Ketemu klien masalahnya overthinking
Siapa pun orangnya masalahnya overthinking
.
.
OVERTHINKING
OVERTHINKING
🧠𝗢𝗩𝗘𝗥𝗧𝗛𝗜𝗡𝗞𝗜𝗡𝗚🧠
OVERTHINKING
OVERTHINKING
- sebuah utas, tentang *ehem* berpikir berlebihan -
#KhotbahDukun
Kali ini ngga pake disclaimer-disclaimeran.. biar ga usa dipikirin banget
Yuk kita mulai wahai #SobatOverthinking (saya pinjem hashtagnya ya bos @ndreamon)
Merupakan suatu istilah yang sering kita gunakan saat kita merasa terlalu jauh memikirkan sesuatu..
Dan seperti yang saya sebut di atas, ini seakan-akan menjadi problem sejuta umat..
"Presentasi-ku bakal bagus ga ya?"
"Dia suka ngga ya aku pake baju kayak gini?"
"Boss bakal ngungkit kesalahanku minggu lalu ga ya?"
"Temenku bakal ngerasa dilangkahin ga sih kalau aku yg presentasi?"
"Mereka bakal nerima aku ngga ya?"
"Aku kelihatan kampungan ga sih?"
"Aku harus ngelucu kayak gimana sih?"
"Kenapa kok dia sensi sama aku ya?"
"Ini kok kayak aku banget.. apa aku orangnya overthinking ya?"
"Ciri-cirinya sesuai.. apa aku punya masalah psikologis ya?"
"Duhh kayaknya aku punya gangguan psikologis, gejala apa lagi yg cocok sama aku ya..?"
Inilah lingkaran setan yang sering disebut dengan overthinking..
Jadi sebenarnya memikirkan sesuatu secara berlebih merupakan sesuatu yang wajar bagi manusia..
Hal ini berhubungan dengan kapabilitas kognitif manusia yang luar biasa..
Ngga cuma bisa mengingat masa lalu..
Bisa juga hidup saat ini..
Dan yang paling spesial adalah bisa merencanakan MASA DEPAN..
Masa depan yang harusnya belum jelas outcomenya (bisa positive bisa negative) cenderung kita bawa ke negative melulu...
Ini juga yang sering orang2 akui "negative thinking" bla bla..
Kenapa bisa jadi gini? Salah satu penjelasannya karena nature survival manusia
Kita akan senantiasa waspada terhadap berbagai jenis kesempatan dan ancaman di lingkungan kita, yang akan berdampak ke hidup kita..
Tetapi kalau menurutku salah satunya adalah fakta :
"Seberapa banyak untung yang kamu dapat dalam hidup ini.. kamu ngga bakal hidup abadi..
Tetapi terlalu banyak rugi bisa berujung pada kematian"
Inilah yang membuat kita senantiasa waspada untuk selalu mencari segala jenis ancaman yang dapat mengganggu hidup kita yang sementara ini...
Bahkan pada situasi yang sebenarnya tidak terlalu mengancam keberlangsungan hidup kita 😬😬
Tapi kayaknya aku baru bakal lanjutin ntar malem..
Bersambung dlu sekarang biar seru
🧠 TO BE CONTINUED 🧠
Penjelasan versi video :
?
Nah, sekarang kamu sudah menyadari betapa mengganggu-nya overthinking..
Dan tentunya kamu ingin mengatasinya..
Maka dari itu pun kamu menunggu cara-cara yang akan ditawarkan thread ini..
"Oke, apa yg pertama kali aku harus ketahui untuk mengatasi ini?"
"Apa aja step-by-step yang direkomendasikan?"
"APA YANG HARUS AKU LAKUKAN UNTUK MENGATASI OVERTHINKING INI?"
Kamu punya masalah dalam hidup kamu,
Kamu overthinking tentang apa yg harus kamu lakukan untuk mengatasinya..
Terus overthinking menjadi masalah barumu,
Sekarang kamu overthinking tentang apa yg harus kamu lakukan untuk mengatasi overthinking ini..
Ribet yak
.
.
.
"kamu ngga HARUS melakukan sesuatu untuk mengatasi overthinking..
..yang harus kamu lakukan, adalah BERHENTI melakukan sesuatu"
.
.
BERHENTI memikirkan hal yang di luar kontrolmu..
BERHENTI bertanggungjawab atas perasaan orang lain..
BERHENTI menyiksa dirimu dengan beban2 yang sebenarnya ngga kamu pikul..
Tapi seharusnya ketika kamu menjalaninya dengan benar.. justru beban ini akan berkurang
Kalau kamu "berhenti" dengan benar, seharusnya tenagamu akan tersimpan lebih banyak, hidupmu akan lebih ringan dan waktumu akan lebih banyak.
"Terus indikator keberhasilannya apa?"
"Dalam jangka waktu berapa lama ini bisa dinilai berhasil?"
Eittss..
Anda mulai masuk ke lingkaran overthinking lagi..
Memang manusia ngga kapok2 ya.
Kalau kamu baru bisa selesai 1 bulan lagi ya gpp..
Kalau kamu baru bisa selesai 1 tahun lagi ya juga gpp..
Ngapain menuntut dirimu lagi?
Justru itu yang buat masalah tambah berabe
.
.
"Orang SANTAI bukan berarti hidupnya tanpa masalah,
Orang SANTAI tetap SANTAI meskipun hidupnya banyak masalah"
.
.
Jadi ini bukan perkara masalahmu yg harus diselesaikan, ini perkara sikapmu menghadapi masalah..
TLDR;
Stop controlling the uncontrollable..
Expose yourself in the face of risk, and get used to it..
Sooner or later, you will find that the world is not as frightening as you thought before
🧠 END 🧠
Terima kasih sudah mengizinkan sy mengisi sesi #SobatOverthinking weekend ini