, 47 tweets, 16 min read
My Authors
Read all threads
------- GEMBUNG -------
- Golek Sirah 1968 -

Based On True Story
A THREAD
#Gembung #truestory #bacahorror #threadhorror #memetwit #horror #kisahnyata
Magelang, Jawa Tengah 1968, Ditemukan mayat Pria tanpa kepala di pinggiran sungai yg arusnya melewati belakang sebuah Desa, tak ada indentitas, hanya pakaiannya saja yg masih melekat, tapi tak perlu waktu lama untuk mengetahui siapa orang itu .. #Gembung
Sila like & Rt, sebanyank-banyaknya #Gembung
Magelang Jawa Tengah 1968

Suatu pagi, Sebuah desa digegerkan oleh penemuan mayat tanpa kepala, di Pinggir sungai, mayat itu masih utuh, badannya tidak begitu menggelembung, dengan seutas tambang terikat di perutnya ** #gembung
Ketika warga mencoba meraihnya dengan bambu, mayat itu terbalik, terlihat tambang menjuntai seukuran 4-5 jengkal orang dewasa, di bagian belakang pinggulnya mungkin mayat itu terlepas dari pemberatnya, sehingga muncul di permukaan #gembung
Entah kepalanya dipenggal/dimakan binatang, karena terlihat potongan tidak rata di batang lehernya.. Pakaianya juga masih lengkap, yaitu kemeja putih, dan celana cream, polisipun datang, dan segera mengidentifikasi mayat tanpa kepala tak identitas itu #gembung
Tak membutuhkan waktu lama, identitas mayat itu terungkap hari itu juga,
itu Sutardji (nama samaran), warga desa setempat, banyak yg mengenalinya, diyakinkan oleh keluarganya sendiri, terlihat dari tanda lahir "bercak hitam" di tangan kanannya atau "Tembong" istilah jawanya***
Serta cincin batu akik yg di pakainya, seketika keluarganya histeris, karena katanya kemarin pagi Sutardji masih ada di rumah, dan pamit pergi sekitar jam 10 pagi, untuk pergi ke Secang, daerah dekat magelang #gembung
Sayangnya keluarganya tidak ada yg tahu dia pergi menemui siapa, saat penyelidikanpun, polisi tidak bisa menemukan siapa orang yg dituju sutardji di secang itu, karena secang itu juga daerahnya lumayan luas #Gembung
Sutardji adalah pemuda 28 tahun waktu itu, Sukses tapi belum menikah, profesinya adalah "Blantik Sapi" / Pedagang Sapi.

Singkat cerita, Setelah 2 hari pencarian bagian kepala sutardji yg hilang tidak menemui hasil, keluarga sutardji yg mana tinggal adik dan ibunya ingin***
Jasad sutardji segera dikebumikan, merekapun tak mengizinkan jenazah sutardji diperiksa forensik lebih dalam, otomatis ini menghentikan polisi untuk mengungkap kasus ini #gembung
Sempat dienduskan isu kalo sutardji tersangkut dengan PKI, karena di tahun itu memang lagi gencar2nya, tapi itu di bantah oleh keluarganya sendiri, secara almarhum ayah supardi adalah seorang TNI, jadi menurut keluarganya tidak mungkin sutardji terkait dengan itu #Gembung
Kembali ke kejadian, 4-5 hari setelah penemuan, jenazah sutardji dikebumikan, "Ya" Tanpa kepala tentunya, banyak yg tidak menyangka sutardji bisa meninggal dengan tragis, sosoknya ceria dan ramah, kebiasaan yg paling diingat oleh warga adalah***
Sutardji ini sangat mencintai olahraga, kebugaran lah..sepertinya Itu menurun dari ayahnya yg adalah tentara, setiap 2/3 hari sekali sutardji ini selalu joging, lari2, kadang sore, kadang pagi.. Mengelilingi desa, dan selalu menyapa siapapun yg ia lihat***
Pemakamanpun berlangsung cepat, malamnya warga berbondong2 "melekan" di rumah sutardji, sepertinya warga ingin meredam kesedihan keluarganya, terutama ibu sutardji yg sudah berusia lanjut #gembung
Singkat cerita, 7 hari setelah pemakaman sutardji, Warga mulai di teror oleh "Gembung", yaitu hantu tanpa kepala yg "Diduga" adalah arwah sutardji #Gembung
------- PLAYON ------
(berlari)

#gembung
Seperti biasa Pak kromo, pedagang krupuk pikulan dari desa sebelah, menjajakan krupuknya di desa tempat sutardji berasal, beliau berangkat habis subuh, karena memang ini rute pertama/terdekat dimana biasanya pak kromo keliling dari desa ke desa #Gembung
Pak kromo berangkat habis subuh, langit masih agak petang dan berkabut, jalan antar batas desa dikelilingi kebun albasia kanan dan kirinya Sepanjang jalan 50m kira2, ketika memikul, biasanya orang akan sedikit menunduk #Gembung
Seketika beliau menengadahkan kepalanya, Dari kejauhan sayup2 pak kromo melihat orang belari, arahnya berlawanan dengannya, karena sedikit kabut hanya terlihat baju merah dan sepatu putih, berlari "tap..tap..tap..tap.." oh, wong olahraga batin pak kromo.. #Gembung
Pak kromopun kembali berjalan dengan agak menuduk, menahan beban krupuk yg masih banyak, sosok yg lagi "joging tersebut" semakin mendekat kan otomatis, ketika jarak 2 meteran lah, Maksut pak kromo ingin menyapa... #Gembung
Tapi ketika pak kromo, mendongak menengadahkan kepalanya, "Sosok yg berlari itu, TIDAK ADA KEPALANYA", sontak beliau kaget, di lepaskanlah pikulan krupuknya, dan berlari ke dalam desa, menurut nara sumber, pak kromo sampe gak bisa ngomong, cuma AAAAUAAU.. #Gembung
Itu kejadian jam 5 pagi, baru sekitar jam 9 pagi pak kromo berani kembali mengambil dagangannya, itu pun ditemani warga, kata nara sumber, sejak saat itu pak kromo tak terlihat berjualan kerupuk lagi #Gembung
Ternyata tak hanya pak kromo yg mengalami hal itu, selang sehari desa kembali gempar, karena "Sosok berlari" yg diduga arwah sutardji itu, mengelilingi desa tapi di tengah malam..#Gembung
--------Berlanjut----------
kejadian itu berulang "setiap hari", di tengah malam, menurut narasumber itu sudah mencapai tahap yg ekstrim, dimana warga bisa mengenali tanda2 kehadiran sosok berlari itu, sebelum sosok itu lewat, katanya ada suara "NGROOKKK--NGROOKK" ****
Sosok itu berlari dengan darah yg memuncrat dari batang lehernya, yg mana itulah yg menimbulkan suara "NGRROOKKK...NGGROOKK" kurang lebih seperti kambing ketika disembelih dan kepalanya sudah putus.. Akan ada suara dari kerongkongan yg mengeluarkan darah , "NGROKKK!! #Gembung
Selama berhari2 itu ada sebagian warga yg mungkin jenuh dengan teror itu, dan mencoba melawan rasa takutnya dengan mengintip jendela, setelah mereka mendengar suara "NGRRROKKK-NGROKKK!!" #Gembung
Suaranya memang tak begitu jelas, tapi ketika dikeheningan malam, suara itu bisa didengar..dan memang benar, katanya mereka bersaksi melihat sosok arwah sutardji tanpa kepala yg sedang berlari, mengulangi kegiatan di masa hidupnya #Gembung
--- GOLEK SIRAH --
(mencari kepala) #Gembung
------ berlanjut ------
Sila banyakin lagi like dan Rtnya #Gembung
Belum genap 40 hari kematian sutardji, teror hantu "Gembung" ini semakin sering terjadi.. Selain sosok yg berlari tanpa kepala.. Ada juga kisah ini...

Pak kurdi (nama samaran) beliau adalah orang pertama yg menemukan jasad sutardji, #Gembung
Desa ini semakin sunyi sepi, pasca kejadian penemuan jasad sutardji, warga memang ketakutan, hampir setiap habis maghrib tak ada yg berani keluar rumah. Apa lagi Pak Kurdi ini, sehari setelah kejadian pak Kurdi sempat sakit, beliau mengalami syok berat, jelas lah***
Karena beliau yg pertama menemukan jasad sutardji, dan di suatu malam menuju 30 hari kematian sutardji, sekira pukul 01.00 dini hari, ada suara ketukan dari pintu rumahnya..

Tok..tok..tok.. Awalnya pak kurdi takut dan mencoba untuk mengacuhkannya, tapi ketukan itu***
Semakin keras DOKK..DOKK..DOKK..!!!
Pak kurdi sedikit emosi, "SOPO TO IKI WENGI-WENGI!!" (siapa sih ini malam2)
Pak kurdipun berjalan cepat menuju pintu depan, dan setelah dibuka, ada Tubuh berdiri tanpa kepala, tepat di depan matanya #Gembung
Dengan ekspresi seperti ini, tak bergerak, hanya ada darah yg muncrat2 dari batang lehernya, sontak pak kurdi membanting pintu .. Dan Pingsan.. #Gembung
Selang kira sehari..

Sunyoto (nama samaran) bisa dibilang dia adalah teman sutardji dari kecil, mereka juga seumuran..
Sunyoto ini bekerja membantu bapaknya di bengkel mobil #Gembung
Bengkel mobilnya juga jauh dari desanya, nah saat itu sunyoto sedang lembur membantu bapaknya benerin mobil, waktu itu sekira jam 10 malam,

sunyoto lagi posisi di kolong mobil, beberapa saat kemudian bapaknya ini pamit mau pulang, ambil apaan gitu, trus mau ke bengkel lagi**
Sekira jam stengah 11, posisi masih di kolong nih, sunyoto melihat kaki di samping mobil yg tengah diperbaikinya, awalnya itu dikira bapaknya.. "Oh wes tekan to bapak ki, kok raono suarane" (Oh udah sampe to bapak, kok gak ada suaranya) #Gembung
Sosok yg dia kira bapaknya itu, diam saja tidak menjawab, tapi masih saja berdiri di situ, "Ckckck" sunyoto menggelengkan kepalanya, dan kembali melanjutkan aktivitasnya, tapi mata luarnya melihat kaki itu bergerak #Gembung
Sunyotopun menoleh, dan dia melihat kaki itu semakin melayang tidak menyentuh tanah, sunyoto ketakutan dan berteriak, "TULOOOONGG!!!! TULOOOONG!!!" #Gembung
Seketika troli pijakan untuk alas dia di kolong itu, seperti ada yg menarik, cepat sekali Sreeeeekkkkk!! sampai dia tak lagi dikolong mobil.. Sunyoto mencoba berlari tapi tepat di samping nya , ada "Gembung" dengan posisi yg sama seperti ini #Gembung
Sunyotopun pingsan, dan ternyata dimalam yg sama, ada beberapa warga yg juga didatangi sosok gembung itu, dengan ekspresi kedua tangan menengadah seakan bertanya "Dimana kepalaku??" #Gembung
3 hari kemudian adik sutardji, mendatangi warga, dia bersaksi bahwa dia selama ini lebih dari 3x mimpi bertemu kakaknya, dimimpi itu, kakanya utuh, kondisinya normal, dan dia berkata "Sirahku ning ngisor watu cedak ril sepur" #Gembung
(Kepalaku berada di bawah batu dekat rel kereta api), atas dasar itu, warga lapor ke babinsa stempat, pencarianpun dilakukan, dimulai dari rel daerah dekat situ, hingga secang, tapi kepala sutardji tidak pernah ditemukan..

Sampai sekarang #Gembung
Ngomong2 di tahun itu rel kereta api masih aktif dan sangat jauh mestinya, kalo tidak salah jalur kereta api di magelang ditutup tahun 70an, sama seperti Temanggung, secang dan sekitarnya #Gembung
Konon katanya sampai sekarang, di malam2 tertentu hantu "Gembung" yg mencari kepala dengan menengadahkan kedua tangannya itu masih sering muncul..

----Sekian---- #Gembung
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with gil

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!