pada kuartal III/2018. Di tengah kinerja yang sedang merugi, apa yang mendongkrak pergerakan saham Garuda saat itu?
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Bisnis.com
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!