Profile picture
Thrones is back! @Thrones_ID
, 38 tweets, 11 min read Read on Twitter
#ThronesTheory

Apa sebenarnya ambisi Varys?

A THREAD
DISCLAIMER: beberapa teori dan analisis yang digunakan dalam thread kali ini memiliki beberapa sumber dan referensi dari internet.
Oke mari kita mulai.

Varys, atau yang memiliki julukan "the spider" adalah seorang Master of Whisperers -(dalam dunia modern, pakar intelejen atau espionase).

Varys juga dikenal sebagai seorang 'eunuch' atau 'kasim' - yang berarti laki-laki yang buah zakarnya dikebiri.
Di Season 1 serial TV Game of Thrones, Varys dikenal sebagai salah satu anggota "Small Council" atau seperti kabinet kerja yang membantu raja dan Hand of the King dalam mengambil keputusan, bersama Lord Baelish, Maester Pycell, Renly, dll.
Varys juga dikenal bukan seorang yang berasal dari keturunan noble/bangsawan. Ketika berdialog dengan Oberyn Martell, Varys menolak dipanggil "lord" walaupun memiliki posisi sebagai penasihat raja.
Walaupun begitu, Varys memiliki pengaruh yang kuat dalam kontestasi kekuatan di Westeros. Bersama aktor-aktor politik lainnya, Varys adalah pemain utama "game of thrones" di Westeros.

Pengaruhnya bersaing dengan Littlefinger, Olenna, Tyrion, dan lain-lain.
Lalu bagaimana Varys memiliki kekuasaan walaupun bukan dari keluarga noble seperti aktor politik lainnya? Mari kita telusuri sejarahnya terlebih dahulu.

Varys bukanlah penduduk Westeros, Varys lahir di pulau Lys, di Essos. (lingkaran merah)
Vayrs tidak hanya terlahir sebagai orang biasa, tapi dia terlahir sebagai seorang budak. Masa kecilnya dihabiskan berkeliling Essos sebagai budak.

(Ilustrasi gambar)
Suatu ketika, Varys sedang mengikuti majikannya di Myr.

Seorang penyihir membelinya untuk dijadikan bahan ritual. Varys disiksa oleh penyihir tsb (termasuk mengebiri buah zakarnya). Beberapa bagian tubuhnya harus dibakar untuk ritual tsb.
Dalam ritual ini juga, Varys mendengar suara dari dalam api. Yang kemudian banyak teori-teori bermunculan tentang apa isi suara tsb.
Varys dibuang ke jalan setelah dijadikan bahan ritual tsb. Varys tetap bertahan hidup sebagai seorang pengemis dan gelandangan. Varys juga sempat menjadi pencuri, dan kemudian menjadi "bos" pencuri.

Sampai akhirnya dia bertemu dengan Illyrio Mopatis.
Illyrio adalah seorang pedagang. Varys dan Illyrio menjadi partner kriminal.

Varys tidak lagi menyuruh anak buahnya untuk mencuri barang-barang berharga, tetapi justru mencuri "informasi dan rahasia".

"informasi rahasia lebih berharga dari perak dan berlian" kata Illyrio.
Persahabatan antara Illyrio dan Varys menjadikan keduanya kaya raya. Illyrio berdagang, dan Varys memberikan informasi-informasi penting.
Kehebatan intelejen Varys ini kemudian terdengar hingga Westeros. Pada saat itu, King Aeyrs II atau Mad King sedang berkuasa dan membutuhkan orang yang memiliki jaringan informasi yang luas.

Mad King sedang paranoia, merasa bahwa orang sekelilingnya ingin menjatuhkannya.
Kemudian Varys pun datang ke King's Landing sebagai penasihat. Ternyata bisikan-bisikan Varys justru semakin membuat Mad King paranoia.

"Kejatuhan King Aerys dimulai ketika Varys mulai membisiki King Aerys", Ser Barristan katakan di buku ASOIAF.
Setelah Robert Rebellion, Varys dipertahankan sbg "Master of Whisperer". Varys berpindah kesetiaan mendukung rezim baru di bawah King Robert.

Di sisi lain, kita tahu Varys-Illyrio secara diam-diam melindungi Daenerys dan Viserys di Pentos.

Apa tujuan dia sebenarnya?
Varys terkenal sebagai seorang yang bermain di dua kaki. Agen ganda. Oleh karenanya tindak-tanduknya membingungkan.

Tidak hanya melindungi Daenerys dan Viserys, Varys juga 'menyusupkan' Ser Jorah untuk mematai-matai Daenerys.

Bisakah kita mengetahui tujuan dia?
Sebetulnya, Varys mengungkapkan beberapa kali apa tujuan dan ambisi dia sebenarnya.

Di TV series-nya, Varys beberapa kali menyatakan bahwa dia melakukan tindakan-tindakan politiknya untuk Westeros.
Mungkin harus dijelaskan terlebih dahulu sebelumnya, bahwa Varys di TV series dan bukunya sangat jauh berbeda. Motivasi Varys di buku jauh lebih kompleks.

Akan dijelaskan sedikit di bagian akhir, seperti apa kompleksnya Varys di buku ASOIAF.
Di TV series Game of Thrones, tujuan Varys cukup sederhana yaitu "Targaryen Restoration."

Itulah mengapa dia melindungi 2 anak King Aerys dan menjodohkan Daenerys kepada Khal Drogo. Agar kemudian bisa menggunakan tentara Dothraki menyerbu Westeros.
Alasannya? King Robert bukanlah seorang yang pantas memimpin Westeros.

Oleh karena itu, dalam beberapa tindakannya, beberapa kali bertujuan untuk mendukung agar Targaryen kembali berkuasa.

Pertama, mencegah konflik Stark-Lannister di Season 1.
Illyrio menyatakan bahwa mereka belum siap menyerang, karena Khal Drogo tidak akan berperang sampai ankanya lahir.

Oleh karenanya Varys berusaha menyelamatkan Ned, hingga saat akhir ketika akan dihukum mati.
Contoh lainnya, tahu kenapa Barristan Selmy dicopot dari Kingsguard? Karena dihasut oleh Varys bahwa Ser Barristan ceroboh ketika menjaga King Robert.

Tujuannya agar Ser Barristan membelot ke Daenerys.
Varys juga berusaha untuk menjodohkan Sansa-Loras Tyrell agar nanti ketika Daenerys datang bisa bersama-sama melawan Lannister. Di sisi lain, Varys juga ingin menghalangi langkah 'catur' Littlefinger, yang terlebih dahulu berkolusi dengan Olenna.
Season 1-4 Varys menjadi agen ganda. Menjadi seorang pendukung Targaryen di pihak musuh, melayani siapapun yang berkuasa di King's Landing.

Tapi ketika Joffrey dibunuh dan Tyrion dituduh sebagai pelakunya, Varys membebaskan Tyrion dan ikut kabur ke Essos.

Mengapa?
Ada satu penjelasan menarik.

Varys mengetahui kematian Tywin sebelum melarikan diri bersama Tyrion. Varys merasa Lannister kehilangan 2 orang pintarnya, Tywin dan Tyrion. Sehingga kini tugasnya selesai di King's Landing. Sudah saatnya berdiri di penguasa yg tepat (Daenerys).
Lalu mengapa Varys sangat setia kepada Targaryen? Apabila Varys betul-betul ingin menegakkan kedamaian dan kesejahteraan di Westeros, kenapa sangat loyal kepada Targaryen?

Apaah Varys sebetulnya Targaryen? Oleh karena itu mencukur rambutnya agar tidak keliatan berwarna putih? 😅
Pertanyaan lainnya, kalau memang betul-betul Varys mendukung kedamaian dan kesejahteraan di Westeros, kenapa dia mendukung Viserys yang cenderung mewarisi sifat gila ayahnya?

Mengapa dulu dia tidak memihak Rhaegar yang jelas-jelas memiliki karakter raja yang baik?
Jawaban dari pertanyaan ini tidak bisa terjawab, apabila hanya mengambil referensi dari TV series.

Penjelasan buku ASOIAF tentang Varys jauh lebih menarik. Dan kompleks.
Varys dan Ilyrio, mendukung Viserys hanya sebagai batu loncatan, agar penguasa lainnya muncul.

Varys mengklaim bahwa dia menyelamatkan anak dari Rhaegar Targaryan, Aegon ketika terjadi "sack of king's landing".

(Baca selengkapnya idthrones.wordpress.com/2017/08/15/thr…)
Dalam cerita resminya, anak-anak dari Rhaegar dibunuh secara keji oleh tentara Lannister. Menurut Varys, dia telah menukar bayi Aegon dengan bayi yang lain. Sehingga Aegon selamat dan hidup di Essos.

Varys berharap agar Aegon kelak bisa berkuasa.
Jadi, Varys dan Illyrio berharap Viserys dan Dothraki bisa menyerang Westeros sebagai pengalihan dan distraksi dari rencana sebenarnya. Ketika nanti Westeros di tengah peperangan, Aegon akan hadir sebagai raja baru yang berbeda dari kubu yang bertikai.
Menariknya, di jelaskan bahwa Aegon "The Young Griff" bergabung dengan Golden Company - pasukan bayaran yang dipimpin oleh Jon Connington. Mungkinkah sosok Aegon ini muncul di Season 8? Kita tahu bahwa Cersei berencana memanggil Golden Company untuk perang melawan Daenerys.
Beberapa teori menyatakan Aegon bukanlah anak dari Rhaegar, tapi sebenarnya keturunan House Blackfyre.

House Blackfyre adalah house yang didirikan bastard keturunan Targaryen. Pertama kali Blackfyre memberontak kepada dinasti Targaryen, dipimpin oleh Daemon Blackfyre.
Karena menurut sejarah, ketika pertama kali pemberontakan Blackfyre dan dikalahkan, para pendukung Blackfyre lari ke Essos dan mendirikan Golden Company. Mereka bersumpah kelak akan mendirikan dinasti Blackfyre di Westeros.

Mungkinkah sebenarnya Varys adalah Blackfyre?
Di dalam buku ASOIAF, Varys-Illyrio-Aegon ini berbeda dengan jalan cerita yang ada di TV show.

Apalagi di Season 7, nama asli Jon Snow ternyata nama Aegon juga. Jadi makin bingung kan yang baca buku dan nonton TV seriesnya. 😅
Dengan segala penjelasan di atas, menurut kamu mungkin nggak Varys mengkhianati Daenerys?
Kalau benar Varys pengikut setia Targaryen, mana yang lebih dia ikuti Daenerys atau Jon Snow (yang ternyata anak Rhaegar)?
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Thrones is back!
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member and get exclusive features!

Premium member ($30.00/year)

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!