, 154 tweets, 38 min read
My Authors
Read all threads
Thread lanjutan Mengikuti Perkembangan Epidemi Coronavirus Wuhan.

Thread sebelumnnya bisa dibaca di: 👇👇👇
Tally terakhir 29 Januari 2020, 12:30PM Waktu Beijing.

6053 kasus - 132 meninggal ( 2.2% ) Image
Status saat ini:
+ Sumber awal virus belum ditemukan.
+ Tidak ada obat atau vaksin yg sdh siap. Ada klaim atas adanya vaksin yg belum selesai ditest.
+ penyebaran di China ke semua propinsi. Propinsi yg paling banyak tertular diluar Hubei adalah: Zhejiang, Guangdong, Hunan.
Wabah Coronavirus 2019-nCov sudah menjadi pandemi, sudah merebak sampai ke semua benua kecuali Amerika Selatan.

Hampir semua yg positif di luar China adalah tertular dari China, dan jumlah tidak ada yg banyak. Sehingga belum menjadi wabah yg mengkhawatirkan.
Sampai saat ini, tingkat fatalitas berkisar antara 2.2% s.d 3.2%. Semakin lama semakin turun. Umumnya korban meninggal karena implikasi penyakit yg sudah ada sebelumnya, umumnya orang tua dan yg lemah.

Artinya, kalopun Anda tertular, kemungkinan besar akan sembuh.
Berita di media apalagi di medsos ttg epidemi Wuhan penuh hoax. Coba baca thread sebelumnya.

Misalnya, entah apa maksudnya pemilik akun ini mengklaim Pasar Langowan di Minahasa sebagai pasar Wuhan?
facebook.com/watch/?v=15791…
Pemilik akun FB di atas mengambil video dari youtube, lalu dikurangi resolusinya, lalu dilabel ulang sebagai video dari Wuhan. Jelas2 dia berusaha cuma cari sensasi saja.

Begitulah dgn kasus Wuhan, juga yg ada di banyak media Indonesia, penuh sensasi.
youtube.com/watch?v=gFRFsU…
Australia membangun tahanan immigrasi (kamp pengungsi) di pulau Christmas di Samudra Hindia. Disanalah nanti warga Aussie yg dievakuasi dari Wuhan akan ditempatkan sementara / dikarantina. Image
Seorang money manager dari Texas menciptakan hoax teori konspirasi bahwa coronavirus Wuhan dibikin oleh Canada, lalu dibawa oleh seorang saintis kelahiran China ke Wuhan.

Pihak Canada menolak teori konspirasi tsb.
factcheck.org/2020/01/corona…
Teori Konspirasi yg paling laku di media2 Indonesia (termasuk media2 besar, semua media Indonesia itu media sensasional) adalah berbasis hoax dibawah ini: 👇👇👇
Pembangunan rumah sakit darurat coronavirus kedua di Leishenshan, Wuhan, diubah ditingkatkan jadi 1600 ranjang dari rencana semula 1300 ranjang.

Kelihatannya ini mengantisipasi pertambahan pasien tertular.
Ini ada kabar buat mereka yg anak atau saudaranya kuliah di China. Keponakan Ms. Kumkum ini pulang, tapi ntar tiket pesawat kembali ke China gratis.

Baik juga mrk sih, fair ikut menanggung biaya transportasi bolak balik akibat epidemi ini.
Ini thread bagus, baca gimana sebuah hoax tercipta, gampang sekali.
Pada dasarnya pembuat teori konspirasi atau tukang hoax itu adalah jago cerita, jago bikin fiksi dgn mencocok2kan hal2 yg benar2 ada, dan digabung menjadi sebuah skema yg imaginatif.

Mrk bagus menjadi penulis scie-fi. Tetapi mrk sengaja sebarkan, bangga kalo banyak yg tertipu.
Tapi moga2 mrk tahu, menipu warga Indonesia, membuat banyak media Indonesia membuat berita atau siaran TV berbasis teori konspirasi itu -- sama sekali bukan kebanggaan.

Orang Indonesia gampang sekali tertipu, demen banget dgn hoax. Jadi jgn bangga kalo hoax laris manis di Indo.
Tentu tidak semua org Indo gampang ketipu hoax, cuma banyak yg nelan hoax. Ini bkn melulu masalah literasi. Ada tukang sebar hoax itu professor, bahkan ada mantan menteri.
Zhong Nanshan, pakar penyakit pernafasan China: Epidemi akan mencapai puncaknya dalam 10 hari, dan mereda.

Gabriel Leung, dekan kedokteran HK Univ: Epidemi akan mencapai puncak bulan April/Mei.

Dugaan siapa yg nanti akan terbukti benar?🤔🤔
scmp.com/news/china/soc…
Seorang wanita tua tidak mau pakai masker di bus, walaupun diberikan oleh polisi.

Mungkin dia malu ga bawa masker & ditegur, diharuskan pake masker polisi. Dia bersikeras bilang: saya juga punya masker di rumah. Dan ngotot pertahankan harga diri. 😆😆😆
youtube.com/watch?v=0ML_d3…
Kayaknya pendapat dekan HKU Leung bahwa outbreak baru akan mereda April/Mei itu krn pengalaman SARS yg mereda sewaktu cuaca mulai hangat. Dia memetakan pengalaman SARS ke situasi Wuhan.

Pendapat pakar China, lebih pada keyakinannya bhw China saat ini lebih siap hadapi epidemi.
Saya ga bisa menerka. Tetapi jika peak benar2 terjadi pada bulan Februari, maka itu pertanda usaha yg dilakukan China menghasilkan buah. Epidemi dikendalikan lebih cepat walaupun jauh lebih menular.

Ini menjadi pelajaran yg berharga untuk penanggulangan epidemi di masa depan.
Walaupun banyak yg berpendapat, bahwa yg dilakukan China tidak bisa dilakukan di tempat lain. Tetapi siapa tahu, kan belum dicoba?

Jangan pake kasus kerusuhan Liberia waktu dikarantina sbg patokan. Negara2 yg lebih maju mungkin warganya bisa lebih rasional, & sistem lebih baik.
Misalnya di Indonesia. Kalo misalnya penduduk perlu dikarantina, untuk mencegah penularan jangan ngumpul jumlah banyak. Waktu sholat di rumah sendirian aja, jangan sholat berjamaah walaupun hari Jum'at.

Akibatnya rusuh ga ya? Kalo rasional harusnya nurut ga rusuh.
Sementara itu negara yg ikutan lomba mengembangkan vaksin tambah banyak. Australia ga mau ketinggalan, Russia join setelah mendapatkan data2 genome virus dari China.

Ini perlombaan yg bagus, mendingan berlomba bikin vaksin daripada berlomba bikin senjata.
Dari cara ngomong saintis HK, kenapa saya ada perasaan mereka kecewa HK ga ikutan kena epidemi spt jaman epidemi SARS dulu? Gegara epidemi SARS di HK, banyak saintis yg jadi kawakan krn terjun dlm mengatasi epidemi langsung.

Sekarang epidemi besar cuma di Hubei doang..
Sampai saat ini yg minta ijin pada China untuk kirim tim medis dan saintis ke lokasi epidemi cuma Amerika. Belum tahu mrk diijinkan atau tidak.

Ada yg berusaha keluar dari Hubei, tapi bagi saintis, tiket masuk Hubei itu mahal banget.. 😆😆😆
Canada ternyata juga join the race... dulu waktu SARS, Canada memainkan peranan cukup besar. Tapi sekarang Canada lagi "musuhan" dgn China krn Meng dari Huawei ditahan. Jadi ga dapat kursi VIP bagian depan. 😆😆
globalnews.ca/news/6448780/s…
Inggris sdh tentu ikut, malah duluan mereka... Scotland juga ikutan lomba vaksin ini. Dan saya bisa pastikan pasti Jepang, Korea Selatan, Taiwan, semua ikutan.

Kesempatan untuk mengembangkan vaksin untuk outbreak sepenting ini jarang bisa didapat.
inews.co.uk/news/health/co…
Dari semua yg ikut lomba, sudah tentu motivasi terbesar ada di pihak China. Mereka harus berlomba dengan waktu sebelum virusnya bermutasi lebih jauh. Kalo virus sudah banyak bermutasi, ada banyak jenis2 virus tentunya bikin vaksinnya susah, dan ekonomi bisa morat marit.
Indonesia juga pernah terlibat ditengah pusaran mempertahankan sampel virus wabah flu burung yg merebak di Indonesia. Waktu itu tekanan Amerika & WHO mendesak Indonesia menyerahkan pada pihak Amerika.
discovermagazine.com/health/the-int…
Terlihat opini publik dunia waktu itu kontra dgn Indonesia, dan menganggap Indonesia melakukan blackout, menutup informasi tentang wabah yg merebak keluar dari Indonesia.
thetyee.ca/Mediacheck/200…
Militer Amerika lewat Angkatan Laut memang melakukan riset virus di Indonesia, dgn nama proyek NAMRU-2. Sejak 19 Oktober 2009, proyek ini ditutup oleh pemerintah Indonesia.
news.detik.com/berita/d-12260…
Ok, itu bagian dari sejarah.. Saya juga belum membaca semua episode yg terjadi waktu itu jadi ga bisa banyak komentar. Cuma herannya kenapa riset mutakhir spt virology semacam ini bukannya harusnya dibawah Dept. Kesehatan Amrik, kenapa sampai thn 2000an dibawah Angkatan Laut?
Kalau dari sejarah dikatakan karena riset itu berawal dari Perang Dunia II, yaitu sewaktu Perang Pasifik. Sekarang saya lihat di web, pusatnya ada di Phnom Penh, Kamboja.

Lebih baik kita berwaksangka baik saja, bahwa mereka benar2 riset untuk menemukan pencegahan penyakit.
Perang Dunia II memang kacau, ga ada aturannya, negara2 yg ikutan menggunakan senjata kimia maupun biologi. Jepang dikenal melakukan eksprimen senjata biologi di China (Unit 731).

Eksprimen2 berbahaya begitu mmg dilakukan diluar negara ybs krn resiko besar sekali. Image
Amerika sendiri masih menggunakan senjata kimia dengan insentif di Perang Vietnam. Foto ini menjadi foto jurnalistik terkenal sekali menggambarkan Perang Vietnam ketika warga Vietnam berlarian menghindari senjata kimia. Image
Kita berharap tidak ada lagi negara yg akan menggunakan senjata kimia, maupun senjata biologi.

Alam sudah hebat terus membuat mutasi dan melahirkan virus2 baru.. Yg ketinggalan adalah usaha manusia mengatasi "kreatifitas" alam ini.
Eh sorry, bukan foto Vietnam di atas yg terkenal, tetapi foto ini yg difoto bbrp saat sesudah foto pertama, ketika anak2nya mulai nangis.. Ini foto yg paling terkenal dari Perang Vietnam. Image
Tally terakhir: 6154 kasus - 132 meninggal ( 2.1% )

Walau jumlah kasus terus naik, % fatalitas cenderung menurun bbrp hari terakhir ini. Image
Menurut data WHO, per Maret 2006, jumlah kasus flu burung adalah 184, 103 meninggal, itu berarti fatalitas 56%.

Dibanding dgn flu burung, coronavirus Wuhan mmg jauh lebih menular, tetapi fatalitas rendah (sampai saat ini 2.1%).
Mari kita taruh angka kematian dalam perspektif. Setiap tahun 290,000 s/d 650,000 manusia mati terkena flu biasa.

Atau 795 s/d 1781 orang mati/hari karena flu biasa.

Selalu jangan panik dan coba membandingkan angka dgn angka2 lain.
Akhirnya media2 besar ngomong juga soal teori konspirasi bahwa Lab di Wuhan riset senjata biologi.

WP memperlihatkan itu tidak mungkin. Operasi disana terbuka dan banyak kerjasama dgn lab2 riset Amerika. Lab Wuhan dikatakan pusat riset kelas dunia.
washingtonpost.com/world/2020/01/…
Majalah Amerika dlm bidang geopolitik dan kebijakan luar negeri juga ikutan menangkis hoax bahwa Lab Wuhan riset senjata biologi.

Media besar boleh biased opininya, tetapi u/ fakta, mrk ga spt koran2 kuning sensasional.
foreignpolicy.com/2020/01/29/cor…
Saya anjurkan pada jurnalis dan media Indonesia untuk berhenti membaca artikel2 dari media2 kacangan.. Cobalah lebih serius dan tidak menjadi dispenser hoax..
Guru warga Canada di Wuhan, Wayne Duplessis, dan istrinya Emily Tjandra, tidak mau dievakuasi keluar Wuhan. Lebih aman di Wuhan drpd satu pesawat lama dgn banyak org.

Terlihat dia salah satu orang yg rasional dan kalem dalam menghadapi wabah ini.
ctvnews.ca/health/canadia…
Wayne Duplessis & istrinya Emily Tjandra, dan anak mereka.

Saran dia: Usahakan di rumah aja dulu, tapi tetap melakukan kegiatan rutin. Ga usah panik. Image
Propinsi Hubei praktis terblokir, warga memblokir desa masing2 dari akses luar.

Dgn demikian dugaan media Barat bahwa warga akan marah oleh kebijakan karantina pemerintah salah. Ternyata warga disana malah mengkarantina diri lebih jauh dgn usaha sendiri. Ini karantina sukarela. Image
Penduduk pedalaman mendirikan tembok di jalanan akses.

Kita bisa lihat dalam situasi tidak menentu, psikologi defensif org tionghoa jaman dulu muncul lagi, membuat tembok. Itu selalu terjadi dalam sejarah. Strategi defensif sdh mendarah daging - membuat tembok tinggi. Image
Kota2 benteng ada di seluruh dunia, tetapi di China banyak sekali dan berukuran besar sekali. Kota2 yg dikelilingi tembok pertahanan raksasa.

Cara China menghadapi krisis adalah seketika membentuk dinding tebal. Kita lihat ekspresi mentalitas ini dalam krisis coronavirus. Image
Di Fujian dan Guangdong, ketika org Hakka sering diserang, metode defensif mereka sama. Mereka bikin pertahanan dengan pemukiman berupa benteng2 yg dinamakan dgn TULOU.

Satu benteng berisi satu clan, bisa puluhan keluarga bermukim disana. Image
Inilah yg tidak terpikirkan oleh pundit2 Barat tempo hari ketika mrk kebingungan dgn karantina kota Wuhan, sesuatu yg tak pernah terjadi di dunia. Berdasarkan suasana mentalitas mereka, dipikir warga akan rusuh.

Ternyata kebijakan karantina itu justru cocok dgn mentalitas lokal.
Justru ntar pemerintah yg akan repot harus negosiasi dgn masing2 desa untuk membuka benteng mereka. Kalo semua ditutup dan dipalang, gimana arus pengiriman logistik dsb bisa lewat?

Ini tantangan tambahan buat pemerintah disana dimasa krisis.
Sebenarnya sampai saat ini kita bisa lihat, bahwa ketakutan terhadap epidemi coronavirus ini tidak proporsional. Setiap hari org mati krn infeksi2 lain, karena gangguan kesehatan oleh polusi udara dan air, jauh2 lebih tinggi daripada serangan coronavirus.
Permasalahannya adalah: Manusia takut pada hal yg belum diketahui jelas. Ntar waktu coronavirus 2019-nCov sudah dimengerti lebih jelas, maka ketakutan mulai pudar, dan org bisa mengambil keputusan lebih rasional.
Memang di Wuhan, setiap org diminta untuk memakai masker di jalanan. Tetapi warga di kota lain juga mulai ikut pakai walaupun tidak diharuskan.

Media China mulai ngajak org berpikir rasional, jangan terlalu over, ga usah memakai masker di jalanan Beijing.
Sekarang soal hoax, apakah benar org yg menyebarkan kabar epidemi sebelum ada bukti2?

Ada 8 org di Wuhan di bulan Desember lalu melakukannya, pada wkt itu blm ada hasil yg jelas dari medis ttg apa sebenarnya yg terjadi. Mereka ditahan.

Lalu ternyata ramalan mereka benar...
Lalu muncul debat di China, apakah dibenarkan mrk membuat ramalan tanpa bukti, walau ternyata kemudian ramalan ini benar?

Tidak semua dalam pemerintah China berpendapat sama. Editor media pemerintah Hu Xijin awalnya kritis thd penahanan mereka.
Kemudian posisi Hu Xijin mulai lebih lembut terhadap pihak keamanan yg menahan 8 org tsb. Seorang pengamat Eropa membuat opini kritis di kolom ini.
poynter.org/fact-checking/…
Untuk menjernihkan, Hu Xijin mengundang pakar epidemi u/ berpendapat. Kelihatannya dr twit, posisi media pemerintah China ini gitu: Menghargai ke-8 org yg membuat ramalan awal. Tapi juga mempertanyakan, apa dasar bukti mereka membuat ramalan tsb?
Point utama pakar epidemi China itu adalah: KITA HANYA PERCAYA PADA BUKTI2 NYATA.

Org2 membuat ramalan, bisa terjadi bisa tidak. Tanpa bukti ya cuma ramalan2 tidak berarti. Org bisa meramal juga dgn lempar dadu.
Tetapi akhirnya, inilah posisi Global Times, media pemerintah China tsb, bahwa mereka menghargai ketepatan ramalan ke delapan warga Wuhan itu.

Debat soal ini rame sekali terjadi di sosmed China.
globaltimes.cn/content/117796…
Foto situs rumah sakit coronavirus Huashenshan, saya duga diambil tgl 28 Januari.. Harusnya sekarang sudah lebih berbentuk..

Rencananya akan diserahkan ke manajemen tgl 1-2 Februari. Mungkin operasi tgl 3 Februari. Image
Paper hasil riset baru dirilis dari saintis China. Bahwa kemungkinan coronavirus ini berasal dari KELELAWAR, tetapi tidak menutup kemungkinan ada hewan intermediate lain sebelum menular ke manusia.

Kelelawar -> [Hewan intermediate??] -> Manusia. Image
Yg memerlukan membaca paper itu silahkan download di situs ini:
thelancet.com/pb-assets/Lanc…
Hasil analisis filogenetik 2019-nCoV.

Intertwined di antara ranting coronavirus dari kelelawar.. Image
Sekarang sdh generally diterima, bahwa 2019-nCoV secara genetik berbeda dgn coronavirus SARS, jadi merupakan virus baru.
eurekalert.org/pub_releases/2…
Penyanyi Singapore, JJ Lin & Stefanie Sun, membuat komposisi "Stay With You", solidaritas dgn korban 2019-nCoV. Banyak warga mainland yg terharu.
instagram.com/tv/B73gt4SHF1S/
Ini video Stay With You di youtube, moga2 ntar diberikan caption English.
youtube.com/watch?v=C36hZD…
Seorang warga masuk kantor polisi di propinsi Anhui, dan meletakkan kotak2 berisi masker untuk polisi, lalu lari pergi.

Setelah dipanggil dia terus pergi, polisi terlihat memberikan tanda hormat salut.
youtube.com/watch?v=V14W8A…
Tally: 7251 kasus - 170 meninggal ( 2.3% ) Image
China saat ini seperti negara "on hold". Liburan Imlek ditambah extra 2 minggu. Tetapi sebenarnya banyak yg dikasih tahu liburan, dan perusahaan minta mrk check pemberitahuan kapan mrk dipanggil balik.

Yg liburan di luar negeri juga sama, banyak yg memperpanjang liburan.
Sukar dibayangkan satu negara cukup modern 1.4 milyard bisa dibikin "standing still" seperti itu, tetapi ternyata China bisa.

Yg meledak adalah aktifitas internet, browsing, games, films, dsb.. Tencent harus menambah banyak server untuk melayani melonjaknya permintaan.
Lihat aja bentar lagi jasa antar makanan akan kembali rame, bahkan melonjak. Org2 yg khawatir pergi ke tempat umum akan mengorder makanan secara online.

Krisis ini umumnya menekan banyak bisnis, tetapi bisnis2 tertentu meledak permintaannya.
Tally: 7892 kasus - 170 meninggal ( 2.2% ) Image
Paper terus bermunculan dari peneliti di China. Ini paper ttg dinamika transmisi awal epidemi di Wuhan.

Rata2 masa inkubasi 5.2 hari. Pada tahap awal, epidemi berlipat ganda setiap 7.4 hari.
nejm.org/doi/full/10.10… Image
Pada paper ttg asal coronavirus yg ditrack sampai kelelawar, kenapa para peneliti menduga ada hewan perantara antara kelelawar dan manusia?

Sebabnya, sebenarnya kelelawar umumnya tidak dikonsumsi di China. Video sup kelelawar yg viral itu berasal dr Palau
Memang di China mereka ada pasar dan restoran hewan liar. Tetapi ada bedanya dengan konsumsi hewan liar di China dan di negara2 Asia tenggara yg lain.

Hewan2 spt kelelawar dan tikus tidak banyak dikonsumsi di China, tetapi banyak di Vietnam dsb. Lalu China konsumsi apa?
Yg dikonsumsi di China sangat bervariasi, karena bukan hanya hewan2 lokal, tetapi hewan2 dari seluruh dunia. Cuma umumnya hewan2 besar, atau yg dipercaya ada benefit buat kesehatan (ciapo).

Ini ada akibat ga baik sebenarnya krn konsumsi krn malah tikus dan kelelawar ga diburu2.
Ternyata virus2 yg bisa lompat ke manusia banyak yg dikenal berasal dari kelelawar atau tikus2an. Yg diburu2 sampai hampir punah justru ga masalah spt kambing gunung, beruang, gajah, harimau. Tapi binatang2 kecil spt tikus malah dibiarin, akhirnya ya banyak.
Moga2 dgn larangan penjualan hewan liar, populasi hewan liar di China meningkat, dan akan menjadi predator buat tikus2 dan kelelawar secara alamiah. Misalnya, org disana suka makan ular, ular kan pemangsa tikus. Jangan dihabisin dong.
Sebenarnya akhir tahun silam, ada satu lagi outbreak penyakit yg sudah lama dikira punah, ternyata muncul lagi. Yaitu Black Plaque yg dulu menghabiskan sebagian warga Eropa.

Terjadi di Inner Mongolia, karena ada yg makan ginjal marmot (tikus2an) mentah.
cnn.com/2019/11/13/hea…
Itu terjadi di bulan dalam waktu yg mirip dgn outbreak coronavirus ini. Di utara China ada padang rumput, dan di padang rumput banyak hewan yg tinggalnya dalam tanah, spt tikus2an. Nah, mmg suku2 di Utara spt Mongol itu suka makan. Itu penyebab merebaknya Black Plaque tempo dulu.
Tapi munculnya Black Plaque di Inner Mongolia itu berhasil diatasi sebelum sempat mewabah. Baru mereka menarik nafas lega, eh, tetiba muncul sesuatu di Hubei yg akhirnya lolos menjadi epidemi.
Karena itulah, outcome yg terbaik dari krisis epidemi ini adalah pelarangan jual beli hewan liar di China. Kalo ada yg mau makan hewan liar, silahkan ambil license dan berburu sendiri. Krn hewan liar ga boleh diburu untuk dijual.
Ada masalah dgn pelarangan itu sih. Karena bbrp hewan liar itu mengganggu sekali. Saat ini diburu dan dijual aja mengganggu, apalagi ntar ga boleh dijual.

Yg paling mengganggu adalah celeng. Celeng dikabarkan suka masuk pemukiman.
youtube.com/watch?v=l6qakr…
Celeng menjadi wabah di HK sampai org2 bingung gimana cara mengatasinya. Kita bisa menduga dgn ga boleh diburu untuk dijual, ntar celeng2 di China akan bertambah banyak.

Harus ada penyelesaian untuk ini sebelum penduduk sebel diganggu celeng2.
youtube.com/watch?v=2wWnB6…
Apakah fakta wkt inkubasi 2019-nCoV rata2 5.2 hari itu berita baik / buruk? Seblmnya diperkirakan 2x wkt tsb.

Itu berita baik, berarti ketidakpastian apakah seorg kena tular atau tidak lebih cepat diketahui, dan juga memperpendek masa karantina.
Rumah sakit darurat coronavirus di Huoshenshan.. Mulai tampak bangunan2 diselesaikan, kompleks rumah sakit 2 tingkat, bbrp blok. Image
Kelihatannya kecepatan pembangunannya telat ya, ga bisa cuma 6 hari, mungkin perlu 7 hari. Coba lihat apakah akan di serahkan ke managemen pada waktunya yaitu tgl 2 Feb.
Ternyata banyak yg mengira yg ada di Wuhan itu satu2nya coronavirus. Coronavirus itu keluarga besar, ada banyak jenis.

Outbreak di Saudi juga coronavirus, namanya MERS-CoV.
Outbreak di Guangzhou dulu SARS, juga sama, SARS-CoV.
Outbreak di Wuhan, jenis baru namanya, 2019-nCoV.
Diantara ketiga jenis ini, coronavirus MERS Saudi, SARS, dan virus Wuhan, yg paling fatal (menyebabkan kematian) adalah MERS Saudi 35%. SARS 11%.

Coronavirus Wuhan ini yg paling kurang fatal diantara ketiganya... Sampai saat ini dibawah 2.5%.
Jadi bagi yg sdh mengalami epidemi SARS dan MERS, jgn terlalu khawatir mati kalo terkena virus Wuhan.. Sebagian besar sekali akan sembuh..

Jangan panik, tetapi cobalah berolahraga dan menjaga supaya badan tetap fit. Coronavirus Wuhan datang, badan sehat akan mematikannya.
Yang saya twit tadi bahwa order online akan menjadi jalan keluar ternyata jadi kenyataan. Ini video pengalaman warga Wuhan yg susah cari restoran, dan restoran yg buka ternyata ga terima tamu, cuma terima order online.
Saya mau bikin prediksi lagi 😊😊😊

Kira2 9-10 bulan dari hari ini, propinsi Hubei akan mengalami kenaikan angka kelahiran bayi. Kalo pasangan disuruh tinggal dirumah melulu, bosan bukan main, lalu mau ngapain coba? ☺️
Warga di China mmg sering suka berlebihan. Kalo merasa aman, pakaian bisa dibuka semua di depan umum, terutama cowok. Tapi kalo merasa khawatir, tuh lihat mrk berlebihan bahkan di jalanan bukan tempat karantina.
youtube.com/watch?v=c6JDvr…
Mrk tuh ya, kalo merasa panas, ga segan2 buka baju, atau baju di naikin memperlihatkan perut, yg dikenal dgn gaya bikini Beijing. Sekarang banyak dilarang sih buka2 baju kek gitu.

Sekarang wkt khawatir, berlebihan juga. Image
Pembangunan rumah sakit coronavirus, saya capture dalam beda waktu kira2 1 jam. Hanya untuk lihat bedanya, apa saja yg sdh dilakukan dlm waktu 1 jam tsb. ImageImage
Sementara di lokasi rumah sakit coronavirus kedua di Wuhan, lokasi Leishenshan, inilah progressnya. Lokasi ini lebih besar dan kompleks yg dibangun menyediakan 1600 ranjang. Selesai dlm wkt 2 minggu. Image
Mereka memasang kamar per kamar seperti Lego. Yang saya heran mrk mau bikin 2 RS 2600 ranjang, moso ada persediaan kamar yg siap di pabrik segitu banyak?

Di bagian foreground, sedang dikerjakan pipa sewer. Image
Negara2 satu persatu mengevakuasi warganya dari Wuhan. Ini entah untuk efek psikologis, atau negara2 tidak mau menanggung kritikan warganya ketika negara lain sdh melakukan evakuasi.
theguardian.com/world/2020/jan…
Efek psikologis warga yg tertinggal di Wuhan yg ketakutan, lalu diwawancara dgn video oleh media negaranya. Jurnalis yg mewawancara bertanya sedemikian rupa, jika pemerintahnya tidak melakukan sesuatu, terlihat tidak peduli pada warganya, berarti pemerintah tidak efektif.
Bahkan Amerika cuma memulangkan para diplomat dan yg kerjanya berhubungan dgn konsulat. Warga yg lain belum disentuh.

Sudah jelas itu bkn krn Amerika mau membiarkan warganya, tapi mmg dipikirkan belum perlu.
Jam 2:30 subuh, mesin2 masih bergerak2, berarti mereka masih terus kerja, walau jumlah pekerja ga sebanyak waktu matahari masih ada. Image
Sementara itu di Amerika, Menteri Perdagangan Wilbur Ross yg gagal memindahkan pabrik2 dari China ke Amerika lewat perang dagang, melihat epidemi coronavirus Wuhan ini sebagai kesempatan bagi Amerika u/ meningkatkan jumlah pekerjaan pabrikan.
cnbc.com/2020/01/30/wil…
Literasi ternyata masih jongkok di mana2 termasuk Amerika, terbukti oleh Google yg membuka bahwa banyak org googling "Corona Beer Virus".

Ternyata banyak yg pikir itu virus dari beer merek Corona! 😆😆forbes.com/sites/brucelee…
Laporan temuan dari dokter2 di RS Wuhan:

= Kemungkinan pria lebih tinggi resiko terkena virus baru ini dibanding dengan wanita.

= Simpton paling umum: Demam (83%) dan Batuk (82%).

Laporan lengkap bisa diakses di:
thelancet.com/journals/lance… Image
Tally: 8261 kasus - 171 meninggal ( 2.1% ). Image
Beberapa hari lalu banyak yg mempertanyakan apa gejala2 klinis yg terlihat dari infeksi coronavirus baru ini, waktu itu masih ga gitu jelas.

Sekarang lebih jelas sudah ditulis dalam paper ilmiah. Silahkan baca di jurnal ybs.👇👇👇
Putri dari orang yg dipanggil u/ memimpin proses pembangunan rumah sakit coronavirus Wuhan buka suara.

Felicity Feng tinggal di Canada, mengunjungi ortu di Wuhan wkt Imlek. Wkt outbreak, ortunya minta dia pulang ke Canada, dia menolak.
youtube.com/watch?v=pVHxmW…
Wilbur Ross bodoh. Walau berniat ambil kesempatan epidemi ini u/ get even, dia ga sehrsnya omong di publik.

Saat ini sdh beredar teori konspirasi bhw epidemi ini serangan balasan Amerika yg gagal dlm trade war. Omongan Ross menambah bensin u/ teori itu.
WHO mendeklerasikan Public Health Emergency of International Concern (PHEIC) diberlakukan u/ mengatasi pandemi coronavirus.

Dalam pernyataannya, WHO dgn jeli menyatakan itu bukan karena situasi di China (yg menurut WHO terkendalikan), tetapi karena situasi di luar China.
Pihak2 dalam Amerika dan Jepang mendesakkan PHEIC ini sejak minggu2 silam. Sebenarnya di Amerika sendiri mrk tidak begitu khawatir ttg epidemi ini. Tetapi memang bbrp proponent perang dagang terlihat melihat situasi ini moment tepat u/ menskak China.

PHEIC jd berwarna politik.
WHO dikritik tidak mengumumkan PHEIC dan tekanan menguat terus. Akhirnya WHO mendeklerasikan PHEIC, tetapi secara eksplisit WHO bilang tidak merekomendasi pembatasan terhadap travel dan dagang.

Artinya WHO mencegah urusan ini jadi urusan terkait perang dagang.
Dalam pengumuman PHEIC ini WHO juga memuji langkah2 yg dilakukan China dlm mencegah meluasnya epidemi dalam negeri, dan mencegah meluasnya epidemi keluar China.

WHO menganggap langkah2 China melahirkan standard baru dalam mengendalikan epidemi dunia.
Diberlakukannya PHEIC berarti saatnya dunia internasional sama2 untuk mengatasi pandemi ini. Negara2 yg kurang mampu dibantu. Informasi dan pengetahuan ttg penanggulangan dibagikan keseluruh negara2 lain.
Walau kasus tularan coronavirus Wuhan ada di banyak negara, kasus2 itu tidak/belum merebak besar, dan jumlahnya secara relatif rendah, demikian menurut WHO.

Saya duga, WHO hrs mengumumkan PHEIC krn kalo tidak kritikan dan tekanan akan semakin kencang.
Rekaman lengkap pengumuman WHO bisa diakses di youtube:
youtube.com/watch?v=xakAMt…
NYT: Walau saham global turun, S&P 500 naik sedikit.

Itu pertanda bahwa pengambil keputusan finansial melihat resiko outbreak Wuhan tidak besar, kelihatannya tindakan China mengendalikan epidemi menenangkan dunia. Image
UBS Chief Investment via FT: Kami memperkirakan outbreak tidak akan menyebabkan kemunduran ekonomi global.

WHO: Tidak perlu pembatasan travel dan perdagangan.

Kelihatannya mereka yg lebih ngerti tidak terpengaruh dgn histeria media. Harusnya jangan panik. Image
Saya setuju dgn NGO lingkungan ini: Jadikan pelarangan perdagangan hewan liar menjadi permanen di China.

Benefit ijin perdagangan hewan liar jauh lebih kecil daripada resiko dan kerugian yg disebabkan olehnya. Lebih baik dilarang sekalian selamanya.
theguardian.com/environment/20…
Tally: 9480 kasus - 213 meninggal ( 2.2% ). Image
Zhangming, ekonom Akademi Ilmu Sosial China: Pertumbuhan GDP China bisa berkurang 5% karena epidemi coronavirus.

Bahkan bisa negatif kalau epidemi di China tidak cepat dihentikan. Perang dagang dgn Amerika hanya mengorbankan pertumbuhan GDP < 1%.
globaltimes.cn/content/117803…
Warga Canada membeli masker N95, di kotaknya tertulis "Made in China" untuk dikirim balik ke China.

Umumnya masker2 yg ada itu Made-In-China, tetapi saat ini China yg kekurangan masker, akhirnya China membeli balik masker2 itu. Image
Dengan software spreadsheet, banyak org bisa bikin prediksi dgn model pertumbuhan eksponensial sederhana, yg bisa memperlihatkan jutaan org mati gegara epidemi.

Itu hanya masuk akal jika dianggap manusia itu kayak semut, ga punya akal, ga bisa mikir.
Epidemi nCoV, spt juga epidemi SARS, akan berhenti. Sekarang mmg pada tahap pertumbuhan eksponensial, tetapi akan peak-out. Kenapa? Karena ada pencegahan dan pengendalian.

Makanya model2 dari saintis yg serius tidak akan gila2an spt model awam pake spreadsheet.
Kecuali negara tempat virus berjangkit itu negara gagal. Negara spt China tidak akan sebodoh itu membiarkan epidemi membesar.

Satu hal lagi yg terkadang dilupakan org, bahkan jika pengembangan obat kelamaan, ada satu obat alam: ANTIBODY.
Seseorang yg tertular virus dan sembuh, akan ada protein antibody dalam tubuhnya. Antibody yg dihasilkan pasien yg sembuh membantu pasien lain memerangi penyakit.

Semakin banyak pasien sembuh, pabrik antibody semakin banyak. Itulah salah satu cara manusia untuk memerangi epidemi
Saintis di China menggunakan berbagai macam cara, termasuk menggunakan antibody dari epidemi SARS. Terlihat ada yg ada reaksinya.
biorxiv.org/content/10.110…
Ada perusahaan di China yg juga sdg mengembangkan obat dari antibody spt ini.

Jadi cara untuk menyerang coronavirus ini banyak sekali. Karena itulah, saya yakin virus ini akan ditaklukkan dgn cepat. Cuma apakah itu 1 bulan atau 3 bulan? Itu aja.
prnewswire.com/news-releases/…
Jadi, ini era modern, era manusia mampu mengatasi tantangan2 dengan kecerdasan dan kerja keras. Yg suka merancang ramalan kiamat dgn persamaan growth sederhana itu hehehe... capek deh..
Video menarik, reporter mengikuti dokter di komunitas screening mereka yg diduga berpotensi tertular coronavirus.

Sayang sebagian video diburamin, untuk melindungi identitas warga yg dikunjungi.
Warga China asal propinsi Hubei ditakuti di mana2 krn dianggap berpotensi tertular. Tetapi gimana kalo mrk ada di luar negeri? Termasuk yg memang tertular?

China mengumumkan akan mengirimkan pesawat khusus memulangkan mereka. Image
Kelihatannya sih, dipakai pesawat yg dimuati dgn capsul khusus yg terisolasi. Harusnya itu untuk yg sudah tertular. Daripada merepotkan negara yg dikunjungi, mereka dikatakan akan dibawa pulang oleh China.
Ada turis awal Hubei yg bahkan susah dapat kamar hotel karena ga ada yg mau terima mereka, takut ketularan.. Kasihan kan.. Kalo tahu ada kejadian spt ini mrk ga bakalan mau pergi.
nst.com.my/world/world/20…
Tragedi di Hubei. Ayah dgn 2 anak cacat. Ayah & 1 anak terkarantina krn diduga tertular virus.

Anak yg lumpuh & cerebral palsy tertinggal dirumah ga ada yg ngurus. Ktk petugas diingatkan mrk datang, sang anak sdh meninggal. Pejabat lokal sedang disidik ttg kasus ini. Image
Warga China banyak yg terkurung di rumah, memerlukan hiburan. Pembangunan rumah sakit Wuhan disiarkan langsung. Akhirnya mrk anggap mesin2 berat yg ada di lokasi sebagai idol/hero. Dan mrk voting untuk mesin yg paling populer. 😁😁 Image
Setiap mesin yg ada di lokasi dikasih nama/julukan, dan ketika beraksi semakin hebat, semakin banyak penggemar.

Cara baik untuk mencoba punya spirit ditengah perasaan suntuk. Image
Ada 2 lokasi pembangunan cepat di Wuhan. Ini lokasi pertama, harus selesai dlm 1-2 hari ini.. Live streaming dari bbrp hari silam.
youtube.com/watch?v=yKn1Mg…
Ada berapa fan? Kemarin mencapai 40 juta.. Sambil nonton pekerjaan konstruksi mrk berdiskusi ttg kehebatan idol masing2.. 😆😆 Image
Tentunya angka di atas adalah yg terjadi di situs China, bukan youtube. Situs youtube mah ga ada yg tonton, cuma ratus atau ribuan view. Dan yg komen umumnya juga komen kebencian.
Masalah epidemi bukan masalah teknis dan medis belaka. Masalah2 sosialnya banyak.

Misalnya, warga mengusir dokter yg datang mau membantu mereka. Kenapa? Karena mrk takut kalo tetangga tahu dokter datang dgn hazmat, ntar dikira positif tertular.
Stigma sebagai tertular itu bisa lebih menakutkan daripada virus itu sendiri. Karena itulah edukasi untuk masyarakat diperlukan. Apakah org yg sudah sembuh masih berbahaya?

Pengetahuan basic tentang virus, bakteri, dsb.. harus dimiliki masyarakat supaya bisa lebih tenang.
Ada yg tanya: Apakah paket yg saya pesan dari Alibaba aman dari coronavirus?

Umumnya virus itu sukar hidup lama di luar hewan/manusia. Tidak ada bukti sama sekali barang kiriman bisa mengandung virus tsb. Krn itu jgn khawatir.
Dan jangan percaya kalo ada yg bilang perusahaan beer Corona mengubah nama karena tidak ingin diasosiasikan dgn coronavirus.. Image
Tally: 9816 kasus - 213 meninggal ( 2.2% ). Image
Foto dari satelit pencitraan Amerika, salah satu rumah sakit yg sedang dibangun di Wuhan. Image
Desakan untuk melarang perdagangan hewan liar secara permanen bukan hanya dari China, ttpi juga dr majalah spt National Geographic.

Sebaiknya China membuat perundangan yg lebih rinci, memperhitungkan semua kerugian dan keuntungan dari konsumsi species2.
nationalgeographic.com/animals/2020/0…
Inclusion List dan Exclusion List bisa digunakan, secara rinci hewan2 apa2 saja yg dilarang perdagangannya, masing2 harusnya dipikirkan matang2.

Bukan hanya soal kelangkaan hewan, tetapi juga soal resiko terhadap publik spt outbreak spt ini.
Tang Zhihong, pimpinan Dinas Kesehatan kota Huanggang, ditanya tim inspeksi & reporter: Berapa pasien yg bisa ditangani oleh rumah sakit A?

Tang: Saya tahu berapa jumlah ranjang, tapi ga tahu berapa yg bisa ditangani.

Bbrp jam kemudian, dia dipecat.
straitstimes.com/asia/east-asia…
Benar juga sih, kenapa sebagai pejabat yg bertanggung jawab atas kesehatan, ga tahu dengan rinci kapasitas rumah sakit dibawah tanggungannya?

Pejabat yg benar2 berdedikasi akan tahu jelas rincian yg merupakan tanggung jawabnya.
Pemerintah India: Gunakan homeopathy untuk mengobati coronavirus.

Homeopaty adalah pengobatan pseudo-science, dgn doktrin bahwa semakin encer obat, semakin kuat efeknya.
newsweek.com/india-governme…
Jadi misalnya kamu punya obat sesendok, kalo mau lebih kuat, encerkan 10x dgn air. Mau benar2 kuat? lemparkan obat sesendok itu ke laut, lalu air laut langsung jadi obat super kuat karena encer sekali obatnya.
Para saintis kaget oleh pernyataan pemerintah India.. Ternyata pemerintahan Modi cara pikirnya kek gitu!

Pseudo-science sdh harus dibuang.. kecuali untuk placebo.
sciencealert.com/india-s-govern…
Bangsal isolasi di India. Agak mengerikan ya..

Saya khawatir kalo India kena wabah virus, apakabar? Negara2 berpenduduk banyak dan padat sangat harus serius menghadapi epidemi ini..

Ga usah panik, tapi ga berarti slebor aja.. Image
Sorry ada kesalahan chain twit, jadi disini terputus. Harusnya lanjutan twit ada di sini:
👇👇
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with Daemoen

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!