, 184 tweets, 28 min read
My Authors
Read all threads
Aku akan menceritakan tentang peliharaan ghaib yang pernah di miliki keluargaku..maung itu di sebut2 sebagai
" Maung bodas panjalu "

@bacahorror #bacahorror
@bacahorror dulu aku pernah menceritakan tentang nenekku yang pernah berjelajah di alam gaib. ternyata tidak semerta2 nenekku bisa mengamalkan surat jin itu. ternyata nenekku salah satu orang yang di pilih oleh leluhurku untuk menurunkan ilmu dr kakek nya. ilmu nya apa,akan saya ceritakan...
Di lanjut malam ya..
jadi waktu kecil nenekku sering di ajak berziarah sama kakek nya sebut saja Mbah Ukim ( ini Nama asli dari Mbah saya ,Mohon maaf ya mbah klo di sebut2..hehe). nenekku di ajak ke makam ayah nya mbah ukim yaitu mbah Unim (ini juga nama asli beliau )
sekitar pukul 12 malam mereka pergi berziarah,tempat nya masih di sekitaran daerah rumah nenekku. Namun lewatin Hutan yang pada saat itu masih sepi. sesampai nya di makam alm mbah Unim, Mbah Ukim segera melakukan ritual entah ritual seperti apa nenekku tidak menceritakan nya.
Suasana Gelap gulita hanya cahaya bulan yang menyinari malam itu. Nenekku duduk di sebelah Mbah nya menunggu beliau selesai melakukan ritual. oh ya ritual nya disini aku baru inget,hanya mengucapkan kalimat2 yang tidak di mengerti nenekku entah mantra atau apalah ga ngerti..
tiba2 dari kejauhan ada cahaya terang seperti cahaya lampu. Nenekku kaget dan bergidik ketakutan karena samar2 dia melihat seekor maung (Macan) Sebesar gajah mata nya menyala. sinar yg nenekku lihat itu adalah mata si maung tsb..lalu perlahan2 maung itu mendekati mereka
lalu mbah ukim berbicara setengah teriak ke arah maung itu..
"sudah,diam disana saja jangan terlalu mendekat. nanti anak ini ketakutan"
seperti mengerti maung tsb berhenti lalu sinar yg muncul dari mata nya dikit demi sedikit meredup. lalu mbah Ukim berkata pada nenekku
"sudah,jangan takut maung itu g akan ganggu dia akan duduk di sana sampe mbah menyelesaikan ritual ini, kamu duduk tenang di samping aki ya,klo melihat sesuatu cuekin saja,ada maung itu yang jagain kita"
nenekku menjawab "Iya ki"
lalu mbah ukim melakukan ritual nya lagi.
lalu beberapa menit Kemudian ada angin kencang yang menerpa ke arah mereka,tp mbah ukim tidak bergeming sedikit pun. Tiba2 Duarrrrr ada suara seperti pohon Jatuh di susul suara tertawaan yang khas dari Kuntilanak..
"hiiiiihiiiiiihiiiiii" nenekku yang saat itu terkantuk2 kaget
mendengar suara tsb lalu di lihat nya ternyata ada puluhan atau ratusan makhluk yang mengelilingi mereka jarak nya aga jauh dr mereka. Nenekku hampir menangis tidak kuat melihat semua itu. tak lama ada suara "Aummmmmmm" sebanyak 3x.
pernah mendengar auaman harimau??menurut nenekku suara auman maung ini seperti menggelegar. sampai nenekku menutup telinga nya. oh ya warna maung itu putih belang ya. sama seperti maung nya eyang prabu siliwangi. tiba2 makhluk yang ada di dpn dan belakang kita hilang begitu saja
nenekku bernapas lega,hampir saja dia pingsan karena ketakutan. Aneh nya mbah ukim seperti tidak mendengar suara auman maung tsb,beliau masih menutup mata. kemudian suasana kembali hening, sesekali nenekku melihat ke arah maung di depan nya,dia masih ada melihat ke arah nenekku.
dalam hati nenekku berkata " terima kasih sudah menjaga kita "
nenekku masih menunggu mbah ukim menyelesaikan ritual nya (mendengar cerita ini saya berkesimpulan,seperti nya mbah ukim ini melepaskan roh nya ) lalu sekitar pukul 03.00 dini hari mbah ukim membuka mata nya.
dia melihat nenekku ketiduran dan segera membangunkan nya.(aku mau pakai dialog sunda ya biar dapet gitu feel nya hehe)
"neng,hayu gugah,urang uih ku abah di gandong nya"
(neng,ayo bangun mari kita pulang,mbah gendong kamu ya"
lalu nenekku di gendong di belakang
lalu mereka berjalan,neneku di gendong dari belakang.selama mereka berjalan terdengar suara langkah "srekkk srekk" awal nya nenekku tidak menghiraukan nya tetapi lama2 penasaran juga.
nenek nanya ke si mbah " ki eta naon nu di tukang?" (ki,itu apa yang di belakang?
"eta maung nu tadi,mapagkeun urang tos tong ningali ka tukang" (itu maung yang tadi,nganterin,sudah jangan liat kebelakang)
nenekku tentu saja shock, bayangin tepat di belakang nya maung itu mengikuti mereka dengan jarak yang sangat dekat. gimana kalo tiba2 dia diterkam.pikirnya
setelah sampe di jalan besar,suara langkah tsb tiba2 hilang begitu saja. nenekku nanya lagi "ki,eta nu mapagkeun teh kamana?geuning ngaleungit?"
(ki,itu yang nganterin kita kemana,kok menghilang)
"ku aki di piwarang uih"
(sama aki di suruh pulang"
ohhh..jawab nenekku
sesampai nya di rumah nenekku penasaran tentang kejadian di makam mbah unim tadi. siapa maung itu?dan kenapa mbah ukim di serang mahluk2 itu?
mbah ukim seperti nya faham akan kekepoan nenekku.
mbah ukim berkata
"ngke weh enjing nya carita na,ayeuna mah kulem tos bade subuh"
(nanti saja cerita nya,sekarang pergi tidur saja.sudah mau subuh)nenek mengangguk lalu pergi kekamarnya.

(FYI nenekku wktu itu kelas 6 SD jaman dlu kelas 6 udah ngerti ya,udah dewasa lah pemikiran nya jg,beda sama anak kelas 6 jaman skr)
esok nya mbah ukim bercerita
"jadi begini yang semalam km lihat itu adalah hewan peliharaan ghaib yang di turunkan dari mbah Unim mbah buyut km,aki sedang mencari mustika merah delima jadi aki smlm sedang berbicara dengan khadam yang ada di mustika itu
kalau semalam banyak yang mau menyerang dan mengganggu aki itu adalah godaan nya supaya aki tidak berhasil menemukan mustika itu,sekarang aki sdh tahu apa saja yang harus di siapkan untuk mengambil mustika merah delima,minggu depan kamu di rumah saja ya. terlalu beresiko klo ikut
nenekku bertanya "lalu kenapa semalam aki ngajak neng?kan neng takut ki ngeliat banyak mahluk begituan?"
mbah ukim : iya maaf neng,aki lupa klo neng bisa melihat mereka "..
nenek : "hadeuh si aki mah pohoan" ( poho=lupa)
"terus ki,apa hebat nya mustika merah delima itu?"
"Mustika Merah delima adalah batu yang spesial, tak hanya manfaatnya tapi juga cara mendapatkannya. mustika ini mempunyai banyak kesaktian,aki tidak perlu menjelaskan apa saja kesaktian nya, belum saatnya km tahu "
mbah ukim melanjutkan
"proses pencairan mustika ini sulit,
karena pencarian nya selalu melibatkan hal hal ghaib,setelah aki mencari selama berhari hari akhirnya aki bisa menemukannya,proses penarikan atau pengambilan mustika tsb tidak bisa sembarangan. krn mustika itu memiliki khadam/penunggu nya dimana si khadam itu akan meminta syarat
yang harus aki penuhi. untuk itu besok aki mulai berpuasa selama seminggu. dan minggu depan aki akan melakukan ritual penarikan "
nenekku : "syarat nya apa saja memang nya ki?"
mbah ukim "km tidak perlu tahu , ya udah sana bikinin aki kopi "
dengan langkah malas nenekku beranjak
beranjak pergi meninggalkan aki di teras rumah.

singkat cerita mbah ukim berhasil mendapatkan mustika merah delima. konon katanya hanya orang yang berhati baik saja yang bisa memilikinya. Jika tidak, batu ini kemungkinan besar bakal lenyap begitu saja.
sebelum melanjutkan,sekedar informasi cerita itu waktu djaman penjajahan jepang mungkin akhir2 penjajahan jepang. karena waktu aku kecil nenekku selalu menina bobo kan aku dengan nyanyian jepang. nenek juga bisa bahasa jepang dg lancar.
maaf smlm tidak bisa lanjut dikarenakan sudah tepar duluan hahaa..lanjut sekarang aja ya mumpung di kantor g ada kerjaan wkwkwk....

oke kita mulai.....
oh ya disini aku salah informasi, ibuku mengatakan kalo mbah unim sm mbah ukim itu adik kakak. sdgkan yang pertama mempunyai peliharaan ghaib itu adalah mbah Ikon ayah mereka. peliharaan ghaib itu di turunkan kepada mbah ukim. kakek nya nenekku
Setelah mbah ukim mendapatkan mustika merah delima beliau menggunakan nya untuk mengobati oran2 yang kea gangguan jin atau orang terkena sihir. Suatu saat ada seorang warga bernama pa dayat. Dia mnta tolong spy mbah ukim menyembuhkan anak nya..
"ki aki tolong ki" warga bernama pa dayat dtg minta pertolongan.
pintu dibuka,ternyata yang keluar istri mbah ukim.
" ada apa pak dayat?"
"ki ukim nya kemana,mak?anak saya mak tolong anak saya"
"tenang pak tenang.. sy panggilkan aku dlu "
"iya,mak tolong"pa dayat mengiba
tidak berapa lama mbah ukim pun keluar di lihat nya pak dayat panik dan kebingungan
" pak dayat,tampak nya sedang panik. ada yang bisa aki bantu?"
pak dayat menjawab
"ki,tolong anak saya. tadi siang demam nya tinggi udah di bawa ke mantri di kasih obat tapi demam nya ga turun2"
"lalu ki,ada yang aneh dia berkali2 menggigau bunuh bunuh bunuh.saya takut ki apa ada yang mau jahat kpda keluarga saya?"
terlihat aki mengangguk2 seperti faham akan sesuatu dan berkata
" ayo,saya mau lihat dlu kondisi anak kamu"
lalu mereka berdua berangkat menuju rumah pa dayat
sesampai nya di rumah pak dayat suasana tampak ramai sekali,ya ramai dengan makhluk gaib. lalu mbah ukim masuk ke kamar anak nya pa dayat. terlihat anak pak dayat di ikat kaki dan tangan nya,mata nya melotot ke atas. mbah ukim mendekat lalu memegang dahi anak nya pak dayat
" saha ieu?aya urusan naon didinya asup ka awak budak ieu ?"
(siapa ini?ada urusan apa kamu masuk ke dalam tubuh anak ini?)
anak itu menjawab sambil tertawa2 ,sesekali lidah nya keluar persis seperti ular
" budak ieu ku aink rek di cokot" ssshhhhhhhh ( anak ini mau di ambil)
mbah ukim bertanya lagi
" lalagaan siah rek nyokot jelema,naon salah na budak ieu hah?? (sombong kamu mau bawa manusia,apa salah anak ini?mbah ukim terlihat meniup ke wajah anak itu
terdengar suara teriakan
"AAaaa,sia tong pipilueun,budak aink paeh ku si itu bapa na budak ieu"
sambil menunjuk ke arah pak dayat. pak dayat tampak kebingungan
" aink keur ulin jeung anak aink di kebon,ujug2 budak aink di paehan, gaganti na budak ieu ku aink di cokot"
( saya lagi main sama anak saya tiba2 anak saya di bunuh,ganti nya anak ini yang akan saya bawa)
pak dayat langsung teringat kmrin pagi seperti biasa pergi ke sawah dan ke kebun milik nya memotong rumput pakai arit untuk makanan ternak nya,tiba2 saat memotong rumput arit nya tidak sengaja mengenai seekor ular hitam. ular itu meliuk2 tampak seperti yang sedang sekarat
setelah teringat kejadian kemarin pak dayat menceritakan nya kepada mbah ukim.
"hmmmm,begitu rupa nya" ucap mbah ukim sambil mengelus2 janggutnya. kemudian berbicara lagi
" ular yang tidak sengaja kamu lukai itu ada lah anak Jin,yang berwujud ular. bapa nya marah anak nya mati
" jadi dia ingin anak kamu juga mati,lain kali hati hati kalo ada ular yang melintas di dpn kamu, karena jin itu sering berubah menjadi binatang seperti ular,anjing dan kucing hitam,karena penjelmaan yang sempurna yang bisa mereka lakukan itu menjadi binatang"
lalu mbah ukim berbicara pada jin tsb
mbah ukim : " rek kaluar moal maneh dina awak budak ieu??" (mau keluar tidak dari tubuh anak ini?)
jin : "sssshhhh,mun aink mbung kaluar sia rek ngumahakeun aink?ku aink di panggil babaturan aink kadieu sssshhhhhhh"
( kalau saya tidak mau keluar dari tubuh anak ini,mau di apain saya?saya akan memanggil teman2 saya kesini)
mbah ukim menjawab
"sok,panggil kabeh kadieu "
tak lama kemudian muncul puluhan makhluk gaib yang ada di sekitar rumah pak dayat.
mbah ukim tersenyum dan berkata
"alus geroan kabeh,ku kaula rek di duruk sakalian "
(bagus panggil semua,sama saya akan di bakar sekalian"
lalu mbah ukim seperti berkomat kamit melakukan ritual. terdengar suara tawa cekikan dan desisan dari jin tsb seolah2 menyepelekan akan ilmu mbah ukim
mbah ukim mengeluarkan Ajian Inti Lebur Sakheti.ajian ini adalah sebuah ajian yang kekuatannya sangat luar biasa. pemiliknya mampu membunuh dan melebur jin serta setan jahat yang mengganggunya. Konon ajian ini sangat di takuti mahluk halus
tiba2 ada suara erangan dan teriakan dari tubuh anak pak dayat
"aarggggghhh panasssss,ampunn ampunn arrgghhhh..Aaaaaaaaaaa "
teriakan terakhir menandakan bahwa jin itu benar2 mati. mahluk2 yang tadi berada di luar rumah pak dayat juga sudah menghilang.
setelah selesai mbah ukim pamit pulang. pengobatan seperti itu mengeluarkan energi yang cukup besar. dan mbah ukim sepertinya lelah mengingat sudah pukul 3 dini hari. mengusir jin2 yang suka menggangu bukan perkara sulit untuk mbah ukim. dari beliau mencari ilmu kebatinan
sampai mendapatkan mustika merah delima,beliau sudah biasa bertarung dengan mahluk halus. apalagi di bantu dg maung peliharaan ghaib nya. oh ya maung ini di panggil hanya di saat2 penting,melawan raja2 jin atau santet yang paling berbahaya baru lah maung ini muncul
Sebelum melanjutkan disini aku akan menjadi nenekku. Spy gampang nulis nya..

Mariii lanjut...
Beberapa tahun kemudian setelah di rasa cukup umur akhrnya mbah ukim menurunkan sebagian ilmunya kpdaku. Sebenarnya ayahku keberatan klo anak perempuan nya yang harus menjaga dan memiliki peliharaan dari leluhur nya. Mengingat ada salah satu keluarga besarku yang tidak suka aku
Menjadi yang terpilih. Dia adalah adik nya dr kakekku yaitu mbah unim. Dia adalah anak kesayangan dari emak ibu. Emak ibu itu eyang buyutku,istri dari mbah ikon ayah dari kakekku.
Lalu mbah ukim memanggilku ke rumah nya. Dengan di temani ayahku aku pergi ke rumah mbah ukim.
mbah ukim menyambutku ketika sampai di rumah nya. Kulihat mbah unim jg ada disana,menatapku dengan ketidaksukaan nya. aku tak peduli..
kemudian mbah ukim mempersilahkan aku dan ayahku masuk dan duduk di bale depan rumah nya
mbah ukim : " kenapa baru datang?"
ayahku : "maaf pa,tadi ibu nya kurang setuju kalo olis harus menerima ilmu dari bapa,apa tidak ada orang lain yang bisa menggantikan nya?
mbah ukim : "goin,kamu kan tahu tidak sembarangan orang yang bisa jadi penerus atau jadi turunan langsung panjalu. bukan bapa yang pilih dia,
tapi maung panjalu sendiri yang sudah memilih nya dari lahir. tanda kaki yang di punyai olis sudah membuktikan dia yang akan memelihara hewan gaib dari leluhur kita"
ayahku : " tapi bukan nya aki unim juga memiliki tanda yang sama pa?"
mbah ukim :"memang,tapi kamu tau sendiri bagaimana sifat paman mu itu. warisan yang di kasih mbah ikon di ambil semua sama dia,bapa takut kalau dia nerima ilmu ini akan dia gunakan dengan tidak benar ,bapa tidak mau keluarga kita nanti hancur"
ayahku : "tapi pak,apa nantinya tidak akan menjadi masalah ?apa itu akan membuat ki unim semakin benci dengan keluarga saya?
mbah ukim:" tidak,dia tidak akan berani ganggu,klo tidak suka mungkin saja tp bapa yakin dia tidak akan mencelakakan keluarga nya sendiri,bagaimanapun
olis ini cucu dari kakak nya, dia tidak sejahat itu. kalau dia mau memiliki maung gaib biarlah dia cari sendiri nanti"
ayahku bernapas lega,dia sangat mengkhawatirkanku. lalu mbah ukim menatapku dan berkata
mbah ukim : " kamu sudah siap kan?semua yang akan kamu jalani tidak
gampang bahkan sangat sulit. tapi aki yakin kamu pasti bisa. karena km yang di pilih leluhur kita. lusa kita bersiap2 ya,goin km siapkan apa2 saja yang akan di perlukan nanti"
ayahku mengangguk..
aku diam hanya bisa menuruti perkataan mbah ukim. antara siap dan tidak siap
Pada dasarnya, untuk mendapatkan hewan gaib penjaga itu kurang lebih sama seperti ketika mencari benda pusaka. Ada ritual yang harus dijalankan dan rata-rata pasti nggak mudah. Ada puasanya ada juga tirakatnya, entah bertapa atau mungkin melakukan ritual-ritual tambahan.
Untuk bisa memanggil dan menghadirkan Maung Bodas ini, kita harus memiliki kuncinya yaitu Aji Prabu Siliwangi. Sesaat setelah membaca mantra dari ilmu ini, maka si Harimau Putih Jelmaan dari Prabu Siliwangi akan datang menemui kita. tetapi untukku tidak memerlukan ritual2 khusus
Untuk bisa memanggil dan menghadirkan Maung Bodas ini, kita harus memiliki kuncinya yaitu Aji Prabu Siliwangi. Sesaat setelah membaca mantra dari ilmu ini, maka si Harimau Putih Jelmaan dari Prabu Siliwangi akan datang menemui kita. tetapi untukku tidak memerlukan ritual2 khusus
karena hewan penjaga ini menjadi peliharaan keluargaku secara turun temurun. jadi untuk yang terpilih mungkin tidak sesulit orang yang sengaja mencari ilmu atau ajian maung bodas ini.
2 hari kemudian mbah ukim datang menjemputku. ayahku mempersiapkan segala yang di perlukan untukku. menurut ayahku aku akan di bawa ke sebuah tempat khusus dan menjalani tirakat disana. berapa lama aku akan menjalani tirakat,aku pun tidak tahu. setelah berpamitan kepada ayah dan
ibu,aku pun pergi bersama mbah ukim. waktu itu sore hari sepanjang perjalanan aku hanya diam,jujur aku sebenarnya takut tapi sebenarnya aku pun tertarik. tiba2 mbah ukim mengajakku berbicara
mbah ukim: " knp neng diam saja?apa neng takut?"
aku : "tidak ki,aku tidak takut,aku cuma
blm selesai aku berbicara mbah ukim memotongku
mbah ukim : "hahaha..sudah sudah. tidak usah takut,tidak akan terjadi apa2, ada aki kan "
aku pun mengangguk.." ya,aku siap " batinku.
selama kurang lebih 4 jam aku berjalan mengikuti mbah ukim,perjalanan mulai memasuki hutan
belantara,hari sudah mulai gelap. perjalanan masih berlanjut. hingga sampai lah kita di sebuah tempat di tengah2 hutan. ku lihat ada sebuah gubuk disana. aku dan mbah ukim mendekat ke gubuk tsb. ada cahaya obor di depan gubuk menandakan ada yang tinggal disana.
lalu mbah ukim...
tidak ada yang aneh selama perjalanan tdi,kim?
mbah ukim : " tidak ada yg aneh hanya biasalah kuntilanak mau ganggu tapi tidak berani mendekat,untung anak ini blm bisa lihat jadi tidak histeris hahaha.."
aku kaget mendengar mbah ukim berbicara seperti itu. aku memang tidak bisa
mengucapkan salam..
mbah ukim :" Assalamualaum.."
ada jawaban dari dalam rumah
"walaikum salam" keluarlah seorang kakek tua,umur nya tidak jauh beda dengan mbah ukim,kakek itu bernama mbah saleh. mba saleh mempersilhkan kami masuk
mbah saleh : mari masuk
tidak ada yang aneh selama perjalanan tdi,kim?
mbah ukim : " tidak ada yg aneh hanya biasalah kuntilanak mau ganggu tapi tidak berani mendekat,untung anak ini blm bisa lihat jadi tidak histeris hahaha.."
aku kaget mendengar mbah ukim berbicara seperti itu. aku memang tidak bisa
melihat hal2 gaib,bukan tidak bisa. belum bisa lebih tepat nya.
mbah saleh:" halah kamu ini,lihat tuh cucu kamu sampe panik gitu,apa dia sudah siap menjalani tirakat disini?"
mbah ukim :" kelihatan nya sih belum siap,tapi kalo di tunda saya takut tidak ada waktu lagi "
mbah saleh : "baiklah,sekarang ajak cucu mu itu masuk kamar,kelihatan nya letih sekali, kamu cape cu?" tanya mbah saleh kpdaku sambil tersenyum
aku :" lumayan cape ki,kaki saya pegel,ternyata jauh sekali tempat nya,kok aki tinggal disini sih?apa g takut tinggal di tengah hutan?
mbah saleh :"hahaha cucumu itu lucu sekali kim"
dia menepuk pundakku sambil tertawa.
mbah ukim :"bukan lucu tapi polos..hahaha" mereka berdua tertawa2. huhhh bisa2 nya mereka menertawaiku.
lalu mbah ukim menyuruhku beristirahat di kamar. gubuk itu terlihat bersih dan terawat
Lanjutan nya sedang di tulis ya..supaya cerita nya menarik dan nyambung. Mhon maaf klo thread nya aga2 berantakan. New bie soalnya.hehe..
Bentuk nya panggung,dinding nya terbuat dari anyaman bambu yang memiliki lubang lubang kecil. Lantai nya juga terbuat dari bambu yang sudah di belah klo orang sunda di sebut pelupuh. Ada 2 kamar kecil dan ruang tengah yang di pakai untuk menerima tamu. (pic by google)
Aku memasuki salah satu kamar yang sudah di tentukan oleh mbah saleh dan tak berapa lama aku pun tertidur pulas. esok nya aku di panggil mbah ukim dan mbah saleh.
Mbah ukim :"neng,besok kamu akan melakukan puasa mutih dan malam nya melakukan tirakat,aki tidak jamin tidak akan ada
yang ganggu proses tirakat ini. pasti ada gangguan2 yang akan muncul,tapi aki jamin tidak akan terjadi apa2 sama km. hanya kamu harus kuat godaan. Km siap??”
"Aku: “godaan nya apa ki?”
Mbah saleh yang menjawab “ ketika kamu melakukan tirakat dan merapalkan mantra mata batin kamu
akan terbuka dengan sendiri nya,dan akan menarik mahluk2 gaib yang ingin mendekati “
Aku menelan ludah,sesulit ini kah proses nya??apakah aku siap atau harus mundur?tapi kalau aku mundur sia2 aku datang ke tempat yang jauh ini.
Aku : “apakah aku akan di celakakan oleh mahluk yang
akan mengangguku, ki?
mbah saleh dan dan mbah tersenyum
Mbah ukim : “tidak,kamu hanya akan di ganggu tidak sampai celaka. Acuhkan saja kalau ada suara2 apapun itu. Bahkan kalau km dengar ada suara yang mirip suara aki dan mbah saleh jangan km jawab,
fokus saja ke tirakat kamu,mengerti?”
Aku mengangguk “mengerti ki” lalu beliau menambahkan
“mulai besok kamu akan kita tinggalkan disini sendiri,tpi aki akan tetap mengawasi kamu,jadi tidK usah takut.ingat perkataan aki klo ada gangguan apapun itu,hiraukan!!”
keesokan hari nya mbah salah dna mbah ukim meninggalkan aku di gubuk nya. aku melakukan puasa mutih yg harus di lakukan selama 41 hari di sambung malam nya merapalkan mantra. Mlm pertama saya belum meraskan gangguan apa2 hanya terasa berat dan panas di belakang punggung.
Barulah malam kedua terdengar suara perempuan yang tertawa2 “hmm..mulai muncul nih setan2 mengangguku” batinku. gangguan minggu pertama dan kedua hanya sebatas suara2 perempuan tertawa,suara seperti cakaran,suara anak kecil yang sedang bermain2.
gangguan seperti itu tidak membuatku takut,malah memantapkan aku untuk terus menyelesaikan tirakat ini. minggu ketiga gangguan2 itu semakin hari semakin ganas. ada saja suara seperti pohon jatuh,suara seperti yang ngetuk2 pintu,suara lolongan anjing dsb
gangguan seperti itu tidak membuatku takut,malah memantapkan aku untuk terus menyelesaikan tirakat ini. minggu ketiga gangguan2 itu semakin hari semakin ganas. ada saja suara seperti pohon jatuh,suara seperti yang ngetuk2 pintu,suara lolongan anjing dsb
dan puncak nya hari ke 35. tiba2 terdengar suara perempuan yang aku kenal memanggilku
"neng oliisssssss,hayu uih neng mbi sono atosan atuh hayu enggal uih (neng olis ayo pulang,ibu rindu.udah selesai kan,cepat pulang)” suara nya terdengar lirih. itu suara ibuku. aku menangis
dalam hati aku berkata
"ibu,aku rindu" lalu aku seperti terhipnotis berjalan ke arah pintu dan membuka kan pintu tapi belum sempat aku buka pintu tiba2 terdengar suara di telingaku
"jangan dibuka,dia bukan ibu mu,lanjutkan tirakatmu"
suara itu membuatku sadar. lalu aku kembali
masuk kamar dan melanjutkan tirakatku. suara perempuan itu terus saja memanggilku. aku tak perduli lama kelamaan suara itu hilang.
mulai memasuki malam2 terakhir gangguan itu semakin Dahsyat. tiba2 ada suara seperti barang yang di bantging "Braaakkkk" di susul dengan suara
teriakan seseorang minta tolong “ AAAAAaaaaa,tulungan aki,tulung ,buka neng buka“ suara itu mirip mbah ukim. Aku bingung dan terus mendengarkan. Apakah itu mbah ukim atau setan yang sengaja mau mengacaukan proses tirakatku??tapi aku ingat perkataan
mbah saleh dan mbah ukim untuk tidak menjawab apalagi membukakan pintu.
kali ini ada suara ketukan pintu “tok tok tok..Buka neng Buka,ini aki,jangan di lanjutkan lagi sudah beres”. Aku masih terdiam,tidak berani buka pintu.. aku yakin itu bukan mbah ukim
Malam berikut nya terdengar suara lagi kali ini terdengar suara yang lebih lantang dan bernada mengancam “BUKAAAA…AINK REK ASUP,BUKAAA SIA BUDAK LEUTIK HAYANGG DI DAHAR KU AINK HAHAHAHA, (buka,saya mau masuk,kamu anak kecil akan saya makan )”
Suara nya berat dan memekakan telinga.jujur aku takut. tapi aku usir rasa takutku dengan terus melakuka tirakat. setelah selsai melakukan tirakat malam itu. aku berfikir kenapa makhluk makhluk yang ingin mengangguku tidak bisa masuk ke gubuk ini?
apakah mbah saleh dan mbah ukim telah memasang pelindung di sekitaran tempat ini?ah sudahlah setelah selesai melakukan tirakat aku kan menanyakan nya. hanya sisa 1 malam lagi. aku akan terus bertahan sampai mati.
malam terakhir melakukan tirakat, aku berdebar-debar apakah ada gangguan yang lebih mengerikan dari malam2 sebelum nya?aku berharap tidak akan terjadi ada apa2. tiba2 entah kenapa aku seperti di tarik ke sebuah tempat yanng asing,sebuah hutan tapi bukan hutan tenpat mbah saleh
sebuah hutan yang belum pernah aku kunjungi. lalu entah dari mana datang nya ada seorang laki2 yang wajah nya tidak bisa aku gambarkan,dia menuntunku dan mengajakku berkeliling. selama di ajak berkeliling hutan aku merasa aman . namun tiba2 ada seekor maung bodas yang besar nya
sebesar kerbau bahkan lebih besar dihadapan kami. aku sempet tertegun dan takjub melihat hewan sebesar itu. maung itu mulai mendekatiku. aku menoleh ke samping apakah orang yang mengajakku tadi masih ada. dan ternyata tidak ada. maung itu terus mendekat
kami berhadap2an jarak aku dan maung tsb hanya bbrpa cm,seakan2 aku akan di makan nya. aku terus diam.mau teriak tetapi mulutku seperti terkunci. lalu tiba2 semua gelap...
sayup sayup terdengar suara yang memanggilku.ketika aku membuka mata aku melihat mbah ukim dan mbah saleh
aku terbangun dan entah mengapa aku tiba2 seperti pingsan lalu mbah ukim membopohku ke atas tempat tidur. sepertinya tadi aku bermimpi. aku mau menceritakan mimpiki kepada mbah ukim.
aku : "mbah aku tadi sepertinya mimpi..." belum selesai aku berbicara mbah ukim memotong
mbah ukim :"cerita nya besok,ini udah jam 4 pagi,lebih baik kamu tidur,besok kamu harus melakukan 1 tahapan lagi"
aku pun menuruti perkataan mbah ukim. aku coba memejamkan mata,namun aku masih bertanya2 mimpi apakah tadi. kenapa seperti nyata. siapa laki2 tadi
Ah sudahlah aku tidur saja. Mimpi tadi menguras banyak energi. Besok aku akan melakukan satu proses lagi. Semoga tidak ada gangguan yg aneh2 lg.
pagi hari nya aku berbicara kepada mbah ukim dan mbah saleh tentang mimpiku smlm
aku :"ki,smlm aku di datangi seorang laki2 tapi aku lupa wajah nya,aku di bawa keliling hutan yang tidak pernah aku datangi,tiba2 ada maung yang besar sekali mendekatiku aku fikir aku akan dimakannya
tetapi maung itu hanya menatapku dan mengendus2ku. apakah itu maung peliharaan eyang ikon?"
mbah ukim : "iya,itu maung peliharaan eyang ikon,sebenarnya masih ada 1 proses ritual lagi yang harus km jalani. apakah km siap menjalani 1 ritual lagi?"
mbah ukim menatapku serius
lalu dia melanjutkan " yang semalam kamu impikan itu masih blm apa2,nanti kamu akan di perllihatkan maung itu secara nyata,kamu harus siap,ini sudah menjadi takdir kamu meneruskan apa yang sudah di mulai eyangmu,semua untuk kebaikan keluarga kita agar keluarga kita terhindar
dari marabahaya dan melindungi keluarga kita dari orang2
yang ingin berbuat jahat,eyangmu melakukan itu semua bukan tanpa alasan. eyang mu orang sakti mempunyai ajian yang sama dengan ajian eyang prabu,peliharan gaib ini harus kita jaga secara turun temurun"

To be continued
Aku : “baik ki,aku mengerti aku siap melakukan tahapan terakhir” mbah ukim tersenyum.
Kemudian mbah ukim mempersiapkan minyak arrahman,minyak missik,minyak jafaron secukupnya,bakar dupa hio,kemenyan tapi dikelilingin oleh kembang 7 rupa serta kembang melati plus kanthil.
Setelah semua nya siap aku diminta mbah ukim untuk ke suatu tempat seperti lapangan luas aku bersila dan memulai membacakan mantera. Entah sudah berapa lama aku membacakan mantera,aku membacakan mantera secara ikhlas tanpa ada rasa kantuk sedikitpun,dan memang tidak boleh sampai
aku tertidur..suasana hening,tidak ada suara binatang malam . Udara dingin menusuk tulang2ku lalu tiba2 entah dari mana muncul seekor maung menampakan diri di hadapanku. Besar sekali persis seperti di mimpiku . maung itu mulai mendekatiku berjalan pelan
dia terus mendekatiku dalam hati aku bertanya2 "inikah maung jelmaan eyang prabu?" jarak kami semakin mendekat,kira2 jarak nya 1 meter. lalu dia berhenti tiba2 aku mendengar suaramaung itu berbicara. tetapi suara nya persis ada di kepalaku. maung itu tidak berbicara langsung
dia berbicara lewat batin........

(btw sy lupa ngasih tau setiap nenekku merapalkan mantera2,sebelum nya melakkukan solat hajat, dan selama 41 hari melakukan puasa mutih.sehabis solat wajib terus membacakan mantera di sambung ke malam hari sebanyak2 nya sampai tertidur)
yang selalu aku ingat nenekku sering sekali mengucapkan kalimat2 ini “Sima Aing Sima Maung, Sima Maung Kasima Kusima Aing" dan saya baru tau artinya itu "Wibawaku, Wibawa Harimau, Wibawa Harimau Terkalahkan oleh Wibawa Diriku"sampai aku sendiri pun hafal kalimat nya
Sebenar nya proses penarikan khodam dari maung siliwangi ini seharus nya tidak sesulit yang nenekku jalani mengingat peliharaan gaib ini di turunkan langsung kepada dari leluhur yang mempunyai llmu ajian maung bodas,tetapi mbah ukim ingin nenekku yang melakukannya sendiri.
Setelah nenekku menikah pun maung ini selalu ada, setiap setahun sekali atau seminggu sekali nenekkku harus memberikan sesajen. Kalau nenekku lupa memberikan sesajen si maung ini suka menjahili orang2 rumah,misalnya mencakar2 kuku ke dinding atau ini menampakan diri.
sepupuku pernah melihat maung itu berjalan jalan di samping kolam di belakang rumah nenekku waktu kecil.
oh ya ada cerita lucu ketika di kampung nenekku sedang ramai ada pencurian ternak (neneku mempunyai peliharaan ayam.) waktu itu aku masih berumur 7-8 tahun. aku tidur
di rumah nenekku. setiap menginap di rumah nya aku selalu tidur di samping nya. aku cucu kesayangan hehehe....
kembali ke cerita si pencuri,tiba2 malam hari aku mendenger suara ayam betina berkokok,aku kaget dan membangunkan nenek tapi dia nyuruh aku tidur lagi dan berkata bahwa
tidak akan terjadi apa2. ya sudah aku tidur lagi deh...
besok nya jam 6 pagi ketika aku mau mengambil sandalku di belakang rumah aku di kagetkan karena ada 2 orang laki2 sedang tidur di samping kandang ayam milik nenekku
aku langsung masuk rumah dan memanggil kakekku
aku : "mpa,mpaa ieu aya jelema duaan ngagoler di kandang hayam" (mpa,ini ada 2 orang sedang tidur di kandang ayam.
kakekku yang sedang di kamar mandi langsung menghampiriku
kakekku :"aya naon neng,meuni ngarerewas.aya saha?"
(ada apa neng,bikin kaget aja. ada siapa?
aku : "itu mpa,tingali kadieu geura"
(itu pa,coba sini lihat)
pas kakekku llihat dia kaget
"astagfirulloh gustii,kunaon ngadon sarare didieu tangkurak siah, maneh saha hudang siah hudang naha make aya didieu "
(kenapa pada tidur disini,kalian siapa bangun kenapa ada disini)l
lalu kakek memanggil nenekku
kakek :"nin,enin coba geroan mang ahud,ieu aya jelema duaan pingsan sugan mah"
(nin,coba panggil mang ahud,ini ada 2 orang pingsan kayaknya"
nenekku : "alah siah ieu mah si maung nempokeun sorangan..hahaha" (haduh ini si maung menampakan diri)
nenekku malah tertawa2. kakekku tahu tentang peliharaan gaib ini wlpn sejujur nya dia tidak suka nenekku mempunyai peliharaan gaib.
kakekku terus membangunkan dua laki2 tsb. lalu mang ahud datang dia menyiram dua laki2 itu dengan air seketika kedua orang itu langsung bangun dan dalam keadaan bingung. di tanyalah oleh kakekku
kakekku : "silaing kunaon aya didieu,rek maling hayam aink lain? (kalian kenapa ada
disini,kalian mau mencuri ayam kan?)
mereka tidak menjawab,hanya raut kekhwatiran yang tampak dr wajah mereka. gilirang mang ahud bertanya (ketua RT)
mang ahud : "cik urang hayang nanya,silaing kunaon siga nu geus ningali nu pikasieuneun wae?
Dengan terbata bata salah satu pencuri itu berkata
“tatadddii peutiing uing ningali maung gede aaayya dddii tukang kandang,uing rewas rek kabur ka hareup tapi maung eta jol geus aya di harep terus teuing kumaha mimitina kabeh poek nyaho2 di hudangkeun ku pak Sanim (nama kakekku)
tadi malam saya melihat macan besar ada di belakang kandang,saya kaget mau lari kedepan tapi macan itu udah ada di depan saya trs tidak tau bagaimana semua jadi gelap dan tau2 di bangunkan oleh pa sanim)
Nenekku geram
“maraneh mah wawanianan rek maling ka kaluwarga didieu,
keun siah kop mere tah bakal di hakan jadi kadaharan i’inguan urang
(kalian berani mau nyuri ke keluarga saya. saya kasih kalian buat makanan peliharaan saya"
Lalu pencuri yang lainnya meminta ampun kepada nenekku sambil bersujud
“hampura mak hampura,urang moal maling2 deui.
Tulung tong dibikeun jd kadaharan maung mak,lamun urang di hakan ngke saha nu mere dahar anak pamajikan”
(ampun mak kita tidak akan mencuri lagi tolong,saya jangan dijadikan santapan macan nanti kalau sy dimakan siapa yang ngasih makan anak istri saya. sambil menangis kedua nya
memohon ampun kepada nenek dan kakekku.
Nenekku : “naha atuh sia mere dahar anak pamajikan tinu usaha maling?geus bawa mang ieu maling mang ahud”
Mang ahud lalu membawa kedua pencuri itu ke balai desa.
di balai desa mereka di soraki oleh warga yang geram dengan kelakuan mereka.
sekarang kita kembali ke cerita nenekku setelah menerima peliharaan gaib itu ya. tadi nya mau di jadikan part2 nya tetapi cerita selanjut nya tidak terlalu panjang jadi akan saya satukan saja. oke ya....
Beberapa tahun setelah nenekku mempunyai peliharaan gaib,telah terjadi peristiwa DI TII di beberapa daerah di jawabarat. Apa itu DI TII? Pemberontakan DI/TII merupakan suatu usaha untuk mendirikan negara islam di Indonesia. pada masa pemberontakan itu setidak nya banyak tentara
yang tewas di bantai oleh anggota DI TII,warga menyebutnya "gerombolan". kalau tidak salah gerombolan ini datang ke desa nenekku tahun 1960-1962 an. pusat nya di bandung tapi menyebar ke segala penjuru dan pelosok desa yang ada di jawa barat termasuk desa nenekku desa T di kab P
Suatu hari Tentara kita TNI sedang berpatroli di setiap desa,mereka tampak bercanda dengan warga desa di sana yang berada di balai desa,ada sekitar 5 orang TNI yang ada di sana. Adalah Mak enok salah satu warga yang datang ke balai desa,, mak enok biasa datang hanya untuk sekedar
memberikan singkong goreng buatan nya untuk para tentara. karena menurut nya tentara yang datang ke desa nya mempunyai tujuan yang baik,melindungi warga desa
T dari kebrutalan gerombolan yang meresahkan
biasanya para warga desa beraktivitas dari pagi sampai sore hari karena tiap sore sebagian warga lebih mengungsi ke balai desa kerena malam hari gerombolan kerap menyatroni rumah warga untuk mengambil nasi yang ada di bakul. sebagian lagi tetap berada di rumah. warga yang tetap
tinggal di rumah pada malam hari adalah warga yang memang tidak takut terhadap gerombolan.nenekku salah satu warga yang tidak mengungsi ke balai desa. tapi nenekku tetap memberikan nasi untuk gerombolan. krn kalau wrga desa tidak memberikan makanan untuk gerombolan,rumah mereka
akan di bakar.
warga yang takut kepada gerombolan biasanya sebelum berangkat ke balai desa menyiapkan nasi terlebih dahulu untuk gerombolan,termasuk mak enok. biasanya mak enok pergi sebelum ashar. tapi kali ini dia terlambat. mak enok baru pergi menjelang magrib
Tiba2 dia mendengar terdengar rentetan senjata. Ia langsung tiarap.Dari celah pepohonan, pandangannya mengarah ke jalan raya, ke sumber suara.terlihat olehnya beberapa tentara terbaring bersimbah darah. Mak emoh tak berani melihat lama. Pelan-pelan ia bangun dan segera kembali ke
ke balai desa untuk melaporkan kejadian tadi. Ternyata di balai desa pun ramai. Ramai oleh warga termasuk ada nenek dan kakekku.Mak emoh menceritakan peristiwa penembakan tadi ke kepala desa. tentara yang berada di balai desa tidak bisa berbuat banyak,mereka kalah jumlah
demi keamanan tentara di sembunyikan oleh warga agar tidak di bunuh oleh gerombolan. salah satu nya ada yang di sembunyikan di rumah nenekku.
malam hari adalah malam yang mencekam untuk warga desa. Warga yang hampir setiap hari harus menyediakan nasi untuk gerombolan
, juga menjalankan rutinitas harian: sore mengungsi, pagi sebelum terang kembali ke rumah. pagi hari sebelum terang kepala desa kerap memberikan pesan “Tong poho asakan eta beas, ameh imah teu diduruk (Jangan lupa, masak berasnya, agar rumah tidak dibakar),”
jika ada warga yang telat memberikan nasi kepada gerombolan warga desa tersebut di pukul di tendang,tidak perduli wanita maupun laki laki.
"benar2 tidak manusiawi"
nenekku dan beberapa warga geram dengan ulah para gerombolan ini. mereka merencanakan sesuatu
sebenarnya nenekku bisa saja menghabisi gerombolan tsb,tetapi dia ingin menghabisi pemimpin nya terlebih dulu. nenekku meminta agar pemimpinnya datang ke desa T. lalu dibuatlah skenario untuk memancing pemimpin gerombolan keluar dari persembunyian nya.
Ahmad nama dari pemimpin gerombolan itu. entah darimana dia berasal,ada yang menyebutkan dia berasal dari daerah jawa timur ada yang bilang dari jawa tengah ada pula yang menyebutkan dia dari daerah jawabarat. lelaki itu amat sangat di takuti orang2 dan anak buah nya
bukan tanpa alasan orang2 takut trhadap nya,dia mempunyai ilmu RAWA RONTEK. Rawarontek dianggap sebagai salah satu ilmu hitam paling legendaris dan sakti. Menurut cerita-cerita, si pemilik ilmu ini takkan bisa mati dengan cara macam apa pun. Entah dipenggal kepalanya atau dikubur
hidup-hidup, penguasa ilmu Rawarontek dikatakan akan selalu bisa bangkit lagi. Rawarontek juga dikatakan memiliki khasiat penyembuhan yang luar biasa. Tak hanya untuk penyakit dalam tapi juga luar. Misalnya ketika tangan terluka lantaran terkena sabetan parang,
Rawarontek akan membuat lukanya menutup dalam sekejap. Meskipun Rawarontek sakti luar biasa, bukan berarti tak benar-benar bisa dikalahkan. Menurut orang-orang dulu nih, cara mengalahkan mereka para pemilik Rawarontek adalah dengan menggantungnya di atas sebuah pohon.
jadi, tanah adalah kekuatan terbesar para pemilik Rawarontek. Seumpama ia terluka dan kakinya masih menapak tanah, maka pemilik Rawarontek akan mampu mengeluarkan kesaktiannya. Namun, ketika ia dilukai atau dibunuh sedangkan kakinya tak menginjak tanah, maka mereka akan mati
dan dikuburnya juga harus terpisah agar jasad nya tidak menyatu lagi.
nenekku tahu akan hal ini. maka beliau merencanakan untuk memancing keluar orang yang bernama Ahmad. tp nenekku juga tahu untuk menangkap dia sangat sulit. ibarat hewan belut licin sekali
Malam hari nenekku melakukan ritual,mempersiapkan untuk menghadapi pimpinan gerombolan,tidak hanya nenekku yang melakukan ritual,pa rosyid orang yang memiliki kesaktian juga ikut membantu nya. pa Rosyad memiliki peranan untuk memancing ahmad keluar dari tempat persembunyian nya
setelah persiapan beres pagi nya nenek+kakekku,para tentara,kepala desa dan beberapa warga berkumpul di rumah nenek. kepala desa memulai pembicaraan
kepala desa : "persiapan sagalana geus beres,tinggal hiji deui kang rosyad nu mancing si ahmad sitah kaluar ti panyumputan na
di leuweung tiis,terus kumaha deui pa tentara aya masukan deui teu?"
(persiapan segala nya udah beres,tinggal satu lagi kang rosyad yang mancing si ahmad suruh keluar dr tempat persembunyiannya di hutan dingin,trs gimana lagi pa tentara ada masukan lg tdk?
maaf lanjut malam..hari ini banyak kerjaan di kantor.. see u
salah satu tentara bernama kopral yana memberikan ide
Kopral yana : “saya bersama anak buah saya akan bersembunyi di atap rumah,sy di rumah nyi olis dan yang lainnya di rumah sebelah nya,nanti kita kepung si ahmad keparat itu”
Kakekku menambahkan “tp hati2,dia itu pnya ilmu rawa rontek akan sulit menangkap nya apalagi membunuh nya”
pa rosyad menimpali “pa sanim,tidak ada ilmu di dunia ini yang maha hebat kecuali ilmu allah. Jika kita yakin kita akan bisa membunuh nya maka kita pasti bisa,..
saya akan bantu sebisa saya untuk mengalahkan nya,bukan begitu nyi?” Tanya pak rosyad sambil menatap kearah nenekku.
nenekku yang sedari tadi diam hanya mengangguk. Dia seperti berfikir. . lalu dia pun membuka suara
“malam ini sy akan melakukan tirakat terakhir ,
pastikan si ahmad datang jam 12 mlm ya kang rosyad"
Lalu berganti menatap kakekku seraya berkata “pa,jangan ganggu ibu mlm ini ya,panggil si ucih (adik nenekku) untuk membawa anak2 ke balai desa,dan bapa juga jangan ada disini ya,insya allah kita akan di bantu ”
Malam pun tiba. Para tentara bersembunyi di atap rumah warga yang penghuni nya sudah pergi ke balai desa, Pak rosyad sudah sedari tadi berangkat menuju hutan tempat ahmad berada. malam itu desa T sunyi sepi tidak ada satu warga pun yang tinggal.
Mereka menunggu dengan cemas apakah rencana yang dibuat kepala desa,nenekku dan tentara akan berhasil?
Sekitar jam 11 malam datanglah gerombolan ke desa T. mereka menyatroni satu persatu rumah warga,setiap memasuki rumah mereka melempar barang,piring,kursi dll
Tentara yang bersembunyi di atap rumah diam,mereka menunggu perintah dan menunggu sang pemimpin gerombolan datang. tak lama kemudian terdengar suara teriakan di balik kegelapan. “bangsat,siapa disini yang berani2 menantangku hah?keluar kau anjing!!
kalau tidak atau aku bakar seluruh rumah didesa ini?”ancam nya. tetapi tidak ada jawaban. sampai sesorang datang mendekatinya dia adalah kopral yana. tanpa sepengetahuan ahmad dan anak buah nya,dibalik rumah warga ada puluhan tentara mengintai menunggu aba2.
kopral yana berseru
"saya,saya yang menantang kau bajingan,penghianat bangsa!!
ahmad tertawa melihat yang keluar adalah seorang tentara lalu berkata
"jadi kau cucunguk yang mau membunuhku??hahahaha nyalimu besar sekali kopral!!
kopral yana sangat geram memberikan aba2 kepada anak buah nya. "TEMBAAAAKKKK"
dorrr..dorr..dorr.... serentetan senjata menghujam perut ahmad dan anak buah nya,mendapati serangan mendadak seperti itu membuat sebagian anak buah ahmad lari tunggang langgang bersembunyi
mencari perlindungan dari timah panas.
aneh nya meskipun telah terkena peluru ahmad masih berdiri tegap. wajah nya menunjukan marah,apalgi melihat anak buah nya mati di hadapan nya...kemudian dia tertawa dan berkata “percuma kalian menembakku aku tidak akan mati dengan mudah"
Kopral yana yang sedari tadi muak dengan tertawa nya menembakan peluru nya lagi ke wajah ahmad, Tembakan itu melesat, hanya mengenai pipi. "Sial!" Dia memaki dalam hati.. melihat pipi nya di lukai ahmad murka lalu bersiap untuk menyerang kopral yana
Dia memukul kopral yana dengan sebuah kayu yang sedari tadi dipegang nya,kemudia dia memendang kopral yana sehingga kopral yana terjerembap. Kopral yana bangun dia mencoba usaha lain, Kali ini serangan jarak dekat. Dia merangkak Menggenggam granat. Dia tarik pinnya.
Tapi sebelum dilempar, granat itu meledak di tangannya. Kopral yana menatap ngeri dia berteriak.. Tangannya putus.
melihat keadaan kopral yana,ahmad tertawa
"hahahha..sungguh kau sangat tolol,kopral"
para tentara yang menyaksikan itu semua terkejut,mereka segera berlari ke arah
kopral yana,tetapi kopral yana mereka untuk mendekat
"jangan mendekat,biarkan saya yang akan membunuh keparat ini" anak buah nya diam.
Tak berhenti disitu kopral yana mengambil pisau yang ada di bawah sepatu nya ,Pandangannya mulai kabur. Tapi tekadnya bulat.
Dengan satu tarikan napas, dia melesat mendekati musuhnya. "Bangsat sialan, mati kau!" Teriaknya.
Sang Musuh sudah menunggu. Menyeringai lebar. Mungkin baginya ini hanya main main. Serangan serampangan lelaki itu tidak ada apa-apanya dibanding dengan ilmu yang dimiliki nya
Benar saja, sekali tangkis pisau itu terlepas dan kopral yana tersungkur. tidak bergerak. anak buah nya segera menolong dan membopong nya.
Ahmad masih berdiri disana sambil berkata :”GOBLOK,sudah kubilang kalian itu bukan tandingan ku,masih saja mau melawanku hahaha”
tiba2 pak rosyad dan nenekku datang dan mendekati ahmad,kemudian beliau berkata
pak rosyad :"ahmad,ahmad kau bertarung dengan orang yang tidak memiliki ilmu apapun,pantas lah kau menang. cari lawan yang seimbang"
ahmad : bangsat,bukan nya kau yang tadi datang ke markasku??
pak rosyad : iya,aku telah membodohimu agar kau datang untuk menjemput ajalmu"
ahmad : hahaha..coba saja kau berani
pak rosyad lalu memberikan aba2 kepada nenekku
"sekarang,nyi"
nenekku mengangguk lalu duduk bersila membacakan mantera2
ahmad : "apa ini??kau menyuruh seorang wanita membunuhku?hahahahah.."
tak berapa lama muncullah maung bodas di belakang nenekku. ahmad yang memang akrab dengan dunia hitam melihat maung itu. dia memaki
"kurang ajar,kau mau menggunakan ajian macan putih untuk membunuhku??
"hmmmm,menarik..ayo lawan aku sekarang juga wanita sial"
Ahmad bernafsu menyerang terlebih dahulu,dia mulai menyerang nenekku,nenekku tak mau kalah dia menahan serangan dari ahmad yang membabi buta. Saat lengah nenekku menyerang dada ny dg tenaga dalam,ahmad tersungkur
“bangsat,kurang ajar kau,berani2 nya menyerang dari dalam aku.... ”belum selesai dia meneruskan ucapan nya tiba2 pak rosyad memenggal kepala ahmad dengan pedang nya. Tetapi ahmad hidup kembali.
Dia tertawa terbahak2 “anjing,goblok!sudah ku bilang aku tidak kan pernah bisa mati!
Nenekku menghampiri pak rosyad dan berkata “jangan di bunuh dengan senjata rosyad,dia g akan mempan. Bawa tali ketika dia lengah kita gantung lalu kita potong tubuh nya"
pak rosyad mengerti. dia mencari sebuah tali,beruntung ada salah satu tentara yang membawa nya.
ketika pak rosyad mengambil tali. nenekku mengalihkan perhatian ahmad dengan mengulur2 waktu.
nenekku : "hey ahmad pecundang,ckckck..sayang sekali ilmu mu itu masih cetek,dengan mudah nya kau ku kalahkan.hehehe"
mendengar itu ahmad naik pitam dan membalas ucapan nenekku
"diam kau wanita sial,akan kubunuh keluarga kau dan anak2 kau akan aku lempar untuk santapan anjing2ku yang kelaparan"
nenekku :"haha itu tak akan terjadi karna kau yang akan mati lebih dulu"
ahmad :"jangan banyak omong,kubunuh kau sekarang" lalu ahmad menyerang nenekku
Mendapatkan serangan itu nenekku hampir kewalahan,dia bergerak mundur menghindari serangan2 ahmad yg ganas. Nenekku mulai kelelahan,sebuah pukulan berhasil di arahkan ke dada nya. Nenekku terjatuh. Ahmad menyeringai
Ahmad :" Sudah kubilang kau bukan tandinganganku wanita sial..!!
Nenekku dlm keadaan lemah membalas
"Oh ya,jng senang dlu lihat di belakang kau,ahmad"
ahmad menoleh ke belakang ternyata pa rosyad menyerang nya. Serangan yang tiba2 itu membuat ahmad tak berdaya. Kemudian pak rosyad menyuruh tentara2 yg lain untk mengikatnya
Tampak ahmad tertawa2
"Hahha. Buat apa kalian mengikatku,di tembak ribuan kali pun aku tak akan mati "
Pak rosyad : "kami sudah tau kelemaha mu,sekarang ayo semua nya angkat seret dan angkat dia,aku sudah mengunci kemampun nya. Ayo cepat seret lalu gantung dia "
Para tentara menyeret dan menggantung nya di sebuah pohon. Tiba2 pak rosyad menebas kepala ahmad sekali lagi,kepala nya terjatuh di atas kain hitam yang telah di siapkan nenekku. Buru2 nenekku membungkus kepala ahmad dg kain hitam itu,lalu menyuruh pak rosyad menguburkan
Jasad ahmad terpisah
Nenekku : kang roysad,bawa kepala nya menyebrangi sungai dan kuburkan di sana,lalu badan nya kuburkan di daerah C. Cepat skr!!"
Pak rosyad mengangguk "baik" di temani tentara2 yg lain dia pergi utk menguburkan jasad ahmad.
Nenekku bernapaa lega akhirnya
Orang yang selama ini berbuat rusuh di desa nya sudah mati.para Gerombolan sebagian ada yg lari dan ada yg menyerahkan diri. Gerombolan yang menyerahkan diri langsung di bawa ke kota.
Para mengucap syukur dan bersuka cita. Tetapi tak berapa lama warga di kagetkan dengan berita
Bahwa kopral yana telah tewas. Setelah itu Kopral yana segera di antarkan ke kota kelahiran nya di bandung..

Lalu pada tahun 1962 pemberontakan DI TII di pulau jawa telah di tumpas oleh tentara indonesia,di susul oleh beberapa daerah di luar pulau jawa.
Itu lah salah satu cerita yang paling sering di ceritakan oleh nenekku. Ibuku membenarkan klo cerita itu benar ada nya. Lalu setelah nenekku meninggal pada siapa kah ilmu itu di turunkan??
Seperti yg sudah pernah saya bahas. Maung itu akan menjaga keluarga kami 7 turunan
Tetapi maung itu akan datang bila di panggil. Cara pemanggilan nya seperti apa?ya sama seperti yg di lakukan nenekku dg melakukan tirakat tp tidak seberat yang pernah di lakukan beliau. sewaktu aku kuliah aku pernah di tawari untuk menjadi penerus nya wlpn aku bukan turunan
Langsung dari panjalu. Katanya aku jg bisa klo mau mengamalkan dan mau melihara maung itu. Tentu saja aku nolak.. orang asli nya aku penakut 🙄

Selesai....
Mhon maaf jika ada penulisan kata yg salah,atau tidak nyambung. Di sambung2in aja yaaa.
Sampai jumpa di thrit selanjut nya
Btw ini uwa ku (kakak nya ibu) turunan langsung dr panjalu. Di kaki nya ada tanda turunan maung panjalu. Aku baru ngeuh dia pake foto ini di kontak WA nya 😯
Missing some Tweet in this thread? You can try to force a refresh.

Enjoying this thread?

Keep Current with nay

Profile picture

Stay in touch and get notified when new unrolls are available from this author!

Read all threads

This Thread may be Removed Anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!