Jadi, ORI itu apa sih #Riskmin?

Jadi #Rekans, ORI adalah Surat Utang Negara yang dijual oleh Pemerintah Indonesia kepada Investor ritel di pasar perdana domestik dan dapat diperdagangkan di Pasar Sekunder.
Lalu, siapa saja yang dapat membeli 0RI016?

Setiap individu atau perseorangan Warga Negara Indonesia yang telah memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) dapat berinvestasi di #ORI016. Jadi untuk #Rekans yang sudah memiliki KTP yuk berinvestasi #ORI016
Kapan #Rekans dapat membeli #ORI016?

#Rekans dapat membeli #ORI016 dari tanggal 2 Oktober sampai dengan 24 Oktober 2019 pukul 10.00 WIB. Setelah tanggal 24 Oktober 2019 pukul 10.00, #Rekans tidak dapat membeli #ORI016 namun dapat membeli SBN Ritel seri selanjutnya.
Berapa lama tenor #ORI016 dan kapan masa jatuh tempo #ORI016?

Jangka waktu (tenor) investasi di ORI adalah 3 tahun dan akan jatuh tempo di tanggal 15 Desember 2022.
"Lalu #Riskmin, mau tanya kapan kira-kira saya dapat kupon pertama?" Tanya seorang #rekans

#rekans akan mendapatkan kupon pertama di tanggal 15 Desember 2019 (long coupon).
Apakah sifat kupon ORI016?

Kupon ORI016 bersifat Fixed rate (tetap) ya #rekans, jadi hingga jatuh tempo #rekans akan mendapatkan kupon sebesar 6.8% per tahun.
Apakah investor akan dikenakan pajak atas kepemilikan ORI016?

Investor akan dikenakan PPh Final sebesar 15% atas kupon yang diterima. Tarif pajak ini lebih kecil dari tarif pajak deposito 20% loh #rekans
Minimal pembelian ORI016 berapa nih?

#rekans sudah bisa mulai berinvestasi di ORI hanya dengan minimum pembelian sebesar Rp1 juta. Adapun untuk maksimum pembelian
yaitu sebesar Rp3 miliar. menarik bukan?😊
Pembelian ORI016 dapat dilakukan dimana saja?

Pembelian ORI016 dapat dilakukan online maupun offline melalui 23 Mitra distribusi terdaftar. Daftar Mitra Distribusi dapat dilihat di landing page kami kemenkeu.go.id/ori.
Mudah bukan?😊
Terus cara beli ORI016 gimana nih?

Mudah banget kok #rekans Pertama, silakan akses landing page ORI di: kemenkeu.go.id/ori, kemudian pilih (klik) salah satu link platform elektronik Mitra Distribusi dimana rekans akan membeli ORI.
Setelah menentukan Mitra Distribusi yang dipilih, rekans akan menuju platform elektronik Mitra Distribusi dan ikuti tata cara pembelian dari Mitra Distibusi #rekans.

Mudah kan?😊
Apakah #ORI016 dapat dicairkan sebelum jatuh tempo (dapat diperjualbelikan)?

#rekans dapat mencairkan #ORI016 sebelum jatuh tempo melalui mekanisme Bursa, transaksi di luar Bursa (melalui Midis masing2), dan/atau melalui sistem ETP (Electronic Trading Platform).
Dapat #Riskmin informasikan bahwa mencairkan #ORI016 sebelum jatuh tempo berpotensi untuk mendapatkan keuntungan apabila harga beli kurang dari harga jual, sebaliknya kerugian apabila harga beli lebih harga jual (dari sisi investor).
#Rekans juga dapat melihat contoh perhitungan kupon yang didapatkan dari investasi di #ORI016 dengan mengakses memo informasi kami pada laman
kemenkeu.go.id/media/13406/me…
atau kemenkeu.go.id/ori
Tapi aman kan ya investasi di #ORI016?

Tenang #Rekans berinvestasi di SBR sangat aman, karena pembayaran pokok dan kuponnya dijamin 100% oleh negara. Dasar hukumnya adalah Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2002 tentang Surat Utang Negara.
Untuk informasi lebih lanjut #rekans dapat menanyakan langsung ke#Riskmin melalui twitter dan instagram, mengakses laman kami di kemenkeu.go.id/ori atau menghubungi call center kami di (021) 3505052 ext 30 😊
#Riskmin juga ingin mengucapkan terima kasih kepada admin @BigAlphaID yang sudah membantu memperkenalkan #ORI016 kepada masyarakat. 😊
@BigAlphaID Tunggu apalagi? yuk segera investasi di #ORI016 untuk bersama-sama membangun negara dan ajak keluarga dan teman-teman #rekans juga ya!😊
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with #PembiayaanUangKita

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!