, 14 tweets, 4 min read Read on Twitter
Hidup enggak bahagia bisa karena KECANDUAN SOCIAL MEDIA. Karenanya saya belajar mengurangi bersocial media & interaksi digital.

Thread #EmotionalHealingBarengAdjie: 4 Latihan yang saya lakukan terkait intisari buku: DIGITAL MINIMALISM - Cal Newport

Silakan RT. Terima kasih 🙏
Bagi kebanyakan orang, social media dan dunia digital tentu menjadi sebuah pengungkit agar lebih mudah mendapatkan berbagai yang diinginkan, dari uang, popularitas, sampai jodoh.

Bagi sebagian orang yang lain, ini adalah tempat hiburan untuk melarikan diri dari penderitaan hidup
Namun bagi yg sadar diri, layaknya segala sesuatu yg berlebihan itu tidak bagus, ini pun bisa mempengaruhi kondisi batin, menjadi serba cemas dan tidak tenang

Jujur, saya sendiri memproklamirkan diri untuk berada dalam barisan yg berlebihan bersocial media & berinteraksi digital
Bill Maher, seorang komedian, melemparkan guyonan yang saya rasa sesuai menggambarkan keadaan ini:

“Rokok hanya menginginkan paru-paru kita. Tapi social media menginginkan jiwa kita".

Sumber foto: Vanity Fair
Saya rasa, buku DIGITAL MINIMALISM - Cal Newport, bisa banyak membantu saya mengurangi bersocial media juga interaksi digital (meski seringkali saya masih berlebihan juga. Ora mari-mari. Hahaha)

Itulah sebabnya saya akan ceritakan 4 latihan yang saya lakukan ya ...
1. Meluangkan waktu untuk berinteraksi dengan diri sendiri

Dalam rangka latihan ini, saya secara berkala tidak membawa HP ketika pergi, atau menaruhnya di tas, & tidak mengambilnya dalam kurun waktu tertentu. Ini akan lebih memberi saya kesempatan untuk berinteraksi dengan diri.
Untuk berpikir dan berkreasi, orang2 hebat ternyata sengaja meluangkan waktu untuk berinteraksi dengan dirinya sendiri.

Sekarang, waktu ini cenderung kita habiskan untuk sibuk mengurusi orang lain. Berinteraksi dengan diri sendiri tdk harus di tempat yg benar2 sunyi & sendirian.
2. Mengurangi interaksi di social media

Alasan klise yang sering saya gunakan untuk terus-terusan berinteraksi di social media adalah untuk menguatkan ikatan sosial. Tapi kenyataannya ini justru cenderung melemahkan ikatan sosial.
Latihan yg saya lakukan: tdk setiap waktu buka social media & berinteraksi digital. Saya jadualkan hanya di jam2 tertentu. Di pagi hari misalnya, setelah jam 8. Malam hari, maksimal jam 8.

Cuma resiko yg mesti saya terima: Ada banyak WA, DM, email, yg enggak sempat saya jawab.
3. Hiburan yang lebih mendalam

Hiburan bisa dibagi 2: Hiburan yg sebatas menyenangkan (menatap layar hp berjam2, cenderung dilakukan dgn pasif), & hiburan yg berkualitas lbh mendalam (berinteraksi dgn dunia nyata, berkarya menciptakan sesuatu, cenderung dilakukan dengan aktif)
Ketika saya punya waktu luang untuk menikmati hiburan, saya berlatih untuk memilih hiburan yang berkualitas lebih mendalam.

Beberapa hal yang sedang saya lakukan (lagi): Olahraga, yoga, main musik dan sulap :)
4. Menghemat energi perhatian

Energi perhatian kita terbatas, namun sekarang banyak hal berusaha meminta, bahkan mencuri perhatian kita. Kalau perhatian kita tercurah ke hal-hal yang enggak begitu penting, akibatnya hal-hal yang benar-benar penting malah kita abaikan.
Mungkin latihan ini akan sangat berat untuk dilakukan, yaitu di mayoritas waktu saya berlatih untuk memberikan perhatian saya sebisa mungkin hanya pada hal-hal yang benar-benar penting.

Tapi kadang di sela waktu, saya juga masih suka memperhatikan hal-hal yang enggak penting.
Saya juga percaya, kalau saya tidak mengupgrade hp saya, tidak mendownload aplikasi2 yg begitu canggih, maka interaksi digital saya pun jd berkurang

Karena secanggih2nya teknologi adalah yg bisa memudahkan hidup manusia & bukan malah bikin hidup manusia jd tdk bahagia

Sekian 🙏
Missing some Tweet in this thread?
You can try to force a refresh.

Like this thread? Get email updates or save it to PDF!

Subscribe to Adjie Santosoputro
Profile picture

Get real-time email alerts when new unrolls are available from this author!

This content may be removed anytime!

Twitter may remove this content at anytime, convert it as a PDF, save and print for later use!

Try unrolling a thread yourself!

how to unroll video

1) Follow Thread Reader App on Twitter so you can easily mention us!

2) Go to a Twitter thread (series of Tweets by the same owner) and mention us with a keyword "unroll" @threadreaderapp unroll

You can practice here first or read more on our help page!

Follow Us on Twitter!

Did Thread Reader help you today?

Support us! We are indie developers!


This site is made by just three indie developers on a laptop doing marketing, support and development! Read more about the story.

Become a Premium Member ($3.00/month or $30.00/year) and get exclusive features!

Become Premium

Too expensive? Make a small donation by buying us coffee ($5) or help with server cost ($10)

Donate via Paypal Become our Patreon

Thank you for your support!