Syibam, ooo ... Syibam
jadi gini, saya berjumpa keterangan unik di sebuah kitab (sy lupa judulnya). di kitab itu mengutip perkataan ulama tentang sebuah kota yang penduduknya terkenal qona’ah (neriman), bertakwa, tidak gampang ngelakuin perbuatan syubhat dn sifat2 terpuji lainnya.
terus sy tnya ke salah satu habib desa saya yg skrg lagi nyantri di Yaman, Habib Nabil (@NabilHinduan), beliau bilang itu kota lumayan jauh dari Hadramaut. salah satu kota tertua di Yaman, katanya.
sy tanya, apa penduduknya masih kyk gitu?
Bib Nabil jawab, "insyaallah masih."

"WOW! ABAD 21 MASIH ADA KOTA KAYAK GINI. INI MADINAH ZAMAN NABI PINDAH KE YAMAN APA GIMANA," pikir sy.

sy makin penasaran kan. lalu saya coba cari2 informasi tentang kota tersebut di kitab2 sejarah dan geografi Arab.
nanti sy lanjut, tak magriban dulu.
berikut ini beberapa keterangan yg saya dapatkan:
✓ Syibam itu nama gunung, dekat dgn San’aa (ibu kota Yaman skrg). memiliki byk persawahan dan bangunan. di dalamnya banyak kebaikan (keindahan [?])
~ Anonim, Hududul-'Ālam min al-Masyriq ilā al-Maghrib. terjemahan dr bhs Persia.
oh ya. kitab ini ditulis pada abad ke-4 Hijriah.
btw, di kitab yg sama juga disebutkan bahwa tempat ini adalah kedudukan raja/penguasa Yaman di zaman dulu. sayangnya tidak dijelaskan masanya.
ada yg salah nulis tadi. Syibam itu bukan jauh dari Hadramaut, tapi jauh dr Tarim (tempat Habib @NabilHinduan nyantri). ampuni manusia pelupa ini. 🤣

tak tinggal gladi bersih wisuda dulu ya. gini-gini sy calon S.Ag 😌
udah sampai di tempat tapi masi sepi, sambil nunggu, saya lanjut.

✓ Syibam adlh kota besar yg ditempati Hadramaut (jd Hadramaut itu aslinya nama orang, skrg jd nama provinsi). di sana ada 30 masjid. setengah kotanya sudah dihancurkan oleh Kandah (ada yg tahu Kandah siapa?)
✓ Syibam adlh kota pertama kabilah Himyar.
~ Al Hamdani, Ṣifatu Jazīratil-’Arab

* Himyar: kabilah Arab-Yaman yg memiliki dialek unik. mrk tdk menggunakan "al ma'rifat". mrk pakai "am".

Nabi saw. sendiri pernah menggunakan dialek ini
لَيْسَ مِنَ امْبِرِّ امْصِيامُ في امْسَفَر
Andai diikutkan dialek umum, jadinya gini

لَيْسَ مِنَ الْبِرِّ الصِّيامُ في السَّفَر

“Tidaklah tergolong kebaikan, berpuasa di tengah perjalanan”

✓ Syabam juga merupakan gunungnya kabilah Hamdan di Yaman.
✓ Syibam adlh benteng yg kuat & aman. puncak gunungnya g bisa dicapai dgn mudah. di puncaknya byk p'kampungan & sumber mata air.

✓ Pada 211 H terjadi gempa bumi, Syibam runtuh seluruhnya kecuali rumah Ibrahim bin Ṣabah. katanya, rumahnya selamat krn berkah ia gemar sedekah.
~ Muhammad al-Himyari, Ar-Rauḍ al-Mi’ṭār fī Khabaril-Aqṭār.

Ternyata Hadhramaut itu kawasan yg luas. di antara kota yg termasuk kawasan ini adalah Tarim dan Syibam. jarak antara dua kota ini kurang kebih 1 marhalah (± 45km).
Termasuk juga kota2 Hadhramaut adalah Ma‘rab; sebuah kota mati yang dulunya dikenal dengan negeri Saba‘; singgasana Bilqis istri Nabi Sulaiman a.s. jarak antara Ma‘rab dan Syibam adalah 4 Marhalah (± 180km).
~ Al-Idrisi, Nuzhatul-Musytāq fī Ikhtirāqil-Āfāq.
ada beberapa keterangan lanjutan setelah saya cek google maps, ternyata jarak antara Syibam-Tarim itu 50-an km. sedangkan antara Syibam-Ma‘arib itu 400-an km (ternyata Ma’arib, bukan Ma‘rab sebagaimana tadi saya tulis. maaf 😌. maklum ga pernah jalan2 ke Yaman soalnya.).
setelah latihan wisuda, lanjut lagi. 😊

✓ Jarak antara Syibam-San’aa (ibu kota Yaman skrg) perjalanan satu hari.

ini saya aga aneh, krn kalau di google maps Syibam-Sana'a itu perjalanan kaki 4-5 hr. mungkin dulu ada kota lain bernama Sana'a
✓ Syibam itu gunung yang sulit didaki. Puncak tertingginya adalah dataran yg luas. di sana tanahnya subur dgn adanya persawahan, kebun anggur dan kurma. sayangnya jalan menuju ke puncak tertinggi ini ada di dalam rumah raja (tanpa nama).
✓ Kota gunung ini memiliki satu pintu gerbang yang kuncinya dipegang oleh raja. Penduduk yang mau turun gunung harus minta izin, agar raja mengizinkan pintu dibuka. di sekitar tanah subur dan perkebunan itu, banyak bukit2 tinggi yg tidak bisa dilalui ...
... tak ada yg tau ada apa di balik sana kecuali Allah swt.

✓ Air yg bersumber dari gunung ini mengalir menuju sebuah bendungan. kalau bendungan ini udah penuh, baru dibuka untuk mengaliri San'aa dan kota2 sekitarnya.

~ Ibn Al-Faqih, Al-Buldān
stlah baca2 lg referensi yg udah sy kumpulin (ngumpulinnya udah lama, tp baru tak baca lagi 🤣), ternyata Syibam itu ada empat, salah satunya dekat dgn Sana'a. beda sama Syibam yg sejak awal kita bahas.
Shafiyuddin al-Qathi’i, Marāṣidul-Iṭṭilā’ ’alā Asmā‘il-Amkinah wal-Biqā’.
✓ sejarah awal mula dibangunnya kota Syibam:
Bilqis istri Nabi Sulaiman a.s. memiliki saudara perempuan bernama Nu’m. Setelah Bilqis dinikahi Nabi Sulaiman a.s., Nu’m membeli sejumlah unta. Ia kemudian menempatkan unta dan harta-hartanya yg lain di suatu tempat.
Ketika unta-unta ini membuang kotoran (tai/kencing), maka tanahnya menjadi basah karena air kencing unta-unta tersebut. Nu’m memerintahkan para penggembalanya untuk menaburkan tanah pada tempat yg basah itu agar tidak terjadi apa-apa dengan untanya.
Kejadian seperti ini terus terjadi, sampai tumpukan tanah itu menjadi gundukan tanah yang tinggi. Nu’m akhirnya memiliki keinginan untuk membangun dinding yg mengelilingi tanah miliknya itu. Sekalian ia ingin tinggal di sana. Di pagar dinding tersebut ia buat tiga pintu.
1. Pintu yg digunakan Nu’m keluar-masuk.
2. Pintu keluar khusus unta-untanya.
3. Pintu "masallatul-a’wām al-halq” (?). saya tidak bisa menerjemahkan kalimat ini. 😑

Setelah rampung semua bangunan di tempat ini, Nu’m menamainya Syibam.
satu riwayat mengatakan bhw perempuan ini bernama Syibam. Maka, ia mengabadikan namanya sbgai nama kota yg baru saja dibangunnya.
~ Ibn Al-Mujāwir, Tārīkhul-Mustabṣir.

sampai di pengumpulan referensi ini saya belum mencari "Syibam" di mesin pencari Google.
setelah mencari, kejutan kota ini terus muncul membuat saya terkagum-kagum.

nanti lanjut lagi. saya mau masuk kelas dulu. 👼
Oke, lanjut lagi.
Setelah saya gugling, ternyata Syibam udah ditetapkan sbg situs warisan dunia oleh UNESCO.
Kota ini mmliki gedung2 pencakar langit tertua di dunia. bbrp memiliki tinggi 30 meter. Hebatnya, gedung2 ini sudah ada sejak abad ke-16. GILA!!!
cobalah tulis kata
"Syibam/Shibam/شبام"
di kolom pencarian gambar gugel, Anda akan merasakan ada kekuatan magis dari pesona kota ini. ini saya berikan dua contoh
gambar 1 penampakan gedung2nya
upload.wikimedia.org/wikipedia/comm…

gambar 2 gerbang kota
upload.wikimedia.org/wikipedia/comm…
Sepanjang trit ini, belum saya temukan keterangan jelas tentang sebab dan awal mula penduduk Syibam bisa menjadi orang2 yg—kata Habib Ahmad bin Umar bn Smith—qona’ah, sederhana, menghindari Syubhat, bertaqwa dan tidak suka mencari celah untuk memperbolehkan muamalah yg tdk sah.
Sekian. Wallahu A'lam.
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Rozzaaq Imam ~ محمد عبد الرزاق بن إمام
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!